You are on page 1of 9

Implementasi Penyajian Distribusi Frekuensi dan Distribusi Peluang

terhadap Data Kunjungan Blog Toko Hijab Riyanti


Riyanti ( 1406109 )
Program Studi Teknik Informatika
Sekolah Tinggi Teknologi Garut
Jl. Mayor Syamsu No. 1 Jayaraga Garut 44151 Indonesia
Email : 1406109@sttgarut.ac.id

Abstrak-Makalah ini akan membahas mengenai cara penyajian data


terhadap data kunjungan Blog Toko Hijab Riyanti dengan menggunakan
metode penyajian distribusi frekuensi dan distribusi peluang. Data yang
disajikan adalah data kunjungan harian dan mingguan pada bulan Maret
dan April 2016. Metode statistika yang diantaranya distribusi frekuensi dan
grafik dan distribusi peluang ini sangat efektif untuk menyajikan data yang
berbeda-beda. Dengan mengelompokkan data kedalam beberapa kelas dan
kemudian dihitung banyaknya pengamatan yang masuk ke dalam tiap kelas,
juga dapat menentukan data mana yang terbaik.
Kata Kunci-Data, frekuensi, grafik, peluang

I. PENDAHULUAN
Adalah catatan para blogger yang berisi tentang curhatannya atau hanya
sekedar berbagi ilmu pengetahuan. Dari sejak dulu sekarang blog semakin
melanglang buana. Sepertinya masyarakat dunia yang haus ilmu pengetahuan
ataupun yang haus pengamalan ilmu harus banyak berterima kasih kepada yang
satu ini. Blog menyimpan berjuta-juta informasi yang baik hingga yang buruk.
Tidak sedikit orang yang menggunakan blog hanya untuk curhat, berbagi ilmu
atau hiburan semata dan tidak sedikit pula orang yang memanfaatkan blog sebagai
media penelitian.
Penelitian yang memanfaatkan blog sebagai media tempat berbagi informasi
ini akan mengumpulkan data dari kunjungan para pengunjung blog. Sebagai
contoh penelitian penulis di sini adalah pengumpulan data pengunjung blog
menggunakan metode Penyajian Distrubusi Frekuensi dan Distribusi Peluang.
Statistik dan Distribusi Peluang adalah cabang ilmu dari Statistik dan Probabilitas.

II. LANDASAN TEORI


A. Data
Data adalah catatan atas kumpulan fakta. Data merupakan bentuk jamak dari
datum, berasal dari bahasa Latin yang berarti "sesuatu yang diberikan". Dalam
penggunaan sehari-hari data berarti suatu pernyataan yang diterima secara apa
adanya. Pernyataan ini adalah hasil pengukuran atau pengamatan suatu variabel
yang bentuknya dapat berupa angka, kata-kata, atau citra [1].
B. Distribusi Frekuensi [2]
Distribusi frekuensi adalah susunan data menurut kelas-kelas interval tertentu
atau menurut kategori tertentu dalam sebuah daftar. Distribusi Tunggal adalah
satuan-satuan unit, urutan tiap skor, atau tiap varitas tertentu. Daftar yang memuat
data berkelompok disebut distribusi frekuensi kelompok atau tabel frekuensi
bergolong. Distribusi bergolong terdiri atas beberapa interval kelas dalam
penyusunannya. Selanjutnya, dari distribusi frekuensi dapat diperoleh keterangan
atau gambaran dan sistematis dari data yang diperoleh.
1. Distribusi Frekuensi Tunggal
Dalam suatu penelitian tentang Prestasi Matematika siswa SD Negeri Karang
Tengah II, diperoleh data sebagai berikut.
Mata Pelajaran
: Bahasa Indonesia
Jenis Kelamin Siswa : Pria
Jumlah Siswa
: 72 orang
766657654677675667
666665666775778565
Selanjutnya, sebaran data tentang prestasi siswa dalam mata pelajaran Bahasa
Indonesia tersebut dibuat dalam bentuk tabel distribusi .
2. Distribusi Frekuensi Bergolong
Prestasi Belajar mahasiswa STTG dalam Mata Kuliah Statistika I, seperti
tertera pada data berikut ini.
65 66 67 68 69 70 70 70 70 71
71 71 72 72 72 72 72 72 73 73
Selanjutnya untuk membuatnya menjadi data dalam bentuk distribusi frekuensi
bergolong, maka beberapa langkah berikut ini perlu ditempuh.
a). Mengurutkan data dari yang terkecil ke yang terbesar.
b). Menentukan jangkauan (range) dari data.

c). Menentukan banyaknya kelas ( k )


d) Menentukan lebar interval kelas

Lebar kelas sebaiknya bilangan ganjil karena untuk menghindari titik tengah
yang pecahan atau desimal.
e). Menentukan batas bawah kelas pertama. Batas bawah kelas sebaiknya
kelipatan dari lebar kelas.
f). Batas bawah kelas pertama biasanya dipilih dari data terkecil atau data
terkecil yang berasal dari pelebaran range (data yang lebih kecil dari data
terkecil) dan selisihnya harus kurang dari panjang interval kelasnya.
g). Menuliskan frekuensi kelas dalam kolom turus atau tally (sistem turus)
sesuai dengan banyaknya data. [2]
C. Grafik
Grafik adalah suatu visualisasi table, yang dimana table tersebut berupa angka
angka yang dapat disajikan ataupun dapat ditampilkan ke dalam bentuk gambar
[3]. Penyajian data dalam bentuk grafik bertujuan untuk memberikan gambaran
sebaran data dalam bentuk visualisasi. Ada beberapa macam grafik yang biasa
digunakan untuk memberikan gambaran data, yakni: histogram, poligon, dan
Ogive [2].
D. Distribusi Peluang [4]
Distribusi peluang adalah sebaran kemungkinan terjadinya variable acak
tertentu. Variable acak adalah peristiwa yang diharapkan akan terjadi, yang
biasanya dilambangkan dengan X. Atau, suatu bilangan yang ditentukan oleh
peristiwa yang dihasilkan daei eksperimen.
E. Blog [5]
Blog adalah bentuk aplikasi web. Pada dasarnya merupakan bagian dari situs
website yang dapat diakses secara online yang memiliki fungsi utama memuat
tulisan-tulisan dan gambar (dimuat dalam posting) pada setiap halaman web. Blog
biasanya dikelola oleh pengguna tunggal (sebagian lainnya oleh beberapa penulis)
dibuat sesuai dengan topik dan tujuan dari si pengguna blog tersebut.
Fungsi blog pada dasarnya adalah sebagai media publikasi untuk menyalurkan
ide atau catatan harian melalui tulisan-tulisan yang di muat dalam posting. Dalam
perkembangan sekarang, blog bisa digunakan untuk menghasilkan uang melalui

iklan yang terpasang di blog. Untuk dapat menghasilkan uang, tentu blog harus
mempunyai pengunjung/visitor.

III. HASIL DAN PEMBAHASAN


Dalam hal ini penulis menerapkan metode Penyajian Distribusi Frekuensi, Data
Numerik dan Distribusi Peluang pada pengolahan data pengunjung Blog Toko
Hijab Riyanti.
A. Data Kunjungan Blog Toko Hijab Riyanti
Data diambil kungjungan Blog Toko Hijab Riyanti pada bulan Maret dan April
2016. Pada bulan Maret pengunjung terdapat 186 pengunjung dan pada bulan
April terdapat 162 pengunjung.
Berikut adalah statistik kunjungan Blog Toko Hijab Riyanti pada bulan Maret dan
April 2015 (03 Maret 12 April) sebelum di promosikan.
Tabel 2. Tabel Kunjungan Sebelum dan Sesudah di Promosikan
April
Maret
April
Maret

Kunjungan Sebelum di Promosikan


38%
62.00%
Kunjungan Setelah di Promosikan
47%
53.45%

Grafik 1. Persentase Kunjungan Bulan Maret dan April Sebelum dan Sesudah di
Promosikan

Menurut presentasi kunjungan diatas maka kita dapat melihat perbedaan


dan penjelasannya bahwa mempromosikan blog sangat berpengaruh kepada
bertambahnya pengunjung yang akan mengunjungi blog kita.
Mari kita hitung distribusi peluang dari data pengunjung setelah dan sebelum
dipromosikan.
1. Menghitung peluang sebelum blog dipromosikan
S

Maret

April

F(x)

186/300
(62%)

114/300
(38%)

F(x) = P(X,X)= { 186/300, X=1


{ 114/300, X=2
{ 0, X lainnya

Gambar Grafiknya :

2. Menghitung peluang setelah blog dipromosikan


S

Maret

April

F(x)

186/348
(53%)

162/348
(47%)

Gambar Grafiknya :

F(x) = P(X,X)= { 186/348, X=1


{ 114/348, X=2
{ 0, X lainnya

Aktifitas promosi terhadap Blog Toko Hijab Riyanti (03 Maret 11 April
2016) dapat dilihat pada Tabel 2.
Tabel 2. Tabel promosi Blog Toko Hijab Riyanti
Waktu

Media

Efek

Keterangan

31-Mar-16

Facebook
BBM
Facebook
Instagram
BBM
Twitter

25+, kunjungan
15+, kunjungan
40+, kunjungan
02+, kunjungan
05+, kunjungan
01+, kunjungan

Teman FB = 2,212
Teman BBM = 169
Teman IG = 761
Teman Twitter = 214

11-Apr-16

Adapun statistik dari promosi melalui media BBM dan Facebook pada bulan
Maret dan April 2016.
Grafik 2. Grafik promosi Blog Bulan Maret dan April

Dan hasil statistika promosi blog ini menunjukkan bahwa mempromosikan


blog di situs fb dan BBM sangat berpengaruh sekali terhadap bertambahnya
pengunjung blog kita di banding media sosial yang lainnya.
3. Menghitung statistik promosi blog
S

BBM

FB

Twitter

Instagram

F(x)

20/216

65/2,121 1/214

2/761

F(x) = P(X,X)=

{ 20/88, X=1
{ 65/88, X=2
{ 1/88, X=3
{ 2/88, X =4
{ 0, X lainnya

Beberapa efek atau akibat yang terjadi setelah dilakukan promo / iklan
diantaranya peningkatan pengunjung, + (plus) dari pengguna FB dan komentar.
Berikut adalah komentar masuk pada Blog Toko Hijab Riyanti dapat dilihat pada
Tabel 3.
Tabel 3. Komentar masuk pada Blog Toko Hijab Riyanti.
Komentar 1
Waktu
: 07 Maret 2016
Pengirim : Yana Nuryana
Pada
: Gamis Atsirun Syari
Komentar : mau dong :v :D hahaa
Komentar 2
Waktu
: 31 Maret 2015
Pengirim : Rivan Saputra
Pada
: Gamis Syari Terbaru Jaeya Ayu
Komentar : ada contoh baju yang lain nya engga
Yang berkomentar dari blog ini yaitu teman dari google+ dan fb jumlah
teman google+ saya adalah 70 orang dan fb ada 2,121, maka menghitung
distribusi peluangnya adalah :
S

Google+

FB

F(x)

1/70 = 0.014 1/2.121 = 0.00047

Jadi kita dapat menarik kesimpulannya bahwa mempromosikan blog di


media social akan memunculkan suatu komentar di blog kita. Jika kita sering
mempromosikan blog kita dan mengupdate blog kita maka yangmengunjungi blog
kitapun akan semakin bertambah dan akan menghasilkan komentar dan bisa juga
ada yang membeli produk kita.
Kemudian setelah itu kita menganalisis penayangan blog menurut nengara,
sistem operasi dan browser yang digunakan.

Grafik 3. Grafik Penayangan blog menurut negara pada bulan Maret dan April

Blog ini banyak di kunjungi oleh orang indonesia sendiri karena blog ini hanya
menjual produk yang di senangi oleh orang indonesia sendiri dan tidak mencakup
global.
Grafik 4. Grafik Penayangan blog menurut sistem operasi pada bulan Maret dan
April.

Karena yang banyak mengunjungi blog ini adalah orang Indonesia maka sistem
operasi yang digunakannya juga pasti kebanyakan menggunakan windows. Serta
yang saat ini di Indonesia juga sedang marak sistem operasi android . yang
menggunakan macintosh di Indonesia masih sedikit dan menurut saya yang
menggunakan sistem operasi macintosh kebanyakan berasal dari luar Indonesia
terutama Amerika.
Grafik 5. Grafik Penayangan blog menurut browser pada bulan Maret dan April.

Chrome merupakan aplikasi untuk browsing yang sedang trend saat ini .
Menggunakan chrome lebih cepat disbanding menggunakan yang lain. Oleh
karena itu pengunjung yang mengunjungi blog ini kebanyakan menggunakan
chrome untuk browsing.

IV. KESIMPULAN

Blog harus sering dipromosikan di media social seperti facebook, BBM,


instagram, twitter dsb.

Selalu update postingan produknya agar pengunjung ada yang tertarik


untuk membeli produk kita.

DAFTAR PUSTAKA
[1] WikiPedia. Data. [Online]. Tersedia : http://id.wikipedia.org/wiki/Data
[2]
Distribusi
Frekuensi
dan
Grafik.
[Online].
Tersedia
https://hedyansabila.wordpress.com/distribusi-frekuensi-dan-grafik

[3]
Grafik.
[Online].
Tersedia
:
http://pengertianapapun.blogspot.com/2015/02/pengertian-grafik-dan-contohnyadilengkapi-jenis-jenisnya.html-2/
[4] Distribusi

Peluang

[Online]

Tersedia

http://laboratoriumstatistika.blogspot.co.id/2015/04/distribusi-peluang.html

[5] Apa itu Blog ?. [Online]. Tersedia : http://www.solozine.com/2013/10/apa-itublog-sejarah-fungsi-dan-cara.html

You might also like