You are on page 1of 8

Rahasia Dibalik Angka

Tafsir Bil Hikmah Fenomena Angka dan Semesta


“Dan segala sesuatu pada sisi-Nya ada ukurannya.”
(Q.S. Ar-Ra’du 13 : 8)

Ayat-ayat Allah ada yang tertulis dalam kitab suci Al Quran dan ada pula yang tidak tertulis di dalamnya, yaitu
yang terbentang di seluruh jagat raya. Ayat 8 dari surat ke-13 di atas menjelaskan bahwa Allah menciptakan
segala sesuatu dengan kadar ukuran yang telah ditetapkan. Dengan kata lain, tidak ada ayat Allah, baik yang
tertulis maupun yang terbentang itu ada atau terjadi begitu saja, tanpa disengaja. Semuanya sudah
direncanakan, diperhitungkan, dan diatur oleh-Nya, bukan merupakan sesuatu yang kebetulan.
Apabila disengaja, tentu ada maksud dan tujuannya. Maksud dan tujuan Allah membuat itu semua ada yang
bisa langsung dipahami oleh manusia namun ada juga yang memerlukan penafsiran. Saat manusia melakukan
penafsiran, bisa jadi makna sebenarnya dari ayat-ayat Allah itu tersingkap, tetapi mungkin juga penafsiran itu
tidak atau belum mencapai makna sebenarnya. Namun yang pasti, manusia memang diperintahkan untuk terus
menelaah dan mengkaji ayat-ayat Allah.
Demikian juga dengan ayat-ayat Allah yang berupa angka dan bilangan, baik yang terdapat di dalam Al Quran
ataupun yang ada di alam semesta ini. Planet yang beredar mengelilingi matahari berjumlah 9, satu tahun
terdiri atas 12 bulan, satu minggu ada 7 hari. Umat Islam diperintahkan shalat wajib sehari semalam 5 kali,
apabila berjamaah pahalanya 27 derajat. Seusai shalat, kita disuruh berdikir masing-masing 33 kali.
Tentu ada makna di balik angka-angka tersebut.
Pertanyaannya, bisakah manusia menafsirkannya?
Bagaimana hukumnya?

Angka-Angka Bermakna

Fenomena 165
Di dalam Flying Book yang ditulis oleh KH. Fahmi Basya, bilangan 165 ditafsirkan memiliki arti yang khusus.
Angka 1 berarti Tuhan, tertuang dalam konsep Ihsan. 6 berarti Rukun Iman dan 5 merupakan Rukun Islam.
Angka 165 itu ternyata juga muncul ketika kita melaksanakan zikir di setiap ba’da shalat fardhu. Nabi
memerintahkan kita untuk berzikir dengan mengucap Subhanallaah sebanyak 33 kali, Alhamdulillah 33 kali,
dan Allaahu Akbar juga 33 kali. Dalam hadis sahih riwayat Muslim dari Abu Hurairah juga dari Qutaibah, Rasul
bersabda, “Sukakah kamu kuajarkan suatu amal yang dapat memperoleh pahala orang-orang dahulu serta
mendahului orang-orang sesudah kamu dan tidak akan ada orang yang lebih mulia dari kamu melainkan orang
yang mengamalkan seperti amalmu, sabda Rosul: Hendaklah kamu tasbih, takbir dan tahmid masing-masing
33 kali setiap selesai shalat.”
Apabila setiap selesai shalat masing-masing ucapan zikir itu dilafalkan sebanyak 33 kali, maka dalam sehari
semalam atau lima kali shalat fardhu maka kita mengucapkan zikir-zikir itu masing-masing sebanyak 33 x 5 =
165. Jadi, ditafsirkan bahwa zikir-zikir ba’da shalat merupakan pengokoh Islam, Iman, dan Ihsan kita. Dengan
konsisten mengucapkan zikir-zikir itu secara ikhlas dan khusyu, berarti kita menjaga dan memperkuat ke-
Islam-an, ke-Iman-an, dan sikap Ihsan kita.
Selain itu, angka 165 juga muncul dalam fenomena lima bilangan ganjil pertama. Di dalam hadis disebutkan
bahwa Allah menyukai yang ganjil. Apabila kita menjumlahkan lima bilangan ganjil pertama yang dipangkat
dua maka akan kita dapatkan hasilnya sebagai berikut:
12 + 32 + 52 + 72 + 92
= 1 + 9 + 25 + 49 + 81
= 165
Juga apabila kita perhatikan surat ke-1 dalam Al Quran, yaitu Al Fatihah, terjemah ayat ke-5 berbunyi,
“Hanya kepada Engkaulah kami menyembah dan hanya kepada Engkaulah kami memohon pertolongan”.
Tafsirannya, menyembah dan memohon pertolongan tertuang dalam rukun Islam. Sedangkan ayat ke-6 nya
berarti “Tunjukkanlah kami ke jalan yang lurus”, tafsirannya, untuk menempuh jalan yang lurus harus
berbekal Rukun Iman.

Peringatan Ahad
Ahad berarti satu, juga merupakan nama salah satu hari. Berkaitan dengan hal ini, apabila kita coba
perhatikan beberapa kejadian pada tahun 2004 yang lalu, akan kita temukan sebuah rangkaian ‘pertanda’
tentang pesan tertentu yang disampaikan oleh Allah kepada manusia. Pada tahun itu, Hari Raya Idul Adha
tanggal 10 Dzulhijah yang bertepatan dengan tanggal 1 Februari jatuh pada hari Ahad. Demikian juga dengan
Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal yang bertepatan dengan tanggal 14 November, jatuh pada hari Ahad. Maulid Nabi
Muhammad saw. tanggal 12 Robiul Awal yang bertepatan dengan tanggal 2 Mei pun ternyata jatuh pada hari
Ahad. Juga peristiwa Isra’ Miraj tanggal 27 Rajab yang bertepatan dengan tanggal 12 September dan Tahun
Baru Hijriyah 1 Muharram yang bertepatan dengan tanggal 22 Februari, keduanya juga terjadi pada hari Ahad.
Dan yang paling akhir, ada sebuah peristiwa yang menggemparkan seisi dunia yang merenggut ratusan ribu
korban jiwa, yaitu bencana gempa bumi dan Tsunami di Aceh pada tanggal 26 Desember, ternyata juga terjadi
pada hari Ahad.
Apakah peristiwa-peristiwa besar yang sama-sama terjadi pada hari Ahad tersebut terjadi secara kebetulan?
Pasti tidak. Sepertinya bumi yang terus berotasi dan berevolusi ini melalui kejadian-kejadian tersebut sedang
mengumandangkan kalimat ‘Ahad’, ‘Ahad’, ‘Ahad’, ‘Ahad’, … ‘Ahad’. Lantas apakah atau siapakah ‘Ahad’ itu.
Jawabnnya adalah Allah. “Katakanlah, ‘Dia-lah Allah, Yang Maha Esa (Ahad). Allah adalah Tuhan yang
bergantung kepada-Nya segala sesuatu. Dia tiada beranak dan tiada pula diperanakkan, dan tidak ada
seorang pun yang setara dengan Dia’.” (Q.S. Al Ikhlash 112: 1-4)
Peristiwa-peristiwa Ahad itu sepertinya menjadi peringatan bagi manusia untuk kembali mengingat Allah Yang
Maha Ahad. Zaman sekarang ini memang semakin banyak orang yang berbuat maksiat dan melalaikan perintah
Allah. Sehingga, barangkali Allah pun memperingatkan kita melalui peristiwa-peristiwa tersebut. “Dia-lah
yang menjadikan matahari bersinar dan bulan bercahaya dan ditetapkan-Nya manzilah-manzilah (tempat-
tempat) bagi perjalanan bulan itu, supaya kamu mengetahui bilangan tahun dan perhitungan (waktu). Allah
tidak menciptakan yang demikian itu melainkan dengan hak. Dia menjelaskan tanda-tanda (kebesaran-Nya)
kepada orang-orang yang mengetahui.” (Q.S. Yunus 10: 5)

27 Derajat
Dalam salah satu hadis disebutkan bahwa pahala shalat berjamaah adalah 27 derajat lebih tinggi dibandingkan
shalat sendiri. Tentang hal ini, Agus Mustofa dalam buku Pusaran Energi Ka’bah menyatakan bahwa ketika kita
shalat –di mana di dalamnya kita banyak membaca ayat Al Quran, berzikir, dan menyebut nama Allah–
sesungguhnya kita sedang memancarkan energi positif dari dalam diri kita. Energi itu berupa getaran-getaran
sebagaimana digambarkan dalam firman Allah, “Sesungguhnya orang-orang yang beriman itu adalah mereka
yang apabila disebut nama Allah gemetarlah hati mereka, dan apabila dibacakan kepada mereka ayat-ayat-
Nya bertambahlah iman mereka (karenanya), dan kepada Tuhanlah mereka bertawakal”(Q.S. Al Anfal 8: 2)
Menurut Agus, saat belum melakukan shalat, energi itu tidak terpancar. Tetapi ketika kita sudah memulainya,
energi itu akan terpancar baik secara vertikal maupun horisontal. Agus mengibaratkan hal itu dengan lampu
yang dinyalakan dengan tenaga baterai. Lampu yang dinyalakan hanya dengan satu baterai tentu kalah terang
dengan yang dinyalakan dengan lebih banyak baterai. Demikian juga dengan orang yang melaksanakan shalat.
Jika kita shalat sendirian, energi yang kita pancarkan hanya memiliki kekuatan satu pancaran saja. Tetapi
kalau kita sholat berjamaah, maka masing-masing orang memancarkan energinya masing-masing dan
bergabung menjadi energi yang jauh lebih besar. Hal ini persis seperti sejumlah baterai yang digabungkan
secara serial untuk menghidupkan lampu. Baterai-baterai yang terhubung secara serial itu harus bersentuhan
satu sama lain agar energinya bisa tersalur dan bergabung. Demikian juga halnya dengan shalat berjamaah,
Rasul memerintahkan kita untuk merapatkan barisan sampai bersentuhan satu sama lain, tapi bukan berarti
berdesak-desakkan. Hal ini ditafsirkan agar energi positif yang terpancar masing-masing jamaah bisa
tersalurkan dan bergabung menjadi pancaran energi yang lebih besar. Begitu juga denga shalat berjamaah di
Masjidil Haram yang dikatakan oleh Rasul berpahala 100 ribu kali lipat dibandingkan shalat sendiri di tempat
lain. Mengapa demikian? Hal ini disebabkan karena adanya pancaran-pancaran energi positif dari jutaan
jamaah yang melaksanakan shalat di seputar Ka’bah dan Masjidil Haram, ditambah dengan pancaran energi
dari sekian banyak umat Islam yang melaksanakan shalat di berbagai penjuru dunia yang semuanya
menghadap ke Ka’bah di Masjidil Haram.

Kelipatan 19
Fenomena angka 19 dan kelipatannya di dalam Al Quran memang sudah cukup lama dibicarakan orang. Berikut
adalah beberapa di antaranya yang dikutip dari buku Matematika Islam yang ditulis oleh KH. Fahmi Basya,
dosen mata kuliah Matematika Islam di Universitas Islam Negeri (UIN) Jakarta.
Apabila kita hitung jumlah huruf nyata dalam kalimat basmalah, akan kita lihat ada 19 huruf nyata di
dalamnya. Selain itu, angka 19 atau kelipatannya juga banyak muncul dalam Al Quran (lihat Tabel).
Tabel di atas baru sebagian saja yang dikutip, karena dalam tulisan Fahmi Basya ada 26 poin dalam tabel
tersebut. Masih berkaitan dengan angka 19, apabila kita menghitung ruas tulang jari-jari tangan dan kaki kita
maka masing-masing memiliki 19 ruas tulang.
Kita memiliki dua tangan dan dua kaki, jumlah ruas tulang tersebut adalah 19 x 4 = 76. Adapun surat ke-76 di
dalam Al Quran adalah Al Insan yang berarti manusia. Sehingga, apabila kita perhatikan nomor surat, nama
surat, dan jumlah ruas tulang, ternyata memiliki hubungan satu sama lain yang berkaitan dengan bilangan 19.

Pengulangan 7
“Dan sesungguhnya Kami telah berikan kepadamu tujuh ayat yang dibaca berulang-ulang dan Al Quran yang
agung.” (Q.S. Al Hijr 15: 87). Sebagian besar ulama menafsirkan bahwa tujuh ayat yang diulang-ulang itu
adalah surat Al Fatihah. Dan faktanya memang benar, tujuh ayat dalam surat Al Fatihah itu memang diulang-
ulang oleh seluruh umat Islam ketika melakukan shalat.
Namun, apabila kita perhatikan fenomena lainnya, akan kita temukan fenomena pengulangan 7 lainnya. “Dia-
lah Allah, yang menjadikan segala yang ada di bumi untuk kamu dan Dia berkehendak menuju langit, lalu
dijadikan-Nya tujuh langit. Dan Dia Maha Mengetahui segala sesuatu.” (Q.S. Al Baqarah 2: 29) Di dalam ayat
tersebut, Allah menyebut tentang adanya tujuh langit. Dan ternyata ayat yang membicarakan tentang tujuh
langit di dalam Al Quran jumlahnya juga tujuh ayat. yaitu dalam surat Al Baqarah 2: 29, Al Mukminuun 23: 17,
Fushshilat 41: 12, Ath-Thalaq 65: 12, Al Mulk 67: 3, Nuh 71: 15, dan An Naba’ 78: 12.
Selain itu, kalau kita perhatikan dengan saksama, ternyata angka tujuh memiliki keunikan tersendiri. Apabila
kita bagi sebuah bilangan (berapa pun yang tak habis dibagi tujuh) dengan angka tujuh, hasil yang akan
diperoleh adalah pola angka-angka unik di belakang koma. Pola angka tersebut akan selalu berulang setelah
angka satu. Jadi, angka tujuh memang benar-benar memiliki fenomena pengulangan.

4 Ruku 4 Sujud
KH. Fahmi Basya menjelaskan bahwa ketika kita telah melakukan 1 rakaat dalam shalat, sesungguhnya kita
sudah melakukan satu putaran yang terdiri atas satu kali ruku dan dua kali sujud. Saat ruku kita membentuk
sudut 90° dari posisi berdiri tegak. Sedangkan saat sujud kita membentuk sudut 90°+45°=135° dari posisi
tegak. Sehingga 1 ruku ditambah dua sujud adalah 90° + 135° + 135° = 360° atau satu lingkaran penuh.
Namun, ada shalat yang satu rakaatnya terdiri atas dua ruku dan dua sujud, yaitu Shalat Gerhana. Aisyah r.a.
berkata, “Pada masa Rasulullah saw. masih hidup pernah terjadi gerhana matahari. Maka Rasulullah saw.
menyuruh orang banyak shalat berjamaah. Setelah mereka berkumpul, Rasulullah saw. datang lalu bertakbir
dan shalat 4 kali ruku dan 4 kali sujud dalam dua rakaat.” (Sahih Muslim)
Oleh KH. Fahmi Basya, perputaran dalam Shalat Gerhana yang terdiri atas dua rakaat dengan 4 ruku dan 4
sujud itu dihitung sebagai berikut.
Rakaat 1 = 360º + 90º (karena 2 x rukuk)
= 0º + 90º = 90º
Rakaat 2 = 360º + 90º (karena 2x rukuk)
= 0º + 90º = 90º
——————————————————————————— +
= 180º = Garis Lurus
Maknanya, dalam Shalat Gerhana berarti kita membentuk sudut 180º atau garis lurus. Hal ini sama dengan
posisi matahari, bumi, dan bulan saat terjadi gerhana, yaitu membentuk satu garis lurus.

Para Penafsir

Fenomena Sains Al Quran


Seiring dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, maka penafsiran ayat-ayat Al Quran yang
berkaitan dengan masalah fenomena alam semesta pun semakin berkembang. Apabila para mufasir zaman
dahulu menafsirkan ayat-ayat yang berkaitan dengan sains hanya sebatas menggunakan penjelasan ayat-ayat
yang lain atau hadis Nabi atau Qoul sahabat, maka pada zaman sekarang sudah banyak sekali ilmuwan yang
menyingkap kandungan ayat-ayat Al Quran melalui hasil kajian ilmiahnya.
Misalnya, ketika ada ayat yang membahas proses kejadian manusia di dalam rahim ibu, maka ilmu kedokteran
sekarang ini sudah membuktikan kebenaran ayat tersebut. Contoh lainnya, ada ayat yang berbunyi, “Dia
membiarkan dua lautan mengalir yang keduanya kemudian bertemu, antara keduanya ada batas yang tidak
dilampaui oleh masing-masing. Maka nikmat Tuhan kamu yang manakah yang kamu dustakan?” (Q.S. Ar-
Rahman 55: 19-21). Ternyata sekarang sudah terbukti bahwa di dasar Laut Merah terdapat sumber mata air
tawar yang mengalir terus dan tidak bercampur dengan air laut di sekitarnya yang asin. Juga tentang ayat,
“Maka apabila langit terbelah dan menjadi merah mawar seperti (kilapan) minyak. Maka nikmat Tuhan kamu
yang manakah yang kamu dustakan?” (Q.S. Ar-Rahman 55: 37-38). Terbukti ayat itu benar, ketika teleskop
Hubble memotret gambar Big Bang yang memang seperti kilauan berbentuk bunga mawar merah.
Menurut Drs HM. Hasyim Manan, MA., Pembantu Rektor IAIN Sunan Ampel Surabaya, penafsiran-penafsiran
ayat Al Quran tentang alam semesta seperti itu telah dirintis oleh ulama besar, yaitu Syekh Tantawi Jauhari.
Kajian ini berkembang pesat di tangan generasi berikutnya. Dapat kita temukan nama-nama semisal
Muhammad Mukhtar yang menulis kitab Riyad al Mukhtar dan Dr. Abdul Aziz Pasha Ismail dengan tulisannya
Sunan Allah al Kauniyah.
Dewasa ini, seiring terus berkembangnya ilmu pengetahuan dan teknologi, semakin banyak pula para ahli di
bidang tertentu yang mencoba menafsirkan Al Quran. Kita tentu mengenal nama Harun Yahya yang banyak
menyingkap berbagai kebenaran ayat Al Quran melalui berbagai penelitian ilmiahnya. Bahkan, kini sudah
tersaji tidak hanya dalam bentuk buku, tetapi juga dalam bentuk tayangan film dokumenter atau video.
Di Indonesia, ada nama Agus Mustofa, seorang alumnus jurusan Teknik Nuklir Universitas Gadjahmada
Jogjakarta yang menulis beberapa buku hasil penafsirannya terhadap beberapa ayat Al Quran dalam kacamata
sains. Buku-bukunya antara lain “Pusaran Energi Ka’bah”, “Terpesona di Sidratul Muntaha”, dan “Ternyata
Kita Bersatu dengan Allah”. Juga ada Ir. H. Bambang Pranggono, alumni Arsitektur dan MBA Institut Teknologi
Bandung yang juga mantan Dekan dan pendiri Fakultas Teknik Universitas Islam Bandung (UNISBA), menulis
buku “Percikan Sains dalam Al Quran”. Dan ada pula KH. Fahmi Basya, alumnus Fakultas MIPA Universitas
Indonesia yang menulis buku “Matematika Islam”.
Khusus mengenai KH. Fahmi Basya, beliau adalah penggagas dan pengajar mata kuliah Matematika Islam di
Universitas Islam Negeri (UIN) Jakarta. Matematika Islam secara resmi menjadi mata kuliah di UIN sejak tahun
2002 setelah kurang lebih 16 tahun menjadi materi Stadium General di sana. KH. Fahmi Basya, kelahiran
Padang 3 Februari 1952, mulai menuangkan pemikiran dan penelaahannya dalam bentuk makalah atau tulisan
sederhana. Selanjutnya ia membuat apa yang dinamakannya Flying Book, yaitu kumpulan tulisan dan
presentasinya yang dituangkan dalam bentuk file Power Point. File-file tersebut disebarluaskan baik melalui
internet ataupun diperbanyak dalam bentuk CD.
Di antara materi-materi yang dibahasnya adalah tentang “Roda Gigi Shalat”, “Umur Nabi”, “Kota Al Quran”,
“Rumah Lebah Segi Enam”, “Grafik Asli Basmalah”, dll. Selain dalam bentuk tulisan, ia pun melengkapi hasil
pemikiran dan temuannya dengan gambar atau lukisan karyanya sendiri. Sebagian besar lukisannya berkaitan
erat dengan hasil penelitiannya tentang ayat-ayat Al Quran dan ajaran Islam yang berhubungan dengan
matematika. Karya-karya lukisannya banyak tertuang dalam materinya yang berjudul “Bumi itu Al Quran”
Perlu, Tapi Harus Hati-Hati!

Wawancara Ust. Aam Amiruddin

Bagaimana pendapat Anda tentang penafsiran angka-angka yang ada di dalam Al Qur’n oleh ilmuwan
jaman sekarang?
Dalam menafsirkan agama atau ayat-ayat Al Quran, paling tidak ada dua macam pendekatan yang digunakan
yaitu pendekatan salafi dan pendekatan bil hikmah. Pendekatan salafi adalah menafsirkan ayat Al Quran
dengan menggunakan ayat-ayat Al Quran yang lain, atau dengan hadis Nabi, atau dengan qaul (perkataan)
para sahabat. Adapun penafsiran bil hikmah contohnya adalah seperti apa yang disebutkan dalam pertanyaan
tadi. Tafsir bil hikmah dilakukan dengan berusaha mencari alasan-alasan logis tentang isi Al Quran. Tafsir bil
hikmah disebut juga dengan tafsir bir ro’yi, yaitu menafsirkan agama dengan logika dan rasio.
Bagaimana kedudukan tafsir bil hikmah ini?
Tentang tafsir bil hikmah ini, para ahli membaginya menjadi dua bagian, yaitu yang bersifat mamduh dan
madzmum. Mamduh berarti terpuji, artinya hasil penafsiran itu senafas dan sejalan dengan Al Quran, Sunnah,
serta Qoul sahabat. Sedangkan madzmum berarti tercela, artinya yang menonjol dalam penafsiran ini justru
rasionalitasnya yang malah mereduksi nilai yang dikandung sebenarnya. Contohnya, haramnya daging babi
menurut penafsiran seperti ini adalah karena di dalam tubuh babi itu terdapat cacing pita. Namun, ketika
sekarang telah ditemukan cara untuk membasmi cacing pita, bisa jadi kesimpulannya adalah bahwa daging
babi itu menjadi halal. Maka, penafsiran seperti ini tidaklah tepat. Artinya, apabila di kemudian hari logika-
logika dalam sebuah penafsiran bisa dipatahkan dengan logika-logika yang baru, maka yang rusak justru
adalah agamanya. Jadi, dalam batasan tertentu tafsir bil hikmah itu bagus tetapi jangan sampai kebablasan
karena akan merusak agama.
Landasan pemikiran apa yang digunakan para mufasir dalam dalam tafsir bil hikmah?
Segala sesuatu yang diciptakan oleh Allah itu tidak sia-sia dan dibalik penciptaan itu pasti ada ilmu atau
hikmahnya. Pemikiran yang juga bersumber dari ayat Al Quran ini dijadikan landasan untuk mengeksplorasi
secara rasional berbagai ayat, termasuk di dalamnya ibadah-ibadah yang sudah berjalan. Kesalahan-kesalahan
yang dilakukan dianggap sebagai proses menuju pada kebenaran. Oleh karenanya, dalam tataran pemikiran
seperti ini sering terjadi lontaran kritik dari mereka yang sangat berpegang teguh kepada fiqih atau para
ulama salafi. Orang yang menggunakan tafsir bil hikmah ini seringkali didebat oleh orang-orang yang
menggunakan metode salafi karena dianggap terlalu mengada-ada dan seolah menjadikan agama itu seperti
mainan yang akan mencemarkan atau mereduksi nilai agama itu sendiri.
Bukankah Nabi Ibrahim a.s. dalam proses ‘mencari’ Tuhan juga melakukan kesalahan?
Hal itu memang benar, tetapi kita tidak bisa memosisikan diri kita seperti Nabi Ibrahim a.s. ketika beliau
berupaya ‘menemukan’ Tuhan. Beliau adalah seorang Nabi, sedang kita bukan Nabi. Ketika Nabi Ibrahim
berbuat kesalahan, beliau lalu dibimbing dan diluruskan oleh Tuhan sehingga justru menjadi hikmah bagi
umat-umat yang berikutnya. Namun, apabila kita yang melakukan kesalahan seperti itu, maka siapa yang akan
meluruskannya dan siapa yang akan mendapatkan hikmah?
Kebenaran Al Quran itu mutlak, sedangkan kebenaran tafsir itu relatif. Pendapat Anda?
Saya setuju bahwa kebenaran tafsir itu relatif dan kebenaran firman Allah itu absolut. Pada saat manusia
mencoba memikirkan firman Allah dan mengambil kesimpulan dari apa yang dia baca, maka kesimpulan itu
kebenarannya bersifat relatif dan terus berkembang. Tafsir itu adalah produk manusia. Tapi yang perlu
diperhatikan adalah ada bagian dari firmah Allah swt. yang perlu ditafsirkan seiring perkembangan zaman,
namun ada pula bagian yang sudah sangat jelas dan tidak perlu ditafsirkan lagi karena justru malah akan
membiaskan makna sebenarnya. Jadi, kalaupun tetap ada penafsiran bil hikmah atas ayat-ayat yang sudah
jelas, maka itu fungsinya sebagai hikmah atau pengayaan pemahaman saja; tentu saja tetap harus sejalan dan
tidak menyalahi kandungan ayat itu sendiri.
Apakah syarat-syarat untuk menjadi mufasir?
Pada prinsipnya, kalau ada orang ingin menafsirkan Al Quran, saya sangat setuju apabila dia harus mengerti
bahasa yang digunakan dalam Al Quran, yaitu bahasa Arab. Mana mungkin kita akan menafsirkan ayat kalau
kita tidak memahami makna substansi dari ayat itu. Oleh karena itu para ulama tafsir dan juga Imam Syafi’i
menetapkan salah satu kriteria orang yang berhak menafsirkan Al Quran adalah menguasai bahasa Arab. Ada
ayat Al Quran yang menegaskan bahwa Allah menurunkan Al Quran dalam bahasa Arab. Selain itu, juga harus
menguasai Al Quran dan Ulumul Quran (ilmu-ilmu Al Quran), hadis, dan Ulumul Hadis. Hal-hal tersebut
merupakan sebagian kriteria bagi orang-orang yang murni ingin menafsirkan Al Quran. Namun, apabila ada
orang yang menguasai bidang ilmu tertentu, misalnya ilmu fisika, ingin mencoba berbagi ilmu dan pemahaman
dalam bentuk menafsirkan ayat Al Quran, seharusnya ia tidak melakukannya secara individual melainkan
berada dalam satu kelompok yang di dalamnya ada yang berkompeten dalam Ulumul Quran. Hal seperti ini
sejalan dengan apa yang digagas oleh DR. Yusuf Qordhowi yang pernah mengatakan bahwa inilah saatnya bagi
kita untuk melakukan ijtihad secara kolektif.
Jadi, apakah setiap orang boleh berijtihad untuk melakukan penafsiran?
Bisa, asalkan sesuai dengan kemampuan dan kapasitasnya. Ijtihad artinya mencurahkan segala kemampuan
inteklektual untuk menjawab persoalan-persoalan terkini dengan bersumber kepada Al Quran dan sunnah.
Misalnya apabila saya seorang ekonom, maka saya boleh berijtihad dalam bidang ekonomi. Kalau saya seorang
sosiolog, saya akan berijtihad dalam bidang sosiologi. Artinya, saya mencoba membaca firman Allah dan hadis
Nabi lalu dari situ saya memberikan pemikiran di bidang yang saya kuasai. Namun, apabila kita berijtihad
tidak sesuai dengan bidangnya maka itu tidak tepat. Jadi, pada dasarnya semua ilmuwan memiliki peluang
untuk berijtihad dalam menafsirkan ayat-ayat Al Quran sesuai dengan kapasitas ilmunya masing-masing. Yang
salah adalah kalau seseorang melakukan penafsiran tidak sesuai dengan bidangnya; secara ilmiah dan
akademis pun itu tidak tepat.
Apakah ada batasan bahwa ayat-ayat tertentu tidak boleh ditafsirkan?
Pada dasarnya semua ayat Al Quran perlu ditafsirkan. Namun prinsipnya, ada ayat yang cukup ditafsirkan
dengan ayat yang lain, atau dengan hadis atau dengan Qoul sahabat. Dan ada pula ayat yang tidak ada
tafsirannya dalam ketiga hal tersebut. Maka disinilah kita dituntut untuk berijtihad secara kreatif untuk
memahami ayat-ayat semacam itu dengan tetap sejalan dengan ayat-ayat yang lain.
Sisi positif dan negatif dari tafsir bil hikmah?
Hal positifnya kita akan semakin merasakan kebenaran agama Islam dan juga Al Quran. Dilihat dari sudut
manapun, Islam dan Al Quran akan tampak seperti mutiara di mana kita akan senantiasa mendapatkan serta
menemukan hal yang baru. Negatifnya kalau penafsiran itu sampai kebablasan, jusru akan mereduksi
kandungan ayat itu sendiri. Hal ini patut diwaspadai sehingga setiap orang yang ingin menafsirkan sesuatu, dia
harus tahu diri atau tahu kapasitasnya. Dan yang paling tahu tentang hal itu adalah dirinya sendiri yang
bersumber dari hati nurani terdalam. Layakkah saya menafsirkan ayat ini?
Saran Anda?
Seperti sudah saya sampaikan tadi bahwa tafsir bil hikmah pada sisi tertentu memang sangat diperlukan untuk
memahami ayat-ayat yang tidak ditafsirkan oleh ayat-ayat lainnya. Kehati-hatian harus diperhatikan dalam
melakukan penafsiran ini, karena penafsiran yang kebablasan malah akan mereduksi kandungan ayat yang
sebenarnya. Dalam menyikapinya, kita pun sepatutnya kembalikan pada akal sehat dan hati nurani masing-
masing dengan tetap berlandaskan pada ayat Al Quran dan hadis. Wallahu A’lam.

Hati-Hati, Teliti, dan Terus Menggali

“Sesungguhnya dalam penciptaan langit dan bumi, silih bergantinya malam dan siang, bahtera yang berlayar
di laut membawa apa yang berguna bagi manusia, dan apa yang Allah turunkan dari langit berupa air, lalu
dengan air itu Dia hidupkan bumi sesudah mati (kering)-nya dan Dia sebarkan di bumi itu segala jenis hewan,
dan pengisaran angin dan awan yang dikendalikan antara langit dan bumi; sungguh (terdapat) tanda-tanda
(keesaan dan kebesaran Allah) bagi kaum yang memikirkan.” (Q.S. Al Baqarah 2: 164)
Ayat tersebut mengisyaratkan bahwa dalam segala apa yang diciptakan oleh Allah swt. terdapat tanda-tanda
keesaan dan kebesaran-Nya bagi orang-orang yang mau berpikir. Dengan kata lain, Allah memerintahkan kita
untuk memikirkan berbagai macam fenomena alam semesta. Tentang makna ayat tersebut, Sayyid Quthb
dalam Tafsir Fi Zhilalil Quran menyatakan bahwa sekiranya manusia hatinya membeku karena tidak mau
memperhatikan fenomena alam ini, lalu hatinya berubah dan mau memperhatikan fenomena alam ini dengan
perasaan yang baru dan pandangan yang penuh penyelidikan seperti seseorang yang baru saja mengunjungi
alam ini, memperhatikan dengan sungguh-sungguh tiap gerak dan gemerisiknya suara, tentulah akan tergetar
jiwanya dan terbukalah baginya segala keajaiban yang menyelubungi alam semesta ini.
Untuk memahami berbagai tanda kebesaran Allah dalam fenomena alam semesta, tentu diperlukan adanya
ilmu dan pengetahuan. Kita perlu untuk belajar dan berpikir baru kemudian bisa sampai pada sebuah
kesimpulan. Adalah salah apabila kita langsung menyimpulkan tentang suatu fenomena tanpa mempelajari
dan memikirkannya secara mendalam terlebih dahulu.
Tentang hal tersebut, dalam buku “Matematika Islam”, KH. Fahmi Basya memberikan sebuah ilustrasi.
Katakanlah kita mempunyai selembar kertas yang sangat tipis sekali, tebalnya hanya 1/1000 milimeter. Kertas
itu kemudian kita potong menjadi dua bagian, lalu kita dempetkan dan kita potong lagi menjadi dua bagian
sekaligus. Kemudian kita dempetkan lagi hasilnya lalu kita potong lagi menjadi dua bagian sekaligus. Dan
begitu seterusnya, kita mendempetkan dan memotongnya menjadi dua bagian sekaligus. Pertanyaannya,
berapa kira-kira tinggi kertas itu jika ditumpuk setelah potongan yang ke-50? Apakah kurang dari ½ meter
ataukah lebih dari ½ meter? Lantas kalau ada orang yang mengatakan bahwa sampai potongan ke-50,
tumpukan kertas itu meninggi terus ke angkasa melewati bulan, apakah kita percaya? Hampir dapat
dipastikan, kita menjawabnya tidak, karena kertas asalnya benar-benar sangat tipis yaitu hanya 1/1000
milimeter.
Tapi, tak ada salahnya apabila kita mencoba untuk menghitungnya secara sederhana seperti perhitungan
berikut ini.

1. Potongan pertama = 1+1 = 2 = 21 (dua pangkat satu)


2. Potongan kedua = 2+2 = 4 = 22 (dua pangkat dua)
3. Potongan ketiga = 4+4 = 8 = 23 (dua pangkat tiga)
4. Potongan keempat = 8+8 = 16 = 24 (dua pangkat empat)
n. Potongan ke-n = = 2n
50. Potongan ke-50 =… = 250 = 1.125.899.900.000.000
Maka tinggi tumpukan kertas itu menjadi:
1/1000 mm x 1.125.899.900.000.000 = 1.125.899.900.000 mm
= 1.125.899.900 m
= 1.125.899,9 km
Dengan memperhatikan ilustrasi dan perhitungan yang disampaikan KH. Fahmi Basya itu maka kita dapati
bahwa setelah potongan ke-50, tumpukan kertas itu ternyata tingginya lebih dari sejuta kilometer, padahal
tinggi bulan dari bumi hanya 380.000 km. Artinya, tumpukan kertas itu melebihi tingginya bulan. Berarti pula
kesimpulan awal yang kita tetapkan secara sepintas namun dengan cukup yakin itu ternyata salah.
Ijtihad Kolektif
Untuk mendapatkan kesimpulan yang tepat dari suatu fenomena atau permasalahan, kita perlu berijtihad.
Ijtihad, sebagaimana yang diungkapkan oleh Ust. Aam Amiruddin, berarti mencurahkan segala kemampuan
inteklektual untuk menjawab persoalan-persoalan terkini dengan bersumber kepada Al Quran dan sunnah.
Kemampuan intelektual ini tentu saja yang bersesuaian dengan permasalahan yang dihadapi.
Seorang pengemudi becak yang tidak memiliki latar belakang pendidikan memadai tentu saja dianggap tidak
tepat apabila berijtihad untuk menafsirkan ayat Al Quran tentang fenomena astronomi. Begitu juga seorang
insinyur teknik bangunan tidak layak untuk menafsirkan proses kejadian manusia yang diceritakan di dalam Al
Quran. Dan tak dapat disangkal pula, seorang pakar yang menafsirkan sesuatu yang memang termasuk dalam
bidang kajiannya pun tetap saja memiliki peluang berbuat salah dalam memahami makna ayat yang
sebenarnya.
Oleh karenanya, salah satu solusi terbaik dalam hal ini, di zaman sekarang, adalah dengan melakukan apa
yang diungkapkan Dr. Yusuf Qordhowi yang juga diamini oleh Ust. Aam Amiruddin, yaitu berijtihad
menafsirkan sesuatu secara kolektif. Artinya, penafsiran itu dilakukan oleh beberapa orang yang memiliki
keahlian di bidangnya masing-masing, tentu saja yang berkaitan dengan ayat yang ditafsirkan. Hal ini bagus
untuk dilakukan agar hasil penafsiran itu benar-benar matang dan mendalam serta meminimalisir
kemungkinan malah mereduksi makna sebenarnya seperti kasus penafsiran haramnya babi karena cacing pita.
Selain itu juga untuk menghilangkan kesan menjadikan agama sebagai bahan mainan seperti yang dikritik oleh
para ulama salafi, dan yang paling utama adalah lebih mendekatkan atau mencapai makna yang sebenarnya
seperti yang dikehendaki oleh Sang Pencipta.
Gali Terus
Di dalam salah satu tulisannya yang berkaitan dengan masalah penafsiran dan fenomena angka di dalam Al
Quran, Prof. Komaruddin Hidayat menyatakan, bagaimana mungkin Nabi Muhammad saw. menerima dan
menyusun Al Quran dalam kurun waktu 23 tahun dengan rumusan dan kalkulasi matematis, kalau saja tanpa
campur tangan Jibril atas bimbingan Allah? Menurutnya, temuan-temuan semacam itu penting digarisbawahi
mengingat seringkali para orientalis menganggap Al Quran sebagai karangan Muhammad belaka. Namun
keraguan itu menjadi absurd ketika dibuktikan bahwa secara matematis banyak ditemukan adanya keajaiban
yang sulit dibayangkan hal itu produk seorang yang ummi, yang hidup di padang pasir pada abad ke-6.
Prof. Komaruddin menambahkan pula bahwa sesungguhnya Al Quran selalu membuka diri untuk diinterogasi,
ditanya, digali, dibantah, didebat, dan entah diapakan lagi sepanjang perjalanannya sejak diwahyukan sampai
sekarang. Bagi mereka yang memiliki kedalaman ilmu kedokteran, maka Al Quran membuka diri untuk diajak
dialog seputar kedokteran. Bagi mereka yang menguasai ilmu pertanian, kelautan, astronomi, ilmu jiwa,
ataupun cabang ilmu lainnya, Al Quran membuka diri untuk dikaji, digali, bahkan diinterogasi. Dan nyatanya
hingga saat ini semakin banyak sarjana Muslim yang menguasai berbagai disiplin keilmuan, mereka malah
semakin respek dan yakin bahwa Al Quran adalah Kalam Ilahi yang di dalamnya mengandung isyarat-isyarat
ilmiah yang tidak pernah habis-habisnya digali.
Pendapat tersebut sejalan dengan apa yang diungkapkan oleh Ust. Aam Amiruddin bahwa pada dasarnya
semua ayat Al Quran memang perlu ditafsirkan. Terlebih, dari sudut mana pun kita memandang Al Quran, kita
akan melihatnya seperti mutiara yang senantiasa menampakkan hal yang baru untuk dikaji dan didalami.
Pada akhirnya, kita pun sebagai umat Islam perlu untuk terus belajar dan belajar; menggali kandungan ayat-
ayat Allah baik yang tersurat di dalam Al Quran ataupun yang ada di alam semesta ini guna memperteguh
keimanan dan ketawaan kita kepada Allah swt. Bukan saja secara kolektif, tapi justru secara individu pun kita
harus lebih giat mengkaji dan memahami ayat-ayat Allah secara sungguh-sungguh. Diri kita secara individulah
yang akhirnya akan menentukan kesimpulan. Mengikuti kesimpulan orang lain juga merupakan sebuah
kesimpulan individu. Yang penting, bukan merupakan taqlid buta tetapi sesuatu yang berdasarkan pemahaman
melalui proses belajar dan berpikir yang mendalam.
Wallaahu A’lam
Tim Fokus: Agung, Muslik, & Ali

You might also like