You are on page 1of 2

Ni’matul Fauziah (B36210106) 6F2

Analisis Iklan Mie Sedap Cup


Disini saya menganalisis iklan Mie sedap cup yang dibintangi oleh raditya dika, seorang
penulis asal Indonesia. Strategi didefinisikan dengan jelas untuk menstimulasi tujuan besar yang
tertuang dalam rangkuman kreatif yang dibuat agensi dalam menciptakan iklan. Iklan Mie Sedap
Cup memiliki strategi yang sangat inovatif dalam membangun merek yang memang sudah
terkenal dan ingin membranding varian baru, berupa mie cup yang cepat saji. Disini pengiklan
sangat jelas menunjukkan bahwa pasar yang dituju adalah kalangan remaja. Karena bintang iklan
yang dipilih adalah Raditya Dika. Seorang penulis buku-buku jenaka yang saat ini menjadi
pujaan para remaja. Kharisma yang unik dan pemikirannya yang kreatif membuat banyak remaja
mengidolakannya. Pengiklan begitu cerdas melihat peluang tersebut sehingga menjadikan
Raditya Dika sebagai bintang utama. Bahasa yang digunakan dalam iklan tersebut juga sangat
kreatif dan cocok untuk kalangan remaja, seperti kata-kata “update”. Kalangan remaja tentunya
tidak ada yang asing dengan kata tersebut, sehingga taglinenya mudah diingat, lugas dan
mengandung unsur humor modern ala Raditya Dika.

Disamping bintang iklan yang sedang membuming, produk yang diiklankan juga sudah
banyak dikenal oleh masyarakat. Disini produk mie sedap membuat inovasi baru dengan
menghadirkan mie dengan kemasan yang berbeda, yaitu mie cup. Meskipun kompetitor mie cup
sudah banyak dan brandingnya juga sudah kuat, mie sedap tidak kehabisan ide untuk membuat
inovasi baru. Disini mie sedap menghadirkan mie cup dengan tampilan dan rasa yang berbeda.
Keunggulannya terletak pada “bal-bal” seperti bakso goreng yang terdapat di dalam produk mie
cupnya.

Pesan yang dihadirkan dalam iklan mie Sedap cup ialah mengajak konsumen untuk
memperbarui selera rasanya dalam hal memilih rasa mie. Pengiklan sangat jelas berusaha untuk
mengenalkan produk varian baru dengan mengungkapkan makna pesan agar konsumen
mencobanya dan meninggalkan yang lama (kompetitornya).

Pesan yang disampaikan cukup tegas, jelas, tidak bertele-tele dan tepat sasaran. Unsur
5W 1H sudah cukup terlihat dalam iklan tersebut, mulai dari tujuan iklan, target audiens, gaya
bahasa, bintang iklan, hingga dampak yang diharapkan. Semuanya tersusun rapi dalam iklan
berdurasi 34 detik tersebut. Konsumen dipastikan dibuat penasaran dan ingin mencobanya,
terutama bagi kalangan remaja yang sudah mengidolakan Raditya Dika.

You might also like