You are on page 1of 3

ALJABAR

Kali ini akan dibahas materi matematika SMP kelas VIII operasi hitung bentuk aljabar.

Untuk mengingatkanmu kembali mengenai bentuk aljabar, coba perhatikan contoh-contoh


berikut.

1. 2pq
2. 5x + 4
3. 2x + 3y –5
4. x^2 + 3x –2
5.

Penjelasan :
Nomor (1) disebut bentuk aljabar suku tunggal atau suku satu karena hanya terdiri atas satu suku,
yaitu 2pq. Pada bentuk aljabar tersebut 2 disebut koefisien, sedangkan p dan q disebut variabel
karena nilai p dan q bisa berubah-ubah.

Nomor (2) disebut bentuk aljabar suku dua karena bentuk aljabar ini memiliki dua suku, sebagai
berikut.
a. Suku yang memuat variabel x, koefisiennya adalah 5.
b. Suku yang tidak memuat variabel x, yaitu 4, disebut konstanta. Konstanta adalah suku yang
nilainya tidak berubah.

Nomor (3), (4), dan (5), coba kamu tentukan manakah yang merupakan koefisien, variabel,
konstanta, dan suku?

Setelah kita dapat menentukan unsur – unsur yang terkandung di dalam Bantuk Aljabar yaitu
seperti koefisien, variabel, konstanta, dan suku. Itu semua merupakan modal kita untuk dapat
melangkah ke langkah selanjutnya dalam mempelajari operasi aljabar, Untuk operasi bentuk
aljabar yang akan kita bahas kali ini yaitu operasi hitung bentuk aljabar dengan penjumlahan dan
pengurangan.

1. Operasi Penjumlahan Bentuk Aljabar


Yang akan kita pelajari pada operasi bentuk aljabar yaitu cara menjumlahkan suku-suku sejenis
pada bentuk aljabar. Pada dasarnya, sifat-sifat penjumlahan yang berlaku pada bilangan riil,
berlaku juga untuk penjumlahan pada untuk-bentuk aljabar, sebagai berikut:

a. Sifat Komutatif
a + b = b + a, dengan a dan b bilangan riil

b. Sifat Asosiatif
(a + b) + c = a + (b +c), dengan a, b, dan c bilangan riil

c. Sifat Distributif
a (b + c) = ab + ac, dengan a, b, dan c bilangan riil
Agar kamu lebih memahami sifat-sifat yang berlaku pada bentuk aljabar, perhatikan contoh-
contoh soal berikut.

Sederhanakan bentuk-bentuk aljabar berikut.


a. 6mn + 3mn
b. 16x + 3 + 3x + 4

Jawab:
a. 6mn + 3mn = 9mn
b. 16x + 3 + 3x + 4 = 16x + 3x + 3 + 4 = 19x + 7

2. Operasi Pengurangan Bentuk Aljabar

Pada operasi pengurangan bentuk aljabar sebenarnya tidak jauh beda dengan operasi
penjumlahan bentuk aljabar diatas. Operasi pengurangan bentuk aljabar dapat dikatakan sebagai
kebalikan dari operasi penjuumlahan bentuk aljabar. Difat – sifat yang berlaku pada operasi
penjumlahan bentuk aljabar juga berlaku pada operasi pengurangan bentuk aljabar.

untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada contoh di bawah ini:

a. 3ab – ab
b. 4x – x – 4

Penyelesaian :

a. 3ab – ab = 2ab

b. 4 x – x – 4 = 3x – 4

Contoh Soal Operasi Campuran Penjumlahan dan pengurangan :

a. –x – y + x – 3
b.
c.

Penyelesaian :

a. –x – y + x – 3
= –x + x – y – 3
= –y – 3

b.
=
=
=
c.
=
=
=

Demikian materi Operasi Hitung Bentuk Aljabar. Terus Kunjungi Website kami untuk dapat
mengupdate pembelajaran dan pemaparan Materi Matematika. untuk materi kita selanjutnya
adalah Materi Matematika SMP Kelas VIII yaitu Operasi Perkalian dan Pembagian Bentuk
Aljabar.

You might also like