You are on page 1of 10

PROGRAM KERJA PIK

REMAJA

SMAN 17 BATAM
Kata Pengantar
Puji syukur senantiasa mengiring do’a mengantarkan kita semua sebagai insan yang
beriman untuk mengharapkan Rahmat dan Ridho-Nya, sehingga kita dapat melaksanakan
tugas mempersiapkan remaja Indonesia ke jenjang kehidupan yang siap menghadapi segala
tantangan untuk menjadi generasi yang siap pakai.
PIK REMAJA inilah menjadi wadah dan sarana membimbing dan membina remaja
yang tepat. Dengan demikian maka harapan kita akan terwujud, untuk mempersiapkan
Generasi yang Berencana (Gen Re).
Dengan dibentuknya PIK REMAJA BERSERI di SMAN 17 BATAM diharapkan
dapat membawa siswa-siswi SMAN 17 BATAM membentuk pribadi remaja yang handal,
berkarakter, asertif dan berakhlak mulia. Kegiatan rutin dan kegiatan tahunan yang telah
dilakukan selama ini dengan bimbingan para Pendidik Sebaya (PS) dan Konselor Sebaya
(KS), PIK REMAJA BERSERI diharapkan dapat membawa perubahan yang signifikan
terhadap perkembangan remaja siswa siswi SMAN 17 BATAM
Akhirnya kepada semua pihak yang ikut berpartisipasi dalam mendukung kegiatan
PIK REMAJA BERSERI kami sampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-
tingginya.
PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Remaja merupakan kelompok usia yang banyak menghadapi masalah karena
berhubungan dengan perubahan-perubahan yang terjadi. Perubahanfisik, psikis, maupun
social. Perubahan fisik antara lain perubahan primer yang ditandai dengan berfungsinya
organ reproduksi dan perubahan sekunder yang ditandai dengan perubahan struktur
tubuh,suara, dan lain-lain. Perubahan psikis antara lain timbulnya perasaan sudah dewasa,
sudah besar, sudah mandiri, dan tidak mau banyak diatur orang tua. Perubahan-perubahan itu
berdampak pada tingkah laku,pola pikir, cara berpakaian dan pola pergaulan .
Pola pergaulan yang cenderung bebas karena pengaruh era globalisasi ditambah
dengan kondisi rentan karena perubahan-perubahan itu, dapat menyeret remaja Indonesia
kedalam tiga masalah besar, yaitu :seksualitas, HIV dan AIDS serta NAPZA. Hal tersebu
merupakan masalah besar karena menyangkut kesinambungan generasi manusia berkualitas.
Apabila tidak dapat menyikapi dengan baik ketiga masalah ini,maka generasi muda akan
terjerumus kedalam lembah kehinaan.Untuk dapat mempersiapkan generasi berikutnya yang
lebih berkualitas,maka masalah tersebut harus menjadi tanggung jawab bersama antara
keluarga, masyarakat, dan negara.
PIK REMAJA yang sebelumnya bernama PIK-KRR (Pusat Informasi dan Konsultasi
Kesehatan Reproduksi Remaja) merupakan wadah yang dibentuk oleh,dari,dan untuk remaja
di bawah naungan BKKBN di tingkat provinsi. PIK REMAJA bertugas menyebarkan
informasi mengenai kesehatan reproduksi remaja, masalah seksualitas, HIV/AIDS,NAPZA,
serta Penyiapan Kehidupan Berkeluarga bagi Remaja (PKBR).
B. TUJUAN
Penyebaran informasi /kegiatan KIE melaluiwadah PIK R bertujuan untuk :
1. Meningkatkan kesadaran dan pemahaman remaja mengenai kesehatan reproduksi remaja
(KRR).
2. Mempersiapkan remaja menghadapi dan melewati masa pubertas yang sering dirasa
cukup berat.
3. Melindungi remaja dari berbagai resiko gangguan kesehatan reproduksi seperti Infeksi
Menular Seksual (IMS) dan HIV/AIDS serta Kehamilan Tak Diharapkan (KTD)
4. Menyiapkan Kehidupan Berkeluarga bagi Remaja (PKBR)

C. VISI DAN MISI PIK REMAJA SMAN 17 BATAM


Visi
Menjadi PIK Remaja BERSERI yang unggul, kreatif, cerdas , berakhlak dan mandiri
Misi
 Menanamkan kesadaran kepada siswa/remaja tentang pentingnya program
kependudukan
 Memberikan ketrampilan kepada siswa/remaja lewat program kecakapan hidup (life
skills)
 Sebagai pusat Komunikasi, Informasi dan Edukasi dan Konseling bagi siswa/remaja
 Menanamkan semangat kewirausahaan
 Membentuk “Genre”
 Menciptakan lingkungan remaja yang sehat
 Mewujudkan remaja SMAN 17 BATAM yang terampil, kreatif, serta mandiri

Motto

Menjadikan remaja SMAN 17 BATAM menjadi remaja yang Sehat, Cerdas dan
Berprestasi.
D. TEMA KEGIATAN
Kegiatan ini memiliki tema “Sehat, Cerdas, dan Ceria bersama Pusat Informasi dan
Konseling Remaja”.

E. LANDASAN KEGIATAN
Program KerjaTahunan PIK REMAJA BERSERI SMAN 17 BATAM

F. STRUKTUR ORGANISASI PIK REMAJA SMAN 17 BATAM


 Lampiran 1
G. SUSUNAN KEGIATAN
 Lampiran 2
H. SUMBER BIAYA
 Lampiran 3

I. SASARAN PESERTA KEGIATAN

PROGRAM SOSIALISASI PIK REMAJA BERSERI SMAN 17 BATAMini akan diikuti


olehsiswa/siswi SMAN 17 BATAM dengan perwakilan setiap kelas 2 peserta, baik itu putra
atau pun putri
PENUTUP

Demikian Kegiatan ini kami susun sebagai gambaran umum tentang rencana pelaksanaan
PROGRAM SOSIALISASI PIK REMAJA BERSERI tahun 2016. Besar harapan kami
bantuan dari semua pihak baik berupa kritik, saran, bimbingan maupun donasinya untuk
mensukseskan kegiatan tersebut. Maju Terus Remaja INDONESIA..Remaja Tegar, Sehat,
Mandiri, Kreatif, Inovatif, dan Berprestasi

Batam, 5 September 2016

Ketua Pembina

Rifqa Amelia Risnawati, S.Pd

Kepala Sekolah

Hermiarni, S.Pd. Ina


NIP. 19641204 198803 2 010
Lampiran 1

“STRUKTUR ORGANISASI PIK REMAJA SMAN 17 BATAM”


No. Struktur Organisasi Nama
1. Kepala Sekolah Hermiarni.S. Pd. Ina
2. Pembina PIK REMAJA Risnawati, S. Pd
3. Ketua Rifqa Amelia
4. Wakil Ketua 1. Pebrianto Nainggolan
2. Bella Oktavia Maryto.S
5. Sekretaris IenVerawati Sirait
6. Bendahara Seftya Masenno Febrianti
7. Humas 1. Adelia Amabel
2. Dwiki Dermawan
3. Vany Yolanda Hutagalung
4. Widya Risma
5. Vinanda
6. Ondo Wijaya
8. Konselor Sebaya 1.Glory Seraya Putri
2. Putra Muara
3. Dennisa Ayu
4. Arian
5. Ricka
6. Febiola Nola
9. Pendidik Sebaya 1.Suharni
2.Ricco Agustino
3.Yulia Pratami
4. Melia Putri
5.Riris Swensi
6. Jessy Caroline
Lampiran 2
“SUSUNAN KEGIATAN”
Bulan Nama Kegiatan Jadwal Hari Pelaksana
No. Pelaksanaan
1. Oktober 1. Sosialisasi Minggu Pertama
Reproduksi
2. Pembuatan Minggu Kedua
Mading.
3. Ajang Berbakat Minggu Ketiga
PIK REMAJA
SMAN 17
BATAM.
2. November 1. Pembuatan Minggu Kedua
Mading.
2. Ajang Berbakat Minggu Ketiga
PIK REMAJA
SMAN 17
BATAM.
3 Desember 1. HIV DAY 01-Desember-2016
2. Pembuatan Minggu Kedua
Mading.
3. Ajang Berbakat Minggu Ketiga
PIK REMAJA
SMAN 17
BATAM.
Lampiran 3

“SUMBER PEMBIAYAAN”

No Bulan Nama Nama Jumlah Jumlah Jumlah Total


Pelaksana Kegiatan Pengeluaran (unit) Satuan
1. Oktober 1.Sosialisasi 1. Snack 56 5.000 Rp.280.000
Reproduksi Komsumsi
2. Snack Pemateri 3 15.000 Rp. 45.000
3. Biaya Pemateri - - Rp. 150.000
4. Hadiah - - Rp. 150.000
5. Cinderamata - - Rp. 100.000 RP. 1.175.000
6. Transportasi - - Rp. 50.000
Pemateri
7. Pembelian 1 1 Rp. 350.000
kotak konseling

2.Pembuatan 1.Sterofom 2 15.000 Rp. 30.000


Mading 2. Paku payung 5/6 500 Rp. 3.000
3. Print,dll - - Rp. 10.000
4. Crayon atau 1 30.000 Rp. 30.000
pensil warna
5. Isolatif 2 10.000 Rp. 20.000 RP. 93.000

1.Cinderamata - - Rp. 100.000


2.Hadiah - - Rp. 150.000 RP 250.000
2. November 1.Pembuatan 1.Sterofom 2 15.000 Rp. 30.000
Mading 2. Paku payung 5/6 500 Rp. 3.000
3. Print,dll - - Rp. 10.000
4. Crayon atau 1 30.000 Rp. 30.000
RP. 93.000
pensil warna
5. Isolatif 2 10.000 Rp. 20.000

2.Ajang 1.Cinderamata - - Rp. 100.000


RP. 250.000
Berbakat 2.Hadiah - - Rp. 150.000

3. Desember 1.HIV DAY Pembuatan bunga 100 1.000 Rp. 100.000 Rp.100.000

2. Pembuatan 1.Sterofom 2 15.000 Rp. 30.000


Mading 2. Paku payung 5/6 500 Rp. 3.000
3. Print,dll - - Rp. 10.000
4. Crayon atau 1 30.000 Rp. 30.000
pensil warna
5. Isolatif 2 10.000 Rp. 20.000 RP. 93.000

3.Ajang 1.Cinderamata - - Rp. 100.000


Berbakat 2.Hadiah - - Rp. 150.000 RP. 250.000

Rp. 2.304.000

You might also like