You are on page 1of 2

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Indonesia sebagai salah satu Negara anggota Perserikatan Bangsa Bangsa
(PBB) dengan beberapa negara didunia telah berkomitmen untuk mencapai
Millenium Development Goals (MDGs) / Tujuan Pembangunan Milenium pada
tahun 2016 untuk mewujudkan kesejahteraan penduduk.
Masalah kesehatan jiwa yang terjadi pada individu dan keluarga di
masyarakat membutuhkan penanganan praktisi kesehatan. Diperlukan kolaborasi
dan kerja tim agar masalah kesehatan jiwa dapat tertangani secara adekuat.
Sebagaimana diamanahkan Impres Nomor 3 Tahun 2010 tentang Program
Pembangunan Yang Berkeadilan, maka upaya pencapaian target MDGs harus
menjadi prioritas Pembangunan, termasuk MDGs bidang kesehatan jiwa ditingkat
Puskesmas. Salah satu langkah untuk mempercepat pencapaian target MDGs
bidang kesehatan jiwa adalah alokasi sumber daya termasuk anggaran diadakan
penyuluhan kesehatan mental yaitu penyuluhan kesehatan jiwa dan penyuluhan
NAPZA, pemeriksaan yang menunjang di wilayah Puskesmas Jenggawah
1.2. Tujuan Meliputi
 Tujuan Umum
Tercapainya upaya kesehatan jiwa/mental yang bersifat promotif dan
preventif dalam mencapai target MDGs, tahun 2016 yaitu upaya penemuan
kasus jiwa mental, upaya penemuan kasus jiwa pasung dan penyuluhan
kesehatan jiwa, NAPZA, dll.
 Tujuan Khusus
Sesuai dengan rencana strategis Dinas Kesehatan Kabupaten Jember dalam
upaya mencapai MDGs dan SPM di tahun 2016 yaitu Menjadikan Msyarakat

1
Yang Sehat Jiwa, Penderita jiwa bebas pasung, Pembentukan kader jiwa dan
Mendirikan Posyandu jiwa.
1.3.Manfaat
Manfaatnya adalah supaya dalam pelayanan kesehatan jiwa sesuai dengan Standar
Pelayanan Minimal (SPM) dalam mencapai MDGs.

1.4. Ruang lingkup Kegiatan


Puskesmas dapat melakukan kegiatan upaya kesehatan jiwa/mental dan
jiwa pasung meliputi : Promotif (Penyuluhan), Preventif (Pencegahan), Pelayanan,
Rehabilitas (Rujukan).

You might also like