You are on page 1of 5

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN (STIKes) PRIMA INDONESIA

JURUSAN S1 FARMASI
Jl. Raya Babelan KM 9,6, Kelurahan Kebalen, Kecamatan Babalan, Bekasi Utara 17610
Telp.: (021) 89134420 dan website: www.stikesprimaindonesia.ac.id

Sebutkan nama tulang di bawah ini ;

No Nama Tulang

1 Cranium (tengkorak)

2 Mandibula (tulang rahang)

3 Clavicula (tulang selangka)

4 Scapula (tulang belikat)

5 Sternum (tulang dada)

6 Rib (tulang rusuk)

7 Humerus (tulang pangkal lengan)

8 Vertebra (tulang punggung)

9 Radius (tulang lengan)

10 Ulna (tulang hasta)

11 Carpal (tulang pergelangan tangan)

12 Metacarpal (tulang telapak tangan)

13 Phalanges (ruas jari tangan dan jari kaki)

14 Pelvis (tulang panggul)

15 Femur (tulang paha)

16 Patella (tulang lutut)

17 Tibia (tulang kering)

18 Fibula (tulang betis)

19 Tarsal (tulang pergelangan kaki)

20 Metatarsal (tulang telapak kaki)


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN (STIKes) PRIMA INDONESIA
JURUSAN S1 FARMASI
Jl. Raya Babelan KM 9,6, Kelurahan Kebalen, Kecamatan Babalan, Bekasi Utara 17610
Telp.: (021) 89134420 dan website: www.stikesprimaindonesia.ac.id

Jawablah pertanyaan berikut ini ;

1. Pada Tubuh manusia tulang/ rangka memiliki fungsi yang penting, antara lain fungsi
dari tulang adalah (sebutkan 5 fungsi)

 Sebagai alat gerak aktif.


 Sebagai pelindung organ vital.
 Tempat terbentuknya sel-sel darah.
 Tempat melekatnya otot.
 Memberi bentuk tubuh.
 Tempat pembentukan garam mineral.
 Menegakkan tubuh.

2. Pada tubuh manusia tulang/ rangka dibagi menjadi dua kelompok yaitu :
a. Skeleton aksilar
Skeleton Aksial yaitu skeleton yang merupakan sumbu tubuh. Terdiri atas
sekelompok tulang yang menyusun poros tubuh dan memberikan dukungan dan
perlindungan pada organ di kepala, leher dan badan.
Skeleton aksial terdiri dari:
 Tulang Tengkorak (Skull)
Bagian tulang tengkorak terdiri dari:
a. Tulang dahi berfungsi untuk melindungi otak dari bagian depan.
b. Tulang rongga mata berfungsi untuk melindungi kedua bola mata.
c. Tulang hidung berfungsi untuk membentuk bagian hidung/ untuk
menyokong
jaringan hidung yang lembut.
d. Tulang pipi berfungsi untuk membentuk bagian pipi.
e. Tulang rahang atas berfungsi untuk menyokong barisan gigi atas.
f. Tulang rahang bawah berfungsi untuk menyokong barisan gigi bawah.
Rahang yang dapat bergerak, yaitu untuk menguyah makanan dan
sebagainya.
 Tulang Dada (Strenum)
Tulang dada berfungsi untuk melindungi bagian-bagian organ yang ada di
dalamnya.
 Tulang Rusuk (Costae)
Bagian tulang rusk terdiri dari :
a. Tulang rusuk sejati berjumlah tujuh pasang. Ujung belakangnya melekat pada
ruas -ruas tulang belakang, sedangkan ujung depan melekat pada tulang dada.
b. Tulang rusuk melayang berjumlah dua pasang. Ujung belakang melekat pada
tulang belakang, sedangkan ujung depan bebas tidak melekat.
c. Tulang rusuk palsu berjumlah tiga pasang. Ujung belakang melekat pada tulang
belakang dengan ujung depan melekat pada tulang rusuk di atasnya.
 Ruas-ruas Tulang Belakang (Vertebrae)
Tulang leher 7 ruas. Pada praktikum yang telah dilakukan bagian tulang rusk
terdiri dari :
a. Tulang punggung.
b. Tulang pinggang.
c. Tulang selangka.
d. Tulang ekor

b. Skeleton apendikular
Skeleton apendikular terdiri atas tungkai atas (tulang anggota depan) dan tungkai
bawah (tulang anggota belakang). Tungkai atas berhubungan dengan tulang aksial
pada bahu. Bahu manusia tersusun atas tulang selangka dan tulang belikat.
Tungkai atas dan tungkai bawah tersusun atas beberapa tulang. Tungkai bawah
berhubungan dengan tulang aksial pada gelang panggul.
Gelang panggul terdiri atas tulang sakrum yang merupakan persatuan 6 ruas
tulang, yaitu :
a. Sepasang tulang usus kiri kanan
b. Sepasang tulang duduk.
c. Sepasang tulang kemaluan.
Dari bagian-bagian tulang apendikuler terdapat bagian-bagian tulang seperti
berikut :
a. Tulang paha (Femur)
b. Tulang tempurung lutut (Patella)
c. Tulang betis (Ribula)
d. Tulang kering (Tibia)
e. Tulang tumit (Kalkaneus)
f. Tulang pergelangan kaki (Talus)
g. Navikula
h. Kuboid
i. Tulang kueniform
j. Tulang telapak kaki (Metafarasal)
k. Tulang jari kaki

3. Sebutkan fungsi dari bagian rangka dibawah ini :


a. Frontal (tulang dahi) ; Berfungsi melindungi otak dan sambungan antartulang
tidak dapat di gerakan
b. Orbital (rongga mata) ; Memberi bentuk pada mata
c. Nasal (hidung); Untuk memberi bentuk hidung pada wajah
d. Zigomatik(tulang pipi) ; Untuk membentuk pipi pada wajah
e. Maksila (tulang rahang atas) ; Untuk memberi bentuk pada mulut
f. Mandibula (tulang rahang bawah) ; Untuk menggerakan rahang dengan bebas
g. Vertebra servikalis ; Untuk menyokong kepala berfungsi untuk menopang kepala.
h. Clavicula (tulang selangka) ; Sebagai pengganjal untuk menjauhkan anggota
gerak atas dari bagian dada agar lengan dapat bergerak leluasa
i. Scapula (tulang belikat); Untuk menghubungkan tulang lengan atas dengan
selangka. Berfungsi sebagai pemebentukan tempat pembentukan sel darah merah
dan sel darah putih.

You might also like