You are on page 1of 9

TUGAS AKHIR MODUL 3

MUSLIM
18080302710001

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Satuan Pendidikan : SD N 09 Kototinggi


Mata Pelajaran : Matematika
Kelas / Semester : IV (Empat) / 1
Materi : Pecahan
Alokasi Waktu : 1 x Pertemuan (2 x 35 menit)

A. Kompetensi Inti

KI 1 : Menerima, menghargai dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya


KI 2 : Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, santun, peduli, dan
percaya diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru dan tetangganya
KI 3 : Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati dan menanya
berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan
kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah, di sekolah dan
tempat bermain.
KI 4 : Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis, dan
logis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak
sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan
berakhlak mulia

B. Kompetensi Dasar
3.13 Memahami konsep pecahan, pecahan senilai dan operasi hitung pecahan
menggunakan benda konkret atau gambar.

D. Indikator
3.13.1 Memahami konsep pecahan dengan menggunakan benda konkret, gambar dan
simbol.

E. Tujuan Pembelajaran:
1. Setelah bereksplorasi dengan benda konkret, gambar dan simbol siswa mampu
menemukan konsep pecahan dengan benar.

F. Materi Ajar:
Bilangan pecahan

G. Alokasi Waktu
3 X 35 menit

H. Pendekatan dan metode


- Saintifik
- Diskusi dan demonstras
I. Kegiatan Pembelajaran
Kegiatan Dekskripsi Kegiatan Alokasi
Waktu
Kegiatan 1. Guru memberikan salam dan siswa memulai kegiatan 15 menit
awal dengan berdoa
2. Guru menjelaskan dan memberikan contoh
pecahanpecahan sederhana. contoh :
1 1 1
2, 3, 4 dll
3. Guru menyampaikan kepada siswa pentingnya
penggunaan pecahan dalam kehidupan sehari-hari.
Yaitu:
- Membagi benda menjadi beberapa bagian sama.
- Membuat kelompok agar sama jumlahnya.
- Membuat sesuatu agar bahannya bisa merata.
Kegiatan Seluruh siswa melaksanakan kegiatan kelompok. 65 menit
Inti 1. Siswa dibagi menjadi 5 kelompok yang berjumlah 5
siswa tiap kelompok.
2. Siswa mengamati gambar yang ditampilkan pada slide
layar proyektor.
3. Siswa mengerjakan Kegiatan siswa ke-1 dengan
diskusi kelompok.
4. Siswa membuat pertanyaan dari hasil Kegiatan siswa
ke-1.
5. Siswa melakukan penyelidikan pada Kegiatan siswa
ke2.
6. Siswa mempresentasikan hasil diskusi kelompok secara
bergiliran dan kelompok yang lain memberikan
komentar dan mencatat hal-hal yang penting.
7. Siswa menyimpulkan hasil kerja kelompok bersama.
Kegiatan 1. Siswa mengisi angket respon pembelajaran kepada 25 menit
Penutup siswa dan menuliskan refleksi dari kegiatan hari itu.
2. Guru mengakhiri pembelajaran dengan salam.
J. Sumber Dan Media Pembelajaran
1. Lingkungan sekitar
2. Buku Guru dan Siswa kelas 4 tema Peduli terhadap makhluk hidup
3. Buah, gambar buah.

K. Penilaian.
1. Lembar kegiatan siswa
2. Lembar observasi guru
3. Lembar Observasi Aktivitas Siswa
Kepala SDN 09 Kototinggi Guru Kelas 4

________________________ _________________
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Satuan Pendidikan : SD N 09 Kototinggi


Mata Pelajaran : Matematika
Kelas / Semester : IV (Empat) / 1
Materi : Luas dan Keliling Bangun Datar
Alokasi Waktu : 1 x Pertemuan (2 x 35 menit)

A. KOMPETENSI INTI (KI)


KI 1 : Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya.
KI 2 : Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya
diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru dan tetangga.
KI 3 : Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar, melihat,
membaca) dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk
ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah dan
di sekolah.
KI 4 : Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis dan logis,
dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam
tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

B. KOMPETENSI DASAR (KD) & INDIKATOR


Matematika
Kompetensi Dasar:
3.9 Menjelaskan dan menentukan keliling dan luas daerah persegi, persegi panjang, dan
segi tiga.
4.9 Menyelesaikan masalah berkaitan dengan keliling dan luas daerah persegi, persegi
panjang, dan segitiga.
Indikator:
3.9.4 Menemukan cara mencari luas dan keliling bangun gabungan (persegi dan persegi
panjang) menggunakan benda konkret.
4.9.4 Menyelesaikan masalah tentang luas dan keliling bangun gabungan (persegi dan
persegi panjang).

C. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Setelah berdiskusi, siswa mampu menemukan cara mencari luas dan keliling bangun
gabungan (persegi dan persegi panjang) menggunakan benda konkret dengan benar.
2. Setelah berdiskusi, siswa mampu menyelesaikan masalah tentang luas dan keliling
bangun gabungan (persegi dan persegi panjang) dengan benar.

D. MATERI PEMBELAJARAN
 Menemukan luas dan keliling bangun gabungan

E. METODE PEMBELAJARAN
Model Pembelajaran : Discovery Learning
Metode Pembelajaran : diskusi, ceramah dan tanya jawab
Pendekatan : Scientific (mengamati, mengumpulkan informasi,
mengasosiasi/menalar, dan mengkomunikasikan).

F. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN

Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu

Pendahuluan 1. Kelas dibuka dengan salam, menanyakan kabar, 10 menit


dan mengecek kehadiran siswa.
2. Kelas dilanjutkan dengan doa dipimpin oleh salah
seorang siswa.
3. Siswa mendengarkan penjelasan guru tentang
sikap syukur.
4. Menyanyikan Lagu Indonesia Raya. Guru
memberikan penguatan tentang pentingnya
menanamkan semangat kebangsaan.
5. Siswa memeriksa kerapian diri dan kebersihan
kelas.
6. Siswa memperhatikan penjelasan guru tentang
tujuan, manfaat, dan aktivitas pembelajaran yang
akan dilakukan.
7. Siswa menyimak penjelasan guru tentang
pentingnya sikap disiplin dan peduli yang akan
dikembangkan dalam pembelajaran.
8. Pembiasaan membaca. Siswa dan guru
mendiskusikan perkembangan kegiatan literasi
yang telah dilakukan.
9. Siswa diajak untuk mengamati gambar yang
sudah ditempelkan oleh guru

Inti  Diawal pembelajaran, guru membawa gambar yang 35 menit


terbuat dari berbagai bangun datar. x 2 JP
 Guru bertanya pada siswa :
- Terdiri dari bangun apa saja ini ?
- Hitunglah jumlah masing-masing bangun yang
ada !
 siswa akan bereksplorasi dahulu untuk belajar konsep
luas dan keliling bangun gabungan (persegi dan
persegi panjang)
 Siswa duduk secara berpasangan. Siswa mengamati
gambar bangun gabungan yang diberiakn oleh guru.
 Siswa membuat dupikat bangun A dan B dengan
menggunakan kertas bekas. Siswa menuliskan nama
bangun dan panjang sisi dari masing-masing bangun.
 Siswa menghitung luas dan keliling masing-masing
bangun A dan B.
 Siswa akan menggabungkan bangun A dan bangun B.
Di sini siswa akan menghitung keliling dan luas
bangun yang ada.
 Guru bisa mencontohkan terlebih dahulu.
 Siswa membaca kesimpulan yang ada .
 Jadi, luas bangun gabungan dapat dihitung dengan cara
menjumlahkan luas bangun pembentuknya. Sementara
itu, keliling didapat dengan cara menjumlahkan sisi
terluarnya.
 Siswa diberikan kesempatan untuk bertanya ketika
menemui kesulitan. Siswa juga bisa memberikan
pendapat atas penjelasan guru.
 Guru meminta siswa untuk menemukan cara berbeda
dalam mencari luas dan keliling bangun gabungan.
Siswa bisa bereskplorasi dengan benda-benda yang ada
di sekelilingnya. Motivasi siswa untuk percaya diri
mencoba dan berpikir kreatif.
 Siswa menyampaikan hasil temuannya di depan kelas.
Guru memberikan apresiasi dan motivasi kepada
semua siswa.
 Setelah semua siswa paham konsep luas dan keliling
bangun gabungan, siswa diminta melihat lagi masalah
tentang luas sawah paman Udin. Siswa melihat ke
papan tulis dan menilai jawaban yang ada. Siswa dan
guru menyimpulkan jawaban yang paling tepat.
 Guru bisa menggunakan soal-soal tambahan untuk
memperkaya siswa.
 Siswa menuliskan jawabannya di buku siswa dengan
caranya sendiri.

Renungkan
 Siswa melakukan perenungan dengan menjawab
pertanyaan yang terdapat dalam buku siswa.
 Guru dapat menambahkan pertanyaan perenungan
berdasarkan panduan yang terdapat pada lampiran
buku.

Penutup  Siswa dan Guru bersama sama merangkum materi 15 menit


pembelajaran
 Siswa dan Guru merefliksi kegiatan pembelajaran
 Guru memberikan gambaran mengenai kegiatan
pembelajaran pertemuan berikutnya
 Kegiatan pembelajaran diakhiri dengan membaca doa.

E. PENILAIAN PEMBELAJARAN

1. Catatan Anekdot untuk mencatat sikap (percaya diri dan peduli)


Percaya Diri
No Sikap Belum Mulai Mulai Membu- Ket.
terlihat terlihat berkembang daya
1 Anisa

2 Fadilah

3 Mona

4 Shafira

5 Yoga

6 Yelli

F. SUMBER DAN MEDIA PEMBELAJARAN


 Buku Matematika untuk SD/MI kelas IV berdasarkan kurikulum 2013 yang
disempurnakan, Gelora Aksara Pratama, jakarta:2016

Mengetahui
Kepala Sekolah, Guru Kelas IV

__________________ _________________

You might also like