You are on page 1of 8

PROPOSAL KEGIATAN PELATIHAN MENJAHIT BAGI KOMUNITAS WARIA DI WILAYAH KODAM JAYA/JAYAKARTA

DAFTAR ISI 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10. Latar belakang............................................................................................................ 1 Kegiatan...................................................................................................................... 1 Maksud dan Tujuan.................................................................................................... 1 Ruang Lingkup kegiatan ............................................................................................ 2 Pelaksanaan Kegiatan ............................................................................................... 2 Pihak pihak yang dilibatkan .................................................................................... 2 Rundown Acara ......................................................................................................... 3 Susunan Kepanitiaan.................................................................................................. 3 Anggaran Biaya ......................................................................................................... 4 Penutup...................................................................................................................... 4

PROPOSAL KEGIATAN PELATIHAN KETRAMPILAN MENJAHIT BAGI KOMUNITAS WARIA DI WILAYAH KODAM JAYA/JAYAKARTA

1.

LATAR BELAKANG

Komunitas waria merupakan bagian dari masyarakat yang keberadaannya kurang dapat diterima oleh masyarakat umum atau masih dipandang sebelah mata. Keadaan ini menyebabkan mereka tidak memiliki kesempatan yang sama seperti halnya warga negara Indonesia pada umumnya. Banyak keterbatasan komunitas waria dalam mengakses layanan publik seperti kesempatan dalam memperoleh pekerjaan, akses layanan kesehatan, hukum dan lain-lain. Diskriminasi terhadap komunitas waria secara tidak langsung menimbulkan banyak permasalahan yang membuat stigma serta pencitraan negatif terhadap komunitas waria semakin besar dan membuat mereka semakin tidak memiliki ruang yang cukup untuk menunjukkan potensi dan eksistensi di ruang publik. Minimnya kesempatan dalam memperoleh pekerjaan di sektor formal menyebabkan sebagian besar komunitas waria di Jakarta tidak dapat menunjukkan potensi dan keahlian mereka. Waria di Jakarta juga ingin dihargai dan diakui hak untuk hidup layak sesuai harkat dan martabatnya sebagai manusia dan kewajiban yang sama seperti halnya warga negara Indonesia pada umumnya. Mereka juga ingin berpartisipasi sebagai bagian dari masyarakat Jakarta pada khususnya dan masyarakat Indonesia pada umumnya. Berawal dari keprihatinan ini maka Pangdam Jaya/Jayakarta merencanakan untuk memberikan pelatihan ketrampilan menjahit bagi komunitas waria di wilayah Kodam Jaya/Jayakarta.

2.

KEGIATAN Sesuai dengan visi Kodam Jaya/Jayakarta yang salah satunya adalah mencintai dan dicintai rakyat maka untuk membangun masyarakat yang aktif dan produktif dalam Pembangunan Nasional, kelompok sosial dan peduli lingkungan maka Pangdam Jaya/Jayakarta bermaksud untuk mewujudkan misi bakti sosial kepada masyarakat dalam bentuk kegiatan pelatihan ketrampilan menjahit bagi komunitas waria di wilayah Kodam Jaya/Jayakarta untuk dapat berperan aktif secara maksimal dengan memberikan kontribusi nyata mengadakan kegiatan : Pelatihan Keterampilan Menjahit Bagi Komunitas Waria di Wilayah Kodam Jaya/Jayakarta .

3.

MAKSUD, DAN SASARAN. a. Maksud. Maksud dari kegiatan ini adalah untuk memberikan keterampilan kepada Komunitas Waria agar mempunyai keahlian dan keterampilan untuk meningkatkan kesejahteraannya.

b.

Tujuan.

1) Mengharapkan agar pemerintah setempat dapat memperhatikan Komunitas Waria sehingga mereka bisa mendapatkan pekerjaan. 2) Mengharapkan kegiatan peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia ini dapat direalisasikan dengan adanya kegiatan latihan menjahit. 3) Meningkatkan kepercayaan diri pada Waria yang tidak memiliki keahlian dan kemampuan menjahit. 4) Mendukung program Pemerintah dalam upaya meningkatkan usaha kecil dan menengah. 5) Memberdayakan Komunitas Waria produktif yang tidak memiliki pekerjaan tetap dan tidak mempunyai keahlian untuk nantinya dapat menciptakan lapangan pekerjaan.

c.

Sasaran

: Komunitas Waria yang belum mendapatkan kesempatan untuk bekerja.

4.

RUANG LINGKUP KEGIATAN. Ruang Lingkup dari kegiatan ini adalah : a. Memberikan fasilitas berupa mesin jahit sebanyak 20 buah, b. Menyediakan 2 (dua) orang tenaga pelatih keterampilan menjahit selama 2 bulan.

5.

PELAKSANAAN KEGIATAN. a. b. c. Hari / Tanggal Waktu Tempat

Kegiatan akan dilaksanakan pada :

: Sabtu / 16 April 2011 : 10:00 WIB selesai :

6.

PIHAK PIHAK YANG DILIBATKAN a. b. c. d.

e. 3

7.

RUNDOWN ACARA 10.00 10.10 Pembukaan. 10.10 10.20 Sambutan Ketua Panita. 10.20 10.40 Sambutan Pangdam Jaya/Jayakarta. 10.40 11.00 Sambutan salah satu peserta pelatihan. 11.00 11.10 Penyerahan mesin jahit secara simbolis. 11.10 11.30 Perkenalan pelatih. 11.30 12.30 Break Makan Siang 12.30 12.50 Penutup

8.

SUSUNAN KEPANITIAAN a. b. c. d. e. f. g. h. i. j. k. Pelindung Ketua Panitia Wakil Ketua Sekretaris Bendahara Seksi Dana Seksi Dokumentasi Seksi Konsumsi Seksi Transportasi Team Survey Seksi Acara : : : : : : : : : : :

9. NO 1 1. 2. 3. 4. 5.

RENCANA ANGGARAN BIAYA PERIHAL 2 Pengadaan mesin jahit Pengadaan bahan dan Benang Tenaga Pengajar Transportasi Konsumsi Bahan Baku Kertas pola Benang Warna Jarum Gunting Matlin Resleting SATUAN 3 Buah VOLUME 4 20 HARGA SATUAN 5 Rp. 1.500.000,TOTAL HARGA 6 Rp. 30.000.000

Bulan Orang Gulung Pak Pak Buah Buah

2 Bahan Penolong Rader Kapur Jahit Skala Buku Skoci Pensil Penggaris Perdedel Jarum Pentul Oli Mesin Jahit Setrika

11.

PENUTUP.

Demikian Proposal ini kami sampaikan. Kami mengharapkan dukungan dan partisipasi Bapak / Ibu agar kegiatan ini dapat terlaksana sesuai dengan yang kita harapkan bersama. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi kontak yang tersedia.

Nama Email No HP / Tilp Nomor rekening : Mandiri Cabang a/n. 167-00-0020172-2 5680783391 Atas perhatian dan kerjasama Bapak / Ibu, kami ucapkan terima kasih. Jakarta, Maret 2011

Ketua Panitia

Sekretaris

Pandang Musili

Siti Rachmah

TANDA TERIMA Telah diterima dari Nama : Alamat : Instansi : Nomor Telepon : Sumbangan dana sebesar _____________________________________________________________________ untuk kegiatan Pelatihan Keterampilan Menjahit Bagi Komunitas Waria

Panitia,

Donatur,

___________________

____________________

You might also like