You are on page 1of 2

TUNTUTAN AGAMA TERHADAP IBU NIFAS

Masa nifas adalah keluarnya cairan bercampur darah dari jalan lahir pada masa pasca persalinan. Perawatan nifas mulai dari sesudah melahirkan sampai lebih kurang 6 minggu atau jangka waktu sekitar 40 hari setelah melahirkan. Menurut Hindu berkaitan dengan persembahyangan ke pura, untuk sementara dihentikan. Cukup bersembahyang secara individu di rumah.

Yang perlu diperhatikan pada masa nifas adalah, sbb : Keadaan kesehatan umum ibu, apakah tampak sakit atau tidak. Perut ibu secara perlahan akan mengecil kembali seperti keadaan normal. Lendir yang keluar dari jalan lahir berubah dari merah menjadi jernih dalam 40 hari setelah melahirkan. Merawat payudara agar produksi ASI lancar dan untuk menghindari infeksi. Makanan bergizi dan seimbang. Memilih alat kontrasepsi yang tepat, jadual imunisasi bayi, kebersihan dan perawatan diri ibu dan anak.

Ada beberapa kelainan yang timbul pada saat masa nifas, yaitu ; Perdarahan banyak dan terus-menerus dapat terjadi pada awal masa nifas atau segera setelah persalinan. Infeksi nifas dengan tanda-tanda panas badan yang tinggi disertai keluarnya lendir yang berbau. Keracunan kehamilan (eklampsia) yang ditandai kejang-kejang yang juga mungkin timbul pada masa nifas. Infeksi payudara yang ditandai dengan panas badan meningkat, payudara bengkak, keras, dan puting susu kemerah-merahan dan nyeri. Produksi ASI kurang. Beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk menjaga kebersihan ibu pada masa nifas adalah : Mandi paling sedikit 2x sehari. Menjaga kebersihan alat kelamin dan payudara. Menjaga kebersihan badan dan pakaian. Mencuci tangan dan kaki segera sesudah bepergian. Menjaga kebersihan gigi dan mulut. Menjaga kebersihan tempat tidur. Menghindari asap rokok dan tidak merokok.

Dalam memelihara tali pusar bayi ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Diantaranya adalah menjaga agar tali pusar selalu kering dan bersih, tali pusar dibersihkan

dengan alkohol/betadin setiap hari, tidak memberikan ramuan tradisional pada luka tali pusar, menggunakan alkohol/ air hangat untuk melepaskan kasa yang lengket pada tali pusar, menggunakan kasa steril untuk membungkus tali pusar dan mengganti kasa yang kotor/basah.

Kepercayaan tradisional yang justru dapat merugikan pada masa nifas antara lain : Ibu yang baru melahirkan tidak boleh tidur siang dengan anggapan akan timbul kebutaan karena darah putih naik ke mata. Pantangan makan ikan atau makan berbau amis karena dapat menyebabkan darah ibu menjadi bau amis.

Nilai-nilai agama yang harus diperhatikan pada masa Nifas 1. Larangan agama untuk melakukan hubungan senggama selama masa nifas karena sangat menguntungkan bagi kesehatan ibu, atau memungkinkan infeksi pada

rahim, selain itu pemulihan kondisi rahim tulang-tulang panggul, otot-otot pinggul, baru akan tercapai setelah masa 40 hari.

2. Larangan keluar rumah/bepergian selama 40 hari sesudah melahirkan hal ini akan menguntungkan pemulihan kesehatan ibu, karena pada masa itu ibu memerlukan waktu yang banyak untuk istirahat dan merawat bayi dengan sebaik-baiknya.

3. Kewajiban istri sebagai dharmapatni dalam hindu, yaitu melakukan persiapan persembahyangan untuk keluarga, pada masa nifas ini dihentikan untuk sementara waktu karena masih suana cuntaka dan diambil alih sepenuhnya oleh suaminya.

You might also like