You are on page 1of 1

KONSERVASI TANAH DAN AIR PADA PERKEBUNAN KELAPA SAWIT ( Elaeis guineensis Jacq.

) PT SARI LEMBAH SUBUR, PELALAWAN, RIAU KELOMPOK 4 KONSERVASI TANAH Aplikasi Tandan Kosong Kelapa Sawit Pemberian tandan kosong kelapa sawit di lapangan dapat memberikan manfaat baik dari aspek kimia maupun aspek fisik tanah. Tandan kosong kelapa sawit mengandung unsur hara N, P, K, dan Mg yang dibutuhkan oleh tanaman. Menurut Darmosarkoro dan Rahutomo (2000), satu ton tandan kosong sawit setara dengan 3 kg urea, 0.6 kg RP, 12 kg MoP, dan 2 kg kiserit. Pembuatan Rorak Organik Pembuatan rorak organik di kebun bertujuan untuk mengatasi permasalahan penyerapan hara sehingga kebutuhan hara tanaman kelapa sawit dapat terpenuhi secara optimal. Bahan organik tanah dapat meningkatkan ph tanah, meningkatkan kapasitas tukar kation (KTK) dan memperbaiki struktur tanah yang akan mendorong pertumbuhan tanaman dan serapan hara tanah. Pembuatan rorak organik satu untuk satu pohon. Rorak yang telah dibuat akan diisi dengan bahan organik seperti tandan kosong, pelepah daun dan pupuk kandang. Aplikasi Pupuk Kandang Pupuk kandang yang diaplikasikan di kebun merupakan kotoran ayam yang dipasok dari daerah Sumatera Barat. Pada beberapa kejadian, pupuk kandang yang dikirim ke kebun sudah tidak murni lagi atau dengan kata lain telah dicampur dengan sekam dan tanah. Penanaman Penutup Tanah Penanaman penutup tanah dapat melindungi tanah dari erosi permukaan baik yang disebabkan oleh run-off maupun titik-titik air hujan. Penutupan tanah juga dapat mengurangi evaporasi dan menjaga kelembaban tanah. Pada lokasi TBM, penutup tanah yang ditanam adalah Mucuna sp., sedangkan pada lokasi TM penutup tanah yang ditanam adalah Neprolephis biserrata. Pembuatan Tapak Timbun Pembuatan tapak timbun bertujuan untuk menaikan permukaan tanah pada piringan kelapa sawit. Tapak timbun diaplikasikan pada piringan kelapa sawit yang mengalami penurunan tanah (sering terjadi pada tanah gambut) sehingga akar terbuka. KONSERVASI AIR Rorak Tadah Hujan Rorak tadah hujan (RTH) bermanfaat untuk menampung air hujan serta air aliran permukaan (run-off) agar air tidak mengalir keluar blok dan terbuang begitu saja. RTH memiliki ukuran 3x0,8x0,8 meter. Rorak dibuat pada gawangan mati kelapa sawit dan untuk satu unit rorak mewakili empat pokok kelapa sawit. Bangunan Penahan Air (Long-Storage) dan Parit Irigasi Long-storage merupakan bangunan air yang berfungsi menyimpan air di dalam sungai, kanal, dan parit pada lahan yang relatif datar dengan cara menahan aliran untuk menaikkan permukaan air dan dialirkan ke lahan melalui parit irigasi. Pada umumnya bangunan air ini berupa tanggul, pintu air, dan check-dam.

You might also like