You are on page 1of 7

Nuraina Siregar 110152050 Teknik Kimia (A)

Pendapat para ahli tentang keyakinan dapat mengalahkan keterbatasan, disertai contoh tokohnya : 1. Thomas J. Watson. Jangan mencari kawan yang membuat Anda merasa nyaman, tetapi carilah kawan yang memaksa Anda terus berkembang. 2. Henry Ford Bila Anda berpikir Anda bisa,maka Anda benar. Bila Anda berpikir Anda tidak bisa, Anda pun benar, karena itu ketika seseorang berpikir tidak bisa, maka sesungguhnya dia telah membuang kesempatan untuk menjadi bisa. 3. Alexander Graham Bell Konsentrasikan pikiran Anda pada sesuatu yang Anda lakukan Karena sinar matahari juga tidak dapat membakar sebelum difokuskan. 4. Bhagavad Gita Manusia dibentuk dari keyakinannya. Apa yang ia yakini, itulah dia. 5. Jack Trout Bekerja lebih keras tidak lebih efektif dari bekerja lebih pintar. 6. Thomas Stanley Kebanyakan milyuner mendapat nilai B atau C di kampus. Mereka membangun kekayaan bukan dari IQ semata, melainkan kreativitas dan akal sehat. 7. Albert Einstein Imajinasi lebih penting daripada pengetahuan. 8. Walt Disney Jika Anda dapat memimpikannya, Anda dapat melakukannya. 9. Eleanor Roosevelt Masa depan adalah milik mereka yang percaya pada indahnya mimpi-mimpi mereka. 10. Peter F. Drucker Cara terbaik meramalkan masa depan Anda adalah dengan menciptakan masa depan itu sendiri.

11. Mahatma Gandhi Kita harus menjadi perubahan yang ingin kita lihat di dunia. 12. Peter F. Drucker Dalam setiap kisah sukses, Anda akan menemukan seseorang yang telah mengambil keputusan dengan berani. 13. George S. Patton Kesalahan terbesar adalah tidak pernah membuat keputusan. Setiap perawan tua sepakat dengan saya. 14. Jack Trout Tidak seorang pun akan mengikuti Anda jika Anda tidak tahu kemana harus melangkah. 15. Promod Brata Jika Anda ingin berbahagia selama satu jam, silakan tidur siang. Jika Anda ingin berbahagia selama satu hari, pergilah berpiknik. Bila Anda ingin berbahagia seminggu, pergilah berlibur. Bila Anda ingin berbahagia selama sebulan, menikahlah. Bila Anda ingin berbahagia selama setahun, warisilah kekayaan. Jika Anda ingin berbahagia seumur hidup, cintailah pekerjaan Anda. 16. E. Nightingale Orang yang paling beruntung di dunia adalah orang yang telah mengembangkan rasa syukur yang hampir konstan, dalam situasi apapun. 17. Henry Ford Salah satu penemuan terbesar umat manusia adalah bahwa mereka bisa melakukan halhal yang sebelumnya mereka sangka tidak bisa dilakukan. 18. Henry Ford Apabila kita takut gagal, itu berarti kita telah membatasi kemampuan kita. 19. Andrew Carnegie Biasakanlah untuk berpikir bahwa sukses hanya tinggal selangkah lagi dan pasti akan diraih, niscaya masa depan yang cerah akan ada di depan Anda. 20. Robyn Allan Kegagalan terbesar adalah apabila kita tidak pernah mencoba. 21. Bill Clinton Tidak ada jaminan kesuksesan, namun tidak mencobanya adalah jaminan kegagalan. 22. Henry James Anda takkan tahu apa yang tak dapat Anda lakukan, sampai Anda mencobanya.

23. Eugenio Barba Kegagalan hanya situasi tak terduga yang menuntut transformasi dalam makna positif. Ingat, Amerika Serikat merupakan hasil dari kegagalan total sebab Columbus sebenarnya ingin mencari jalan ke Asia. 24. Thomas A. Edison Banyak orang yang sebenarnya sudah sangat dekat dengan sukses tapi sayangnya, mereka kemudian menyerah. 25. Charles Noble Anda harus memiliki tujuan jangka panjang agar tidak frustasi terhadap kegagalan jangka pendek. 26. Robert J. Lumsden Standar terbaik untuk mengukur keberhasilan Anda dalam kehidupan adalah dengan menghitung jumlah orang yang telah Anda buat bahagia. 27. Pepatah Cina kuno Perjalanan sejauh 1000 mil dimulai dengan 1 langkah.

Contoh tokoh yang mempgalahkan keterbatasan untuk mencapai kesuksesan, yaitu : a. Stevie Wonder Dunia mengenal Stevie Wonder sebagai musisi legenda yang memiliki keterbatasan fisik. Stevie Wonder adalah penyandang cacat mata. Kebutaan yang ia alami terletak pada saraf matanya, sehingga ia tidak akan mampu lagi melihat seperti orang normal. Ia mulai belajar menyanyi dan memainkan alat musik di gereja sejak usia dini, terutama piano, conga dan harmonika, bakat yang ia asah sedari dini membuatnya menjadi seorang penyanyi, penulis lagu, produser rekaman, dan aktivis sosial dari Amerika Serikat. Ia telah merekam lebih dari 30 lagu hits, memenangkan 21 Penghargaan Grammy yang mana adalah sebuah rekor untuk artis solo dan juga satu untuk lifetime achievement, ia telah memenangkan sebuah piala Oscar untuk Lagu Terbaik dan masuk ke Rock and Roll dan Songwriters Halls of fame. Suatu penghargaan yang sangat bergengsi bagi musisi di US. b. Stephen Hawking Stephen William Hawking adalah seorang ahli fisika teoritis, seorang professor dalam bidang matematika di Universitas Cambridge. Ia dikenal oleh dunia berkat sumbangan pemikirannya di bidang fisika kuantum. Ialah yang memperkenalkan teori-teori kosmologi, gravitasi kuantum, lubang hitam dan radiasi Hawking. Tulisan ilmiahnya yang berjudul A

Brief History of Time tercantum selama 237 minggu berturut-turut di Sunday Times, sebuah surat kabar bergengsi di London. Cobaan menimpa dirinya ketika ia bersekolah di Cambridge, gejala sklerosis lateral amiotrofik (ALS), sebuah penyakit saraf yang menyerang neuron yang mengendalikan otot lurik yang membuatnya kehilangan hampir seluruh kendali neuromuskularnya mulai muncul. Pada tahun 1974, ia tidak mampu makan atau bangun tidur sendiri. Suaranya menjadi tidak jelas sehingga hanya dapat dimengerti oleh orang yang mengenalnya dengan baik. Pada tahun 1985, ia terkena penyakit pneumonia dan harus dilakukan trakeostomi sehingga ia tidak dapat berbicara sama sekali. Seorang ilmuwan Cambridge membuat alat yang memperbolehkan Hawking menulis apa yang ingin ia katakan pada sebuah komputer, lalu akan dilafalkan melalui sebuah voice synthesizer. Dalam keadaannya yang serba terbatas, ia mampu terus berkarya dan mengemukakan teorinya dalam bidang fisika. c. Helen Keller Sosok Helen Keller tak asing lagi di telinga remaja dan dewasa. Helen Keller adalah seorang yang mampu menginspirasi banyak orang di dunia. Helen Keller menunjukan bahwa kekurangan yang ia memiliki tak membuatnya menjadi orang yang bergantung pada orang lain. Helen Keller lahir normal di Tuscumbia, Alabama pada 1880. Di usia 19 bulan, ia diserang penyakit yang menyebabkannya buta dan tuli. Ia jadi liar dan tidak dapat diajar. Pada usia 7 tahun,orang tuanya mempercayai Anne Sullivan menjadi guru pribadi dan mentor Hellen. Dengan tekun, Annie mengajar Helen untuk berbicara lewat gerakan mulut, sehingga Helen berkata, "Hal terbaik dan terindah yang tidak dilihat atau disentuh oleh dunia adalah hal yang dirasakan di dalam hati." Ia belajar bahasa Perancis, Jerman, Yunani dan Latin lewat Braille. Pada usia 20 tahun, ia kuliah di Radcliffe College, cabang Universitas Harvard khusus wanita. Annie menemani Hellen untuk membacakan buku pelajaran, huruf demi huruf lewat tangan Helen dalam huruf Braille. Hanya 4 tahun, Helen lulus dengan predikat magna cum laude. Kegigihannya untuk belajar dan terus belajar membuat ia menjadi seorang penulis, aktivis politik dan dosen Amerika. Ia menjadi pemenang dari Honorary University Degrees Women's Hall of Fame, The Presidential Medal of Freedom, The Lions Humanitarian Award, bahkan kisah hidupnya meraih 2 piala Oscar. Ia menulis artikel serta buku-buku terkenal, diantaranya The World I Live In dan The Story of My Life (diketik dengan huruf biasa dan Braille), yang menjadi literatur klasik di Amerika dan diterjemahkan ke dalam 50 bahasa.

Ia berkeliling ke 39 negara untuk berbicara dengan para presiden, mengumpulkan dana untuk orang-orang buta dan tuli. Ia mendirikan American Foundation for the Blind dan American Foundation for the Overseas Blind. d. Ludwig van Beethoven Dunia mencatat Ludwig van Beethoven sebagai komposer terbaik setelah Wolfgang Amadeus Mozart. Pada usia 31 tahun, Beethoven mulai menjadi tuli. Beethoven menjadi sepenuhnya tuli pada usia 47 tahun, yang membuatnya tak dapat mendengar suara lagi. Namun tuli yang ia derita tak membuatnya berhenti menggubah lagu. Ia terus menggubah lagu dengan cara membayangkan musik-musik mengalun dalam pikirannya. Justru ketika ia menjadi tuli inilah karya-karya terbesarnya Beethoven diciptakan. Beberapa karya terbaik Ludwig van Beethoven ialah simfoni kelima dan kesembilan, dan juga lagu piano Fr Elise. e. Albert Einstein Albert Einstein adalah seorang ilmuwan fisika teoretis yang dipandang luas sebagai ilmuwan terbesar dalam abad ke-20. Dia mengemukakan teori relativitas dan juga banyak menyumbang bagi pengembangan mekanika kuantum, mekanika statistika, dan kosmologi. Dia dianugerahi Penghargaan Nobel dalam Fisika pada tahun 1921 untuk penjelasannya tentang efek fotolistrik dan "pengabdiannya bagi Fisika Teoretis". Albert Einstein sempat dianggap sebagai murid bodoh yang lambat dalam menyerap pelajaran. Hal ini kemungkinan disebabkan oleh dyslexia, sifat pemalu, atau karena struktur yang jarang dan tidak biasa pada otaknya. Pendapat lainnya, berkembang belakangan ini, tentang perkembangan mentalnya adalah dia menderita Sindrom Asperger, sebuah kondisi yang berhubungan dengan autisme. Menderita berbagai kelainan saat kecil tak membuat Einstein muda lantas menyerah. Dua pamannya membantu mengembangkan ketertarikannya terhadap dunia intelek pada masa akhir kanak-kanaknya dan awal remaja dengan memberikan usulan dan buku tentang sains dan matematika. Hal yang membuat Einstein terus belajar hingga dikenal sebagai ilmuwan terbesar abad 20. f. David Jacobs Diawali dengan atlet berprestasi Indonesia, David Jacobs. David memiliki kekurangan fisik pada jari-jari tangan kanannya sejak lahir. David yang telah mengenal tenis meja sejak usia 10 tahun itu, memang mendapat dukungan dari orang tuanya. Dukungan itu memotivasi David untuk bukan hanya menyukai tenis meja melainkan mengukir prestasi dengan mengikuti berbagai kejuaraan walau harus mencari sponsor sendiri. Atlet berusia 35 tahun itu

akhirnya dapat mengharumkan nama Indonesia di kancah olahraga Internasional, Seperti di SEA Games 2001 dan 2005, Asian Para-Games 2010, Asian Para-Games 2011, hingga di Olimpiade khusus keterbatasan fisik (Paralympic) di awal September lalu di London, Inggris. g. Oscar Pistorius Walau pelari asal Afrika Selatan itu tampil dengan fisik terbatas, namun ia berhasil mencatat waktu tercepat ke-13 dari 49 pelari. Sementara itu di ajang Paralimpiade 2012 yang juga di adakan di London, Inggris, Oscar berhasil merebut medali emas untuk cabang 4100 meter estafet. Selain itu, tim Afrika Selatan juga berhasil mencetak rekor baru. Atlet berusia 25 tahun itu kehilangan kedua kakinya saat ia berusia 11 bulan. Kedua kaki Oscar harus diamputasi, karena ia terlahir tanpa tulang fibula, yaitu penyangga lutut dan pergelangan kaki. Oscara Pistorius mengatakan kecepatan berlari yang saat ini ia miliki karena bakat dan latihan keras yang ia jalani selama ini. h. Juan Jose Mendez Atlet lainnya yang sukses walau memiliki keterbatasan fisik adalah Juan Jose Mendez. Atlet sepeda asal Spanyol ini berjuang di setiap pertandingan hanya dengan menggunakan lengan kanan dan kaki kanannya. Juan tidak memiliki tangan kiri dan kaki kiri. Karena keterbatasan fisiknya itu, Juan memang tidak bisa menggunakan sepeda seperti pada umumnya. Sepeda yang digunakan adalah sepeda khusus, dimana ia dapat menempatkan kaki kirinya dalam rangka sebagai sadel untuk menyeimbangkan tubuhnya. Hebatnya lagi, ternyata pria berusia 58 tahun itu bukan saja berjuang di arena balap sepeda, melainkan juga bergelut dalam cabang renang. i. Lu Dong Satu lagi atlet yang fisiknya terbatas adalah Lu Dong. Wanita berusia 20 tahun itu merupakan perenang asal China yang tidak memiliki kedua tangan. Saat ia akan melakukan start saat bertanding, Lu Dong akan menggigit erat sebuah handuk. Hal itu ia lakukan sebelum melompat mundur saat akan melakukan gaya punggung 100 meter di Paralimpiade 2012 silam di London, Inggris. Hanya dengan dukungan kakinya, ia berjuang berenang untuk meraih medali emas. Jerih payahnya itu akhirnya membuahkan hasil, bahkan Lu Dong dapat memecahkan rekor dunia di hadapan 16 ribu penonton. j. IM Dong Hyun A IM Dong Hyun adalah Atlet Panahan Asal Korea Selatan yang tidak dapat melihat sebelah. Walaupun olahraga panahan sebenarnya membutuhkan penglihatan yang tajam dan tepat, namun ternyata keterbatasan penglihatan atlet berusia 26 tahun ini tidak menghalanginya memecahkan rekor dunia di Olimpiade London 2012. Ia memecahkan

rekornya sendiri pada pertandingan 72 anak panah dengan nilai 699. Tidak hanya itu saja, IM juga membantu timnya meraih rekor baru dengan catatan nilai 2087 bersama dengan rekannya dalam pertandingan 216 panah. Tahun 2010, IM Dong Hyun juga sempat tercatat sebagai atlet panahan peringkat satu dunia. Namun pada tahun 2011, posisinya di ambil oleh Brady Ellison dari Amerika Serikat. k. Marla Runyan Atlet lainnya yang juga memiliki kekurangan fisik pada penglihatannya adalah Marla Runyan. Marla Runyan mulai kehilangan penglihatannya saat berusia 9 tahun Karena mengidap penyakit stargardt yaitu gangguan pada retina mata. Namun walau ia tidak melihat sama sekali, atlet yang kini berusia 43 tahun itu pernah berhasil memenangkan 3 kali kejuaraan nasional atletik kelas wanita pada jarak 50 meter. Selain itu, ia juga berhasil 4 kali meraih medali emas di Paralympic musim panas tahun 1992 dan 1996. Karena prestasi demi prestasinya itu, tahun 2000, Marla Runyan dinobatkan sebagai atlet Paralympic pertama di dunia yang berprestasi di ajang olimpiade Sydney. l. Tanni Grey Dan atlet sukses walau fisiknya terbatas yang terakhir adalah Tanni Grey Thompson. Tanni terlahir dengan kelainan tulang belakang yang menyebabkannya terpaksa bergantung dengan kursi roda. Namun, semua itu tidak mencegahnya untuk menjadi salah satu atlet Paralimpiade terbaik Inggris. Meski terlahir dengan fisik yang tidak sempurna, orang tua Tanni selalu memberinya semangat dan dukungan sehingga ia terdorong untuk mandiri. Tahun 1988, atlet kursi roda yang kini berusia 43 tahun itu berhasil meraih medali perunggu di cabang olahraga balap kursi roda untuk nomor 400 meter di Seoul, Korea Selatan. Sepanjang karirnya sebagai atlet Paralimpiade, Tanni yang juga bertanding basket dengan menggunakan kursi roda itu telah berhasil meraih total 16 medali dan 13 medali World Championships. Dia juga memegang 30 Rekor dunia dan memenangi London Marathon sebanyak 6 kali antara tahun 1992 hingga 2002. Pada tanggal 18 Februari 2007, Tanni mengumumkan pensiun dari karirnya di dunia olahraga atletik.

You might also like