You are on page 1of 4

DIALOG SELAMA 10 MENIT

Guru Guru Siswa Guru

: (mengetuk pintu dan masuk kedalam kelas) : Assalamualaikum Wr.Wb. Selamat pagi, bagaimana kabarnya anak-anakku ? : Waalaikumussalam Wr.Wb Alhamdulillah Bapak, baik. : Ya anak-anak, sebelum kita mulai pelajaran kita hari ini, alangkah baiknya kita berdoa terlebih dahulu, ya Hendra ketua kelas, tolong dipimpin teman-temannya berdoa ya.

Hendra

: Baik Pak.Ayo teman-teman sebelum kita belajar,sebaiknya kita berdoa. Bersiap berdoa, berdoa menurut agama dan kepercayaan masing-masing berdoa mulai ! (murid-murid beserta guru berdoa dengan khidmat)

Hendra Guru

: Berdoa selesai. : Ya terima kasih Hendra. Anak-anakku Bapak absen dulu ya, yang namanya dipanggil silakan angkat tangan dan bilang hadir ya. (guru mengabsen murid-murid satu per-satu)

Guru Guru Guru Siswa Guru

: Alhamdulillah hari ini yang masuk orang, izin .orang dan tanpa keterangan.orang : Apersepsi (Pre Test : Jelaskan pengertian perjalanan bisnis menurut kalian !) : Anak-anak ada yang tahu hari ini kita mau belajar apa ? masih ada yang ingat ? : (murid-murid hanya sebagian yang menjawab dan ada yang salah menjawab) : Ya hari ini kita belajar Memproses Perjalanan Bisnis, setelah belajar materi tersebut, diharapkan kalian semua mampu mengerti terkait proses perjalanan bisnis dari mulai perencanaan hingga pelaksanaan.

SIswa

: Pak, nanti kita belajar apa aja nih ?

Guru

: Ya nanti sebelumnya,Bapak akan membagi kalian kedalam 4 kelompok. Masing-masing kelompok beranggotakan 8 orang. Kelompok 1 membahas pengertian perjalanan bisnis. Kelompok 2 membahas macam-macam perjalanan bisnis. Kelompok 3 membahas tujuan perjalanan bisnis Kelompok 4 membahas kebutuhan yang diperlukan dalam perjalanan bisnis.

Setelah itu kalian akan berdiskusi dengan kelompoknya masing-masing selama 10 menit jangan lupa hasil diskusi kelompok dicatat dan diberikan ke Bapak. Jika sudah selesai masing-masing kelompok mempresentasikan hasil diskusinya, kalo ada teman dari kelompok lain yang masih bingung bisa bertanya.

Nanti pun Bapak akan memberikan penjelasan tambahan dan memberikan kesimpulan dari hasil diskusi kelompok dan terakhir pertemuan hari ini, Bapak akan memberikan soal yang harus kalian jawab sesuai materi hari ini, nilai tersebut akan Bapak masukkan kedalam nilai harian. Untuk itu, dimohon selama pelajaran hari ini berlangsung simak dengan baik agar mendapat nilai yang terbaik ya anak-anak.

Guru Siswa Guru

: Setelah penjelasan Bapak ada yang mau bertanya atau kurang jelas ? : Tidak ada Pak, sudah jelas. : Baik, sekarang kita mulai pelajaran hari ini ya, sekarang kalian buat 4 kelompok ya yang Sudah Bapak jelaskan. Untuk pembagiannya suapaya cepat Bapak bagi dari nomor urut Absen kalian ya. Kelompok 1 (nomor 1-8), kelompok 2 (nomor 9-16) kelompok 3 (nomor 17-24) dan kelompok 4 (nomor 24-32). Bapak beri waktu selama 3 menit untuk berdiskusi dengan kelompok masing-masing, mohon jangan ada yang bercanda, serius selama berdiskusi karena nanti di akhir pelajaran, Bapak akan memberikan kalian soal yang akan Bapak masukkan sebagai nilai harian kalian.

Siswa

: Baik Pak.

(selama 3 menit, guru mengeliiingi murid-murid sambil membantu bagi ada yang mengalamin kesulitan dalam memahami materi yang sudah dibagi)

Guru

: Ya waktunya 1 menit lagi, bagi yang sudah silakan hasil diskusinya dicatat dikertas selembar, lalu presentasi dari kelompok pertama dan hasil diskusi diserahkan ke Bapak ya. Jangan terburu-buru ya.

Siswa Guru

: Pak, waktunya bisa ditambah lagi tidak Pak ? kami belum selesai : Kalian kerjakan saja dulu, masih ada waktu. (waktu yang diberikan selama 3 menit sudah habis)

Guru

: Ya anak-anak, waktunya sudah habis, silakan posisi duduk kalian dikembalikan seperti semula menghadap kea rah papan tulis, untuk kelompok pertama silakan maju dan kelompok lain silakan simak baik-baik, bagi yang ingin mencatat poin-poin penting silakan karena nanti akan diujikan. (masing-masing kelompok maju sesuai urutannya dan guru menambhkan jika ada kekeliruan atau ada materi yang ingin ditambahkan)

Guru

: Ya anak-anak, alhamdulillah semua kelompok sudah mempresentasikan hasil diskusinya, silakan hasil diskusi tadi serahkan ke Bapak, akan Bapak nilai. (perwakilan kelompok menyerahkan hasil diskusinya ke guru)

Guru

: Sekarang akan bagikan 10 soal pilihan ganda, kerjakan sendiri-sendiri ya jangan ada yang menyontek, bagi yang ketahuan menyontek langsung beri nilai NOL. Soal ini merupakan materi yang tadi kalian presentasikan, Bapak beri waktu 2 menit untuk mengerjakan. Kalian jawab langsung di kertas ujian tersebut ya dengan memberi tanda silang. (10 soal pilihan ganda dibagikan ke semua siswa, diberi waktu 2 menit untuk mengerjakan)

Guru

: Ya waktunya 1 menit untuk mengerjakan, mohon periksa kembali jawaban kalian, jangan keliru dalam menjawab. (Waktunya sudah habis, murid-murid pun diminta untuk menyerahkan soal beserta jawabannya)

Guru

: Ya karena waktunya sudah habis, mohon dipercepat untuk memberikan soal dan jawaban ke depan. Pertemuan kita hari ini sudah mau selesai

Guru

: Anak-anak, usai sudah pertemuan kita hari ini, terima kasih kalian sudah serius selama pelajaran berlangsung, nilai prsentasi kalian tadi semuanya baik-baik, mungkin di pertemuan pekan depan diharapkan kalian sudah membaca terlebih dahulu materi yang akan dipelajari ya. Kesimpulan dari materi memproses perjalanan bisnis adalah perjalanan yang dilaksanakan oleh karyawan atau pimpinan baik satu atau beberapa orang karyawan dalam rangka kegiatan bisnis untuk mempercepat kelancaran komunikasi dan meningkatkan hubungan dengan relasi. Sebelum pelaksananan perjalanan bisnis ada beberapa hal yang perlu disiapkan diantaranya dokumen penting dan jadwal perjalanan agar perjalanan bisnis lebih efektif dan efisien.

Guru Siswa Guru

: Bagaimana, paham dengan penjelasan kesimpulan dari Bapak ? : Paham Bapak. : Ya untuk pertemuan pekan depan adalah kita akan praktik membuat jadwal perjalanan bisnis. Nilai kalian akan bapak berikan di pekan depan ya. Selamat meneruskan pelajaran berikutnya ya anak-anak. Assalamualaikum Wr.Wb

You might also like