You are on page 1of 1

KASUS THT 1. Tn. A 35 tahun di Poliklinik THT mengeluh kurang pendengaran 1 bulan.

. Pemeriksaan fisik didapatkan: Telinga kiri normal, Telinga kanan didapatkan Tes bisik: tidak dapat mendengar bisikan pada jarak 30 cm. Tes garputala didapatkan Rinne: negatif, Swabach: lateralisasi ke sebelah kanan, Weber: memanjang. Pada pemeriksaan otoskop didapatkan serumen yang keras dan berwarna putih kecoklatan pada meatus akustikus. a. Lakukan pengkajian pada pasien di atas b. Rumuskan diagnosa keperawatan pada pasien di atas c. Rumuskan perencanaan untuk mengatasi masalah tersebut d. Lakukan tindakan keperawatan untuk mengatasi masalah tersebut e. Evaluasi hasil tindakan yang telah dilakukan 2. Seorang anak laki-laki usia 10 tahun di poliklinik mengeluh sakit telinga sebelah kiri. Orang tuanya mengatakan ada serangga masuk ke telinga anaknya. Pada pemeriksaan fisik didapatkan: nyeri saat palpasi pada tragus telinga kiri. Pada pemeriksaan otoskop didapatkan ada serangga sudah tidak bergerak pada telinga sebelah kiri. a. Lakukan pengkajian pada pasien di atas b. Rumuskan diagnosa keperawatan pada pasien di atas c. Rumuskan perencanaan untuk mengatasi masalah tersebut d. Lakukan tindakan keperawatan untuk mengatasi masalah tersebut e. Evaluasi hasil tindakan yang telah dilakukan

You might also like