You are on page 1of 2

m

Direktori Putusan Mahkamah Agung Republik Indonesia


putusan.mahkamahagung.go.id P U T U S A N NO. 010 PK/N/HaKI/2005 DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA M AHK AM AH AGUNG

memeriksa perkara perdata (Hak Kekayaan Intelektual)dalam permohonan peninjauan kembali telah mengambil putusan sebagai berikut : PRECISION TOOLING S.p.A., berkedudukan di Via del Marinaio, 5, 42100 Reggio Emilia, Italia, dalam hal ini memberi kuasa kepada DIDI IRAWADI

SYAMSUDIN,SH.,LL.M. dan kawan-kawan, para Advokat, yang memberi kuasa substitusi kepada WARAKAH

ANHAR,SH., Advokat, beralamat di ACE MARK Building, Jalan Cikini Raya 58 G-H, Jakarta 10330,, berdasarkan

surat kuasa substitusi tanggal 29 Juni 2005, sebagai Pemohon Peninjauan Kembali dahulu Termohon

Kasasi/Penggugat ; m e l a w a n ANDREAS STIHL AG & Co. KG., berkedudukan di Badstrasse 115, D-71336, Waiblingen, Bundesrepublik

Deutschland/Republik Ferderasi Jerman, dalam hal ini memberi kuasa kepada T. ESTU INDRAJAYA dan kawankawan, para Advokat, beralamat di Sona Topas Tower, Lantai 6, Jalan Jenderal Sudirman Kav. 26, Jakarta 12920, berdasarkan surat kuasa khusus tanggal 28 Juli 2005, sebagai Termohon Peninjauan Kembali dahulu Pemohon Kasasi/Tergugat; Mahkamah Agung tersebut ; Membaca surat-surat yang bersangkutan ; Menimbang, bahwa dari surat-surat tersebut ternyata bahwa Pemohon Peninjauan Kembali dahulu Termohon Kasasi/Penggugat telah mengajukan permohonan peninjauan kembali terhadap putusan Mahkamah Agung RI No. 025 K/N/HaKI/2004 tanggal 24 Februari 2005 yang telah berkekuatan hukum tetap, dalam perkaranya melawan Termohon Peninjauan Kembali dahulu Pemohon Kasasi/Tergugat dengan posita gugatan sebagai berikut : bahwa Penggugat adalah distributor suku cadang bermutu tinggi antara lain suku cadang mesin gergaji Precision Tooling ;

Hal. 1 dari 20 hal. Put. No. 010 K/N/HaKI/2005

Disclaimer Kepaniteraan Mahkamah Agung Republik Indonesia berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen Mahkamah Agung untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Mahkamah Agung RI melalui : Email : kepaniteraan@mahkamahagung.go.id Halaman 1 Telp : 021-384 3348 (ext.318)

Direktori Putusan Mahkamah Agung Republik Indonesia


putusan.mahkamahagung.go.id bahwa sebagai distributor suku cadang bermutu tinggi tersebut, antara lain suku cadang mesin gergaji tidak Precision sedikit Tooling, dalam Penggugat telah

mengeluarkan

biaya

yang

mempromosikan,

mempertahankan dan mengembangkan usaha bisnisnya ; bahwa ternyata sebagaimana terlihat dalam Petikan Resmi yang diterbitkan oleh Direktorat Desain Industri telah ditemukan fakta bahwa telah terdaftar di Direktorat Desain, desain Mesin Gergaji Type STIHL 070 atas nama Tergugat, registrasi No. ID 0 003 916 tanggal 11 Juni 2003, yang ada kaitannya dengan suku cadang yang selama ini dikembangkan dan menjadi bidang usaha Penggugat ; bahwa Penggugat dengan ini menyatakan keberatan atas terdaftarnya Desain Mesin Gergaji Type STIHL 070 atas nama Tergugat di Desain, dengan alasan-alasan hukum sebagai berikut : bahwa Pasal 2 Undang-Undang No. 31 Tahun 2000 tentang Desain Industri menyatakan : Hak Desain Industri diberikan untuk Industri yang baru ; bahwa Pasal 4 Undang-Undang No. 31 Tahun 2000 tentang Desain Industri juga menyatakan bahwa :Hak Desain Industri tidak dapat diberikan apabila desain industri tersebut bertentangan dengan peraturan perundangundangan yang berlaku, ketertiban umum (adanya itikad tidak baik), agama, atau kesusilaan ; bahwa Desain Mesin Gergaji Type STIHL 070 atas nama Tergugat tersebut sudah tidak memenuhi unsur kebaruan baik dalam bentuk, konfigurasi, ornamen dan struktur mesin, sebagaimana yang disyaratkan dalam Pasal 2 ayat (1) Undang-Undang No. 31 Tahun 2000 tersebut diatas ; bahwa selain tidak dipenuhinya unsur kebaruan pada bentuk, konfigurasi, ornamen dan struktur mesin, Desain Mesin Gergaji Type STIHL 070 juga tidak memenuhi unsur kebaruan pada warna (oranye, hitam dan abu-abu) ; bahwa tidak memenuhinya unsur kebaruan pada bentuk, konfigurasi, ornamen dan struktur Desain Mesin Gergaji Type STIHL 070 atas nama Tergugat tersebut dapat dibuktikan dengan adanya surat pernyataan dari distributor/dealer/konsumen konsumen telah yang menyatakan bahwa distributor/dealer/ Direktorat

menjual/memakai/mengetahui

keberadaan Desain Mesin

Gergaji Type STIHL 070 tersebut sejak lama, jauh sebelum permohonan pendaftaran desain tersebut diajukan oleh Tergugat ; bahwa tidak dipenuhinya unsur kebaruan pada Desain Mesin Gergaji Type STIHL 070 dapat dibuktikan dengan telah terdaftarnya pada Daftar Umum Ciptaan Direktorat Hak Atas Kekayaan Intelektual, Hak Cipta Untuk Mesin

Hal. 2 dari 20 hal. Put. No. 010 K/N/HaKI/2005

Disclaimer Kepaniteraan Mahkamah Agung Republik Indonesia berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen Mahkamah Agung untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Mahkamah Agung RI melalui : Email : kepaniteraan@mahkamahagung.go.id Halaman 2 Telp : 021-384 3348 (ext.318)

You might also like