You are on page 1of 1

KUMPULAN PEMICU MODUL TUMBUH KEMBANG 2014/2015

Pemicu 1
Seorang bayi perempuan, berusia 2 hari di bawa oleh ibunya ke rumah sakit karena lahir
dengan bibir sumbing. Bayi lahir pervaginam ditolong bidan desa pada usia kehamilan 38
minggu. Berat lahir 3,200 gram, panjang lahir 49 cm. Ibu khawatir karena bayinya tidak
pandai menyusu dan sering tersedak saat minum. Berat badan bayi turun menjadi 2,800 gram.
Ibu juga merasa malu dan bersalah karena anaknya cacat karena saat hamil pernah minum
jamu.


Pemicu 2
Seorang bayi perempuan berusia 6 bulan dibawa ibunya ke praktek dokter karena belum bisa
tengkurap. Ia bahkan belum dapat mengangkat kepala. Pasien lahir cukup bulan, berat lahir
2100 g. Kenaikan berat badan selama ini cukup baik. Lingkar kepala 39 cm (mikrosefali).
Pada pemeriksaan mata didapatkan khorioretinitis. Titer antibodi terhadap toksoplasma
positif. Selama hamil ibu senang makan makanan yang dimasak tidak sempurna seperti
lalapan dan sate.


Pemicu 3:
Inneke, seorang anak tunggal, perempuan, usia 5 tahun 9 bulan, mempunyai tinggi badan 120
cm dan berat 32 kg. Sejak usia 1 tahun hingga saat ini,ibu Inneke masih memberikan bubur
dan susu dengan porsi yang cukup banyak setiap 3-4 jam sekali. Inneke hingga saat ini belum
mampu makan makanan padat. Bil diberikan makanan padat Inneke menolak, kadang disertai
muntah sehingga ibu akhirnya melanjutkan pemberian bubur dan susu dengan frekuensi
sekitar 5-6 kali sehari. Selain itu Inneke sering mengkonsumsi es krim. Di rumah, Inneke
gemar menonton televisi dan bermain video game sampai lupa belajar. Pergi dan pulang
sekolah selalu diantar naik kendaraan pribadi. Olahraga hanya dilakukan pada jam yang
dijadwalkan di sekolah. Ayahnya bekerja sebagai direktur di sebuah perusahaan dan ibunya
bekerja sebagai dokter di Puskesmas Kecamatan. Pada pemeriksaan fisis tampak tungkai
bawah melengkung seperti huruf O


Pemicu 4

Seorang anak perempuan berusia 7 tahun datang ke dokter diantar ibunya, dengan keluhan
kedua payudara sudah tumbuh sejak 3 bulan yang lalu. Riwayat kelahiran dan dalam
kehamilan tidak bermakna. Tidak ada sakit kepala, penglihatan ganda, maupun muntah.
Tidak terdapat riwayat pajanan terhadap radioterapi, trauma, atau operasi di daerah kepala.
Ibu menarche pada usia 12 tahun. Tinggi badan ibu 157 cm, tinggi badan ayah 160 cm. Pada
pemeriksaan fisik tampak pasien stabil, cukup aktif, tinggi badan 123 cm, berat badan 29 kg.
Tidak terdapat caf au lait, maupun kelainan fisis lainnya.Status pubertas A1M2P1.

You might also like