You are on page 1of 18
1 PENGERTIAN E-COMMERCE Obyektif ‘Memahami pengertian e-commerce Mengetahui kelebihan-kelebihan e-commerce Memahami definisi e-commerce Memahami kerangka dasar, jenis dan komponen utama e-commerce Mengetahui pertimbangan bisnis dan tantangan e-commerce di masa depan 4.1 PENDAHULUAN Walaupun istilah Electronic Commerce baru beberapa tahun terakhir mendapat perhatian, sebenamya Electronic Commerce telah ada dalam berbagai bentuk selama lebih dari 20 tahun. Teknologi yang disebut dengan Electronic Data Interchange (ED!) dan Electronic Funds Transfer (EFT) pertama kali diperkenalkan pada akhir tahun 1970-an. Pertumbuhan penggunaan kartu kredit, Automated Teller Machines dan perbankan via telepon di tahun 1980-an juga merupakan bentuk- bentuk Electronic Commerce, Komersialisasi dan privatisasi internet yang meningkat beberapa tahun yang lalu, telah menjadi dasar pertumbuhan Electronic Commerce. Infrastruktur digital yang menyediakan sarana’efisien untuk komunikasi dan pertukaran informasi menjadi media baru yang menarik untuk Electronic Commerce. Di masa lalu, dunia bisnis bisa melakukan aktivitas antara satu dan lainnya melalui jaringan khusus tapi pertumbuhan drastis dari internet telah merubah paradigma tersebut dan akhimya menjadikannya lebih Iuas, Electronic Commerce tradisional saat ini bisa dilakukan oleh pendatang baru dengan skala international. Istilah e-commerce dapat saja diartikan berbeda-beda oleh setiap orang, yang penting untuk dimengerti adalah persamaan-persamaannya : e-commerce melibatkan lebih dari satu perusahaan, dan dapat diaplikasikan hampir di setiap jenis hubungan bisnis. ‘Sampai saat ini, website hanya terbatas pada informasi yang diberikan untuk. konsumen mengenai perusahaan dan apa yang ditawarkan oleh perusahaan tersebut. Para pengunjung di website dapat melakukan lebih daripada hanya melihat informasi ini, mereka bisa mengirimkan e-mail atau mengisi sebuah formulir, dan membuat perjanjian yang lebih dari sekedar arti perjanjian secara tradisional. E- commerce mengizinkan anda untuk menjual produk-produk dan jasa secara online. Calon pelanggan atau konsumen dapat menemukan website anda, membaca dan melihat produk-produk, memesan dan membayar produk-produk tersebut secara online. ‘Terdapat dua jenis perusahaan yang melakukan bisnis di intemet. Jenis yang pertama adalah perusahaan yang semata-mata hanya berada di internet Perusahaan jenis ini tidak mempunya toko atau melakukan bisnis secara tradisional Sebagai contoh : amazon.com dan cdnow.com. Sedangkan jenis perusahaan Pengertian Electronic Commerce 4 lainnya menggunakan e-commerce di internet sebagai pengganti kegiatan bisnis yang ada. Contoh jenis perusahaan ini adalah Barnes dan Noble. Selain menjual buku-buku di tokonya ke negara lain, Barnes dan Noble mengoperasikan website- nya dimana konsumen dapat mencari buku-buku yang menarik baginya untuk dibeli, dan kemudian mereka dapat memesannya melalui website tersebut. Banyak perusahaan telah berpindah ke e-commerce dengan berbagai alasan. Dengan menggunakan intemet untuk menjual dan memasarkan produk- produknya, perusahaan tersebut dapat menjangkau banyak pelanggan di seluruh dunia. Dengan menggunakan teknologi baru ini, banyak perusahaan dapat memajukan penjualan produk-produknya. Sebagai contoh : perusahaan komputer Compaq mulai menjual komputer pribadi secara online pada musim gugur tahun lalu (1999), dan menggunakan search engine Alta Vista, yang ditampilkan sebanyak 40 juta kali per hari untuk mengajak pelanggan ke alamat compag.com dan shopping.com, dimana komputer pribadi tersebut dijual. Sebagai hasilnya, penjualan komputer pribadi Compaq sangat tinggi yaitu hampir tiga kali lebih banyak dari yang diharapkan. 41.2 KELEBIHAN ELECTRONIC COMMERCE Secara sederhana, perbedaan antara proses perdagangan secara manual dengan menggunakan e-commerce dapat digambarkan pada gambar 1.1 dan gambar 1.2 PROSES MANUAL PEMBELI PENSUAL, zt eo @ 2.cetak dokumen aw ; 1 Tesi darn tem aon -- PSTN my 3° FAX dokumen & hes acing o kf 4. Kin dokumen 3. Terma £& O ol iowa at “EG Me 3 oe osamen at ‘Gambar 1.1 Proses Bisnis Manual Pengertian Electronic Commerce 2 PROSES DENGAN E-COMMERCE PEMBELI PENJUAL ws WT aH Yee Sa Sz 76 favor] SN Gambar 1.2 Proses Bisnis dengan E-Commerce Dari gambar di atas, jelas terlihat perbedaan mendasar antara proses manual dan dengan e-commerce, dimana pada proses dengan e-commerce terjadi efisiensi pada penggunaan fax, pencetakan dokumen, entry ulang dokumen, serta jasa kurir. Efisiensi tersebut akan menunjukkan pengurangan biaya dan waktu/kecepatan proses. Kualitas transfer data pun lebih baik, karena tidak dilakukan entry ulang yang memungkinkan terjadinya human error. Secara ringkas e-commerce mampu menangani masalah berikut : - OTOMATISASI, proses otomatisasi yang menggantikan proses manual. ("enerprise resource planning” concept) = INTEGRASI, proses yang terintegrasi yang akan meningkatkan efisiensi dan efektivitas proses. (‘just in time” concept) = PUBLIKASI, memberikan jasa promosi dan komunikasi atas produk dan jasa yang dipasarkan. (‘electronic cataloging” concept) - INTERAKSI, pertukaran data atau informasi antar berbagai pihak yang akan meminimalkan “human error’ (“electronic data interchange/EDI” concept) - TRANSAKSI, kesepakatan antara 2 pihak untuk melakukan transaksi yang melibatkan institusi lainnya sebagai pihak yang menangani pembayaran. (“electronic payment” concept) 1.3 KEUNTUNGAN E-COMMERCE Keuntungan e-commerce bagi bisnis : Dengan melakukan kegiatan bisnis secara online, perusahaan-perusahaan dapat menjangkau pelanggan di seluruh dunia, Oleh karena itu dengan memperluas bisnis mereka, sama saja dengan meningkatkan keuntungan. Pelaku bisnis dapat mengumpulkan informasi mengenai para pelanggannya melalui penggunaan cookies. Cookies merupakan file kecil yang terdapat di dalam hard disk pemakai Pengertian Electronic Commerce 3 pada saat pemakai tersebut memasuki sebuah website. Cookies membantu operator websife tadi untuk mengumpulkan informasi mengenai kebiasaan membeli yang dilakukan oleh sekelompok orang. Informasi ini tidak terhingga nilainya bagi bisnis karena informasi tadi menjadikan pelaku bisnis membuat target periklanannya lebih baik dengan informasi yang lebih baik mengenai demografis. Keuntungan lainnya bahwa e-commerce menawarkan pengurangan sejumlah biaya tambahan. Sebuah perusahaan yang melakukan bisnis di internet akan mengurangi biaya tambahan karena biaya tersebut tidak digunakan untuk gedung dan pelayanan pelanggan (customer service), jika dibandingkan dengan jenis bisnis tradisional. Hal ini membantu perusahaan dalam meningkatkan keuntungannya. Salah satu jenis bisnis yang mengambil keuntungan dari e-commerce adalah perbankan. Keuntungan e-commerce bagi konsumen : Seperti halnya bisnis yang berkeinginan merangkul e-commerce sebagai suatu cara yang sah untuk melakukan kegiatan bisnis, konsumen juga berkeinginan mengambil keuntungan dari seluruh kemungkinan yang ditawarkan oleh e-commerce. Keuntungan yang terbesar bagi konsumen adalah melakukan bisnis secara online dengan mudah. Seorang’ pembeli_di internet dapat menggunakan komputer pribadinya pagi atau malam selama 7 hari per minggu untuk membeli hampir semua barang. Seorang konsumen tidak perlu mengantri di toko atau bahkan meninggalkan rumahnya; yang dilakukan hanya mengklik sebuah produk yang ingin dibelinya, memasukkan informasi kartu kreditnya, Kemudian menunggu produk itu tiba melalui pos. Beberapa perusahaan e-commerce telah membuat proses ini lebin_mudah. Beberapa toko online menyimpan informasi kartu kredit pembelinya di server mereka, sehingga informasi yang dibutuhkan hanya dimasukkan sekali_ saja. Beberapa bisnis online bahkan tidak mengirimkan produk-produknya ke pelanggan melalui pos, khususnya yang menjual software komputer. Sebagai contoh beyon.com mengizinkan para pelanggannya untuk men-download software yang dibelinya langsung ke komputer mereka. Produk-produk lain seperti video dan musik akan tersedia dengan cara seperti ini pada saat mendatang, sejalan dengan meningkatnya bandwidth dari waktu ke waktu dan waktu download yang meningkat. Keuntungan lainnya yang ditawarkan oleh e-commerce ke konsumen adalah pengurangan biaya. Perusahaan yang menjual saham secara online, seperti e- trade.com membebankan biaya hanya sekitar $ 10 per perdagangan, yang jauh lebih murah jika dibandingkan dengan membeli saham tersebut melalui perantara saham tradisional. Secara ringkas keuntungan e-commerce tersebut adalah sebagai berikut : = Bagi Konsumen harga lebih murah, belanja cukup pada satu tempat. = Bagi Pengelola bisnis : efisiensi, tanpa kesalahan, tepat waktu = BagiManajemen —_: peningkatan pendapatan, loyalitas pelanggan. Pengertian Electronic Commerce 4 1.4 PELUANG E-COMMERCE Dengan memantaatkan teknologi informasi dengan e-commerce, akan mendatangkan peluang yang luas terutama munculnya proses bisnis baru dan jasalproduk baru dengan diperolehnya pasar baru bagi perusahaar/organisasi yang menggunakan e-commerce. Gambar 1.3 di bawah ini menunjukkan bagaimana e- commerce akan menciptakan peluang baru tersebut. NEW MARKETS: NEW PRODUCTS & SERVICES NEW BUSINESS: PROCESSES Gambar 1.3, Peluang E-Commerce Pada gambar 1.3 dijelaskan bahwa terjadi hubungan timbal balik antara pasar baru yang diperoleh dengan pemanfaatan e-commerce,demikian juga hubungan timbal balik antara perusahaan dengan pemasok, Konsumen dan partner kerjanya. Hubungan perusahaan dengan pemasok dan partner kerjanya akan memunculkan peluang terciptanya proses bisnis baru, sedangkan hubungen perusahaan dengan konsumen dan pariner kerjanya akan memunculkan peluang terciptanya jasa8produk baru yang dihasilkan oleh perusahaan. 41.5 DEFINIS] ELECTRONIC COMMERCE ‘Apa sebenamya arti E-commerce (electronic commerce atau EC) ? E-commerce merupakan suatu istilah yang mulai banyak digunakan belakangan ini, suatu contoh kata yang sering didengungkan, kata yang berhubungan dengan internet dimana tidak seorangpun mengetahui dengan pasti definisi tersebut. Berikut ini akan dipaparkan mengenai pengertian e-commerce yang terdapat pada website atau menurut para ahli yang dituangkan dalam website tersebut. Pada website whatis.com terdapat pengertian e-commerce yaitu berhubungan dengan pembelian dan penjualan barang atau jasa melalui internet, khususnya World wide web. Menurut Robert E. Johnson, Ill (htto/Avww.cimcor.com), e-commerce merupakan suatu tindakan melakukan transaksi bisnis secara elektronik dengan menggunakan internet sebagai media komunikasi yang paling utama. Pengertian Electronic Commerce 5 Pada website ECARM (The Society For Electronic Commerce And Rights Management) dijelaskan bahwa e-commerce secara umum menunjukkan seluruh bentuk transaksi yang berhubungan dengan aktiftas-aktiftas perdagangan, fermasuk organisasi dan perorangan yang berdasarkan pada pemrosesan dan transmisi data dijital termasuk teks, suara, dan gambar-gambar visual (OECD, 1997). Pada website Planetweb E-commerce Solutions, e-commerce memiliki arti bahwa sebuah website dapat menjadi sebuah modal bagi perusahaan, dimana website tersebut dapat menghasilkan uang dan dapat menggambarkan perusahaan anda di internet pada saat yang bersamaan. Pada website E-commerce Net, secara sederhana dijelaskan bahwa e-commerce adalah menjual barang dagangan dan / atau jasa melalui internet. Seluruh pelaku yang terlibat dalam bisnis praktis diaplikasikan disini, seperti customer service, produk yang tersedia, kebijakan-kebijakan pengembalian barang dan uang, periklanan, all Menurut Gary Coulter dan John Buddemeir (E-commerce Outline) : e-commerce berhubungan dengan penjualan, perikianan, pemesanan produk, yang semuanya dikerjakan melalui internet. Beberapa perusahaan memilih untuk menggunakan kegiatan bisnis ini sebagai tambahan metode bisnis tradisional, sementara yang lainnya menggunakan internet secara eksklusif untuk mendapatkan para pelanggan yang berpotensi, Menurut Donna Perry, pengertian e-commerce sangat sederhana yaitu kemampuan untuk melakukan bisnis secara elektronik melalui komputer, fax, telefon, dsb. Menurutnya untuk menjual produk dan / atau jasa di intemet, sebuah perusahaan membutuhkan : «Komputer — bukan hanya beberapa komputer, tetapi dibutunkan sebuah server dengan kapasitas besar dan kecepatan tinggi, yang memungkinkan Secure Socket Layer (SSL) mempunyai enkripsi yang aman. Server ini harus benar- benar stabil * Merchant account’ yang diperoleh melaui sebuah bank atau institusi keuangan dan mengizinkan perusahaan-menerima kartu kredit sebagai _bentuk pembayarannya. Rekening ini sebaiknya menggunakan sebuah institusi yang mengetahui tentang perdagangan di internet dan yang menawarkan pemrosesan transaksi online secara real-time. ‘+ Website - sebuah website e-commerce. Pengertian Electronic Commerce 6 1.6 RUANG LINGKUP E-COMMERCE Berdasarkan ruang lingkupnya, merupakan bagian dari Electronic Business seperti digambarkan pada gambar 1.4 berikut : ELECTRONIC BUSINESS. ELECTRONIC COMMERCE Gambar 1.4 Ruang Lingkup E-Commerce ELECTRONIC BUSINESS, merupakan lingkup aktivitas perdagangan secara elektronik dalam arti luas. ELECTRONIC COMMERCE, merupakan lingkup perdagangan yang dilakukan secara elektronik, dimana di dalamnya termasuk : - Perdagangan via Internet (Internet Commerce) Perdagangan dengan fasilitas Web Internet (Web-Commerce) Perdagangan dengan sistem pertukaran data terstruktur secara elektronik (Electronic Data Interchange/ED)). 41.7 KERANGKA DASAR E-COMMERCE ‘Aplikasi e-commerce disusun berdaserkan linfrastruktur teknologi yang sudah ada, yaitu kombinasi antara komputer, jaringan komunikasi, dan software komunikasi sehingga menjadi Information Superhighway. Gambar 1.5 menunjukkan berbagai aplikasi e-commerce yang tidak akan berjalan tanpa hal-hal yang terdapat dalam infrastruktur berikut : - Jasa bisnis umum, sebagai jasa untuk proses pembelian & penjualan. - Distribusi pesan dan informasi, sebagai sarana pengiriman dan pengambilan informasi. |si Multimedia dan Publikasi Jaringan, untuk pembuatan produk dan sarana mengkomunikasikannya. Information Superhighway, sebagai landasan utama untuk penyediaan sistem highway/jalan utama dimana seluruh aktivitas e-commerce akan menggunakan jalan utama tersebut. Pengerlian Electronic Commerce 7 Seluruh aplikasi dan infrastruktur e-commerce berdiri pada dua pilar utama yaitu: - Kebijakan umum, untuk mengatur hal-hal seperti akses, privasi, dan harga informasi. = Standar teknis, untuk menentukan bagaimana publikasi informasi dilakukan, user interface, dan jalur transportasi antar keseluruhan jaringan. Public policy, legal Technical standards for electro and Privacy Issues documents, muttimedia & netw. protocols Gambar 1.5 Kerangka Dasar Electronic Commerce 1.8 JENIS-JENIS E-COMMERCE Secara umum, e-commerce meliputi aktifitas-aktifitas bisnis secara online untuk produk dan jasa yang bisa dibagi ke dalam 2 jenis e-commerce,yaitu business to business (B2B) dan business to costumer (B2C) melalui internet. Perkembangan yang terjadi dewasa ini 2 jenis e-commerce tersebut dikembangkan lagi menjadi beberapa jenis antara lain costumer to costumer (C2C), government to nation (G2N) dan lain sebagainya. Tetapi dalam literatur-literatur yang membahas tentang e- commerce pada umumnya, hanya membagi menjadi 2 jenis saja seperti tersebut di atas. Pengertian Electronic Commerce BUSINESS TO COSTUMER (B2C) Kelompok ini disebut juga transaksi pasar. Pada transaksi pasar, konsumen mempelajari produk yang ditawarkan melalui publikasi elektronik, membelinya dengan electronic cash dan sistem secure payment, kemudian minta agar barang dikirimkan. Secara ringkas jenis e-commerce ini merupakan e-commerce yang melibatkan konsumen dengan merchant-nya secara langsung. Gambar 1.6 berikut ini menjelaskan para pelaku dalam kelompok B2C. ‘BUSINESS TO CUSTOMER (B2C) Certification ee fi issuer T Te Aeauirer Gambar 1.6 Business To Customer Keterangan : - User/Card Holder * Orang yang ingin melakukan pembelian secara on-line = Merchant : Perusahaan yang menjual produknya secara on-line = Acquirer : Institusi keuangan yang digunakan oleh merchant, biasanya bank = Issuer : Perusahaan kartu kredit yang menerbitkan kartu kredit para user. : Certification Authority; Pihak ketiga yang netral yang menerbitkan sertifikat kepada merchant, issuer dan dalam kasus tertentu kepada pemegang kartu kredit. BUSINESS TO BUSINESS (B2B) Kelompok ini disebut sebagai transaksi antar perusahaan. Perusahaan, pemerintah, dan organisasi lainnya bergantung pada komunikasi antar komputer sebagai sarana bisnis yang cepat, ekonomis, dan dapat diandalkan. Perusahaan kecil saat ini sudah mulai tertarik dengan keuntungan yang diperoleh menggunakan B2B ini. Transaksi pada B2B menggunakan EDI dan E-Mail untuk pembelian barang dan jasa informasi dan konsultasi. Selain itu juga digunakan untuk pengiriman dan permintaan proposal bisnis. Pengertian Electronic Commerce 9 BUSINESS TO BUSINESS (B2B) Karyawan yang menangani {Certification procurement hingga pembayaran a ‘Authority Bea dan Cukai a sft = Jasa pengiriman a barang INTERNET ae Business Institusi keuangan, bank, Customers perusahaan kartu kredit Global suppliers @ ‘Gambar 1.7 Business To Business Berbagai macam aplikasi yang digunakan untuk keperluan B2C maupun B2B e-commerce selengkapnya terlihat pada gambar 1.8 Global suppliers ey cis en wwe Procurement, distribution & logics i Manetacturing & Production A ‘Advertsing Sales Customer Service Gambar 1.8 Jenis Aplikasi E-Commerce Engineering & Reseach | <>} Private Comm Pengertian Electronic Commerce 10 1.9 KOMPONEN UTAMA E-COMMERCE Berikut ini adalah beberapa komponen utama pada e-commerce 1) ELECTRONIC DATA INTERCHANGE Electronic Data Interchange (ED!) didefinisikan sebagai pertukaran data antar komputer antar berbagai organisasi atas suatu informasi terstruktur dalam format yang standar dan bisa diolah oleh komputer. EDI merupakan bentuk e- commerce sesuai definisinya, dan telah ada bentuk yang sama selama lebih dari 20 tahun. Saat ini teknologi dan implementasi ED! sudah sangat berkembang Tujuan EDI adalah untuk memfasilitasi perdagangan dengan cara mengikat aplikasi bisnis antar partner dagang. EDI meningkatkan proses manual untuk mempertukarkan informasi dengan bidang bisnis lainnya dalam berbagai cara, misalnya data ‘hanya perlu untuk dimasukkan satu kali saja, kemudian data tersebut bisa digunakan oleh pihak pengirim barang, manager kantor, dan lain- lainnya. Hal ini akan mengurangi tingkat kesalahan pengisian data, selain itu juga mengurangi biaya untuk menggaji.tenaga entry data. Pada dasarnya, data bisa dikirimkan dengan lebih efisien dengan menggunakan EDI. Komponen utama dari EDI standar adalah sebagai berikut : a) DATA ELEMENT : merupakan potongan data seperti tanggal, harga atau nama organisasi. Setiap data element diidentifikasikan dengan nomor referensi tertentu yang berisi judul, keterangan; jenis, nomor, dan panjang minimum/maximum, b) DATA SEGMENT : Dalam suatu baris data disebut dengan segment dan setiap item di dalam segmen mewakili satu elemen. Misainya, segmen baris pesanan pembelian terdiri atas nomor barang, keterangan, jumlah, unit pengukuran, dan harga barang, Setiap segment memiliki satu identifier, satu data element delimiter, element diagrams, data segment terminator dan notes. c) TRANSACTION SET: Suatu transaction set merupakan dokumen khusus seperti dokumen pesanan pembelian. Di dalam transaction set, ada 3 area utama : area header, area detail dan area summaty. @) FUNCTIONAL GROUP: Merupakan sekelompok transaction set yang sejenis. Transactionset di dalam functional group dikelompokkan berdasarkan functional identifier yang sama. Untuk mengirimkan transaksi ED! pada konsumen, diperiukan 4 fungsi dasar Mapping elemen dalam suatu database, Extraction atas data yang belum diidentifikasi dari database, Translation atas data yang sudah diextract ke format EDI, dan Transmisi pesan'dalam format EDI melalui media komunikasi. Berikut ini adalah penjelasan singkat dari masing-masing fungsi tersebut MAPPING : Merupakan proses identifikasi elemen di dalam database yang diperlukan untuk membuat pesan dalam format EDI. Mapping adalah pekerjaan yang hanya satu kali dilakukan pada saat diperlukan transaksi EDI baru. Software EDI tidak bisa melaksanakan pekerjaan iri. Pengertian Electronic Commerce 1 EXTRACTION : Merupakan proses pengumpulan data yang belum diidentifikasi dan menempatkannya ke dalam format tertentu. Secara umum, data diextract dari database dan dijadikan dalam bentuk fiat file. Struktur dari flat file biasanya ditentukan oleh pembuat translation software. TRANSLATION : Untuk mengirimkan pesan ke luar, ketika data yang diperlukan masih dalam bentuk flat file, pembentukan pesan EDI bisa dilakukan menggunakan software translasi atau formatting. Software Translasi akan mengatur data menjadi struktur tertentu yang sesuai dengan kebutuhan transaksi EDI COMMUNICATION : Pengirimanftransmisi atas pesan EDI dikendalikan oleh software komunikasi, yang akan mengatur dan memelihara : nomor telepon partner dagang, menjalankan automatic dialing dan up/downloading, juga membuat activity Jog. Setiap pesan EDI dibungkus dengan amplop khusus yang bertuliskan alamat tujuan, serta jenis transaksi EDI sebagai header dan error checking codes sebagai tambahan di bawahnya. Untuk keperiuan penerimaan pesan EDI, proses tersebut tinggal dibalik. 2) DIGITAL CURRENCY Digital currency dimaksudkan untuk memungkinkan user. untuk memindahkan dananya secara elektronik dalam lingkungan kerja tertentu. Saat ini, oigital currency diraneang untuk versi elektronik dari uang kertas, dimana memiliki atribut yang sama dengan media fisik sebentarnya baik secara anatomis maupun dari segi ikuiditasnya. Karakteristik digital currency adalah sebagai berikut - Mewalikili suatu nilai moneter tertentu ~ Bisa ditukarkan sebagai elat pembayaran untuk barang dan jasa, mata uang dan koin serta token lainnya. - Bisa disimpan dan diambil lagi. - Sulit diduplikasi atau dipalsukan. Jenis-jenis digital currency antara lain a) ELECTRONIC CASH Sistem electronic cash telah terintegrasi sepenuhnya dengan software web browser untuk memudahkan pembelian barang melalui internet. Sistem electronic cash bisa menunjukkan saldo terakhir pada user tertentu sesuai permintaan. Electronic cash pada umumnya memerlukan infrastruktur public key dan mekanisme enkripsi tertentu. Saat ini electronic cash belum sepopuler penggunaan smart card atau model pembayaran lainnya MICROPAYMENTS Micropayments adalah pembayaran untuk item dengan nilai relatif rendah, misalnya informasi atau hiburan on-line yang biayanya bervariasi antara 1 cent sampai 10 cent. Sedangkan Minipayment adalah pembayaran untuk item dengan nilai antara $ 0,25 sampai $ 10. Ada beberapa skema yang mampu menangani micropayments yaitu : Millicent, eCash, CyberCoin, Mondex, Visa Cash, dan NetBill. . b) Pengertian Electronic Commerce 12 3) ELECTRONIC CATALOGS Electronic catalogs (e-catalogs) telah berada pada aplikasi komersiil yang dirancang untuk internet dan merupakan komponen utama dari sistem e- commerce. E-catalogs merupakan antar muka grafis (Graphical User Interface) yang umumnya berbentuk halaman WWW dimana menyediakan informasi tentang penawaran produk dan jasa. E-catalog umumnya mendukung on line shopping dan kemampuan pemesanan dan pembayaran barang, Suatu web site bisa juga merupakan suatu koleksi dari Katalog, misalnya electronic mall merupakan suatu katalog atas Katalog. Aplikasi e-catalog sebaiknya memiliki karakteristik seperti bersifat interaktif, mampu diupdate secara dinamis, hypertextuality dan global presence. Arsitektur E-Catalogs Secara konseptual, arsitektur electronic catalog bisa digambarkan pada gambar 19 Web-based Interface Virtual Catalog Knowledge Base Manufacturer's Catalog Retailer Catalog Manufacturer's Catalog Gambar 1.9 Arsitektur E-Catalogs Penjelasan dari gambar di atas adalah sebagai berikut : VIRTUAL CATALOG : Inti dari sistem e-catalog adalah virtual catalog yang menggabungkan katalog informasi produk dari 3 perusahaan untuk kemudian ditampilkan kepada user dalam bentuk tertentu. Istilah “virtual catalog” digunakan karena pada kenyataannya tidak menyimpan data produk apapun. Data yang ada sebenamya diambil dari berbagai database produk yang disediakan oleh produsen maupun pengecer. Hal ini akan menghindari duplikasi informasi produk, sehingga akan mengurangi biaya penyimpanan dan pemeliharaan data Pengertian Electronic Commerce: 13 KNOWLEDGE BASE : Tujuan dari knowledge base adalah untuk menyimpan aturan dan batasan yang menunjukkan isi informasi tersimpan dan memungkinkan penerjemahan antara virtual catalog dan suber datanya. KONEKSI ANTARA VIRTUAL CATALOG DAN BACK-END : Informasi Katalog back- end disimpan dalam database yang terdistribusi dalam bentuk yang berbeda-beda. Oleh karena itu, harus dimungkinkan user mencari data dari berbagai sumber yang berbeda. FRONT-END INTERFACES : Merupakan interface Web yang berisi interface berbasis form untuk memudahkan pencarian data. Interface ini harus memungkinkan user membuat aturan sendiri tentang bagaimana mengumpulkan informasi dari berbagai sumber. 4) INTRANETS DAN EXTRANETS Umumnya intranet digambarkan hanya ‘sebagai web server di dalam perusahaan (internal), padahal sebenarnya intranet hanyalah kumpulan web site yang dimiliki oleh suatu kelompok (biasanya perusahaan) yang bisa diakses hanya oleh anggota kelompok tersebut, Sedangkan extranet meruapakan area tertentu dari intranet yang bisa diakses oleh kelompok di luar anggota kelompok intranet, tapi dengan otorisasi tertentu. Fitur intranet standar dalam suatu organisasi memiliki 4 kemampuan dasar : e-mail, on line publishing, on line searches dan application distribution. Sedangkan extranet mempertuas fitur ini ke partner bisnis jika dimungkinkan. Keuntungan menggunakan intranet di dalam suatu organisasi : - Mempercepat proses bisnis - Memfasilitasi pertukaran informasi - Meningkatkan komunikasi dan kolaborasi 1.10 PERTIMBANGAN BISNIS E-COMMERCE Berikut ini hal-hal utama tentang apa yang dibutuhkan sebelum melangkah ke bisnis dengan menggunakan e-commerce sebagai berikut 1) PENYIAPAN DAN PENYIMPANAN INFORMASI Untuk membangun pasar elektronik global, pertama-tama diperlukan penanganan masalah untuk mendigitalkan informasi yang telah tersedia seperti katalog, buku, film, arsip dalam berbagai tingkat kualitas. Data mungkin telah berbentuk digital, tapi harus dalam format yang sesuai. Aspek ekonomi yang harus dipertimbangkan adalah biaya digitalisasi/merubah informasi. Hal berikutnya dibutuhkan mekanisme untuk menyimpan informasi tersebut Sistem penyimpanan Electronic Commerce harus mampu menyimpan data dalam jumiah besar dengan berbagai format dan harus lebih efisien dan efektif utnuk mengakses data tersebut. Pengertian Electronic Commerce 14 2)" JASA PENCARIAN INFORMAS! Kemampuan Pencarian informasi secara on-line sangat penting untuk membantu para user mengakses data panting seperti informasi mengenal produk, jasa, Konsumen, pemasok, dan agen pemerintah. Jasa pencarian informasi yang dimaksud meliputi : electronic catalogs (e-catalogs) dan directories, information filters, search engine, dan software agents. ELECTRONIC CATALOGS mengorganisasikan informasi berbasis content yang memungkinkan pemakai untuk melakukan browsing serta memilih dokumen yang diinginkan. Metode tersebut, walaupun mudah diimplementasikan, mengasumsikan bahwa dibuat berdasarkan skema organisasi pada umumnya yang mungkin tidak sesuai dengan kebutuhan pemakai. INFORMATION FILTERS disediakan untuk user untuk mengambil dokumen yang diinginkan. Filter ini bisa berada di sisi workstation user atau bisa juga di sisi penyedia jasa. Pengambilan informasi dari sisi_penyedia jasa_akan meningkatkan jalur kepadatan jaringan, tapi akan lebih efisien untuk mengambil sebagian data yang diperiukan dari pada-harus mengambil seluruh data lalu dipillh lagi. Software agent seperti misalnya robots, wanderers, dan spiders bisa mentransfer dan mengalokasikan informasi yang relevan. 3) ELECTRONIC PAYMENTS Pada sistem Electronic Commerce diperlukan metode untuk pembayaran biaya pengiriman data, biaya produksi, dan jasa. Electronic Payments terdiri atas mata ang digital (smart_cards dan electronic money), pembayaran melalui Kartu kredit, serta electronic checks. SMART CARDS telah dibangun dan digunakan oleh berbagai tipe bisnis untuk menyediakan akses untuk rekening keuangan, memelihara catatan pembelian, dan menyimpan informasi tertentu seperti shopping preferences dan data lainnya, Ada dua tipe smart cards : relationship-based smart cards yang memungkinkan transaksi keuangan dilakukan tapi masih memerlukan penyesuaian rekening di akhir siklus penagihan, dan electronic purses and debit cards yang menyimpan sejumlah uang yang bisa digunakan untuk berbagal kebutuhan pelayanan jasa.Setelah setiap transaksi dilakukan, nilai uangnya akan dikurangi dari electronic purse, sehingga tidak perlu lagi penyesuaian rekening ELECTRONIC MONEY (sering disebut digital cash atau electronic token) merupakan metode pembayaran secara eletronic yang mengemulasikan pertukaran barang dan jasa dengan mata uang yang sebanding. E-money haruslah berupa bank agar terhindar dari resiko kekurangan dana. Metode ini harus dapat ditukarkan dengan bentuk lain pembayaran (seperti paper cash dan certified checks), harus aman dari pencurian, dan harus bisa diakses dari lokasi Jarak jauh Pembelian dengan kartu kredit melibatkan transmisi data terenkripsi melalui jaringan komputer, misalnya memasukkan informasi kartu kredit (nomor kartu dan tanggal kadaluarsa) ke dalam sistem, lalu dienkripsi oleh sistem dan dikirim Pengertian Electronic Commerce 15 melalui jaringan. Masalah yang akan muncul dengan sistem ini adalah privasi, kecepatan transaksi, dan keamanan. ELECTRONIC CHECKS (E-CHECKS) merupakan mekanisme lainnya untuk pembayaran melalui jaringan komputer. Sistem ini dimaksudkan untuk mengemulasikan sistem pemrosesan pembayaran melaui check kertas. Dalam metode ini, server pihak ke tiga bertindak sebagai penyedia jasa penagihan bagi para user. E-Checks memerlukan digital signature dan jasa authentification untuk memproses secara digital informasi antara pembayar, yang dibayar dan bank. 4) SECURITY SERVICES Sistem untuk Electronic Commerce harus diamankan dari berbagai ancaman baik dari dalam maupun dari luar, pencurian informasi berharga, dan usaha sabotase. Sistem ini harus diamankan dengan sistem security yang dirancang khusus seperti authentication of data dan entitas yang bisa mengakses sistem, pengendalian akses oleh yang tidak berhak, integritas data, dan non-repudiation Gambar 1.10 berikut ini menunjukkan contoh bagaimana proses e-commerce secara umum dilakukan agar aman dari ancaman : TOKO ELEKTRONIK £8 Ss ee 7 oo Komputer Anise mengiinkan perm \ "Bi Sembayatankeseaya | BANKANISA_] TB renner <—__ . <7, SZ Gy cearrerorctan pase eee py Sj el ‘secure e-cash BANK TOKO Gp ceca manger ence ‘ho nnginanecah a worms oS TOKO ELEKTRONIK ——- Gambar 1.10 Proses bisnis e-commerce yang aman 5) CONNECTIVITY Pada lingkungan Electronic Commerce saat ini, ada peningkatan jumlah client User bisa menggunakan televisi, radio, komputer PC, laptop, dan telepon selular untuk mengakses informasi. Sistem Electronic Commerce harus mampu menyesuaikan diri dengan berbagai aplikasi yang berbeda-beda. Pengertian Electronic Commerce 16 6) KEBIJAKAN DAN KETENTUAN HUKUM Ketentuan hukum dalam dunia Electronic Commerce berhubungan dengan hukum di dunia maya. Ketentuan hukum pada Electronic Commerce yang beraneka ragam seperti Intellectual Property, Perpajakan, Penegakan hukum, dan lain sebagainya sampai saat ini masih belum jelas pada dunia industri Electronic Commerce saat ini 4.11 TANTANGAN E-COMMERCE DI! MASA DEPAN Revolusi dijital merubah peran pemerintah dan sektor swasta. Di abad 19 dan terutama abad 20, pemerintah memegang peran penting dalam membantu pembangunan dan secara aktif mengatur infrastruktur negara. Pemerintah federasi memperiuas pemberian tanahnya untuk membantu modal swasta untuk memperluas jaringan kereta api negara. Subsidi dari pemerintah digunakan untuk mendukung perkembangan industri penerbangan. Negara federasi dan negara bagian menggabungkan dollamya untuk membangun dan memelihara sistem jalan raya antar negara bagian. Di bidang komunikasi, pemerintah telah memberikan monopoli ke perusahaan dan mengatur industrinya.setelah pemberian tersebut dihentikan. Banyak perusahaan besar diatur monopolinya di tingkat negara bagian atau negara federasi Negara federasi telah memberikan dana dan mengembangkan versi awal dari internet untuk keamanan nasionel dan kebutuhan-kebutuhan riset. Pemerintah akan terus menerus menyediakan dana untuk riset dan pengembangan inteet di masa datang dan teknologi komputasi dengan sebagian modalnya untuk membangun infrastruktur telekomunikasi dan komputasi disediakan oleh sektor swasta. Perkembangan teknologi yang luas dan lingkungan tiada batas yang diciptakan untuk internet membawa paradigma baru bagi pemerintah dan tanggung jawab sektor swasta. Membuat suatu kondisi yang optimal untuk ekonomi dijital baru membutuhkan sesuatu yang» baru, pendekatan yang sangat terbatas untuk mempersiapkan aturan-aturan 1) Pemerintah harus mengizinkan e-commerce tumbuh dalam suatu lingkungan yang dipengaruhi oleh pasar, bukan dibebani oleh peraturan yang banyak, pajak atau penyensoran, Selama aksi-aksi pemerintah tidak akan menghentikan pertumbuhan e-commerce, dan jika pemerintah terlalu mencampuri, maka kemajuan yang dialami secara substansi dapat terganggu. 2) Jika memungkinkan, aturan-aturan untuk internet dan e-commerce sebaiknya merupakan hasil dari kelompok, bukan dari peraturan pemerintah. 3) Pemerintah harus mempunyai aturan main dalam mendukung pembuatan suatu undang-undang lingkungan secara global untuk melakukan bisnis di internet, tetapi aturan ini harus dilakukan dengan cara yang tidak birokratis. 4) Kompetisi yang lebih besar di industri telekomunikasi dan industri penyiaran sebaiknya didukung sehingga jasa bandwidth yang tinggi dapat disediakan untuk rumah dan Kantor di seluruh dunia sehingga bertemunya pangsa pasar yang baru dari penyiaran, telefon, dan operasi intermet yang berdasarkan pada Pengertian Electronic Commerce 7 kompetisi hukum dan pilihan konsumen daripada berdasarkan peraturan pemerintah. 5) Sebaiknya tidak ada diskriminasi pajak yang bertentangan dengan internet &- commerce. 6) Internet sebaiknya berfungsi sebagai pangsa pasar global yang tiada batas dengan tidak adanya halangan yang dibuat oleh pemerintah, Dengan banyaknya perubahan (transformasi) yang sudah memasyarakat, ekonomi dijtal akan membantu perkembangan perubahan dan beberapa_pergolakan. Revolusi industri membawa keuntungan sosial dan ekonomi yang lebih baik, revolusi industri juga membawa dislokasi manusia secara besar-besaran, menaikkan polusi industri, tenaga kerja anak yang tidak sehat, lingkungan kerja yang tidak aman. Masyarakat sering lamban dalam merespon efek-efek sampingan yang negattf ini Demikian pula ekonomi dijital akan berdampak tidak baik kepada pribadi, pornografi dan pembicaraan yang tidak baik lebih mudah diakses oleh anak-anak. Dan lebih lagi akan mengakibatkan aktifitas kriminal yang lebih jaun dan masalah-masalah lainnya yang belum diketahui Sektor swasta dan pemerintah harus bekerja sama dalam menangani masalah ini dengan cara membuat internet menjadi sebuah lingkungan yang aman selama tidak mencampuri perkembangan perdagangan. Pemerintah U.S telah memasukkan ‘Global Framework for Electronic Commerce” di internet dengan-alamat hito./Awww.ecommerce.gov , yang menerangkan kerangka pengaturan pasar yang akan mendorong pertumbuhan ekonomi dijtal yang menawarkan fleksibilitas, solusi industri yang secara efektif akan mengatasi masalah yang mungkin timbul. Langkah-langkah telah diambil oleh US dan seluruh dunia untuk mendapatkan tujuan kebijaksanaan publik. Barangkali tantangan yang paling besar dihadapi oleh US adalah menempatkan kepentingan kebijaksanaan sumber daya manusia untuk ekonomi dijtal. Jika tren yang telah dipaparkan disini akan terus menerus dipelajari, maka berjuta-juta pekerjaan akan diciptakan, sementara itu yang lainnya akan hilang Berita baiknya adalah pertumbuhan intemet economy diantisipasi oleh revolusi dijital yang kelihatannya akan menciptakan pekerjaan yang lebih banyak daripada yang hilang. Lebih jauh lagi, pekerjaan yang diciptakan membutuhkan kemampuan yang lebih tinggi dan akan dibayar lebih tinggi. Bagaimanapun juga, jelasiah kita akan menghadapi tantangan yang besar dalam mempersiapkan tuntutan tenaga kerja saat ini dan tenaga kerja yang akan datang untuk mengisi pekerjaan baru yang akan diciptakan. Jika kita tidak mempunyai orang-orang yang berpendidikan yang cukup dan terlatih untuk mengisi pekerjaan ini, maka berita baik itu berubah menjadi berita buruk. Jika hal-hal mengenai kebijaksanaan umum dapat ditetapkan, dan e-commerce dibiarkan tumbuh dengan subur, ekonomi dijital dapat mempercepat pertumbuhan ekonomi dunia dengan baik di abad yang akan datang. Pengertian Electronic Commerce 18

You might also like