You are on page 1of 1

ANALISIS

Percobaan atau penelitian ini meneliti tentang efisiensi keseluruhan


kompressor torak. Efisiensi volumetrik adalah perbandingan antara volume udara
yang masuk ke dalam silinder dengan volume langkah. Efisiensi volumetrik
kompresor torak (piston) akan meningkat karena tekanan yang tinggi dengan
menggunakan intercooling yang berbeda dengan shell dan pipa pada intercooler.
Pada percobaan ini efisiensi volumetrik dipengaruhi oleh penggunaan
intercooling udara, coolant radiator, air dan campuran etilena glikol dan air.
Penggunaan intercoooling harusmenjaga laju aliran, hal ini dikarenakan laju aliran
akan mempengaruhi suhu kompresor torak. Pada tekanan yang sama yaitu (8,5
kg/cm3) penggunaan intercooling coolant radiator merupakan efisiensi volumetrik
tertinggi yaitu sebesar 65,51% (tabel 3.7) dan efisiensi volumetrik terendah
sebesar 64,27% (Tabel 3.3) menggunakan intercooling udara. Sedangkan
penggunaan intercooling dengan campuran etilena glikol dan air dapat
memperpanjang umur kompresor torak.
Efisiensi

isotermal

maksimum

sebesar

20,21%

diperoleh

dengan

menggunakan intercooling udara dan yang minimum menggunakan intercooling


coolant radiator sebesar 19,63%. Tetapi, efisiensi isotermal akan berkurang
apabila daya kempresor dinaikkan. Pada kompressor torak pelepasan panas
maksimum menggunak intercooling coolant radiator sebesar 57,31% dan
minimum yaitu 27,15% menggunakan intercooling udara.
Percobaan atau penelitian ini merupakan penelitian yang sangat berguna
dalam penggunaan kompresor torak agar lebih lama beroperasi serta mengetahui
penggunaan intercooling supaya efisiensi keseluruhan kompressor torak baik.
Tetapi dalam percobaan ini tidak di ikutsertakan efisiensi normalnya berkisar
berapa persen.

You might also like