You are on page 1of 3

Proposal Kegiatan

TRY OUT AKBAR


Ujian Sekolah dan Ujian Nasional
SD,SMP,SMA se Pasar Rebo
Organized by: Bimbingan Belajar INSC
YAYASAN BERKAH ILMAN NAFIAN JAKARTA

Pendahuluan

Memasuki akhir semester I tahun ajaran 2014/2015 pelajar khususnya kelas VI,IX dan XII
sudah harus mempersiapkan diri sebaik mungkin dalam menghadapi Ujian Sekolah dan Ujian
Nasional. Meskipun Ujian Nasional sudah bukan satu-satunya faktor penentu kelulusan, tapi
NEM yang didapat dalam Ujian Sekolah dan Ujian Nasional menjadi penting dalam
memperebutkan sekolah dan Perguruan Tinggi Negeri favorit.

Segala upaya dilakukan mulai dari kerja kelompok, mengikuti bimbingan belajar atau
memanggil guru privat demi meraih hasil yang memuaskan. Salah satu kunci keberhasilan
dalam ujian adalah banyak latihan soal dan uji coba ujian, dengan harapan semakin banyak
mengerjakan berbagai tipe soal ujian, akan semakin memuluskan dalam pengerjaan Ujian
Nasional yang sebenarnya.

Bimbingan Belajar INSC yang berada dibawah naungan Yayasan Berkah Ilman Nafian melihat
pentingnya memfasilitasi siswa INSC khususnya dan pelajar pada umumnya dengan
mengadakan Uji Coba Ujian Nasional. Ujia coba ini diharapkan berkualitas sehingga kami
merasa perlu merangkul pihak sponsor yang peduli dengan masa depan generasi.

Salah satu nilai tambah dari Try Out kali ini adalah siswa diberi bekalan tentang mengenal
potensi, minat dan bakat dirinya oleh psikolog pendidikan yang mungkin penting untuk
digali agar tidak salah dalam memilih sekolah lanjutan atau jurusan nantinya. Kami juga
bekerjasama dengan salah satu Lembaga Psikologi di Jakarta dalam memberi motivasi dan
arahan pada siswa.

Nama dan Bentuk Kegiatan

Kegiatan ini bertajuk:

TRY OUT AKBAR UJIAN NASIONAL SD,SMP,SMA SE-PASAR REBO

Bentuk Kegiatan;

1. Training Motivasi

2. Try Out UN dan Pembahasan

3. Konsultasi Psikologi Pendidikan

Waktu dan Tempat Pelaksanaan Kegiatan


Kegiatan ini in syaa Allah akan diselenggarakan pada:
Hari/ Tanggal : Minggu/ 8 Februari 2014
Tempat

: Aula kantor LAPAN Pasar Rebo Jakarta Timur

Waktu

: Pukul 07.30-17.00

You might also like