You are on page 1of 7

Soal dan jawaban tentang Kimia Unsur

1. Identifikasi suatu unsur dapat dilakukan melalui pengamatan fisis maupun kimia. Berikut yang
bukan merupakan pengamatan kimia adalah .
A. perubahan warna
B. perubahan suhu
C. terjadinya endapan
D. kekerasan atau kelunakan
E. timbulnya gas
2. Di bawah ini termasuk sifat fisis unsur, kecuali .
A. kekerasan
B. bentuk
C. warna
D. daya hantar listrik
E. daya pengoksidasi
3. Nitrogen mengisi 78% atmosfer, tetapi berbagai proses alam melibatkan unsur oksigen yang
hanya mengisi 20% atmosfer. Hal ini karena nitrogen .
A. bersifat lembam
B. bersifat reaktif
C. bersifat inert
D. pengoksidasi kuat
E. pereduksi kuat
4. Unsur gas mulia yang dapat digunakan sebagai gas pengisi balon udara adalah .
A. helium
B. neon
C. argon
D. nitrogen
E. xenon
5. Identifikasi logam alkali dapat dilakukan dengan reaksi nyala. Warna nyala untuk unsur litium
adalah .
A. merah
B. hijau

C. kuning
D. biru
E. ungu
6. Dilihat dari atas ke bawah, sifat kekerasan logam alkali adalah .
A. semakin keras
B. semakin lunak
C. tetap
D. semakin kurang reaktif
E. semakin reaktif
7. Sifat khusus yang dimiliki unsur alkali dan alkali tanah adalah .
A. daya pengoksidasi
B. energi ionisasi
C. reaksi nyala
D. afinitas elektron
E. jari-jari
8. Daya pengoksidasi unsur halogen dari atas ke bawah adalah .
A. semakin bertambah
B. semakin berkurang
C. tetap
D. berkurang kereaktifan
E. bertambah reaktif
9. Sifat kimia unsur alkali tanah adalah .
A. unsur logam yang sangat reaktif
B. energi ionisasi dari atas ke bawah makin besar
C. makin sukar melepas elektron
D. bereaksi dengan logam sejenis
E. tidak bereaksi dengan air
10. Warna nyala logam alkali ditimbulkan oleh .
A. uap logam dari spektrum emisi
B. sifat inertnya
C. energi ionisasi yang makin besar

D. jari-jari yang makin besar


E. titik leleh yang makin besar
11. Energi ionisasi unsur periode ketiga dari kiri ke kanan adalah .
A. semakin besar
B. semakin kecil
C. tetap
D. kurang reaktif
E. reaktif
12. Keteraturan sifat unsur periode ketiga disebabkan oleh .
A. perubahan jari-jari atom
B. perubahan energi ionisasi
C. perubahan jumlah elektron kulit valensi
D. perubahan afinitas elektron
E. berkurangnya kereaktifan
13. Unsur yang paling bersifat basa pada unsur periode ketiga adalah .
A. natrium
B. aluminium
C. sulfur
D. oksigen
E. nitrogen
14. Unsur karbon tidak mempunyai kecenderungan untuk kehilangan elektron valensinya karena
A. unsur yang tidak reaktif
B. unsur yang reaktif
C. energi ionisasi kecil
D. afinitas elektron besar
E. jari-jari atom besar
15. Pembakaran unsur oksigen menghasilkan .
A. senyawa oksida
B. senyawa hidroksida
C. senyawa garam
D. senyawa asam

E. senyawa basa
16. Senyawa gas mulia yang pertama kali disintesis adalah .
A. XeF6
B. PtF6
C. XeF2
D. XePtF6
E. XeF4
17. Identifikasi logam alkali dapat dilakukan dengan uji nyala. Kalium pada uji nyala akan
memberikan warna nyala .
A. ungu
B. merah
C. kuning
D. coklat
E. biru
18. Unsur gas mulia terbanyak di alam semesta adalah .
A. neon
B. helium
C. argon
D. xenon
E. radon
19. Berikut adalah unsur halogen yang bereaksi cepat dengan gas hidrogen dan menghasilkan
ledakan jika dikenai sinar UV .
A. fluorin
B. bromin
C. klorin
D. iodin
E. astatin
20. Berikut adalah sifat fisis yang dimiliki oleh gas mulia, kecuali .
A. titik didih makin tinggi dengan makin besarnya nomor atom
B. titik leleh makin rendah dengan makin kecilnya nomor atom
C. titik didih dan titik leleh makin tinggi dengan makin besarnya nomor atom

D. helium mempunyai titik didih yang paling tinggi


E. radon memiliki titik leleh yang paling Tinggi
21. Sifat-sifat unsur periode ke-3 sepanjang periode dan Na sampai Cl berikut adalah benar,
kecuali....
A. sifat basa makin berkurang
B. sifat asam makin bertambah
C. afinitas elektron cenderung bertambah
D. energi ionisasi cenderung bertambah
E. elektronegatifitas unsur bertambah
22. Unsur-unsur periode ke-3 dari Na ke Cl memiliki sifat-sifat yang berubah secara periodik,
kecuali .
A. energi ionisasi

D. warna

B. keasaman

E. keelektronegatifan

C. oksidator
23. Tiga senyawa hidroksida unsur periode ketiga yang bersifat asam dari lemah sampai yang
paling kuat adalah .
A. Al(OH)3 ; Si(OH)2 ; PO(OH)3
B. PO(OH)3 ; SO2(OH)2 ; ClO3(OH)
C. ClO3(OH) ; SO2(OH)2 ; Mg(OH)2
D. Si(OH)2 ; SO2(OH)2 ; Mg(OH)2
E. ClO3(OH) ; PO(OH)3 ; SO2(OH)2
24. Jika dibandingkan sifat antara unsur-unsur natrium dengan magnesium maka natrium .
A. lebih bersifat basa
B. lebih bersifat asam
C. energi ionisasinya lebih tinggi
D. jari-jari atomnya lebih kecil
E. sifat logamnya berkurang
25. Di antara unsur periode ke-3 di bawah ini yang di alam terdapat dalam keadaan bebas adalah
A. Na

D. Si

B. S

E. Cl

C. Al

26. Unsur-unsur periode ketiga di alam terdapat dalam bentuk senyawa kecuali unsure belerang
yang bebas, karena belerang .
A. memiliki bentuk dua alotrop
B. terletak pada perubahan sifat molekul raksasa menuju molekul sederhana
C. mempunyai sifat afinitas elektron yang besar
D. mempunyai harga energi ionisasi yang kecil
E. membentuk molekul sangat stabil
27. Pernyataan berikut merupakan sifat unsur transisi kecuali .
A. mempunyai dua bilangan oksidasi
B. bersifat logam
C. orbital d belum terisi penuh
D. senyawa berwarna
E. membentuk ion kompleks
28. Pasangan senyawa berikut yang mengandung aluminium adalah .
A. bauksit dan kuarsa
B. fosforus dan fluoroapatit
C. mika dan kriolit
D. kriolit dan bauksit
E. bauksit dan fosforus
29. Sifat paramagnetik dari unsur transisi ditentukan oleh banyaknya .
A. elektron tunggal pada orbital f
B. elektron tunggal pada orbital p
C. elektron tunggal pada orbital d
D. pasangan elektron pada orbital p
E. pasangan elektron pada orbital d
30. Urutan yang benar pada proses pengolahan tembaga dari bijih tembaga adalah .
A. reduksi - pemekatan - pemanggangan - elektrolisis
B. pemekatan - pemanggangan - reduksi - elektrolisis
C. elektrolisis - reduksi - pemekatan - pemanggangan
D. pemanggangan - elektrolisis - reduksi - pemekatan
E. pemekatan - elektrolisis - pemanggangan reduksi

31. Nama mineral yang mengandung unsur mangan adalah .


A. Bauksit

D. kriolit

B. Kobaltit

E. pirit

C. Pirolusit
32. Logam alkali dan alkali tanah hanya dapat diperoleh dengan jalan elektrolisis leburan
garamnya dan bukan dari larutan garamnya karena logam alkali dan alkali tanah .
A. melarut dalam air
B. garamnya tak terelektrolisis dengan air
C. ionnya tereduksi tanpa air
D. ionnya teroksidasi dalam air
E. ionnya terselubung oleh molekul-molekul air
33. Zat-zat di bawah ini banyak digunakan dalam kehidupan sehari-hari, zat yang mengandung
unsur halogen adalah .
A. vetsin
B. urea

D. tetoron
\

E. freon

C. sakarin
34. Zat-zat berikut yang mengandung fluor dan klor yang banyak digunakan dalam kehidupan
sehari-hari adalah
A. urea

D. bayclin

B. Freon

E. iodoform

C. vetsin
35. Salah satu dari zat kimia berikut yang menyebabkan rusaknya lapisan ozon di atmosfir
adalah .
A. CCl4

D. CHCl3

B. CF2Cl2

E. CH3Cl

C. CH2Cl2

You might also like