You are on page 1of 76
DEPARTEMEN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA DIREKTORAT JENDERAL PEMBERANTASAN PENYAKIT MENULAR DAN PENYEHATAN LINGKUNGAN 2004 Katalog Dalam Terbitan Departemen Kesehatan RI 616.921 Ind Indonesia. Departemen Kesehatan. Direktorat t Jenderal Pemberantasan Penyakit Menular dan Penyehatan Lingkungan Tatalaksana demam dengue / demam berdarah dengue / Sri Rezeki H. Hadinegoro dkk -- Jakarta | Departemen Kesehatan, 2004 |. Judul |. Hadinegoro, Sri Rezeki H 4,DENGUE 2. HEMORHAGIG FEVER, DENGUE Edisi ketiga KATA PENGANTAR Penyakit demam berdarah dengue (DBD) sampai saat ini masih merupakan salah satu masalah kesehatan masyarakat di Indonesia yang cenderung meningkat jumiah pasien serta semakin luas penyebarannya. Hal ini karena masih tersebarnya nyamuk Aedes aegypti (penular penyakit DBD) di seluruh pelosok tanah air, kecuali pada daerah dengan ketinggian lebih dari 1000 meter di atas permukaan laut. Keberhasilan upaya penanganan kasus DBD ini terutama ditentukan oleh kecermatan dalam mendiagnosis secara dini serta penatalaksanaan dan perawatan. Buku pedoman Tatalaksana DBD ini merupakan penyempumaan dari buku pedoman yang sudah ada (Lampiran 1 SK Dirjen PPM & PLP No. 914-\/PD.03.04./B/1992, Petunjuk Teknis Penemuan, Pertolongan Pelaporan Pasien DBD). Dalam buku ini diuraikan patogenesis infeksi virus dengue, manifestasi klinis dan perjalanan penyakit infeksi virus yang sangat bervariasi dan sulit diramalkan, pemeriksaan laboratorium serta tatalaksana DBD, Sebagian besar kematian disebabkan kegagalan dalam mengatasi syok yang mengakibatkan kegagalan organ ganda. Oleh karena itu untuk mendapatkan pengobatan pasien DBD dengan hasil yang maksimal dirasakan periu keseragaman tatalaksana DBD pada anak dan dewasa. Dalam upaya perbaikan tatalaksana pasien DBD di Asia Tenggara dan Selatan WHO SEARO pada tahun 1997 telah mengadakan training of the trainers di Bangkok. Bahan acuan dari pelatinan tersebut telah disempurnakan oleh Tim Cibogo (September 1988), diperbaiki di Bogor (Desember 1998) dan disempurnakan di Bandung pada bulan April 1999. Kepada semua pihak yang telah berpanisipasi dalam penyusunan buku ini kami ucapkan terimakasih. Buku ini diharapkan dapat menjadi pedoman bagi dokter di puskesmas, rumah sekit dan unit pelayanan kesehatan lainnya dalam menangani kasus DBD pada anak maupun orang dewasa. Semoga bermantaat. Jakarta, November 2004 Pemberantasan Pedyakit Menular dan Penyehatan ingkungan Prof. Or. Umarlrachmi Achmadi NIP, 130520334

You might also like