You are on page 1of 5

Kedai Kopi Nan Yo

Jl. Niaga
0813 74166660

Kedai kopi di kawasan Pecinan Padang ini sudah hampir seratus tahun usianya dan
sampai sekarang masih populer. Makan cakwe yang dimasukkan ke dalam kopi tubruk –
cara khas Padang. Tersedia pula panukuk (dari istilah Belanda pannekoek, alias serabi),
lamang baluo (semacam lemper berisi unti), dan bolu cuek (bolu kukus).
Di depan kedai kopi banyak pula sajian makanan yang bisa dipesan, seperti mi
pangsit, sate padang, bubur ayam, bistik, dan gado-gado. Mencicipi bistik padang yang
khas, dan mirip selat solo.

RM Pagi Sore
Jl. Pondok 143
0751 32490

Rumah makan milik orang keturunan Tionghoa yang


menyajikan masakan Padang. Tentu saja ada beberapa jenis
masakan yang cara memasaknya dipengaruhi sentuhan
Tionghoa. Misalnya, rendang kacang yang gurih, dibuat dari
kacang putih. Ada juga tahu masak tauco dengan santan encer dan cabe hijau.
Hidangan top dari rumah makan ini adalah ayam goreng dan rendang. Ayam
gorengnya dari ayam kampung berbumbu minimalis, digoreng dengan minyak kelapa,
tanpa kelihatan ada minyak yang menempel pada permukaan ayam. Luarnya renyah,
dalamnya empuk. Rendangnya berwarna hitam, karena dimasak selama 12 jam di atas api
kecil dari kayu bakar. Daging rendangnya empuk, dengan rempah yang sangat nendang.
Rumah makan yang sudah berusia 60 tahun dan tetap berjaya, dengan pelanggan
dari Jakarta yang sering memborong hingga 500 potong ayam goreng. Pejabat-pejabat
tinggi pun tak segan singgah di rumah makan sederhana di kawasan Pecinan ini.

Pembukaan di Pantai Padang. Seperti Makassar, Padang pun punya pantai yang letaknya
di tengah kota. Pantai Padang merupakan tempat tamasya warga kota. Sore hingga malam
hari banyak pedagang minuman dan makanan di sepanjang pantai asri.

Soto dan Lotek Sari Rasa


Jl. Parak Gadang II No. 2, Padang
0751 39690

Warung ini khusus menyajikan soto paru. Kuah sotonya lebih


berbumbu dan lebih menohon dibanding Soto Garuda. Paru
gorengnya renyah. Coba menyantap soto padang dengan krupuk kulit. Di warung ini,
perkedel untuk sotonya dibuat dalam ukuran super besar.

Tepat di sebelah warung ini ada warung nasi lain yang menjual ketan kukus dengan
kelapa parut berlauk pisang goreng.

Pondok Baselo Lubuk Idai


Jl. Khatib Sulaiman, Ulak Karang, Padang
0751 7053099

Rumah makan bergaya saung, para tamu dapat duduk bersila


(lesehan) dengan santai. Saung-saung dikelilingi paya-paya
dengan tanaman pakis, keladi, dan rumbia.
Hidangan utama di rumah makan yang berpusat di
Pakadangan, Sicincin, ini adalah ayam batokok dan ikan
baker. Ikan baker dapat dipilih dari nila merah atau gurame. Ayam batokok dibuat dari
ayam kampung, dilumuri bumbu-bumbu berbasis santan, dipukul-pukul (ditokok) dengan
palu agar lembut dan bumbunya merasuk, lalu dipanggang. Mak nyusss!

RM Simpang TPI Bungus


Jl. Raya Padang-Painan, km 17
0751 751454

Ada dua warung di dekat pintu masuk Tempat Pelelangan Ikan Bungus yang menyajikan
gulai (pangek masin) kepala ikan kerapu. Keduanya memiliki kualitas unggul. Rasa
kunyitnya terasa agak ke depan. Ada rasa pedas dari cabe rawit dan usapan rasa bawang
merah yang cukup unik di dalam kuah gulainya.
Sederhana dan murah. Honest food!

Pantai Padang
Mencicipi es tebak dan rujak padang di tepi pantai, sambil menanti matahari terbenam.

Pembukaan di depan Hotel Bumi Minang, Jl. Bundo Kandung 20-28, Padang 25118,
0751 37555. Hotel papan atas satu-satunya yang resmi berbintang empat di Padang,
dengan fasilitas wi-fi, business center, kolam renang, dll.

Bubur Ayam Pak Iwan


Jl. Kali Kecil I No. 3
0751 20645
Buburnya dimasak dari beras pilihan dan dengan cara masak yang sangat bagus. Kaldu
ayam sudah dimasukkan dalam proses pemasakan bubur, sehingga terasa sekali
kegurihan citarasa dan harumnya aroma bubur ayam gagrak Tionghoa ini.
Buburnya ditaburi cakwe, rajangan seledri, dan ayam suwir berbumbu gurih. Side dish-
nya adalah telur asin, dan ati-ampla ayam.

RM Tepi Laut

Jl. Olo Ladang 30

0751 31385

Rumah makan ini menyajikan sambal lado tanak – dengan pete muda dan teri – yang
sudah mulai langka. Mencicipi udang goreng saus padang yang mak nyus! Udang laut
berukuran besar digoreng dengan tingkat kematangan yang pas. Saus padang asli ternyata
terbuat dari kecap manis, jeruk nipis (asam kapek dalam bahasa Padang), bawang putih,
bawang Bombay, dan cabe.

Ikan kerapu panggang santan juga mak nyus. Sate cumi – yaitu potongan daging
cumi dirangkai pada tusukan, dibakar dengan lumuran bumbu santan tebal – tidak boleh
dilewatkan.

Martabak Kubang Hayuda


Jl. M. Yamin 138
0751 28143

Di rumah makan ini, proses pembuatan martabak mesir


dilakukan seperti ban jalan (conveyor belt). Di ujung yang
satu, seorang koki senior terus-menerus mengocok telur
dengan rajangan daun bawang dan daging sapi cincang
bumbu kari. Di bagian tengah, dua orang koki membuat kulit
martabak dan mengisi dengan adonan. Di uung yang lain, dua
wajan besar terus-menerus menggoreng martabak. Tiap
wajan dapat menggoreng sekaligus 25 martabak.
Gorengannya sangat kering.

Pemandangan seperti itu tentu saja menambah selera makan untuk martabak yang
memang berkualitas juara. Fluffy, bumbunya cukup garang.
Nan Salero (d/h Tukang Gigi)
Jl. Niaga 229
0751 32863

Di Padang ada satu toko penjual oleh-oleh yang sangat terkenal dengan nama seorang
bintang film tenar periode 1980-an. Namun, untuk kripik sanjay (dari singkong) balado
yang paling enak, tidak ada yang menandingi took Nan Salero. Keripiknya renyah, tidak
ada bagian yang keras. Tingkat kepedasannya pun cantik nian.
Tersedia pula berbagai jajanan kering lain untuk oleh-oleh.

ate Mak Syukur

Padangpanjang

0752 82452

Mencicipi sate gagrak Padangpanjang yang sangat terkenal dan telah mempunyai
beberapa cabang di Jakarta. Di Padang, semua sate yang dijual adalah gagrak Pariaman
yang berbumbu oranye kemerahan karena cabe merah. Di Padangpanjang dan
Bukittinggi, bumbu satenya berwarna kuning.
Kalau di Padang kuah satenya ditaburi kripik sanjay (singkong balado), di Mak
Syukur ini biasanya dipakai krupuk kulit lebar untuk menyendok kuahnya.

Bukittinggi

RM Ngarai
Jl. Ngarai Binuang 41
0752 35574

Hidangan juara dari lepau ini adalah itiak lado mudo (bebek masak cabe hijau). Juga
tersedia teklur matasapi dari telur itik, dan cancang (gulai) kambing.

Tenun Songket Pusako


Pandaisikek, Padangpanjang
0752 498193
Melihat cara pembuatan tenun khas songket dengan motif benang emas dan perak yang
memukau. Tenun songket yang bagus biasanya memerlukan waktu antara 2-3 bulan
untuk menyelesaikannya. Harga songket bagus dapat mencapai Rp 7 juta, sedangkan
yang biasa sekitar Rp 750.000.

RM Simpang Raya
depan Jam Gadang Bukittinggi
0752 22585

Rumah makan ini terkenal dengan rendangnya yang khas, yaitu rendang daging sapi yang
dicampur kentang kecil bulat. Sayangnya, pada saat dikunjungi rendang itu tidak tersedia
karena sedang tidak musim. Sebagai pengganti kentang dipakai singkong yang dipotong
dadu dan digoreng. Hidangan lain yang perlu dicoba adalah gajebo masak santan, yaitu
daging sapi bagian dada (Jawa = sandung lamur) yang dimasak dalam kuah gurih.
Jangan lupa untuk memilih tempat duduk di lantai 2, karena dari situ dapat lepas
memandang ke arah Jam Gadang yang selalu ramai oleh pengunjung dan warga
Bukittinggi.

Pical Sikay
Jl. Panorama 19C
(sebelah pintu masuk Ngarai Sianok)
0752 23131

Masakan Jawa yang disebut pecel ini berubah nama menjadi


pical. Sayurannya terdiri atas daun singkong, kol hijau,
jantung pisang, tauge, kacangpanjang, disiram saus kacang
encer tanpa kencur.
Di atasnya ditaburi kripik sanjay dan krupuk tapioka.

Pisang Kapik Ibu Jun


Pasar Ateh

Di antara ribuan pedagang di Pasar Ateh, terselip dua penjual pisang kapik (penyet) –
sebuah jajanan yang semakin langka. Pisang batu (kepok) dibakar, kemudian dipenyet,
dan disajikan dengan unti (parutan kelapa dimasak dalam gula nira).

You might also like