You are on page 1of 3

Artikel Hubungan Internasional antara Indonesia dengan Rusia

Hubungan bilateral antara Indonesia dan Rusia pernah mengalami perubahan drastis. Pada awalnya, Uni
Soviet memiliki peranan besar waktu perjuangan diplomasi untuk mencari pengakuan internasional atas
kemerdekaan dan kedaulatan Indonesia. Hubungan Indonesia dan Uni Soviet bersifat erat pada akhir
tahun 1950-an dan awal tahun 1960-an.
Sementara itu, pada era Orde Baru di Indonesia, hubungan antara Uni Soviet dan Indonesia mendingin.
Akan tetapi, pada tahun 1990-an, setelah runtuhnya Uni Soviet, hubungan Indonesia dan Rusia sebagai
pengganti dan pewaris Uni Soviet, mulai berkembang kembali. Memasuki abad ke-21, hubungan kedua
negara meningkat secara signifikan.

Awal Terbukanya Pintu Hubungan Diplomatik


Nama Indonesia sudah dikenal di Uni Soviet lama sebelum Indonesia merdeka. Dalam buku
karangan Aleksander Guber yang ditulis pada 1933, nama Indonesia sudah tercantum. Saat itu,
Indonesia sebenarnya masih disebut Hindia Belanda, namun Uni Soviet memilih menyebut
negara ini sesuai dengan sebutan yang digunakan oleh para pejuang Indonesia.
Prof. Dr. Aleksander Guber (1902 1971) adalah seorang sejarawan dunia dan sekaligus pendiri
sekolah penelitian ilmiah mengenai Indonesia dan Filipina.
Indonesia memproklamasikan kemerdekaannya pada 1945. Perjuangan menjaga kemerdekaan
tidak otomatis selesai setelah proklamasi. Belanda dan pihak sekutu berusaha untuk merebut
Indonesia dengan melancarkan agresi-agresi militer.
Di tengah tekanan Belanda untuk kembali menguasai Indonesia, sejarah mencatat Uni
Soviet, Ukraina, Belarus, dan sekutu-sekutu Uni Soviet di PBB secara konsisten mengecam
keras agresi Belanda terhadap Indonesia.
Meskipun pada masa itu Belarus dan Ukraina adalah bagian dari Uni Soviet, tapi Uni Soviet
memiliki tiga perwakilan di PBB, yaitu Uni Soviet, Ukraina,
dan Belarus.
Pada 1948, Uni Soviet berupaya membuka hubungan
diplomatik dengan pemerintah Republik Indonesia. Bahkan,
perwakilan Indonesia dan Uni Soviet pernah menandatangani
kesepakatan di Praha, Ceko. Namun, kesepakatan tersebut
dibatalkan karena Indonesia mendapat tekanan kuat dari
Belanda.
Pada 24 Desember 1949, Uni Soviet menerima informasi resmi
mengenai kesepakatan hubungan Belanda dan Indonesia.
Setelah itu, Menteri Luar Negeri Uni Soviet Andrei Vyshinsky
langsung mengirimkan telegram kepada Perdana Menteri dan
Menteri Luar Negeri Republik Indonesia Mohammad Hatta
1
Menteri Luar Negeri Uni Soviet Andrei
Vyshinsky. Foto: Wikipedia

yang berbunyi, Atas nama pemerintah Uni Soviet, saya dengan hormat memberitahukan
kepada Anda, sejak pengakuan kedaulatan Republik Indonesia pada 27 Desember 1949 di Den
Haag, Belanda, pemerintah Uni Soviet memutuskan mengakui kedaulatan dan kemerdekaan
Republik Indonesia dan bersedia membangun hubungan diplomatik dengan Indonesia.
Nah ini berita yang menyenangkan buat masyarakat Indonesia bahwa barusan pada bulan Oktober, negara
Indonesia akan mengadakan kerja sama antara Negara Rusia dalam bidang transportasi yaitu
Pembangunan jalur kereta api Borneo dan Techno Park di Kalimantan Timur. Proyek ini akan dimulai
pada bulan November. Presiden Indonesia Joko Widodo dijadwalkan menghadiri peletakkan batu pertama
proyek pembangunan jalur kereta api Borneo dan Techno Park di Kalimantan Timur pada 17 November
mendatang.

Menurut Gubernur Kalimantan Timur Awang Faroek, nilai investasi yang ditanamkan Russian Railways
untuk pembangunan kereta api Borneo dan Techno Park mencapai Rp 72 triliun. Awang menegaskan,
angka tersebut merupakan investasi - bukan dana pinjaman. "Semua dari Rusia, bukan pinjaman
melainkan investasi. Dan gubernur Kalimantan Timur mengatakan proyek pembangunan dua jalur rel
kereta sepanjang 900 kilometer ini ditargetkan selesai dalam kurun waktu lima tahun. "Jalur pertama dari
Kutai Barat sampai ke kawasan industri Buluhminum di Balikpapan, kedua dari Kutai Kertanegara
sampai KEK Batua Trans Kalimantan Selatan," tutur Awang.

Jalur kereta api tersebut akan digunakan untuk kereta api penumpang maupun angkutan barang.
Sebelumnya, Presiden Direktur PT Kereta Api Borneo Andrey Shigaev menjelaskan bahwa realisasi
proyek ini akan memberikan dorongan kuat untuk pertumbuhan di seluruh pulau Kalimantan. PT KAB
merupakan perusahaan yang mengoperasikan infrastruktur rel kereta api, terutama membangun rel kereta
untuk keperluan pengangkutan batu bara di Kalimantan. PT KAB didukung penuh oleh perusahaan kereta
api terbesar di dunia asal Rusia, Russian Railways. Rencana operasional PT KAB di Kalimantan Timur
akan menghubungkan Kutai Barat, Paser, Kabupaten Penajam Paser Utara, dan Balikpapan. Menurut
keterangan Shigaev, jika pembangunan tidak tertunda, pengangkutan pertama batu bara ke pelabuhan
melalui jalur kereta api sudah bisa dilakukan pada 2018.

Nah ini ada lagi hubungan Indonesia dengan Rusia, salah satunya Kunjungan delegasi Rusia yang
dipimpin Duta Besar Rusia untuk Indonesia Mikhail Galuzin ke Kementerian Perindustrian. Duta Besar
Rusia ini juga menegaskan ketertarikan Rusia untuk meningkatkan hubungan kedua negara di bidang
ekonomi, khususnya investasi, demikian diberitakan beberapa media lokal di Indonesia.

Menurut Menteri Perindustrian Indonesia Saleh Husin, seperti dikutip Antara, Rusia ingin
menjamah industri perkapalan Indonesia, pesawat udara, alat berat, dan proyek rel kereta di Kalimantan.
"Peluang kerja sama kita cukup besar. Tahun lalu, nilai perdagangan bilateral Indonesia-Rusia mencapai
2,6 miliar dolar AS. Selain itu, kita juga punya kesamaan yaitu memiliki wilayah yang luas dengan
sumber daya alam melimpah, serta pertumbuhan ekonomi yang pesat," tutur Saleh.

Dirjen Ketahanan dan Pengembangan Akses Industri Internasional (KPAII) Achmad Sigit Dwiwahjono
juga menyampaikan bahwa kerja sama dengan Rusia di bidang manufaktur akan memperkuat peran
Indonesia dalam jaringan pasokan global.

Sekian isi artikel yang saya buat, lebih dan kurangnya saya ucapkan terima kasih telah membaca artikel
ini

You might also like