You are on page 1of 4

BAB VII

A. Pengertian komunikasi

Komunikasi adalah suatu proses dalam mana seseorang atau beberapa orang , kelompok , organisasi
, dan masyarakat menciptakan , dan menggunakan informasi agar terhubung dengan lingkungan dan
orang lain . Pada umumnya komunikasi dilakukan secara lisan atau verbal yang dimengerti oleh
kedua belah pihak . Apabila tidak ada bahasa verbal yang dapat dimengerti oleh keduanya ,
komunikasi masih dapat dilakukan dengan menggunkan gerak-gerik badan , menunjukan sikap
tertentu , misalnya tersenyum , menggelengkan kepala , mengangkat bahu , cara tersebut disebut
komunikasi dengan bahasa non verbal.
B. Komunikasi Kita
C. Komunikasi Antar Pribadi

Pengertian Komunikasi antar pribadi adalah ilmu komunikasi mempelajari dan meneliti perubahan
tingkah laku dan pendapat yang diakibatkan oleh informasi yang disampaikan oleh seseorang kepada
orang lain . Hal ini sesuai dengan pendapat Carl. I. Hovland (Purba, 2006 : 29). Yang mengatakan
proses dimana seseorang (komunikator) menyampaikan perangsang-perangsang (biasanya
lambang-lambang dalam bentuk kata-kata) untuk merubah tingkah laku orang lain (komunikan).

Adapun komunikasi antar pribadi adalah komunikasi yang berlangsung antara dua individu atau lebih
yang dapat berlangsung secara tatap muka (face to face). Komunikasi antar pribadi ini juga bisa
berlangsung dengan menggunakan alat bantu atau alat media seperti : telepon, surat, telegram, dan
sebagainya.

Proses berubahnya tingkah laku individu adalah melalui beberapa tahapan dimana satu tahapan
dengan tahapan lainnya saling berhubungan. Seorang individu menerima informasi, kemudian
mengelolanya, menyimpan, dan menghasilkan kembali dalam bentuk satu keputusan berupa
penolakan atau penerimaan terhadap informasi yang disampaikan tersebut.

Definisi Komunikasi Antar Pribadi Menurut Para Ahli

Onong U. Effendy mendefinisikan komunikasi antar pribadi adalah komunkasi antar dua orang,
dimana terjadi kontak langsung dalam bentuk percakapan, komunikasi jwnis ini bisa langsung secara
berhadapan muka bisa juga melalui medium, umpamanya telepon. Ciri khas komunikasi antar
pribadi adalah dua arah atau timbal balik (Effendy, 1993 : 61)

Dean barnulus mengemukakan bahwa komunikasi antar pribadi biasanya dihubungkan dengan
pertemuan antara dua individu, tiga individu, ataupun lebih yang terjadi sangat spontan dan tidak
berstruktur (Liliweri, 1991 : 12)

De Vito (Liliweri, 1991 : 13) mendefinisikan komunikasi antar pribadi merupakan pengeriman pesan-
pesan dari seseorang dan diterima orang lain, atau sekolompok orang dengan efek dan umpan balik
yang langsung. Ciri-ciri komunikasi antar pribadi : keterbukaan atau openess, empati, dukungan, rasa
positif, dan kesamaan.

Karakteristik Komunikasi Antar Pribadi

Karakteristik menurut Everet M. Roger : arus pesannya cenderung dua arah, konteks komunikasinya
tatap muka, tingkat umpan baliknya yang terjadi tinggi, kecepatan jangkauan terhadap audience
yang besar, kemampuan untuk mengatasi tingkat selektifitas yang tinggi, kecepatan jangkauan
terhadap audience yang besar relatif lambat, efek yang terjadi mungkin perubahan sikap. (Liliweri,
1991 : 19)
D. Komunikasi Yang Efektif

Komunikasi efektif adalah pertukaran informasi, ide, perasaan yang menghasilkan perubahan sikap
sehingga terjalin sebuah hubungan balik antara pemberi pesan dan penerima pesan. Pengukuran
efektifitas dari suatu proses komunikasi dapat dilihat dari tercapainya tujuan si pengirim pesan.

Komunikasi Verbal Efektif

1. Berlangsung secara timbal balik

2. Makna pesan dapat disampaikan secara ringkas dan jelas

3. Bahasa yang digunakan mudah untuk dipahami

4. Disampaikan secara tulus

5. Memerhatikan norma yang berlaku

Komunikasi Nonverbal Efektif

1. Penampilan fisik yang meyakinkan lawan bicara

2. Sikap tubuh dan gesture

3. Ekspresi wajah

4. Sentuhan

Hambatan Komunikasi antar pribadi

1. Perbedaan status sosial

2. Problem semantik

3. Distorsi persepsi

4. Perbedaan budaya

5. Gangguan fisik

6. Keterbatasan saluran komunikasi

7. Tidak ada umpan balik/tanggapan

You might also like