You are on page 1of 3

PERATURAN PERTANDINGAN KHUSUS

PERTANDINGAN FUTSAL “EDSA FUTSALOGY” ANTAR MAHASISWA IKIP PGRI


MADIUN
TAHUN 2016

Peraturan pertandingan khusus turnamen Futsal “EDSA FUTSALOGY” antar mahasiswa Se-
karesidenan Madiun Tahun 2016 di GOR Cendekia IKIP PGRI Madiun, berpedoman pada:
1. Pedoman Dasar dan Peraturan Umum Organisasi PSSI.
2. Peraturan Umum Pertandingan.
3. Futsal dari Badan Futsal Nasional.
4. Pertemuan Teknik Panpel dengan Peserta Turnamen Futsal.

PASAL 1
Sistem Pertandingan dan Jumlah Peserta
a. Sistem Pertandingan menggunakan sistem gugur tunggal.
b. Jumlah peserta 25 tim mahasiswa Se-karesidenan Madiun dan 3 tim undangan.

PASAL 2
Tempat Pendaftaran dan Pertandingan
a. Tempat Pendaftaran di EDSA zone kampus 1 IKIP PGRI Madiun lt.3
b. Technical Meeting dilaksanakan pada hari senin, tanggal 04 April 2016
c. Tempat pertandingan di GOR Cendekia IKIP PGRI Madiun.

PASAL 3
Pelaksanaan Pertandingan
a. Pelaksanaan pertandingan pada tanggal 8, 9, dan 15 April 2016.

PASAL 4
Lama Pertandingan dan Jeda Pertandingan
a. Lama pertandingan 2x15 menit untuk SEMUA pertandingan.
b. Lama jeda antar pertandingan 5 menit.

PASAL 5
Tim yang Terlambat atau Tidak Hadir di Tempat Pertandingan
a. Tim yang terlambat 5 menit pertama (0-5 menit), tim tersebut dinyatakan kemasukan 1 gol.
b. Terlambat 5 menit kedua (6-10 menit) kemasukan 2 gol.
c. Terlambat 5 menit ketiga (11-15 menit) kemasukan 3 gol.
d. Setelah 3x15 menit tim belum datang maka dinyatakan WO.
e. Tim yang terlambat dapat melanjutkan pertandingan dengan sisa waktu yang ada.

PASAL 6
Syarat-Syarat Pemain
a. Memenuhi persyaratan sebagai pemain Futsal.
b. Mematuhi PPK dan Peraturan Umum Permainan Futsal.
c. Pemain telah disahkan oleh panitia pelaksana.
d. Mengisi biodata, surat pernyataan, dan menyerahkan surat rekomendasi dari pimpinan
kampus.
e. Mahasiswa yang boleh bermain adalah yang MASIH aktif kuliah.
f. Jika ada tim yang menggunakan pemain yang tidak sah akan di diskualifikasi dari event ini.

PASAL 7
Cedera Pemain
a. Cedera pemain ditanggung oleh tim peserta yang bersangkutan.
b. Panitia pelaksana hanya menyediakan keperluan medis seadanya selama di lapangan.
c. Jika terjadi luka yang serius, panitia hanya bertindak sebagai mediator.

PASAL 8
Kartu Kuning dan Kartu Merah
a. Pemain yang mendapat kartu kuning harus membayar Rp. 10.000,- kepada panitia.
b. Pemain yang mendapat kartu merah (langsung) membayar Rp. 25.000,- kepada panitia.
c. Pemutihan terhadap pemain dilakukan pada setiap pertandingan.
d. Setiap tim menyerahkan uang jaminan sebesar Rp. 50.000,- sebelum pertandingan dimulai.
dan bila tidak ada yang terkena kartu akan dikembalikan.

PASAL 9
Pakaian Peserta
a. Pakaian atau seragam peserta harus bernomor punggung dan dilarang menggunakan logo
parpol, organisasi, atau ormas lainnya.
b. Setiap pemain wajib menggunakan pelindung tulang kering (Skin Guard) dan kaos kaki
panjang.
c. Bila kedua tim seragamnya mirip atau memiliki warna dasar yang sama maka akan diadakan
toss koin oleh wasit, yang kalah memakai kain rompi dari panitia pelaksana.

PASAL 10
Perangkat Pertandingan
a. Pertandingan akan dipimpin oleh 2 orang wasit, 1 wasit cadangan, 1 time keeper dan 1
pengawas pertandingan.
b. Sepanjang tidak menyangkut keputusan wasit, protes ditiadakan.
c. Keputusan wasit adalah mutlak.
d. Hanya kapten tim yang berhak mengajukan pertanyaan atau komunikasi dengan wasit.

PASAL 11
Tata Cara Protes
a. Pernyataan protes harus dicantumkan dalam berita acara panitia pelaksana.
b. Protes dilaksanakan secara tertulis yang diserahkan kepada panitia pelaksana.
c. Tim yang melakukan protes, menyerahkan uang protes sebesar Rp. 200.000,-
d. Protes yang tidak memenuhi syarat dianggap batal.

PASAL 12
Pemogokan, Kericuhan dan Force Majeur
a. Tim dilarang melakukan tindakan pemogokan selama pertandingan berlangsung.
b. Apabila ditemukan tim melakukan tindakan pemogokan maka di denda Rp. 100.000,-
c. Pemain, official, dan supporter dilarang melakukan kericuhan dan/atau penganiayaan secara
fisik terhadap perangkat pertandingan, pemain, tim lawan, supporter, dan panitia pelaksana.
d. Apabila tim melakukan sebagian atau seluruhnya yang disebut pada pasal 12 poin (c) maka
akan dikenakan denda sebesar Rp. 2.000.000,- dan dilaporkan kepada pihak yang berwajib.
e. Bila terjadi Force Majeur, panitia pelaksana akan mengambil kebijakan sesuai peraturan
umum pertandingan.

PASAL 13
Ketentuan Rombongan
a. 1 (satu) tim maksimal terdiri dari 10 (sepuluh) pemain dan 2 (dua) official.

PASAL 14
Daftar Susunan Pemain (DSP)
a. DSP diberikan kepada tim 15 menit sebelum pertandingan dimulai.
b. Pemain yang masuk DSP adalah pemain yang sudah disahkan oleh panitia pelaksana.

PASAL 15
Pergantian Pemain
a. Tim berhak melakukan pergantian pemain selama pemain tersebut masuk dalam DSP.
b. Pemain yang mendapat kartu merah harus keluar dan tidak boleh masuk menggantikan
pemain lain.
c. Memenuhi syarat dan tata cara pergantian pemain.

PASAL 16
Penentuan Pemenang
a. Tim yang menang berhak lolos pada fase selanjutnya.
b. Bila pertandingan seri maka langsung diadakan adu tendangan pinalti oleh 3 (tiga) pemain.
c. Apabila setelah adu tendangan pinalti masih seri, akan dilakukan Sudden Death.

PASAL 17
Kejuaraan dan Hadiah
a. Juara I : uang pembinaan sebesar Rp. 1.750.000,- + tropi penghargaan
b. Juara II : uang pembinaan sebesar Rp. 1.250.000,- + tropi penghargaan
c. Juara III : uang pembinaan sebesar Rp. 750.000,- + tropi penghargaan
d. Juara IV : uang pembinaan sebesar Rp. 200.000,-
e. Top scorer : uang pembinaan sebesar Rp. 100.000,-

PASAL 18
Penutup
a. Hal-hal yang belum diatur dalam peraturan pertandingan khusus EDSA FUTSALOGY
tahun 2016 di GOR Cendekia akan diatur sesuai ketentuan yang berlaku.
b. Peraturan pertandingan ini berlaku sejak tanggal ditetapkannya dan berakhir hingga
serangkaian pertandingan selesai.
c. Apabila terjadi kekeliruan akan diperbaiki sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Madiun
Tanggal : 04 April 2016

You might also like