You are on page 1of 1

Ya Allah..

waktu yang sudah kujalani dengan takdir hidupku yang telah


engkau tetapkan, segala keberkahan yang engkau berikan kepadaku,
sedih, bahagia, bertemu dengan orang-orang yang memberiku berbagai
pengalaman hidup. Puji syukur bagi-Mu ya Allah.. engkau berikan aku
kesempatan untuk sampai pada titik ini.. harapan yang telah kuukirkan
untuk membagiakan orang tua dan keluarga besarku, telah engkau
bukakan jalan.. dengan sepercik ilmu yang engkau karuniakan kepadaku..

Ayahanda.. perjuanganmu, pengorbananmu, dengan cucuran keringatt yang


telah engkau berikan kepadaku, tanpa sepatah katapun engkau mengeluh..
kini hanya kenangan indah yang tertinggal.. rasa terima kasih belum sempat
terucap dari mulutku ini, terlalu dini untuku berfikir dewasa.. waktu
mengukir banyak hal yang lebih mudah untuk dikenang, tetapi sulit untuk
dijalani.

Ibunda.. dengan kelembutanmu engkau mendidikku.. doa, dukungan,


nasehat yang tak kunjung lelah kau berikan padaku.. dengan segala
ketidaksempurnaanku.. kasih sayang serta pengorbananmu lah yang
membuatku bertahan.. membuatku bangkit ketika terpuruk.. membuatku
bahagia dengan segala ketulusanmu..

Keluarga besarku.. yang selalu memberikan perhatian, dukungan, kasih


sayang serta doa disetiap langkah perjuanganku untuk meraih cita demi
masa depanku.. perjalanan panjang yang penuh lika-liku dengan berbagai
rintangan dan tantangan kulalui dengan dorangan kalian.. ini masih awal
dari cita, mimpi dan harapanku serta harapan kalian..

Sungguh tiada kata yang dapat melukiskan betapa berartinya kalian


untukku, untuk semua cinta, kasih sayang dan kebahagian yang telah
kalian berikan kepadaku.. Allah SWT yang akan membalasnya..

Kupersembahkan karya kecilku ini untuk kalian.. untuk ayahanda Nurdin


(alm) untuk ibunda Faridah dan untuk keluarga terbaik yang kumiliki bang
Juar, kak Ita, Adun, Ati. Terima kasih.. terima kasih untuk segalanya yang
telah kalian berikan kepadaku.. untuk keponakanku.. untuk saudara
sepupuku.. untuk keluarga besarku lainnya yang tak bisa kusebutkan satu
persatu.. terima kasih untuk doa dan dukungannya..

Semoga langkah awal perjuangan ini membawaku untuk meraih cita dan
harapanku serta harapan kalian.. Amiin..

Uswatun Hasanah

You might also like