Pemasangan CPAP

You might also like

You are on page 1of 6

RUMAH SAKIT IBU PEMASANGAN CPAP

DAN ANAK Nomor Dokumen Nomor Revisi Halaman


AMANAH
PROBOLINGGO
321/RSIAMN/SPO/ 0 1/6

VI/2016

Tanggal Terbit : Ditetapkan


Direktur
STANDAR Rumah Sakit Ibu dan Anak
PROSEDUR 15 Juni 2016 Amanah Probolinggo,
OPERASIONAL
(SPO)

dr. Hj. Evariani M. Kes

PENGERTIAN Merupakan salah satu metode bantuan ventilasi


pernapasan yang digunakan untuk penderita yang
mengalami (sleep apnea ) agar tetap terbuka.
TUJUAN  Meningkatkan Functional Residual Capacity (FRC)
 Meningkatkan pulmonary compliance
 Menurunkan resistensi jalan nafas
 Menurunkan tingkat pernafasan
KEBIJAKAN

PROSEDUR 1. Berikan penjelasan kepada keluarga tentang kondisi


bayi yang memerlukan alat bantuan untuk bernafas
beserta resiko
2. Berikan lembar informed concent bagi keluarga

PEMASANGAN CPAP
RUMAH SAKIT IBU Nomor Dokumen Nomor Revisi Halaman
DAN ANAK
AMANAH
PROBOLINGGO 321/RSIAMN/SPO/ 0 2/6

VI/2016

PROSEDUR 3. Perakitan alat :


a. Hubungkan air-oxygen mixer dengan sumber
gas, yaitu O2 dan compress air (udara
bertekanan)
b. Pasang MR850 humidifier
c. Pasang perangkat Bubble CPAP starter kit
1) Pasangkan chamber humidifier pada
MR850 humidifier, kemudian pasang steril
water
2) Lepaskan selang air dan sambungkan ke
water bag. Ketinggian water bag minimum
50 cm di atas chamber
3) Gantung generator di tiang bawah posisi
bayi. Sambungkan pressure manifoid,
selang nafas, temp probe, dan heater wire
adaptor
4) Dengan menggunakan corong, isi CPAP
generator sampai air melewati overflow
container. Pilih tekanan CPAP yang
dikehendaki dengan mengatur ketinggian
CPAP probe

PEMASANGAN CPAP
RUMAH SAKIT IBU Nomor Dokumen Nomor Revisi Halaman
DAN ANAK
AMANAH
PROBOLINGGO 321/RSIAMN/SPO/ 0 3/6

VI/2016

PROSEDUR 5) Sambungkan oxygen tubing antara


pressure manifoid dengan sumber aliran.
Flow rate yang disarankan 6-8 lpm dan
maksimum 15 lpm. Uji kebocoran dengan
menggunakan flow elbow. Set CPAP
generator probe di 10 dan input flow rate 1
lpm. Jika gelembung air (bubble) terlihat,
maka kebocoran masih dalam batas
normal. Jika bubble tidak ada maka
seluruh system harus di cek ulang
6) lepaskan flow elbow dan sambungkan
selang hidung dengan selang nafas
menurut warnanya
d. Pastikan bayi masih bernafas spontan
e. Cuci tangan
f. Cara menghubungkan alat dengan bayi
1) Ukur kepala bayi dalam centimeter, pilih
ukuran tutup kepala yang sesuai karena
tutup kepala harus menutup secara pas

PEMASANGAN CPAP
RUMAH SAKIT IBU Nomor Dokumen Nomor Revisi Halaman
DAN ANAK
AMANAH
PROBOLINGGO 321/RSIAMN/SPO/ 0 4/6

VI/2016

PROSEDUR 2) Pasangkan tutup kepala kepada bayi sampai


menutup telinga dan bagian belakangnya
menyentuh leher. Tutup kepala bagian depan
harus di atas atau tepat di alis
a) Gunakan “petunjuk ukuran prong” untuk
menentukan prong yang sesuai. Prong
harus masuk ke lubang hidung tanpa
menarik kulit
b) Pilih panjang yang tepat untuk selang
hidung (nasal tubing)
c) Posisi selang hidung harus paralel dengan
wajah bayi. Jika perlu, lepaskan strip pada
foam untuk menyesuaikan keinggian
selang hidung
d) Pasangkan prong pada selang hidung
dengan memberi sedikit tekanan pada
kedua sisi prong. Lalu tekan sampai prong
terkunci ke selang hidung

PEMASANGAN CPAP
RUMAH SAKIT IBU Nomor Dokumen Nomor Revisi Halaman
DAN ANAK
AMANAH
PROBOLINGGO 321/RSIAMN/SPO/ 0 5/6

VI/2016

PROSEDUR e) Pasangkan selang nafas (circuits) pada


selang hidung sesuai dengan warnanya:
biru ke biru, putih ke putih. Pastikan aliran
gas telah di set dan dinyalakan sebelum
disambungkan ke bayi. Aliran gas
disarankan 6-8 lpm
f) Bersihkan lendir-lendir sebelum
memasukkan nasal prong. Masukkan nasal
prong ke hidung bayi dan atur sampai
foam duduk di atas velcro strap di kening
bayi
g) Sisakan jarak sedikitnya 2 mm antara
prong dan lubang hidung. Pastikan posisi
foam tepat di velcro strap biru di tutup
kepala. Pasangkan strap mengelilingi foam
dan kencangkan supaya selang tidak
kendur
h) Pasangkan clip yang terletak pada sisi
tutup kepala ke glider. Tarik kedua strap
bersamaan sampai glider menekuk sedikit.
Rekatkan ujung strap pada velcro di kedua
sisi tutup kepala

PEMASANGAN CPAP
RUMAH SAKIT IBU Nomor Dokumen Nomor Revisi Halaman
DAN ANAK
AMANAH
PROBOLINGGO 321/RSIAMN/SPO/ 0 6/6

VI/2016

PROSEDUR i) Selang nafas harus diposisikan di bawah


level selang hidung untuk menghindari
kondensasi. Penggunaan alat tunjang
selang tidak disarankan karena
mengganggu ruang gerak kepala bayi
j) Pastikan berat selang nafas ditunjang
untuk mengurangi tekanan pada selang
hidung. Kepala bayi sebaiknya tidak
terganggu oleh posisi selang
k) Dalam inkubator, disarankan selang nafas
keluar lewat celah sisi incubator
l) Apabila bagian kepala dari ranjang perlu
dinaikkan, posisi bayi perlu ditunjang
untuk menghindari menurunnya tubuh
bayi dan terlepasnya prong
UNIT TERKAIT Ruang NICU

You might also like