You are on page 1of 5

RENCANA PELAKSANAAN PEBELAJARAN (RPP)

Sekolah : SMK N 1 PERCUT SEI TUAN


Mata Pelajaran : DASAR LISTRIK DAN ELEKTRONIKA
Kelas/Semester : X/2
Materi Pokok : Menerapkan hukum-hukum kelistrikan dan elektronika
Alokasi Waktu : 30 Menit

A. Kompetensi Inti

KI-3. Memahami, menerapkan, menganalisis, dan mengevaluasi tentang pengetahuan


faktual, konseptual, operasional dasar, dan metakognitif sesuai dengan bidang
dan lingkup kerja Dasar-dasar Teknik Elektronika pada tingkat teknis, spesifik,
detil, dan kompleks, berkenaan dengan ilmu pengetahuan, teknologi, seni,
budaya, dan humaniora dalam konteks pengembangan potensi diri sebagai
bagian dari keluarga, sekolah, dunia kerja, warga masyarakat nasional, regional,
dan internasional.
KI-4. Melaksanakan tugas spesifik dengan menggunakan alat, informasi, dan
prosedurkerja yang lazim dilakukan serta memecahkan masalah sesuai dengan
bidang kerja Dasar-dasar Teknik Elektronika. Menampilkan kinerja di bawah
bimbingan dengan mutu dan kuantitas yang terukur sesuai dengan standar
kompetensi kerja.
Menunjukkan keterampilan menalar, mengolah, dan menyaji secara efektif,
kreatif, produktif, kritis, mandiri, kolaboratif, komunikatif, dan solutif dalam ranah
abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah, serta
mampu melaksanakan tugas spesifik di bawah pengawasan langsung.
Menunjukkan keterampilan mempersepsi, kesiapan, meniru, membiasakan, gerak
mahir, menjadikan gerak alami dalam ranah konkret terkait dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah, serta mampu melaksanakan
tugas spesifik di bawah pengawasan langsung.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi

KD Indikator Pencapaian Kompetensi


3.3 Memahami hukum-hukum  Memahami konsep dasar hukum
elektronika OHM
 Menjelaskan hokum OHM
4.3 Menerapkan hukum-hukum  Menerapkan hukum OHM untuk
elektronika menyelesaikan persoalan

C. Tujuan Pembelajaran
1. Setelah mendengarkan penjelasan dari guru, siswa dapat memahami teori hokum
OHM dengan benar.
2. Setelah mendengarkan instruksi dari guru, siswa dapat menerapkan hukum OHM
dalam penyelesaian soal.
D. Materi Pembelajaran
1. Materi pembelajaran reguler
Pendahuluan : sejarah singkat hukum OHM
Hukum OHM : Arus, tegangan, dan hambatan
2. Materi pembelajaran pengayaan
Bagi siswa yang sudah mencapai ketuntasan diberikan pengayaan dengan diberikan
pertanyaan terkait hukum OHM.
3. Materi remedial
Bagi siswa yang belum mencapai ketuntasan diberikan tugas menyelesaikan soal
setelah jam pelajaran.

E. Metode Pembelajaran
 Saintifik

F. Media dan Bahan


1. Media
a. Papan tulis
b. Video

G. Sumber Belajar
Buku
 Theraja, B.L & Theraja, A.K. 2012.A Textbook of Electrical Technology volume 1.
India: S. Chand & Company Ltd.
 Nursalam Parhan. 2013. Teknik Listrik. Malang : Kementerian Pendidikan dan
Kebudayaan.
Internet
 Smartindo. 2016. Hukum OHM dan Hambatan Listrik Konduktor.
https://www.youtube.com/watch?v=READI0KJQBs. Diakses pada 25
Oktober 2017, jam 20.30 WIB

H. Langkah-langkah Pembelajaran
1. Kegiatan pendahuluan (5 menit)
a. Guru memberi salam dan berdo’a.
b. Guru menanyakan penguasaan materi yang sudah dipelajari.
c. Guru menyampaikan kaitan materi dengan kehidupan nyata.

2. Kegiatan inti (20 Menit)


Dengan Metode ceramah plus diskusi dan latihan
a. Mengamati
Peserta didik menyimak tayangan video sehingga peserta didik dapat memahami
materi hukum OHM yang disampaikan.
b. Menanya
Peserta didik mendiskusikan materi hukum OHM
c. Mencoba
Pserta didik menerapkan konsep hukum OHM pada penyelesaian permasalahan
yang diberikan
d. Mengasosiasi
Peserta didik menghubungkan materi hukum OHM dengan kejadian yang
diketahui sebelumnya.

e. Mengkomunikasikan
Peserta didik memaparkan hasil penerapan hukum OHM.

3. Kegiatan penutup (5 menit)


a. Guru bersama-sama peserta didik melakukan identifikasi kelebihan dan
kekurangan dalam pembelajaran.
b. Guru memberikan umpan balik terhadap peserta didik dengan cara memberikan
pujian terhadap hasil yang diperoleh.
c. Guru memberitahukan program remedi.

I. Penilaian
1. Teknik penilaian
a. Sikap spiritual

Contoh
Bentuk Waktu
No Teknik Butir Keterangan
Instrumen Pelaksanaan
Instrumen
Observasi Saat Penilaian untuk dan
pembelajaran pencapaian
berlangsung pembelajaran
(assessment for and
learning)
Penilaian Saat Penilaian sebagai
diri pembelajaran pembelajaran
usai (assessment as
learning)
Penialaian Saat Penilaian sebagai
antar pembelajaran pembelajaran
teman usai (assessment as
learning)

b. Sikap sosial

Contoh
Bentuk Waktu
No Teknik Butir Keterangan
Instrumen Pelaksanaan
Instrumen
Observasi Saat Penilaian untuk dan
pembelajaran pencapaian
berlangsung pembelajaran
(assessment for and
learning)
Penilaian Saat Penilaian sebagai
diri pembelajaran pembelajaran
usai (assessment as
learning)
Penialaian Saat Penilaian sebagai
antar pembelajaran pembelajaran
teman usai (assessment as
learning)

c. Pengetahuan

Contoh
Bentuk Waktu
No Teknik Butir Keterangan
Instrumen Pelaksanaan
Instrumen
Lisan Pertanyaan Saat Penilaian untuk
lisan dengan pembelajaran pencapaian
jawaban berlangsung pembelajaran
terbuka (assessment for
learning)
Penugasan Pertanyaan Saat Penilaian untuk
dan/atau pembelajaran pencapaian
tugas tertulis berlangsung pembelajaran
berbentuk (assessment for
esei, pilihan learning) dan sebagai
ganda, benar- pembelajaran
salah, (assessment as
menjodohkan, learning)
isisan,
dan/atau
lainnya
Tertulis Pertanyaan Setelah Penilaian pencapaian
dan/atau pembelajaran pembelajaran
tugas tertulis usai (assessment of
berbentuk learning)
esei, pilihan
ganda, benar-
salah,
menjodohkan,
isisan,

d. Keterampilan

Contoh
Bentuk Waktu
No Teknik Butir Keterangan
Instrumen Pelaksanaan
Instrumen
Praktik Tugas Saat Penilaian untuk
(Keterampilan) pembelajaran sebagai
berlangsung dan/pencapaian
pembelajaran
(assessment for, as,
and of learning)
Produk Tugas Saat Penilaian untuk
(keterampilan) pembelajaran sebagai
berlangsung dan/pencapaian
pembelajaran
(assessment for, as,
and of learning)
Proyek Tugas besar Saat Penilaian untuk
pembelajaran sebagai
usai dan/pencapaian
pembelajaran
(assessment for, as,
and of learning)

2. Pembelajaran remedial
Kegiatan remedial yang dilakukan adalah
a. Pembelajaran ulang kepada seluruh siswa untuk menjelaskan kembali materi
yang belum dipahami oleh peserta didik
b. Belajar kelompok untuk peserta didik yang belum tuntas dengan menyelesaikan
tugas yang diberikan oleh guru berupa soal latihan.

Remedial bagi peserta didik yang belum mencapai ketuntasan belajar sesuai hasil
penilaian.

3. Pembelajaran pengayaan
Bagi peserta didik yang sudah tuntas diberikan tugas untuk mengerjakan soal-soal
latihan tambahan.

Mengetahui, Balige, 21 Mei 2018


Kepala SMK N 1 PERCUT SEI Guru Mata Pelajaran
TUAN

You might also like