You are on page 1of 3

1.

Prinsip-Prinsip Organisasi

Harold Koontz dan Cyrill O’Donnell dalam buku Principles of Management, menuliskan prinsip-
prinsip organisasi sebagai berikut :

Prinsip kesatuan tujuan

yaitu sebuah harapan yang ingin di capai dalam sebuah organisasi untuk mencapai cita-cita

Divisi kerja dan Spesialisasi

yaitu pembagian tugas yg terstruktur dan terperinci kepada sebuah divisi atau Unit dalam
sebuah organisasi

Delegasi Kewenangan

yaitu pengambilan keputusan secara adil dan tidak diskriminatif dan berlaku secara objektif .

Koordinasi

yaitu jalinan komunikasi baik dan sehat yang di lakukan dalam sebuah organisasi atau
instansi.

Kesatuan Komando

yaitu satu pandangan dan ketaatan divisi kepada pimpinan dan tidak boleh di gandakan.

Fleksibilitas

yaitu cara hidup seseorang dalam melakukan pola fikir di satu lingkungan organisasi untuk
menentukan dia bisa memasuki semua divisi dalam beradaptasi

Simple/sederhana

sebuah tatanan atau peraturan dalam struktur organisasi yang di buat sesederhana mungkin

Rentang Kendali

pengawasan seorang pimpinan tidak harus dalam ruang lingkup yang besar karena sudah
ada kepala bagian /divisi

Chain of command

garis kewenangan tak terputus yang membentang dari organisasi puncak hingga ke pegawai
terendah dan menjelaskan siapa yang memberikan laporan kepada siapa.

Prinsip pengecualian

adalah teknik pengawasan yang memungkinkan hanya penyimpangan kecil antara yang
direncanakan dan kinerja aktual yang mendapatkan perhatian dari wirausahawan.
Wewenang & Tanggung Jawab

suatu hak untuk memerintah atau bertindak ,dan untuk tanggung jawab yaitu rasa yang
timbul pada diri seseorang dalam melakukan pekerjaan atau tugas nya.

Efisiensi

merupakan suatu ukuran keberhasilan yang dinilai dari segi besarnya sumber/biaya untuk
mencapai hasil dari kegiatan yang dijalankan.

Keseimbangan yang wajar

yaitu ukuran dan fungsi setiap divisi harus berjalan secara baik dan balance.

Pemisahan fungsi lini dan staf

yaitu Fungsi lini langsung terhubung dengan kegiatan operasi sedangkan fungsi staf adalah
pelengkap dari fungsi lini.

2.

- Prinsip pembatasan atau perumusan tujuan (Definition of Objectives):

tujuan dari perusahaan dan aturan yang harus dicapai berikut di taati

- Prinsip rentangan pengawasan (Span of Control):

yaitu pengaturan terhadap bawahan yang di lakukan oleh pimpinan dalam sebuah organisasi

- Keterkaitan fungsi (interrelated functions):

yaitu pembagian tugas kepada sebuah divisi atau subdivisi secara merata agar berjlan secara
seimbang

- Rantai komando (chain of control):

yaitu hubungan hierarkis dalam alur autoritas dari atas ke bawah .

- Kekuatan Komando (unity of command):

yaitu penerimaan tugas dari satu pimpinan dan tidak boleh lebih dari satu perintah atau arahan.

- Keseimbangan antara kewenangan dan tanggung jawab (commensurate authority and


responsibility):

yaitu hak dan kewajiban seorang pegawai yang berjalan lancar maka beban kerja untuk masing-
masing sub devisi atau masing-masing devisi harus berimbang atau selaras.

- Penugasan kerja (work assignment):


yaitu keterbatasan mengenai kebutuhan waktu, pengetahuan, kemampuan, dan perhatian, sehingga
dalam keterba-tasannya dapat dilaksanaka oleh pihak yang berkemampuan untuk itu.

- Partisipasi karyawan (employee participation)

yaitu rasa kepedulian atau loyalitas individu dalam sebuah organisasi.

- Penanggung jawaban pada semua jenjang

yaitu sebuah tanggung jawab sebuah divisi pada setiap masalah pada peusahaan atau organisasi.

You might also like