You are on page 1of 3

2.10.

Quality control

Quality control atau pengendalian kualitas adalah suatu sistem yang


digunakan untuk mencapai standar kualitas yang ditetapkan dari sebuah
produk atau jasa. Kegiatan quality control terdiri atas inspecting, testing, dan
grading dengan menggunakan statistik sebagai tools untuk analisis data yang
digunakan sebagai pembanding dan perkiraan yang baik untuk mencari pada
batasan mana suatu produk dapat diterima atau ditolak sehingga diperoleh
produk yang sesuai dengan kualitas yang ditetapkan.

Terdapat berbagai metode dan tools yang digunakan untuk melakukan


quality control. Adapun yang umum digunakan adalah Seven Basic Tools of
Quality yang dikembangkan oleh Kaoru Ishikawa. Tools tersebut di antaranya
adalah stratification, check sheet (qualitative data) atau tally sheet
(quantitative data), histogram, scatter diagram, control chart, fishbone
diagram, dan pareto diagram.

2.11. Pareto diagram

Merupakan diagram batang yang menampilkan setiap masalah serta jumlah


dari setiap permasalahan tersebut.

9
Gambar 2.11.1 Contoh Pareto diagram

2.12. Fishbone diagram

Suatu diagram yang menunjukkan suatu permasalahan utama yang


disebabkan oleh berbagai jenis permasalahan yang kemudian akan dianalisis
penyebab utamanya. Fishbone diagram juga sering disebut sebagai cause and
effect diagram.

10

You might also like