You are on page 1of 4

BAB I

PENDAHULUAN
1.1 LATAR BELAKANG
Keselamatan dan kesehatan kerja difilosofikan sebagai suatu pemikiran dan
upaya untuk menjamin keutuhan dan kesempurnaan baik jasmani maupun rohani
tenaga kerja pada khususnya dan manusia pada umumnya, hasil karya dan
budayanya menuju masyarakat makmur dan sejahtera. Sedangkan pengertian secara
keilmuan adalah suatu ilmu pengetahuan dan penerapannya dalam usaha mencegah
kemungkinan terjadinya kecelakaan dan penyakit akibat kerja. Keselamatan dan
kesehatan kerja (K3) tidak dapat dipisahkan dengan proses produksi baik jasa
maupun industri. Saat ini perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi
mencakup segala bidang dan membawa dampak yang sangat besar dalam
masyarakat. Tuntutan teknologi akan membawa manusia berpikir untuk
menciptakan sesuatu yang baru. Salah satu daya cipta akan mesin mesin yang lebih
canggih dengan mesin yang lebih canggih maka potensi bahaya yang ditimbulkan
akan semakin besar maka dari itu pelatihan atau pengetahuan tentang. Hal tersebut
juga mengakibatkan meningkatnya tuntutan yang lebih tinggi dalam mencegah
terjadinya kecelakaan yang beraneka ragam bentuk maupun jenis kecelakaannya.
Oleh sebab itu, Politeknik Negeri Indramayu sebagai salah satu Politeknik
terkemuka, sudah harus memikirkan cara bagaimana menanggulangi atau
memperkecil potensi kecelakaan kerja. Dengan cara membuat simulasi kecelakaan
kerja pada area bengkel kampus. Yang mana dapat dimanfaatkan sebagai pelatihan
atau simulasi di bidang K3, agar mahasiswa dapat merasakan sensasi kecelakaan
kerja bersekala kecil dan diharapkan setelah terlaksananya program simulasi yang
telah disampaikan tadi mahasiswa dapat mengerti pentingnya keselamatan kerja
pada proses industri.
1.2 TUJUAN PENULISAN
Tugas Akhir disusun untuk memenuhi salah satu syarat kelulusan mahasiswa
Politeknik Negeri Indramayu yang diwujudkan dalam bentuk :
1. Merancang dalam bentuk tulisan
2. Gambar kerja
3. Pembuatan alat
4. Pengujian alat
5. Fenomena yang tak terduga
1.3 ALASAN PEMILIHAN JUDUL
Pemilihan judul “Pembuatan Alat Simulasi K3 untuk Pemahaman Dalam
Dunia Kerja” mempertimbangkan hal-hal sebagai berikut:
a. Penyusun merasa tertarik dan ingin membuat alat simulasi K3, karena
pemahaman dini tentang K3 itu penting .
b. Sebagai pengaplikasian mata kuliah terutama dalam bidang K3.
c. Diharapkan dari hasil pembuatan Tugas Akhir ini dapat melengkapi sarana
pengetahuan di Politeknik Negeri Indramayu.
d. Membawa nama Politeknik Negeri Indramayu khususnya Teknik Mesin
dengan ZERO INCEDENT.
1.4 RUMUSAN MASALAH
Masalah-masalah yang muncul pada “Pembuatan Alat Simulasi K3 untuk
Pemahaman Dalam Dunia Kerja” meliputi :
1. Proses Pembuatan Desain.
3. Proses Fabrikasi.
4. Analisis Keamanan alat simulasi K3 untuk pembelajaran.
1.5 BATASAN MASALAH
Pada penulisan laporan tugas akhir ini agar ruang lingkup batasan lebih
terarah, maka penulis memberi batasan hanya pada masalah : Perancangan alat
peraga simulasi k3 yang dibuat untuk simulasi k3.
1.6 TUJUAN PENELITIAN
Tujuan dari pembuatan alat peraga pengujian simulasi k3 yaitu ;
1. Merancang alat peraga pengujian simulasi k3
2. Membuat alat peraga pengujian simulasi k3
3. Menentukan kekuatan pengelasan pada alat peraga pengujian simulasi k3
1.7 MANFAAT PENELITIAN
Manfaat dari pembuatan alat peraga simulasi k3 tersebut ;
1. Penulis memperoleh pemahaman tentang pembuatan dan pengujian simulasi
k3
2. Menambah alat praktikum untuk workshop Teknik Mesin Politeknik Negeri
Indramayu sebagai alat peraga simulasi k3
3. Diharapkan alat peraga simulasi k3 ini dapat digunakan sebagai salah satu alat
praktikum mata kuliah fabrikasi k3
1.8 SISTEMATIKA PENULISAN LAPORAN
Dalam sistematika penulisan laporan tugas akhir ini, penulis akan membagi
beberapa bagian, diantaranya sebagai berikut :
A. BAB I PENDAHULUAN
Pada bab ini ada beberapa pemaparan yang akan di bahas oleh penulis,
seperti latar belakang masalah, rumusan masalah, batasan masalah, tujuan
penelitian, manfaat penelitian dan sistematika penulisan laporan.
B. BAB II LANDASAN TEORI
Bab ini berisikan beberapa pemaparan tentang materi yang akan menjadi
teori dasar dalam perancangan dan pembuatan alat peraga simulasi k3
C. BAB III METODOLOGI PENELITIAN
Pada bab ini akan menjelaskan tentang tahapan dan metode penelitian
yang dibuat untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan sebelumnya. Pada
diagram alir (Flowchart) dibuat untuk menjelaskan tehapan – tahapan
tersebut.
D. BAB IV PEMBAHASAN PENELITIAN
Pada bab ini akan membahas tentang tahapan proses perancangan dan
pembuatan alat peraga unjuk kerja kompresor torak tunggal, dari tahap analisis
perancangan desain, mengimplementasikan desain pada proses perancangan dan
pembuatan serta implementasinya, berupa penjelasan teoritik, baik secara
kualikatif, kuantitatif atau secara sistematik.
E. BAB V PENUTUP PENELITIAN
Pada bab ini membahas mengenai kesimpulan yang berhubungan dengan
pembuktian yang diperoleh dalam proses perancangan dan pembuatan alat
peraga simulasi k3

You might also like