You are on page 1of 8

Modul 6

Menggunakan perangkat cerdas


mikrokontroler

6.1 Tujuan praktikum


1. Mengenal perangkat mikrokontroler yang dapat digunakan pada instru-
mentasi geofisika
2. Dapat menulis program sederhana piranti instrumentasi cerdas
3. Dapat melakukan pengukuran tegangan menggunakan piranti mikro-
kontroler
4. Dapat menampilkan data pengukuran dengan menggunakan piranti
mikrokontroler

6.2 Waktu praktikum


Praktikum ini dilakukan dalam waktu satu pertemuan.

6.3 Petunjuk praktikum


Dalam praktikum ini akan digunakan perangkat Arduino-Uno. Perangkat
ini sangat populer pada saat ini, karena mengintegrasikan software perang-
kat pengembangan (IDE) dengan pustaka yang lengkap, dan juga memiliki
dukungan perangkat keras yang sangat luas. Tampilan papan Arduino yang
dipergunakan dalam praktikum ini dapat dilihat pada gambar 6.1. Pada
praktikum ini anda akan menggunakan port-port yang ditunjukan dengan
keterangan Digital I/O pins, Analog pins dan Power pins.

48
MODUL 6. MENGGUNAKAN PERANGKAT CERDAS MIKROKONTROLER49

Perangkat mikrokontroler dapat berfungsi melalui program yang ditulisk-


an perancang. Untuk sistem Arduino program dapat ditulis menggunakan
Arduino IDE seperti yang dapat dilihat pada gambar 6.2. Perangkat lunak
ini telah menyiapkan beberapa contoh yang akan anda coba dalam prakti-
kum ini. Lakukanlah eksplorasi dari menu dan jendela-jendela yang tersedia
pada perangkat lunak ini, sebelum anda melakukan projek-projek yang diin-
struksikan pada bagian pelaksanaan praktikum.

Gambar 6.1: Layout komponen pada papan Arduino-Uno

6.4 Tugas pendahuluan


Untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan dibawah, lakukan pencarian di in-
ternet pada tautan https://www.arduino.cc.

1. Gambarkan mengenai pinout dari pengatur mikro (microcontroller) ke-


luarga At-Mega dengan kode serpih At328.

2. Gambarkan konfigurasi kaki-kaki dari papan arduino.

3. Jelaskan apa yang dimaksud dengna masukan analog dan masukan di-
gital pada perangkat Arduino.

4. Apakah kegunaan fungsi setup() dan loop() pada program Arduino?


Kapan fungsi ini dikerjakan oleh mikrokontroler?
MODUL 6. MENGGUNAKAN PERANGKAT CERDAS MIKROKONTROLER50

Gambar 6.2: Perangkat lunak Pengembangan Terintegrasi untuk Arduino.

5. Jelaskan kegunaan fungsi pinMode() pada program Arduino.

6. Jelaskan kegunaan fungsi digitalWrite() pada program Arduino.

7. jelaskan kegunaan fungsi digitalRead() pada program Arduino.

6.5 Peralatan dan komponen


Peralatan

1. Papan Rangkaian Arduino-Uno


2. Komputer yang telah terinstall IDE Arduino
3. Multimeter (IG-02)
4. Papan tancap (Breadboard, IG-05b)

Komponen

1. 4 buah Resistor 470 ⌦

2. 4 buah LED

3. Potensiometer 10 k⌦
MODUL 6. MENGGUNAKAN PERANGKAT CERDAS MIKROKONTROLER51

4. Tombol tekan (push button)


5. LCD Module
6. kabel-kabel sesuai keperluan

6.6 Percobaan
Sebelum percobaan dilakukan, pasangkan perangkat papan rangkaian Ardu-
ino melalui port USB pada komputer. Kemudian pastikan bahwa software
Arduino IDE dapat berkomunikasi dengan papan rangkaian. Mintalah ban-
tuan asisten untuk memastikan konfigurasi sistem peralatan anda sudah diap
digunakan.

6.6.1 Masukan dan luaran digital


Mengendalikan nyala LED
Pasangkanlah komponen seperti pada ilustrasi gambar 6.3. Pastikan semua
kabel telah dihubungkan dengan benar, kemudian lakukan pekerjaan berikut:

Gambar 6.3: Penempatan dan sambungan komponen untuk mengendalikan


LED

1. Bukalah contoh program dengan nama Blink dari menu


File!Example!01.Basic!Blink
2. Upload program ke papan rangkaian dengan menggunakan menu
Sketch!Upload atau tombol bertanda panah di kiri atas jendela Ardu-
ino IDE.
MODUL 6. MENGGUNAKAN PERANGKAT CERDAS MIKROKONTROLER52

3. Pelajari program dan amati nyala lampu LED.


4. Ubah waktu nyala dan waktu padam menjadi sekitar 5 detik!
5. Pasangkan 3 LED lain ke ke pin 10, 11, dan 12
6. Buat program untuk mengendalikan ke 4 LED, dengan memodifikasi
program ”Blink”. Simpan program ke file dengan nama lain.
7. Buat program untuk menyalakan led bergantian tiap satu detik.

Mengambil masukan digital

Gambar 6.4: Penempatan dan sambungan komponen masukan tombol tekan

Pasangkanlah komponen seperti pada ilustrasi gambar 6.4, gunakan pap-


an tancap. Hubungkan pual LED dan hambatan 470⌦ menggunakan pin
seperti pada percobaan sebelumnya, akan tetapi disimpan di papan tancap.
Pastikan semua kabel telah dihubungkan dengan benar, kemudian lakukan
pekerjaan berikut:
1. Bukalah contoh program dengan nama Button dari menu
File!Example!02.Digital!Button
2. Upload program ke papan rangkaian dengan menggunakan menu
Sketch!Upload atau tombol bertanda panah di kiri atas jendela Ardu-
ino IDE.
3. Tekan dan lepas tombol tekan pada papan tancap, dan perhatikan nyala
LED.
4. Pelajari alur kerja program!
5. Buat program untuk mengendalikan empat LED. Setiap kali tombol
ditekan nyala lampu LED berganti.
MODUL 6. MENGGUNAKAN PERANGKAT CERDAS MIKROKONTROLER53

6.6.2 Masukan analog dan penampil serial


Mengambil masukan digital

Gambar 6.5: Penempatan dan sambungan komponen masukan analog

Pasangkanlah komponen seperti pada ilustrasi gambar 6.5 menggunakan


potensiometer 10 k⌦. Potensiometer ini digunakan sebagai pembagi tegang-
an. Pelajari terlebih dahulu rangkaian pembagi tegangan! Pastikan semua
kabel telah dihubungkan dengan benar, kemudian lakukan pekerjaan berikut:

1. Bukalah contoh program dengan nama Button dari menu


File!Example!01.Basics!AnalogReadSerial
2. Upload program ke papan rangkaian dengan menggunakan menu
Sketch!Upload atau tombol bertanda panah di kiri atas jendela Ardu-
ino IDE.
3. Buka layar monitor serial dari menu Tools.
4. Jalankan program pada papan Arduino dan putar-putar tangkai po-
tensiometer. Amati layar monitor serial dan perhatikan angka yang
ditampilkan yang dipengaruhi posisi putaran tangkai.
5. Ubah program sehingga dapat memberikan nilai tegangan antara 0.0
hingga 5.0 Volt. Nilai tegangan dirata-ratakan dari 10 kali pembacaan
analog. Simpan program ke file dengan nama berbeda, upload serta
jalankan program tersebut pada papan Arduino.
MODUL 6. MENGGUNAKAN PERANGKAT CERDAS MIKROKONTROLER54

6.6.3 Penampil LCD

Gambar 6.6: Penempatan dan sambungan komponen penampil LCD

Pasangkanlah komponen seperti pada ilustrasi gambar 6.6. Pastikan se-


mua kabel telah dihubungkan dengan benar, kemudian lakukan pekerjaan
berikut:

1. Bukalah contoh program dengan nama Button dari menu


File!Example!LiquidCrystal!HelloWorld.
2. Upload program ke papan rangkaian dengan menggunakan menu
Sketch!Upload atau tombol bertanda panah di kiri atas jendela Ardu-
ino IDE.
3. Pelajari program dan perhatikan jika luaran dari program pada layar
LCD telah sesuai.
4. Pasangkan pengkabelan potensiometer seperti pada percobaan sebe-
lumnya. Potensiometer disimpan pada papan tancap.
5. Modifikasi program agar menampilkan pembacaan tegangan masukan
analog dari potensiometer ke layar LCD. Angka ditampilkan dalam
nilai tegangan!

6.7 Laporan akhir


Buatlah laporan akhir dari percobaan yang telah anda lakukan, dengan
menggunakan format standard laporan akhir di Laboratorium Instrumentasi
MODUL 6. MENGGUNAKAN PERANGKAT CERDAS MIKROKONTROLER55

Geofisika. Sertakan kajian pustaka, analisis dari rangkaian, dan hasil perco-
baan secara lengkap. Berikan kesimpulan yang mencakup hasil pengamatan
anda selama pengerjaan praktikum.

You might also like