You are on page 1of 2

MANUAL MUTU

PUSKESMAS
PERSYARATAN UMUM
KELURAHAN
Kode Dokumen :
Revisi No : 0 PENGGILINGAN I
PGL I/MM/WMM-08
Tgl Terbit : 13 JUNI 2011 Halaman : 1 dari 2

1. Ruang Lingkup
Manual ini berisi persyaratan umum dalam penerapan Sistem Manajemen Mutu
PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT (Puskesmas) Kelurahan Penggilingan I, Prop. DKI
Jakarta.

2. Tanggung Jawab
2.1. Kepala Puskesmas
Bertanggung jawab secara menyeluruh terhadap keputusan strategis untuk
pelaksanaan Sistem Manajemen Mutu Puskesmas Kelurahan Penggilingan I.

2.2. Wakil Manajemen Mutu (WMM)


Memastikan bahwa Persyaratan Umum dalam pelaksanaan Sistem
Manajemen Mutu ISO 9001 : 2008 ini dimengerti dan dilaksanakan oleh seluruh
karyawan.

2.3 Koordinator Unit Terkait 


Bertanggung jawab dalam penerapan dan pemeliharaan sistem yang berada di
bawah tanggung jawabnya.

3. Kebijakan
3.1 Sistem Mutu Puskesmas merupakan penjabaran, penerapan Kebijakan Pemerintah
tentang Pelayanan Kesehatan pada Masyarakat yang di dasarkan atas Peraturan
Pemerintah & Perundang-undangan sbb :
3.1.1 SK Menteri Kesehatan Republik Indonesia No 128/MENKES/SK/II/2004
3.1.2 Standarisasi Pelayanan Minimal Pusat Kesehatan Masyarakat kota/kab.
3.2. Puskesmas menetapkan, mendokumentasikan, menerapkan, memelihara dan
memperbaiki secara berkesinambungan Sistem Manajemen Mutu ISO 9001 :
2008 melalui :
3.2.1 Mengidentifikasi proses yang diperlukan dalam Sistem Manajemen Mutu
serta aplikasinya.
3.2.2 Menetapkan urutan dan interaksi antar proses yang tertuang dalam peta
proses pelayanan kesehatan Puskesmas.
3.2.3 Menetapkan kriteria dan metode yang diperlukan untuk memastikan
bahwa baik pelaksanaan maupun pengendalian proses - proses berjalan
efektif.
3.2.4 Memastikan tersedianya Sumber Daya dan informasi yang diperlukan
untuk mendukung pelaksanaan dan pemantauan proses.
3.2.5 Memantau, mengukur dan menganalisa proses - proses.
3.2.6 Menerapkan tindakan yang diperlukan untuk mencapai hasil sesuai
dengan yang direncanakan serta perbaikan berkesinambungan.

DILARANG MENGCOPY/MEMPERBANYAK
TANPA SEIZIN WAKIL MANAJEMEN MUTU PUSKESMAS KELURAHAN PENGGILINGAN I
MANUAL MUTU
PUSKESMAS
PERSYARATAN UMUM
KELURAHAN
Kode Dokumen :
Revisi No : 0 PENGGILINGAN I
PGL I/MM/WMM-08
Tgl Terbit : 13 JUNI 2011 Halaman : 2 dari 2

3.2.7 Menerapkan seluruh persyaratan sistem Manajemen Mutu ISO 9001 :


2008 kecuali :
Elemen 7.3 tentang Desain dan Pengembangan karena Puskesmas tidak
melakukan kegiatan Desain dan Pengembangan terhadap pelayanan yang
dilakukan.
Elemen 7.4 pembelian, karena puskesmas tidak melakukan pengadaan
barang yang sepenuhnya dilakukan oleh Puskesmas Kecamatan Cakung
selaku penentu kebijakan.
3.3 Puskesmas melakukan pengendalian proses outsource (pekerjaan yang dilakukan
oleh pihak luar) meliputi penyediaan SDM, Kalibrasi, pengelolaan limbah dan
pemeliharaan Infrastruktur.

4. Dokumen Terkait
Seluruh dokumen yang berlaku sesuai dengan ruang lingkup Sistem Manajemen
Mutu ISO 9001 : 2008 Puskesmas Kelurahan Penggilingan I.

DILARANG MENGCOPY/MEMPERBANYAK
TANPA SEIZIN WAKIL MANAJEMEN MUTU PUSKESMAS KELURAHAN PENGGILINGAN I

You might also like