You are on page 1of 2

Prosedur Tetap Halaman 1 dari 2

Laboratorium Kesehatan Masyarakat


Kabupaten Banyumas
Berlaku mulai

Standar Operasional Prosedur (SOP) Pegawai Baru

Penulis: Diperiksa oleh: Disetujui oleh:

Revisi: 0

Julianto, S.Sos Julianto, S.Sos Andik Pegiarto, SKM


NIP. 196307231985011002 NIP. 196307231985011002 NIP. 196202051984091002

PENGERTIAN Suatu rangkaian kegiatan dalam memberikan informasi yang


berhubungan dengan lingkungan kerja baru dalam suatu perusahaan,
meliputi organisasi tata laksana, kebijakan, tugas, fungsi, tanggung jawab
dan wewenang bagi pegawai baru

TUJUAN Pegawai baru dapat mengenal dan mengetahui lingkungan Laboratorium


Kesehatan Masyarakat untuk memudahkan adaptasi sebelum memulai
pekerjaan dalam waktu yang singkat.

KEBIJAKAN Mengacu pada Pedoman Bidang Kepegawaian.

PETUGAS Kasubag Tata Usaha.


PROSEDUR 1. Unit Tata Usaha mengkoordinasikan pertemuan antara pegawai baru
dengan pihak pimpinan Laboratorium Kesehatan Masyarakat di ruang
pimpinan.
2. Pegawai Baru diperkenalkan dengan pihak pimpinan Laboratorium
Kesehatan Masyarakat dan mendapat materi mengenai Laboratorium
diantaranya : profil Laboratorium, visi dan misi, struktur organisasi,
budaya kerja, fasilitas dan berbagai pelayanan yang ada di Laboratorium.
3. Pegawai baru mendapat materi mengenai kebijakan SDM, diantaranya
: peraturan Laboratorium, hak dan kewajiban pegawai, pengembangan
pegawai, penilaian pegawai.
4. Unit/bagian program dan pegawai baru melakukan orientasi lapangan,
untuk mengenali tempat-tempat yang ada di Laboratorium dan berkenalan
dengan pegawai lain di setiap unit.
5. Pada hari berikutnya, pegawai baru mengikuti orientasi khusus di unit-
unit terkait.
6. Ka. Unit terkait melakukan evaluasi selama satu minggu setelah
pegawai baru tersebut bekerja, dan melaporkannya kepada Kasubag Tata
Usaha.
UNIT TERKAIT Seluruh unit.
DOKUMEN TERKAIT 1. Profile Laboratorium Kesehatan Masyarakat.
2. Struktur Organisasi Laboratorium Kesehatan Masyarakat.
3. Materi Kebijakan SDM dan kepegawaian
4. Jadwal Orientasi Pegawai baru.

You might also like