You are on page 1of 4

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Sekolah : SMK Negeri 1 Purworejo


Mata Pelajaran : Instalasi Listrik
Kelas/Semester : X/Gasal
Alokasi Waktu : 15 menit
_______________________________________________________________________________

A. Kompetensi Inti
1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya
2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (gotong
royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan pro-aktif dan menunjukkan sikap
sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif
dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa
dalam pergaulan dunia
3. Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan
metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni,
budaya, dan humaniora dalam wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan
peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian dalam bidangkerja yang spesifik untuk
memecahkan masalah.
4. Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan
pengembangan dari pembacaan dan pengukuran nilai tegangan yang dipelajarinya di sekolah
secara mandiri, dan mampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan

B. Kompetensi Dasar
KD 3.1 Menjelaskan definisi instalasi listrik 1 phase, 2 phase, 3 phase

C. Indikator Pencapaian Kompetensi


3.1.1 Siswa dapat menjelaskan definisi instalasi listrik 1 phase, 2 phase, 3 phase

D. Tujuan Pembelajaran
1. Diharapkan siswa dapat menjelaskan definisi instalasi listrik 1 phase, 2 phase, 3 phase
2. Diharapkan siswa dapat menyebutkan apa saja definisi instalasi listrik 1 phase, 2 phase, 3
phase
E. Materi Pembelajaran
Terlampir ( LKS SMK N 1 Purworejo Mata Pelajaran Teori Instalasi Listrik)

F. Metode Pembelajaran
Metode Pembelajaran :
1. Ceramah
2. Tanya jawab
3. Diskusi
4. Penugasan

G. Kegiatan Pembelajaran

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Durasi

Pendahuluan 1. Menyampaikan dan menerima salam pembuka 5


2. Bersama-sama memulai pelajaran dengan doa menit
3. Guru melaksanakan presensi siswa.
4. Guru memberikan gambaran tentang pentingnya memahami
definisi instalasi listrik 1 phase, 2 phase, 3 phase
5. Sebagai apersepsi untuk mendorong rasa ingin tahu dan
berpikir kritis, siswa ditanya sejauhmana pengetahuan
tentang definisi instalasi listrik 1 phase, 2 phase, 3 phase
6. Guru menyampaikan pokok bahasan dan tujuan
pembelajaran yang ingin dicapai.
Inti 1. Menjelaskan materi tentang definisi instalasi listrik 1 phase, 5
2 phase, 3 phase menit
2. Menjelaskan apa saja definisi instalasi listrik 1 phase, 2
phase, 3 phase
3. Menjelaskan contoh gambar instalasi listrik 1 phase, 2 phase,
3 phase
Menutup 1. Bersama siswa mengevalusi hasil pekerjaan 5
pertemuan. 2. Mengakhiri kegiatan belajar dengan memberikan motivasi menit
pentingnya materi yang dipelajari untuk mata kuliah instalasi
listrik praktek
3. Bersama-sama menutup pelajaran dengan doa
a. Evaluasi / Penilaian
1. Prosedur : Tertulis
2. Instrumen : Uraian
3. Butir Soal :
a. Gambarkan contoh instalasi listrik 1 phase seperti contoh dimateri, dengan berbeda!
b. Apa yang menjadi pembeda kabel SR pada instalasi listrik 3 phase!
c. Jelaskan perbedaan instalasi listrik 1 phase, 2 phase, dan 3 phase !
4. Kunci Jawaban
a. Berbeda dengan patokan seperti dibawah ini :

b. Ciri kabel SR (N,L1, L2 dan L3)


 Negative = hitam polos.
 Kabel phase 1 = satu garis halus untuk phase 1 (Line satu)
 Kabel phase 2 = dua garis halus untuk Line 2
 Kabel phase 3 = 3 garis halus dikulit kabel Listrik

c. Perbedaan 1 phase, 2 phase, dan 3 phase


1. Listrik 1 phase bertegangan 220 volt dan Arus listrik di salurkan oleh Sumber (PLN)
menggunakan jenis kabel SR(sambungan rumah) dan terdiri dari 2 kabel berwarna
hitam, Di mana kedua kabel tersebut adalah Arus listrik positive dan Negative (+ -).
Ciri ciri kabel SR penghantar arus listrik positive biasanya jika di perhatikan
memiliki satu garis halus pada kulit kabel. Ciri kabel SR penghantar arus listrik
negative biasa nya hanya hitam polos. Namun Sebaik nya Gunakan multymeter untuk
menguji nya. Listrik 1 phase biasa di gunakan untuk listrik rumah tangga, Stand
Meter Listrik di rumah umum nya adalah listrik 1 phase.
2. Pembangkit Listrik 2 Phase memang belum ada karena alat2 yang menggunakan
listrik 2 phase juga belum ada. Dari Pembangkit 3 phase sebenar nya bisa digunakan
untuk 1 phase atau jika mau untuk 2 phase juga bisa. Listrik 2 phase tergolong jarang
di gunakan, karena listrik 2 phase umum nya untuk Perusahaan, mall dan lainnya.
Namun tidak terlalu efesien untuk mereka.
3. Listrik 3 phase umumnya bertegangan 380 Volt dan Menggunakan 4 kabel SR
sebagai penghantar arus. tiga di antara nya adalah Arus listrik positive dan satu arus
listrik negative. Ciri kabel SR penghantar arus listrik negative adalah hitam polos.
Dan ciri kabel phase 1, phase 2, phase 3 (L1, L2 dan L3) memiliki satu garis halus
untuk phase 1 (Line satu) untuk phase 2 memiliki dua garis halus untuk Line 2 dan
ciri kabel phase 3 di tandai pada 3 garis halus dikulit kabel Listrik 3 phase di gunakan
oleh Perusahaan, mall, hotel dll (pengguna listrik kapasitas besar) Listrik 3 phase di
gunakan untuk mengerakkan men-suply arus listrik ke mesin atau motor=penggerak
seperti dinamo dengan kapasitas besar dan memerlukan listrik 3 phase (RSTN).

5. Remedial dan Pengayaan :


Peserta didik yang belum mencapai ketuntasan belajar wajib mengikuti kegiatan remedial pada
semester berjalan hingga mencapai ketuntasan belajar yaitu dengan mengulang kembali
dengan pemberian tugas yang dianggap belum mencapai ketuntasan ( KKM= 71) . Sedangkan
bagi peserta didik yang telah mencapaketuntasan belajar dan memiliki kecepatan belajar di atas
rata-rata yang telah ditetapkan dapat diberikan pengayaan dan pendalaman materi yaitu dengan
pendekatan investigatif.

A. Media, Alat, Bahan, dan Sumber Belajar


1. Media : Whiteboard, LCD Proyektor (PPT)
2. Alat :-
3. Bahan :-
4. Sumber Belajar : Internet dan Buku “Instalasi Listrik Untuk SMK Kelompok
Teknologi dan Industri”. Direktorat Pendidikan Menengah Kejuruan.

Purworejo, 11 Mei 2018


Mengetahui
Kepala Sekolah Mahasiswa PLP

Budiono, S.Pd M.Pd. Epan Maidi


NIP. 19680110199402 1 001 NIM. 15501241008

You might also like