You are on page 1of 3

PERJANJIAN SEWA MENYEWA

Pada hari ini, Senin, 22 Januari 2018 telah diadakan perjanjian sewa menyewa antara
kedua belah pihak sebagai berikut :

Nama : Razali Yusuf


Alamat : Jl. Kayee Adang Desa Lamgugob
Kemudian dalam perjanjian ini dapat disebut Pihak Pertama.

Nama : Randi Kosim Siregar


Alamat :Jl. Bajak IV GG.Perjuangan No.28 Medan
Pekerjaan :SME AO BNI Syariah
Kemudian dalam perjanjian ini dapat disebut Pihak Kedua.

Para Pihak dengan ini sepakat mengadakan Perjanjian sewa menyewa satu buah kamar
dan kamar mandi, dilengkapi dengan satu buah tempat tidur, satu buah lemari dua pintu,
satu buah meja kerja beserta kursi, satu kipas angin ditambah fasilitas wifi, dapur umum,
dan ruang makan lengkap, yang terletak di Jalan Kayee Adang, Desa Lamgugob
Kecamatan Syiah Kuala, dengan ketentuan dan syarat sebagai berikut :
PASAL 1
JANGKA WAKTU

Perjanjian ini disetujui dan disepakati oleh Para Pihak untuk jangka waktu lamanya yaitu
mulai tanggal 22 Januari sampai dengan tanggal 21 Juli 2018.

PASAL 2
HARGA SEWA

Sewa menyewa ini dilangsungkan dan diterima dengan harga Rp 12.000.000,- (Dua Belas
Juta Rupiah), jumlah uang mana telah dilunaskan seluruhnya oleh Pihak Kedua kepada
Pihak Pertama sebelum perjanjian ini ditandatangani.

PASAL 3
TUJUAN/PENGGUNAAN

Pihak Kedua akan mempergunakan kamar yang disewa tersebut sesuai dengan tujuannya
yaitu untuk tempat tinggal.

PASAL 4
KEWAJIBAN PENYEWA

1. Pihak Kedua sebagai Penyewa wajib memelihara kamar yang disewa termasuk
fasilitas yang disediakan di kamar yang disewa. Apabila terdapat fasilitas yang rusak
dan/atau harus diperbaiki, maka Pihak Kedua harus memberitahukan kepada Pihak
Pertama agar diperbaiki.
2. Untuk pemutusan sewa sebelum masa sewa berakhir atas kemauan Pihak Kedua,
Pihak Kedua wajib memberitahukan kepada Pihak Pertama paling lambat satu
minggu sebelumnya, dan Pihak Pertama tidak akan mengembalikan uang sewa yang
sudah dibayarkan oleh Pihak Kedua.
3. Untuk perpanjangan sewa, Pihak Kedua wajib memberitahukan kepada Pihak
Pertama paling lambat satu minggu sebelum masa berlakunya habis dan akan
dibuatkan perjanjian baru sebagai pengganti perjanjian ini.

PASAL 5
LARANGAN - LARANGAN

1. Selama masa sewa-menyewa, Pihak Kedua dilarang menyewakan kembali kamar


beserta fasilitas yang dimaksud dalam perjanjian ini kepada pihak ketiga dengan
alasan apapun juga tanpa persetujuan tertulis dari Pihak Pertama.
2. Pihak Kedua bersedia menggunakan kamar tersebut sebagaimana mestinya sebagai
tempat tinggal dan tidak melakukan kegiatan/aktivitas yang bertentangan dengan
Undang-Undang/Ketentuan-Ketentuan Hukum Negara/Hukum Agama yang berlaku
selama masa sewa-menyewa.

PASAL 6
KERUSAKAN DAN KEHILANGAN
1. Pihak pertama dan pihak kedua sama sama menjaga barang pribadi maupun barang
yang disewakan di kamar yang disewa.

PASAL 7
KEADAAN MEMAKSA

Para Pihak dibebaskan dari tuntutan hukum, bilamana tidak terpenuhinya pelaksanaan
perjanjian ini diakibatkan karena Keadaan Memaksa, termasuk tetapi tidak terbatas pada
kejadian-kejadian berikut ini :
(1) Bencana Alam;
(2) Perang;
(3) Huru-Hara

PASAL 8
ADDENDUM

Setiap perubahan yang akan dilakukan serta hal-hal yang belum diatur atau belum cukup
diatur dalam perjanjian ini akan ditetapkan kemudian secara musyawarah oleh Para Pihak
serta akan dituangkan dalam Perjanjian Addendum yang merupakan bagian satu kesatuan
yang tidak terpisahkan dari Perjanjian ini.
PASAL 9
PENYELESAIAN PERSELISIHAN

Dalam hal terjadi perselisihan tentang pelaksanaan Perjanjian ini, Para Pihak akan
menyelesaikan secara musyawarah untuk mufakat.

Demikianlah Perjanjian ini ditandatangani di Banda Aceh, pada tanggal 22 Januari 2108.
Dibuat dalam rangkap dua yang mempunyai kekuatan pembuktian yang sama.

Yang Menyewakan, Penyewa

(...............................................) (..........................................)

You might also like