You are on page 1of 32

[tutup]

Ikuti Wikipedia bahasa Indonesia di Facebook, Instagram, dan Telegram

Kantor akuntan publik


Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Kantor akuntan publik (KAP) adalah badan usaha yang telah mendapatkan izin dari Menteri
Keuangan sebagai wadah bagi akuntan publik dalam memberikan jasanya.

Daftar isi
 1 Bidang jasa

 2 Bentuk badan usaha

 3 Perizinan

 4 Penggunaan nmah. AP berbentuk badan usaha perseorangan menggunakan nama


akuntan publik yan ama KAP

 5 Kerjasama dengan KAP asing

 6 Pustaka

 7 Lihat pula

 8 Pranala luar

Bidang jasa
Bidang jasa KAP meliputi:

 Jasa atestasi, termasuk di dalamnya adalah audit umum atas laporan keuangan,
pemeriksaan atas laporan keuangan prospektif, pemeriksaan atas pelaporan informasi
keuangan proforma, review atas laporan keuangan, dan jasa audit serta atestasi lainnya.

 Jasa non-atestasi, yang mencakup jasa yang berkaitan dengan akuntansi, keuangan,
manajemen, kompilasi, perpajakan, dan konsultasi.

Dalam hal pemberian jasa audit umum atas laporan keuangan, KAP hanya dapat melakukan
paling lama untuk 6 (enam) tahun buku berturut-turut.

Bentuk badan usaha


Badan usaha KAP dapat berbentuk:

 Perseorangan – hanya dapat didirikan dan dijalankan oleh seorang akuntan publik yang
juga sekaligus bertindak sebagai pimpinan.

 Persekutuan perdata atau persekutuan firma – hanya dapat didirikan oleh paling sedikit 2
orang akuntan publik dan/atau 75% dari seluruh sekutu adalah akuntan publik. Masing-
masing sekutu disebut Rekan (bahasa Inggris: Partner) dan salah seorang sekutu
bertindak sebagai Pemimpin Rekan.
 bentuk usaha lain yang sesuai dengan karakteristik profesi Akuntan Publik yang diatur
dalam Undang-Undang.

Perizinan
Izin usaha KAP dikeluarkan oleh Menteri Keuangan. KAP berbentuk badan usaha perseorangan
yang mengajukan permohonan untuk mendapatkan izin usaha KAP harus memenuhi persyaratan
sebagai berikut:

 Memiliki izin akuntan publik.

 Menjadi anggota IAPI.

 Mempunyai paling sedikit 2 orang auditor tetap dengan tingkat pendidikan formal bidang
akuntansi yang paling rendah berijazah setara Diploma III dan paling sedikit 1 orang
diantaranya berijazah sarjana.

 Memiliki Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).

 Memiliki rancangan Sistem Pengendalian Mutu (SPM) KAP yang memenuhi Standar
Profesional Akuntan Publik (SPAP) dan paling kurang mencakup aspek kebijakan atas
seluruh unsur pengendalian mutu.

 Domisili Pemimpin KAP sama dengan domisili KAP.

 Memiliki bukti kepemilikan atau sewa kantor, dan denah ruang kantor yang
menunjukkan kantor terisolasi dari kegiatan lain.

 Membuat surat pernyataan bermeterai cukup yang mencantumkan alamat Akuntan


Publik, nama dan domisili kantor, serta maksud dan tujuan pendirian kantor (hanya untuk
KAP berbentuk badan usaha perseorangan).

 Membuat Surat Permohonan, melengkapi formulir Permohonan Izin Usaha Kantor


Akuntan Publik, dan membuat surat pernyataan bermeterai cukup yang menyatakan
bahwa data persyaratan yang disampaikan adalah benar.

Untuk KAP berbentuk badan usaha persekutuan, selain persyaratan-persyaratan di atas, juga
harus memenuhi persyaratan sebagai berikut:

 Memiliki NPWP KAP.

 Memiliki perjanjian kerja sama yang disahkan oleh notaris.

 Memiliki surat izin akuntan publik bagi Pemimpin Rekan dan Rekan yang akuntan
publik.

 Memiliki tanda keanggotaan IAPI yang masih berlaku bagi Pemimpin Rekan dan Rekan
yang akuntan publik.

 Memiliki surat persetujuan dari seluruh Rekan KAP mengenai penunjukan salah satu
Rekan menjadi Pemimpin Rekan.

 Memiliki bukti domisili Pemimpin Rekan dan Rekan KAP.

KAP berbentuk badan usaha persekutuan dapat membuka Cabang KAP di seluruh wilayah
Indonesia dengan izin dari Menteri Keuangan.
Penggunaan nmah. AP berbentuk badan usaha
perseorangan menggunakan nama akuntan publik yan ama
KAP
Kru g bersangkutan. Untuk KAP berbentuk badan usaha persekutuan, menggunakan nama
seorang atau lebih Rekan akuntan publik dan ada penambahan kata “& Rekan” di belakangnya
apabila jumlah akuntan publik pada KAP tersebut lebih banyak dari jumlah akuntan publik yang
namanya tercantum sebagai nama KAP. Nama KAP dilarang menggunakan singkatan atau
penggalan nama.

Kerjasama dengan KAP asing


KAP dapat melakukan kerjasama dengan KAP atau organisasi audit asing. KAP dapat
mencantumkan nama KAP atau organisasi audit asing tersebut pada nama kantor, kepala surat,
dokumen dan media lainnya setelah mendapat persetujuan Menteri Keuangan. Penulisan huruf
nama KAP atau organisasi audit tidak boleh melebihi besarnya huruf nama KAP.

Pustaka
 Al. Haryono Jusup Drs., MBA, Akt. Auditing (Pengauditan). STIE YKPN. Yogyakarta.
2001.

 Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 5 tahun 2011 tentang Akuntan Publik.

 Peraturan Menteri Keuangan Nomor 17/PMK.01/2008 tentang Jasa Akuntan Publik.

Lihat pula
 Daftar topik audit

 The Big Four auditors

Pranala luar
 (Indonesia) Kementerian Keuangan RI

 (Indonesia) Pusat Pembinaan Akuntan dan Jasa Penilai - Kementerian Keuangan RI

 (Indonesia) Institut Akuntan Publik Indonesia

 (Indonesia) Ikatan Akuntan Indonesia

Kategori:

 Akuntansi

 Audit

 Profesi penunjang pasar modal di Indonesia

 Kantor

Menu navigasi
 Belum masuk log

 Pembicaraan

 Kontribusi

 Buat akun baru

 Masuk log

 Halaman

 Pembicaraan

 Baca

 Sunting

 Sunting sumber

 Versi terdahulu

Pencarian

 Halaman Utama

 Perubahan terbaru

 Peristiwa terkini

 Halaman baru

 Halaman sembarang

Komunitas

 Warung Kopi

 Portal komunitas

 Bantuan

Wikipedia

 Tentang Wikipedia

 Pancapilar

 Kebijakan

 Menyumbang

 Hubungi kami

 Bak pasir

Bagikan
 Facebook

 Twitter

 Google+

Cetak/ekspor

 Buat buku

 Unduh versi PDF

 Versi cetak

Perkakas

 Pranala balik

 Perubahan terkait

 Halaman istimewa

 Pranala permanen

 Informasi halaman

 Item di Wikidata

 Kutip halaman ini

 Pranala menurut ID

Bahasa

Tambah interwiki

 Halaman ini terakhir diubah pada 21 September 2016, pukul 05.54.

 Teks tersedia di bawah Lisensi Atribusi-BerbagiSerupa Creative Commons; ketentuan


tambahan mungkin berlaku. Lihat Ketentuan Penggunaan untuk lebih jelasnya.

 Kebijakan privasi

 Tentang Wikipedia

 Penyangkalan

 Pengembang

 Cookie statement

 Tampilan seluler


 Layanan

 Daftar Klien

 Contact

Jasa Audit Keuangan Surabaya Malang & Denpasar | Kantor Akuntan Publik (KAP)

Kami melayani jasa audit laporan keuangan perusahaan di Kota Jakarta, Surabaya dan Denpasar
dengan biaya murah dan terbaik dari Kantor Akuntan Publik resmi.

 Home

 Layanan Kami

 Daftar Klien Kami

 Hubungi Kami

Search...
Home » Uncategories » Kantor Akuntan Publik Jasa Audit Akuntansi Jakarta

Kantor Akuntan Publik Jasa Audit


Akuntansi Jakarta
Dunia perdagangan atau usaha memang akan semakin berkembang apalagi akan menginjak pada tahun
2016 mendatang akan semakin banyak sekali para pedagang atau pengusaha yang akan ikut andil dan
bersaing didunia bisnis. Sekarang ini dunia bisnis sendiri bukan hanya dilakukan secara langsung yakni
bertatap muka secara langsung, namun dunia bisnis online pun juga makin banyak dan menjamur.
Namun dari sekian banyak pebisnis dan pengusaha ini akan berpusat di Ibu Kota Jakarta. Nah dengan
kejadian inilah sekarang banyak sekali Kantor Akuntan Publik Jasa Audit Akuntansi Jakarta yang sedang
dibuka untuk mengurus masalah konsultasi mengenai akan dunia bisnis yang dibutuhkan oleh para
pebinsis atau pengusaha.

Dan salah satu kantor akuntan terbesar dna banyak sekali dibangun adalah diwilayah Jakarta. Tak
mengherankan jika Ibu Kota memang ramai akan gedung bertingkat yang digunakan sebagai tempat
para perusahaan dan pengusaha yang mengembangkan akan dunia bisnisnya. Lalu apa saja sebenarnya
peranan dari akutansi publik karena banyaknya akan kantor atau perusahaan akuntan publik yang
didirikan di Jakarta? Sebenarnya dalam mengembangkan dunia bisnis baik dalam perdagangan atau
bidang usaha, ini memiliki hak untuk melakukan konsultasi mengenai akan cara mengatasi semua
masalah yang akan dihadapi dalam berbisnis. Nah dengan adanya tim akutansi public yang ada di Jakarta
ini maka jika setiap perusahaan yang memilikinya dan jika mendapatkan masalah pastinya akan bisa
teratasi dengan mudah.

Tentunya para tim yang digunakan dalam perusahaan atau kantor akutansi public ini memiliki dedikasi
dan keahlian yang tinggi dengan mengambilnya melalui tahapan seleksi yang ketat dan memadai.
Sehingga tak mengherankan jika sebuah perusahaan atau kantor akutansi public di Jakarta yang memiliki
tim akutansi publik tersebut akan terhindar dari masalah bisnis. Dan walaupun mendapatkan masalah
maka perusahaan atau kantor tersebut tentunya akan selalu bisa menyelesaikan masalah yang dihadapi.
Nah untuk mengetahui akan nama nama kantor perusahaan dari akutansi public di Jakarta yang
terpercaya dan bisa anda gunakan sebagai kantor akutansi publik anda, anda bisa simak kelanjutan
artikel berikut. Karena didalam artikel berikut akan diberikan beberapa peranan dan nama kantor
akutansi publik terpercaya di Jakarta yang bisa anda gunakan sebagai tim akutansi anda.

Peranan Tim Akutansi Publik

Dalam menjalankan bisnis atau usaha pastinya akan ada banyak sekali kendala atas masalah yang akan
dihadapi oleh pihak pebisnis atau pengusaha. Nah dalam mencegah terjadinya masalah tersebut dan
mengatasi masalah yang akan terjadi ada baiknya jika anda mencoba memilih dan menggunakan tim
akutansi public sebagai solusinya. Lalu peranan atau tanggung jawab apa sebenarnya yang akan
diberikan oleh Kantor Akuntan Publik Jasa Audit Akuntansi Jakarta pada klien yang akan
menggunakannya? Banyak sekali peranan dan tanggung jawab dari akutansi public seperti:

1. Memecahkan masalah yang dihadapi klien


2. Mencari solusi atas masalah yang terjadi
3. Mencari tahu akan perkembangan bisnis dengan kemajuan teknologi
4. Menjaga akan kualitas dari perusahaan
5. Mencari informasi mengenai akan perkembangan di pasar modal
6. Memberikan opini untuk kemajuan perusahaan atau bisnis
7. Melaporkan akan perihal yang penting

Nah dengan mengetahui akan perkembangan dalam dunia bisnis dan memberikan solusi serta
pemecahan atas semua masalah pastinya perusahaan akan semakin berkembang dan maju. Nah untuk
mendapatkan akan tim akutansi terpercaya, aman dan sangat bisa membantu anda dengan perusahaan
atau perdagangan anda, dalam artikel berikut juga akan diberikan beberapa kantor ternama yang bisa
anda gunakan sebagai pilihan kantor mana yang cocok untuk anda pilih sebagai tim akutansi public
untuk masalah yang akan dihadapi nantinya. Untuk itu, bagi anda yang tertarik untuk mengetahuinya
anda bisa simak kelanjutan artikel berikut.
Kantor Akuntan Publik Jasa Audit Akuntansi Jakarta memang banyak sekali dan akan bisa anda temukan
di social media atau saat bertemu dengan rekan-rekan anda. Namun memilih kantor publik akutansi di
Jakarta anda jangan sampai ketipu dengan banyaknya kantor yang terbaik, aman dan terpercaya. Nah
untuk bisa membantu anda dalam menyelesaikan masalah dan memajukan perusahaan atau bisnis
anda, berikut akan diberikan beberapa nama perusahaan atau kantor akutansi publik terpercaya di
Jakarta yang bisa anda pakai untuk mengatasi masalah anda.

Nama Kantor Akutansi Publik Terbaik Dan Terpercaya Di Jakarta

Memilih kantor akutansi publik terpercaya dan terbaik di Jakarta dalam hal kinerjanya memang harus
dilakukan. Karena jika anda salah dalam memilih bukannya harusnya bisa membantu nanti malah akan
menjadi masalah buat perusahaan atau bisnis anda. Nah sebuah perusahaan atau kantor akutansi publik
di Jakarta yang handal, terbaik dan terpercaya harus memiliki 7 tanggung jawab diatas minimalnya,
supaya saat kantor akutansi yang anda pilih memenuhi criteria di atas maka kantor atau perusahaan
tersebut memang benar benar memiliki dedikasi dan integritas yang tinggi.

Dalam sebuah kantor akutansi publik memang seharusnya sebuah kantor yang dipercaya untuk bisa
mengatasi masalah ini memiliki tim anggota akuntan publik yang handal, pintar, dan mampu memajukan
perusahaan. Jika para anggota tim memiliki dedikasi, memiliki keahlian dan pintar dalam mencari solusi
dan menangani masalah maka sebuah perusahaan akan mampu terus maju dan berkembang. Apalagi
jika tim yang anda pilih memiliki ide ide cemerlang dan sangat mampu membuat perusahaan anda
semakin berkembang dengan semua informasi yang diberikan sangat valid dan sangat membantu
perusahaan.

Nah untuk menemukan nama nama kantor perusahaan akutansi publik terpercaya dan memiliki semua
criteria yang disebutkan di atas dan lokasinya ada di Jakarta anda bisa menemukan nama Kantor
Akuntan Publik Jasa Audit Akuntansi Jakarta tersebut dengan cara membuka website dari
auditpembukuan, karena didalam website tersebut anda akan menemukan banyak sekali nama kantor
akutansi, jasa konsultan, jasa akutan, dan jasa akan menangani masalah perpajakan dan masalah yang
ada kaitannya dengan dunia bisnis. Untuk itu bagi anda yang memang mencari mencari kantor atau
perusahaan akuntan tersebut anda bisa langsung membukanya secara online.

Website auditpembukuan.com memang website terbaru yang sudah dipercaya akan informasi
mengenai akan wacana dan informasi yang ada didalamnya. Sehingga jika anda memang ingin mencari
jasa jasa yang ada kaitannya dengan dunia bisnis, baik mengenai jasa akuntan pajak, jasa akutansi
publik, jasa konsultan, konsultasi atau masalah yang berhubungan dengan pajak atau dunia bisnis maka
anda bisa menemukannya di website tersebut. Bahkan nama nama kantor akuntan publik di Jakarta
yang terpercaya dan terbaik juga akan anda dapatkan didalamnya. Untuk itu, anda tidak usah ragu-ragu
atau khawatir akan masalah tertipu atau tangan jahil yang akan mengecewakan anda.

Itulah wacana dan informasi mengenai akan peranan dan nama Kantor Akuntan Publik Jasa Audit
Akuntansi Jakarta yang terbaik dan terpercaya yang bisa anda dapatkan di auditpembukuan.com,
semoga wacana dan informasi di atas dapat bermanfaat bagi anda yang membacanya.

0
inShare
Related Posts :

 Jasa Audit Terbaik Surabaya Apakah Anda Ragu Dengan Kami? Kami Siap Untuk Hadir
Kekantor Anda Hubungi 0822-329-77500 ( Cabang Surabaya) Audit bagi sebuah peru… Read
More...

 Jasa Audit Keuangan Terpercaya Anda yang memiliki usaha pasti menginginkan
keuntungan dari usaha yang dilakukan. Salah satu jalan untuk memaksimalkan keuntungan anda
d… Read More...

 Jasa Audit Laporan Keuangan Perusahaan Terpercaya Dalam setiap kegiatan usaha
yang dijalankan oleh seorang pengusaha, pasti akan ditemukan proses akuntansi yang
menyertainya. Dan di dala… Read More...

 Jasa Audit Murah dan Terpercaya Jika anda ingin perusahaan anda semakin maju dan
berkembang akan salah satunya adalah anda harus mengadakan kerja sama dengan jasa audit…
Read More...

 Perusahaan Jasa Konsultan Pajak Murah Terpercaya Memiliki masalah dalam hal
perpajakan memang akan membuat ribet apalagi jika masalah yang dialami membutuhkan
pertanggungjawaban yang h… Read More...

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda


Anda Ragu?
Kami Siap Datang
Ke Kantor Anda

Telepon :
0822-329-77500
(Jawa Timur)

08-222-5150-355
(Luar Jawa)

0812-1687-4826
(Jakarta)
Copyright 2014 Jasa Audit Keuangan Surabaya Malang & Denpasar | Kantor Akuntan Publik (KAP)

Powered by Blogger.com
Blog Ekonom
 Home

 Categories

 About

 Contact

Kamis, 04 Juni 2015

Kegiatan kantor akuntan publik


KAP menyediankan jasa audit serta jasa atestasi dan assurance lainnya. Jasa-jasa tambahan yang
biasannya diberikan oleh KAP meliputi jasa akuntansi dan pembukuan, jasa perpajakan, jasa
konsultasi manajemen. KAP terus mengembangkan produk dan jasa terbarunnya, termasuk
perencanaan keuangan,, penilaian usaha, akuntansi forensic, audit internal yang disubkotrakkan
(0utsourcing) serta jasa penasehat teknologi informasi.

· Jasa akuntansi dan pembukuan. Banyak klien kecil yang memiliki staf akuntansi
terbatasmengandalkan KAP untuk menyusun laporan keuangannya. Sebagian klien kecil ini
tidak memiliki personel atau keahlian untuk memanfaatkan peranti lunak akuntansi guna
membuat jurnal dan buku besarnya. Dengan demikian KAP melakukan berbagai jasa akuntansi
guna memenuhi kebutuhan klien tersebut. Dalam beberapa kasus dimana laporan keuangan akan
diserahkan kepada pihak ketiga, review atau bahkan audit juga dilakukan. Jika kedua hal ini
tidak dilakukan, laporan keuangan akan dilampiri semacan laporan oleh KAP yang disebut
dengan laporan kompilasi, yang tidak memberikan kepastian apapun kepada pihak ketiga. Jasa
atestasi serta jasa akuntansi dan pembukuan adalah sumber pendapatan utama bagi kebanyakan
KAP besar.

· Jasa perpajakan. KAP menyediakan SPT pajak korporasi dan perorangan baik klien audit
maupun nonaudit. Hamper semua KAP melakukan jasa perpajakan, yang mungkin mencakup
pajak bumi dan bangunan, pajak hadiah, perencanaan pajak, serta aspek-aspek lain dari jasa
perpajakan. Bagi banyak KAP kecil, jasa semacam ini jauh lebih penting praktik KAP daripada
auditing. Karena sebagian besar pendapatannya mungkin berasal dari jasa perpajakan.

Jas konsultan manajemen. Kebanyakan KAP memberikan jasa tertentu yang mungkin kliennya
mengoprasikan bisnis secara lebih efektif. Jasa ini disebut dengan jasa konsultasi manajemen
atau jasa penasehat manajemen. Jasa ini berkisar dari saran singkat untuk memperbaiki sistem.

Diposkan oleh Unknown di 05.54

Label: akutansi, Etc


3 komentar

1.

Evi Anita Susant22 Februari 2016 03.47

evianita01@gmail.com

Balas

2.

Toko Valentne21 September 2016 09.37

Obat Kuat Viagra

Balas

3.

ayuk26 September 2016 18.56

ayukinanty666@gmail.com

Balas

Muat yang lain...

Posts a comment

Labels
 akutansi

 ekonomi

 Etc

 kewirausahaan

 piutang

 saham

 Soal Akutansi

 Soal Ekonomi

Total Pageviews

173,245

© 2011 Blog Ekonom | 2012 Templates


Designed by Blog Thiết Kế

Back to top
AKUNTANSI & MANAJEMEN
Catatan Seputar Dunia Akuntansi dan Manajemen

 Home

 About Me

Akuntan Publik, Apa Itu?


Pernah dengar Akuntan Publik ? apa pengertian Akuntan publik ?

Akuntannya masyarakat yak? haha .. secara sederhana, akuntan publik adalah tukang periksa

Apa yang diperiksa? yang diperiksa adalah Laporan Keuangan Perusahaan

Lha terus mengapa laporan keuangan perusahaan harus diperiksa?


akuntan publik

Singkat cerita, perusahaan kan ada yang punya tuh, yang punya itu (pemilik/investor) menyuruh orang
untuk menjalankan bisnis di perusahaannya, yang disuruh ini disebut manajemen,

Pemilik perusahaan tentunya perlu mengawasi dan butuh informasi semua tentang aktivitas yang
dilakukan olah manajemen. manajemen lalu menyusun laporan keuangan yang berisi semua aktivitas
aktivitas yang dia lakukan pada perusahaan tersebut sebagai pertanggung jawaban terhadap majikannya
(pemilik perusahaan).

Dalam laporan manajemen ini bisa saja pihak manajemennya nakal, jadi bisa ditipu tipu tuh yang punya
duit, informasi yang diberikan tidak valid, atau tingkat kevaliditasnya diragukan.

Untuk menghindari hal hal yang tidak diinginkan, biar tidak ditipu dengan laporan yang tidak sesuai, si
pemilik perusahaan ini menyuruh orang buat memeriksa laporannya itu, untuk memastikan bahwa
laporan yang dibuat oleh manajemen ini wajar atau tidak wajar, merugikan dia apa tidak, dan orang atau
lembaga yang disuruh meriksa laporan keuangan ini adalah Akuntan Publik

Akuntan publik ini merupakan bagian dari jenis profesi akuntansi, orangnya disebut auditor, nah tempat
kerja auditor jenis ini ada di Kantor Akuntan Publik ( KAP )

Seorang profesi akuntan publik harusnya independen, harus netral, agar pemeriksaannya benar benar
sesuai dengan kaidah yang ada, kalau auditor nyerong ke pihak manajemen bisa bahaya tuh. bisa main
main nantinya, jadi biasanya harus independen, biar bisa dipercaya itu laporan

Wah lumayan panjang juga ya ceritanya... mohon maklum saya tidak pandai mengarang
Tentang akuntan publik sebenarnya sudah ada yang mengatur

Berikut saya tulisakan mengenai pengertian akuntan publik

Pengertian Akuntan Publik

Akuntan Publik adalah seorang akuntan yang mendapatkan ijin dari Menteri Keuangan guna
memberikan layanan jasa akuntan publik di Indonesia. Ketentuan ini telah diatur didalam UU No 5 th
2011 tentang Akuntan Publik dan juga Permenkeu No 17/PMK01/2008 mengenai Jasa Akuntan Publik.
Seorang Akuntan harus menjadi anggota Institut Akuntan Publik Indonesia sebagai asosiasi profesi
profesi akuntan publik yang telah diakui oleh pemerintah agar bisa mengaudit laporan keuangan.

Standar Pelaporan Akuntan Publik

 Laporan wajib menyatakan, apakah suatu laporan keuangan yang diperiksa sesuai dengan
prinsip akuntansi keuangan yang berlaku umum.

 Pengunkapan informasi pada laporan keuangan harus dipandang memadai, kecuali jika
dinyatakan lain didalam lporan auditor.
 Laporan harus menyatakan dan menunjukkan apabila ada ketidak-konsistenan dalam
menerapkan prinsip akuntansi didalam penyusunan sebuah laporan keuangan pada periode
yang sedang berjalan yang dibandingkan periode terdahulu

 Laporan audit harus terdapat suatu pernyataan pendapat tentang laporan yang diperiksa secara
menyeluruh. apabila tidak memberikan pendapat atas laporan keuangan, maka alasan tidak
memberikan pendapat itu harus disertakan. Laporan auditor juga harus terdapat petunjuk jelas
mengenai sifat pekerjaan audit yang dijalankan/dilaksanakan apabila ada dan tingkatan
tanggung jawab yang dimiliki/dipikul oleh auditor.

Peranan Akuntan Publik

Berikut beberapa peranan seorang akuntan publik

 Mengendalikan serta mengarahkan dengan efektif sumber daya yang dimiliki perusahaan.

 Memberikan keputusan yang terkait dengan penggunaan sumber daya termasuk didalamnya
mengidentifikasi bidang keputsuan rumit serta penetapan tujuuan dan sasaran entitas.

 Memberikan laporan atas kepemilikan sumber daya yang dimiliki/dikuasai oleh


entitas/organisasi.

Nah sekian dulu ya sekilas tentang Akuntan Publik, semoga bisa memberikan gambaran dan bermanfaat

Artikel Terkait:

ofesi akuntansi

 Siapa Auditor Itu ?

 Contoh Kasus Etika Profesi Akuntansi

 Profesi Akuntan Pendidik

 Akuntan Pemerintah itu Seperti Ini

dit

 Siapa Auditor Itu ?

 Etika Profesi Akuntansi

 Kantor Akuntan Publik di Indonesia

 Pengertian Audit

Diposkan oleh Eka Nicho


Email ThisBlogThis!Share to TwitterShare to FacebookShare to Pinterest

Label: audit, profesi akuntansi


8 comments:

1.

DJ Site17 September 2014 at 10:33

Berarti perannya si akuntan publik atau auditor ini cukup penting dong ya sebagai pihak
independent yg ngaudit laporan keuangan perusahan2... nggak kebayang klo si empunya
perusahaan main percaya2 aja sama manajemennya dan nggak ngelakuin audit keuangan,
klo pihak manajemennya jujur klo nggak wah bisa gulung tiker tuh perusahaan
hahaha... :)

Reply

Replies

1.

gedung1218 September 2014 at 15:48

hahaha iya mas


nanti malah kena kudeta sama si manajemen..
lha yang lebih tau dapur dan racikan perusahaan kan manajemen

owner taunya cuma pengen terima duit terus... hohooho

Reply

2.

Trisna Winda Pratwi23 May 2016 at 06:36

akuntan publik itu yang memeriksa laoran keuangan perusahaan,,, jadi apakah sama
dengan OJK yang memeriksa laporan keuanagan bank?...

Reply

Replies

1.

Eka Nicho4 June 2016 at 13:30

BEDA

yang memeriksa laporan keuangan bank ya tetap akuntan publik a.k.a auditor

OJK adalah regulator , wasit, yang membuat aturan dan mengawasi kegiatan
yang ada pada industri keuangan

Reply
3.

pewangi ruangan10 August 2016 at 08:49

bermanfaat.....

Reply

4.

Riani Dewi21 October 2016 at 15:08

Mau tanya,, mengapa tidak semua akuntan publik dapat mengaudit perusahaan?

Reply

Replies

1.

Eka Nicho27 October 2016 at 15:58

lho kata siapa mbak ?

Reply

5.

rachman futhu31 October 2016 at 22:48

sebutkan dan jelaskan tentang indepedensi bagi akuntan publik. mau infonya dong thx

Reply

Load more...

Thanks for coming, kritik dan sarannya kami tunggu, berkomentarlah dengan sopan | Mohon
maaf apabila komentar atau pertanyaan yang tidak terjawab karena keterbatasan waktu dan ilmu
| Jika artikel ini bermanfaat, silahkan dishare

Newer Post Older Post Home

Subscribe to: Post Comments (Atom)

Cari Artikel Disini

About Me

Eka Nicho
halloo.... i'm nicho

im writer at akuntansi

i love krasak pppfffttt

View my complete profile

Sering Dibaca

 Ini 4 Fungsi Manajemen dan Pembahasannya

 Penyusutan Metode Garis Lurus | Straight Line Method

 PENGERTIAN MANAJEMEN, Ini Penjelasannya !

 Contoh Soal Perhitungan Harga Pokok Penjualan Usaha Dagang

 Laporan Laba Rugi + Contoh

 Kas Kecil Metode Impress | Contoh Soal Metode Impress

Follow by Email

Blog Archive

 ► 2015 (99)

 ▼ 2014 (29)

o ► December (3)

o ► November (14)

o ► October (8)

o ▼ September (3)

 Sekilas Akuntansi Perpajakan (Tax Accounting)

 Pengertian Internal Audit

 Akuntan Publik, Apa Itu?

o ► August (1)

 ► 2010 (2)

Categories

 Aktiva

 Aktiva Lancar
 Aktiva Tetap

 Aktiva Tidak Berwujud

 Akuntansi

 Akuntansi Biaya

 akuntansi keuangan

 Akuntansi Manajemen

 Akuntansi Perpajakan

 Artikel

 audit

 Harga Pokok Penjualan

 Kas

 Laporan Keuangan

 Manajemen

 Manajemen Keuangan

 Manajemen Operasional

 Manajemen Pemasaran

 Manajemen Proyek

 Manajemen Strategi

 Manajemen Sumber Daya Manusia

 Pajak

 penggabungan usaha

 Penyusutan

 profesi akuntansi

 Siklus Akuntansi

nicho. Powered by Blogger.


Romadhonisp's Blog
Just another WordPress.com weblog
« Jurnal Akuntansi
Audit Internal »

Profesi Akuntan Publik


Profesi Akuntan Publik

Timbul dan berkembangnya profesi akuntan publik di suatu negara adalah sejalan dengan
berkembangnya perusahaan dan berbagai bentuk badan hukum perusahaan di negara tersebut.
Jika perusahaan-perusahaan di suatu negara berkembang sedemikian rupa sehingga tidak hanya
memerlukan modal dari pemiliknya, namun mulai memerlukan modal dari kreditur, dan jika
timbul berbagai perusahaan berbentuk badan hukum perseroan terbatas yang modalnya berasal
dari masyarakat, jasa akuntan publik mulai diperlukan dan berkembang. Dari profesi akuntan
publik inilah masyarakat kreditur dan investor mengharapkan penilaian yang bebas tidak
memihak terhadap informasi yang disajikan dalam laporan keuangan oleh manajemen
perusahaan.

Profesi akuntan publik menghasilkan berbagai jasa bagi masyarakat, yaitu jasa assurance, jasa
atestasi, dan jasa nonassurance. Jasa assurance adalah jasa profesional independen yang
meningkatkan mutu informasi bagi pengambil keputusan. Jasa atestasi terdiri dari audit,
pemeriksaan (examination), review, dan prosedur yang disepakati (agreed upon procedure). Jasa
atestasi adalah suatu pernyataan pendapat, pertimbangan orang yang independen dan kompeten
tentang apakah asersi suatu entitas sesuai dalam semua hal yang material, dengan kriteria yang
telah ditetapkan. Jasa nonassurance adalah jasa yang dihasilkan oleh akuntan publik yang di
dalamnya ia tidak memberikan suatu pendapat, keyakinan negatif, ringkasan temuan, atau
bentuk lain keyakinan. Contoh jasa nonassurance yang dihasilkan oleh profesi akuntan publik
adalah jasa kompilasi, jasa perpajakan, jasa konsultasi.

Secara umum auditing adalah suatu proses sistematik untuk memperoleh dan mengevaluasi
bukti secara objektif mengenai pernyataan tentang kejadian ekonomi, dengan tujuan untuk
menetapkan tingkat kesesuaian antara pernyataan tersebut dengan kriteria yang telah ditetapkan,
serta penyampaian hasil-hasilnya kepada pemakai yang berkepentingan. Ditinjau dari sudut
auditor independen, auditing adalah pemeriksaan secara objektif atas laporan keuangan suatu
perusahaan atau organisasi yang lain dengan, tujuan untuk menentukan apakah laporan
keuangan tersebut menyajikan secara wajar keadaan keuangan dan hasil usaha perusahaan atau
organisasi tersebut.
Profesi akuntan publik bertanggung jawab untuk menaikkan tingkat keandalan laporan keuangan
perusahaan-perusahaan, sehingga masyarakat keuangan memperoleh informasi keuangan yang
andal sebagai dasar untuk memutuskan alokasi sumber-sumber ekonomi.
Laporan Audit

Laporan audit merupakan alat yang digunakan oleh auditor untuk mengkomunikasikan hasil
auditnya kepada masyarakat. Oleh karena itu, makna setiap kalimat yang tercantum dalam
laporan audit baku dapat digunakan untuk mengenal secara umum profesi akuntan publik.

Laporan audit baku terdiri dari tiga paragraf, yaitu paragraf pengantar, paragraf lingkup, dan
paragraf pendapat. Paragraf pengantar berisi objek yang diaudit oleh auditor dan penjelasan
tanggung jawab manajemen dan tanggung jawab auditor. Paragraf lingkup berisi pernyataan
ringkas mengenai lingkup audit yang dilaksanakan oleh auditor, dan paragraf pendapat berisi
pernyataan ringkas mengenai pendapat auditor tentang kewajaran laporan keuangan auditan.

Kalimat pertama paragraf pengantar yang berbunyi “Kami telah mengaudit neraca PT X tanggal
31 Desember 20X2 dan 20X1 serta laporan laba-rugi, laporan ekuitas, serta laporan arus kas
untuk tahun yang terakhir pada tanggal-tanggal tersebut” berisi tiga hal penting berikut ini; (1)
Auditor memberikan pendapat atas laporan keuangan setelah ia melakukan audit atas laporan
keuangan tersebut, (2) Objek yang diaudit oleh auditor bukanlah catatan akuntansi melainkan
laporan keuangan kliennya, yang meliputi neraca, laporan laba-rugi, laporan ekuitas, laporan
arus kas.

Kalimat kedua dan ketiga, paragraf pengantar berbunyi “Laporan keuangan adalah tanggung
jawab manajemen perusahaan. Tanggung jawab kami terletak pada pernyataan pendapat atas
laporan keuangan berdasarkan audit kami”. Tanggung jawab atas kewajaran laporan keuangan
terletak di tangan manajemen, bukan di tangan auditor.

Paragraf lingkup berisi pernyataan auditor bahwa auditnya dilaksanakan berdasarkan standar
auditing yang ditetapkan oleh organisasi profesi akuntan dan beberapa penjelasan tambahan
tentang standar auditing tersebut. Di samping itu, paragraf lingkup juga berisi suatu pernyataan
keyakinan bahwa audit yang dilaksanakan berdasarkan standar auditing tersebut memberikan
dasar yang memadai bagi auditor untuk memberikan pendapat atas laporan keuangan auditan.

Kalimat pertama dalam paragraf lingkup laporan audit baku berbunyi, “Kami melaksanakan
audit berdasarkan standar auditing yang ditetapkan Ikatan Akuntan Indonesia”. Dalam kalimat
ini auditor menyatakan bahwa audit atas laporan keuangan yang telah dilaksanakan bukan
sembarang audit, melainkan audit yang dilaksanakan berdasarkan standar auditing yang
ditetapkan oleh organisasi profesi auditor, yaitu Ikatan Akuntan Indonesia. Di samping itu,
kalimat kedua dalam paragraf lingkup tersebut menyampaikan pesan bahwa:

1. dalam perikatan umum, auditor melaksanakan auditnya atas dasar pengujian, bukan atas
-dasar perneriksaan terhadap seluruh bukti;

2. pemahaman yang memadai atas pengendalian intern merupakan dasar untuk menentukan
jenis dan lingkup pengujian yang dilakukan dalam audit;

3. lingkup pengujian dan pemilihan prosedur audit ditentukan oleh pertimbangan auditor atas
dasar pengalamannya;

4. dalam auditnya, auditor tidak hanya melakukan pengujian terbatas pada catatan akuntansi
klien, namun juga menempuh prosedur audit lainnya yang dipandang perlu oleh auditor.

Paragraf pendapat digunakan oleh auditor untuk menyatakan pendapatnya atas kewajaran
laporan keuangan auditan, berdasarkan kriteria prinsip akuntansi berterima umum di Indonesia
dan konsistensi penerapan prinsip akuntansi tersebut dalam tahun yang diaudit dibanding dengan
penerapan prinsip akuntansi tersebut dalam tahun sebelumnya. Ada empat kemungkinan
pernyataan pendapat auditor, yaitu:
1. auditor menyatakan pendapat wajar tanpa pengecualian (unqualified opinion);

2. auditor menyatakan pendapat wajar dengan pengecualian (qualified opinion;

3. auditor menyatakan pendapat tidak wajar (adverse opinion);

4. auditor menyatakan tidak memberikan pendapat (disclaimer of opinion atau no opinion).

Standar umum mengatur persyaratan pribadi auditor. Kelompok standar ini mengatur keahlian
dan pelatihan teknis yang harus dipenuhi agar seseorang memenuhi syarat untuk melakukan
auditing, sikap mental independen yang harus dipertahankan oleh auditor dalam segala hal yang
bersangkutan dengan pelaksanaan perikatannya, dan keharusan auditor menggunakan kemahiran
profesionalnya dengan cermat dan seksama.

Ada tiga tipe auditor menurut lingkungan pekerjaan auditing, yaitu auditor independen, auditor
pemerintah, dan auditor intern. Auditor independen adalah auditor profesional yang menjual
jasanya kepada masyarakat umum, terutama dalam bidang audit atas laporan keuangan yang
disajikan oleh kliennya. Auditor pemerintah adalah auditor profesional yang bekerja di instansi
pemerintah yang tugas pokoknya melakukan audit atas pertanggungjawaban keuangan yang
disajikan oleh unit-unit organisasi dalam pemerintahan atau pertanggungjawaban keuangan yang
ditujukan kepada pemerintah. Auditor intern adalah auditor yang bekerja dalam perusahaan
(perusahaan negara maupun perusahaan swasta) yang tugas pokoknya adalah menentukan
apakah kebijakan dan prosedur yang ditetapkan oleh manajemen puncak telah dipatuhi,
menentukan baik atau tidaknya penjagaan terhadap kekayaan organisasi, menentukan efisiensi
dan efektivitas prosedur kegiatan organisasi, serta menentukan keandalan informasi yang
dihasilkan oleh berbagai bagian organisasi.

Ada tiga tipe auditing, yaitu audit laporan keuangan, audit kepatuhan, dan audit operasional.

Tipe Audit dan Auditor

Ada tiga tipe auditing, yaitu audit laporan keuangan, audit kepatuhan, dan audit operasional.
Audit laporan keuangan adalah audit yang dilakukan oleh auditor independen terhadap laporan
keuangan yang disajikan oleh kliennya untuk menyatakan pendapat mengenai kewajaran laporan
keuangan tersebut. Audit kepatuhan adalah audit yang tujuannya untuk menentukan kepatuhan
entitas yang diaudit terhadap kondisi atau peraturan tertentu. Audit operasional merupakan
review secara sistematik atas kegiatan organisasi, atau bagian daripadanya, dengan tujuan untuk;
(1) mengevaluasi kinerja, (2) mengidentifikasi kesempatan untuk peningkatan, (3) membuat
rekomendasi untuk perbaikan atau tindakan lebih lanjut

Ada tiga tipe auditor menurut lingkungan pekerjaan auditing, yaitu auditor independen, auditor
pemerintah, dan auditor intern. Auditor independen adalah auditor profesional yang
menyediakan jasanya kepada masyarakat umum, terutama dalam bidang audit atas laporan
keuangan yang disajikan oleh kliennya. Auditor pemerintah adalah auditor profesional yang
bekerja di instansi pemerintah, yang tugas pokoknya melakukan audit atas pertanggungjawaban
keuangan yang disajikan oleh unit-unit organisasi dalam pemerintahan atau pertanggungjawaban
keuangan yang ditujukan kepada pemerintah. Auditor intern adalah auditor yang bekerja dalam
perusahaan (perusahaan negara maupun perusahaan swasta), yang tugas pokoknya adalah
menentukan apakah kebijakan dan prosedur yang ditetapkan oleh manajemen puncak telah
dipatuhi, menentukan baik atau tidaknya penjagaan terhadap kekayaan organisasi, menentukan
efisiensi dan efektivitas prosedur kegiatan organisasi, dan menentukan keandalan informasi yang
dihasilkan oleh berbagai bagian organisasi.

Etika Profesional Profesi Akuntan Publik


Setiap profesi yang menyediakan jasanya kepada masyarakat memerlukan kepercayaan dari
masyarakat yang dilayaninya. Kepercayaan masyarakat terhadap mutu jasa akuntan publik akan
menjadi lebih tinggi, jika profesi tersebut menerapkan standar mutu tinggi terhadap pelaksanaan
pekerjaan profesional yang dilakukan oleh anggota profesinya. Aturan Etika Kompartemen
Akuntan Publik merupakan etika profesional bagi akuntan yang berpraktik sebagai akuntan
publik Indonesia. Aturan Etika Kompartemen Akuntan Publik bersumber dari Prinsip Etika yang
ditetapkan oleh Ikatan Akuntan Indonesia. Dalam konggresnya tahun 1973, Ikatan Akuntan
Indonesia (IAI) untuk pertama kalinya menetapkan kode etik bagi profesi akuntan Indonesia,
kemudian disempurnakan dalam konggres IAI tahun 1981, 1986,1994, dan terakhir tahun 1998.
Etika profesional yang dikeluarkan oleh Ikatan Akuntan Indonesia dalam kongresnya tahun 1998
diberi nama Kode Etik Ikatan Akuntan Indonesia.

Akuntan publik adalah akuntan yang berpraktik dalam kantor akuntan publik, yang menyediakan
berbagai jenis jasa yang diatur dalam Standar Profesional Akuntan Publik, yaitu auditing,
atestasi, akuntansi dan review, dan jasa konsultansi. Auditor independen adalah akuntan publik
yang melaksanakan penugasan audit atas laporan keuangan historis yang menyediakan jasa audit
atas dasar standar auditing yang tercantum dalam Standar Profesional Akuntan Publik. Kode
Etik Ikatan Akuntan Indonesia dijabarkan ke dalam Etika Kompartemen Akuntan Publik untuk
mengatur perilaku akuntan yang menjadi anggota IAI yang berpraktik dalam profesi akuntan
publik.

Kode Etik IAI dibagi menjadi empat bagian berikut ini. (1) Prinsip Etika, (2) Aturan Etika, (3)
Interpretasi Aturan Etika, dan (4) Tanya dan Jawab. Aturan Etika Kompartemen Akuntan Publik
terdiri dari berikut ini.
100 Independensi, Integritas dan Objektivitas
200 Standar Umum dan Prinsip Akuntansi
300 Tanggung Jawab kepada Klien
400 Tanggung Jawab kepada, Rekan Seprofesi
500 Tanggung Jawab dan Praktik Lain

Iklan

Terkait

Akuntan Pendidik

Akuntansi Pemerintahan

International Financial Reporting Standards (IFRS)

This entry was posted on Oktober 18, 2010 at 4:29 pm and is filed under Uncategorized. You can follow any
responses to this entry through the RSS 2.0 feed. You can leave a response, or trackback from your own site.

Tinggalkan Balasan

Blog di WordPress.com.
Entries (RSS) and Comments (RSS).

 Ikuti


Tugas akuntan publik

Akuntan publik bertugas mengaudit umum atas laporan keuangan, pemeriksaan atas laporan keuangan
prospektif dan informasi performa keuangan juga mereview atas laporan keuangannya.
fungsi :
- Membuat keputusan yang berkaitan dengan penggunaan sumber daya yang terbatas termasuk
identifikasi bidang keputusan yang sulit dan penepatan tujuan juga sasaran perusahaan.
- Mengendalikan secara efektif sumber daya ekonomi dan sumber daya manusia yang ada pada
perusahaan
.- Menjaga dan melaporkan kepemilikan atas sumber daya yang dimiliki perusahaan.

Zzzzzzzzzzzzzzzzzzzzzzz

Ordinary Girl

Welcome to my blog :) Banyak info tentang Ilmu


pengetahuan dan lifestyle .. Semoga bermanfaat !

This is my blog .. Nama saya Reni Agustinah .. Saya kuliah di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi
Indonesia (STIESIA) Surabaya.. Semoga blog ini bisa bermanfaat bagi kita semua .. :)

 Mengenai Saya

Reni Agustinah
Nama : Reni Agustinah
Tempat / Tanggal Lahir : Lamongan / 26 Agustus 1992
Alamat : Gresik
FB : rhenrhen renni agoestinna

Lihat profil lengkapku

Archives
o ▼ 2013 (6)

 ► Juni (1)

 ▼ Maret (5)

 Hidup Sehat

 Perkembangan Teknologi

 Bentuk Hukum dan Kepemilikan Bisnis

 Sistematika dan Bagian - Bagian Tulisan Akademik/K...

 Akuntan Publik

Akuntan Publik
06.27 |

PENGERTIAN AKUNTAN PUBLIK

Akuntan publik adalah akuntan yang telah memperoleh izin dari menteri keuangan untuk
memberikan jasa akuntan publik (lihat di bawah) di Indonesia. Ketentuan mengenai akuntan publik di
Indonesia diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 5 tahun 2011 tentang Akuntan
Publik dan Peraturan Menteri Keuangan Nomor 17/PMK.01/2008 tentang Jasa Akuntan Publik. Setiap
akuntan publik wajib menjadi anggota Institut Akuntan Publik Indonesia (IAPI), asosiasi profesi yang
diakui oleh Pemerintah.

Akuntan Publik merupakan profesi yang beraktivitas utama dalam pekerjaan audit eksternal.
Audit harus dilakukan secara profesional oleh orang yang independen dan kompeten. Persyaratan
auditor, pekerjaan sampai laporannya diatur oleh standar audit. Standar audit tidak akan terlepas dari
etika, apalagi profesi akuntan publik adalah profesi yang memerlukan tingkat kepercayaan yang tinggi
dari publik. Standar audit ini berfungsi sebagai pijakan akuntan publik dalam merencanakan, melakukan
aktivitas dan melaporkan hasil pekerjaannya. Sehingga dengan dipakainya standar audit, hal yang
dilarang dapat dihindari oleh akuntan publik, sedangkan hal yang diwajibkan dapat dilaksanakan dengan
baik.

Akuntan publik juga dapat merupakan akuntan yang menjalankan fungsi pemeriksaan secara
bebas/independen terhadap laporan keuangan perusahaan atau organisasi lain,serta memberikan jasa
kepada pihak-pihak yang memerlukan.

TUGAS-TUGAS AKUNTAN PUBLIK

1. melakukan pemeriksaan ( auditing )


2. memberikan jasa perpajakan ( tax servise )

3. memberikan jasa konsultasi manajemen ( management advisory service )

PERIZINAN AKUNTAN PUBLIK


Izin akuntan publik dikeluarkan oleh Menteri Keuangan dan berlaku selama 5 tahun (dapat
diperpanjang). Akuntan yang mengajukan permohonan untuk menjadi akuntan publik harus memenuhi
persyaratan sebagai berikut:

 Memiliki Sertifikat Tanda Lulus USAP yang sah yang diterbitkan oleh IAPI atau perguruan tinggi
terakreditasi oleh IAPI untuk menyelenggarakan pendidikan profesi akuntan publik.

 Apabila tanggal kelulusan USAP telah melewati masa 2 tahun, maka wajib menyerahkan bukti
telah mengikuti Pendidikan Profesional Berkelanjutan (PPL) paling sedikit 60 Satuan Kredit PPL
(SKP) dalam 2 tahun terakhir.

 Berpengalaman praktik di bidang audit umum atas laporan keuangan paling sedikit 1000 jam
dalam 5 tahun terakhir dan paling sedikit 500 (lima ratus) jam diantaranya memimpin dan/atau
mensupervisi perikatan audit umum, yang disahkan oleh Pemimpin/Pemimpin Rekan KAP.

 Berdomisili di wilayah Republik Indonesia yang dibuktikan dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP)
atau bukti lainnya.

 Memiliki Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).

 Tidak pernah dikenakan sanksi pencabutan izin akuntan publik.

 Tidak pernah dipidana yang telah mempunyai kekuatan hukum tetap karena melakukan tindak
pidana kejahatan yang diancam dengan pidana penjara 5 (lima) tahun atau lebih.

 Menjadi anggota IAPI.

 Tidak berada dalam pengampuan.

 Membuat Surat Permohonan, melengkapi formulir Permohonan Izin Akuntan Publik, membuat
surat pernyataan tidak merangkap jabatan

Sebagaimana dimaksud dalam Pasal 46, dan membuat surat pernyataan bermeterai cukup yang
menyatakan bahwa data persyaratan yang disampaikan adalah benar.
PERANAN AKUNTAN PUBLIK

1. Membuat keputusan yang berkaitan dengan penggunaan sumber daya yang terbatas termasuk
identifikasi bidang keputusan yang rumit dan penetapan tujuan serta sasaran organisasi.

2. Mengarahkan dan mengendalikan secara efektif sumber daya ekonomi dan sumber daya manusia yang
ada di dalam organisasi.

3. Menjaga dan melaporkan kepemilikan atas sumber daya yang dikuasai organisasi.

FUNGSI-FUNGSI AKUNTAN PUBLIK

Melihat Fungsi Umum Akuntansi Publik :

Menghadirkan informasi bagi para pengambil keputusan tentang kejadian-kejadian ekonomi


yang penting dan mendasar serta menyajikan atau membantu mempersiapkan informasi tentang
bagaimana cara mereka mengalokasikan sumber-sumber yang serba terbatas, seperti modal, tenaga
kerja, tanah dan bahan baku guna mencapai tujuan yang diinginkan oleh pemerintah.

Melihat Fungsi Khusus Akuntansi Publik :


1. Membuat perhitungan tentang layanan yang dicapai oleh pemerintah kemudian menilai apakah
pimpinan pemerintah telah melaksanakan tugas-tugas dan kewajiban yang telah ditugaskan
kepadanya oleh para pemilik.

2. Membantu mengamankan dan mengawasi semua hak dan kewajiban pemerintah, terlibih lagi
dari segi ukuran finansial.

3. Menyediakan informasi yang sangat berguna kepada para pihak yang berkepentingan seperti
pertumbuhan ekonomi suatu wilayah pertumbuhan pendidikan, pertumbuhan pendapatan per
kapita dan lain sebagainya.

4. Melihat efektivitas dan efisiensi kinerja ekseklusif di dalam melaksanakan tugas dan
kewajibannya.

Diposkan oleh Reni Agustinah

0 komentar:

Poskan Komentar
Posting Lebih Baru Beranda

Copyright 2010 Ordinary Girl.All rights reserved. Powered by Blogger


Umbrellas, SharePoint Server. Designed by Dedicated Servers. WordPress themes by
TemplateMonster.com.

 Beranda

 About

fakhrifikar
Just another WordPress.com site
« Cara Membuat Artikel
etika profesi akuntansi »

Akuntan Publik
Oktober 3, 2012 //
0
Akuntan Publik adalah akuntan yang memperoleh izin dari mentri keuangan untuk memberikan
jasa akuntan publik diindonesia. Ketentuan mengenai akuntan public diindonesia diatur dalam
peraturan mentri keuangan nomor 17/PMK.01/2008 tentang jasa akuntan publik. Setiap akuntan
publik wajib menjadi anggota Institut Akuntan Publik Indonesia (IAPI), asosiasi profesi
yangdiakui oleh pemerintah.

Akuntan publik memiliki tugas pokok yang termasuk kedalam bidang jasa atestasi dan non
atestasi, yang termasuk kedalam jasa atestasi adalah akuntan public yang bertugas mengaudit
umum atas laporan keuangan, pemeriksaan atas laporan keuangan prospektif dan informasi
performa keuangan juga mereview atas laporan keuangannya. Dan jasa non astetasi adalah
akuntan publik yang bertugas penghitungan keuangan,manajemen, konsultasi, kompilasi dan
perpajakan. Dilihat dari fungsi umumnya pada akuntan publik adalah akuntan public dapat
memberikan informasi bagi para pengambil keputusan tentang peristiwa ekonomi yang penting
dan mendasar, selain itu juga menyediakan informasi tentang bagaimana caraya ntuk
mengalokasikan sumber-sumber yang terbatas, contohnya tenaga kerja, modal, dan bahan baku
untuk mencapai tujuan yang diinginkan oleh pemerintah.

Akuntan publik sangatlah banyak diminati oleh orang-orang yang memiliki latar belakang
berpendidikan akuntansi maupun ekonomi manajemen, namun tidak semua orang-orang bisa
menempati sebagai akuntan publik karna pada akuntan publik memiliki peranan yang tidak
semua orang menyanggupinya, peran pada akuntan publik adalah :

– Membuat keputusan yang berkaitan dengan penggunaan sumber daya yang terbatas
termasuk identifikasi bidang keputusan yang sulit dan penepatan tujuan juga sasaran perusahaan.

– Mengendalikan secara efektif sumber daya ekonomi dan sumber daya manusia yang ada
pada perusahaan.

– Menjaga dan melaporkan kepemilikan atas sumber daya yang dimiliki perusahaan.

Selain memiliki peranan penting, akuntan publik pun agar dapat menjalankan profesinya maka
akuntan publik pun harus lulus dalam Ujian Sertifikasi Akuntan Publik (USAP) dan setelah lulus
berhak memperoleh sertifikat akuntan publik, dan sertifikat tersebut adalah salah satu
persyaratan untuk mendapatkan izin praktik sebagain akuntan publik yang diberikan oleh mentri
keuangan.

Akuntan publik memiliki kantor yang bernama Kantor Akuntan Publik (KAP) yang merupakan
lembaga usaha yang telah mendapatlan izin dari mentri keuangan sebagai penempatan pada
akuntan publik dalam menjalankan profesinya. Dalam penggunaaan nama pada KAP yang
berbentuk usaha perseorangan dapat menggunakan nama akuntan publik yang bersangkutan dan
jika KAP yang berbentuk persekutuan dapat menggunakan nama seorang akuntan publik
ataupun lebih dari seorang akuntan publik yang biasa digunakan adalah “Rekan Akuntan Publik”
dan yang terpenting dalam penggunaan nama KAP sangat tidak dianjurkan menggunakan
singkatan atau penggalan nama dari akuntan publik tersebut.

Iklan

Share this:

 Twitter

 Facebook

Memuat...
Terkait

Pelanggaran kode etik dalam masalah perpajakan dan laporan keuangan terhadap PT. Sejahtera

kasus pelanggaran kode etik akuntan

Tugas Softskill

Kategori Uncategorized

0 Comments Post your own or leave a trackback: Trackback URL

Tinggalkan Balasan

Blog di WordPress.com.
Back to the top

 Ikuti

You might also like