You are on page 1of 23

PROGRAM KERJA

KEPALA MADRASAH
TAHUN PELAJARAN 2015/2016

MADRASAH TSANAWIYAH AL-ARIF GEMPOL

2015
KATA PENGANTAR

Alhamdulillah, puji syukur penyusun panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah
memberikan taufiq, hidayah, dan ‘inayahnya kepada penyusun sehingga Program Kerja Kepala
Madrasah ini dapat terselesaikan dengan baik. Shalawat dan salam kepada junjungan alam Nabi
Besar Muhammad SAW yang selalu membimbing umatnya ke jalan yang lurus.
Program Kerja Kepala Madrasah Tsanawiyah Al-Arif Tahun Pelajaran 2015/2016 ini disusun untuk
digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan pendidikan dalam menentukan berbagai kebijakan
dan kegiatan belajar mengajar agar terencana, terarah dan tepat tujuan yang akan dicapai.

Program kerja ini digunakan sebagai salah satu upaya komunikasi dan sosialisasi kepada dewan
guru pada Madrasah Tsanawiyah Al-Arif serta menyajikan informasi esensial mengenai visi, misi,
dan tujuan madrasah serta informasi penting tentang Madrasah Tsanawiyah Al-Arif.

Pada kesempatan ini kami mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Pimpinan
Yayasan Al-Arif, Wakil Kepala Madrasah, Staf Tata Usaha dan Para Dewan Guru Madrasah
Tsanawiyah Al-Arif serta semua pihak yang telah banyak memberikan masukan, arahan serta
petunjuk sehingga program ini dapat diselesaikan tepat pada waktunya.

Akhirnya, penyusun menyadari sepenuhnya bahwa dalam penyusunan Program Kerja Kepala
Madrasah ini masih jauh dari apa yang diharapkan. Untuk itu kritik dan saran dari pembaca sangat
diharapkan.

Gempol, 07 Juli 2015

Kepala Madrasah,

Syaiful Anam,S.Pd
DAFTAR ISI

HALAMAN

KATA PENGANTAR........................................................................................... i

DAFTAR ISI.......................................................................................................... ii

BAB I PENDAHULUAN

1. Latar Belakang............................................................................. 1

2. Dasar.............................................................................................. 1

3. Tujuan ........................................................................................... 1

4. Sasaran......................................................................................... 1

5. Visi, Misi, dan Tujuan Madrasah............................................... 2

6. Ruang Lingkup ........................................................................... 2

BAB II PROGRAM KERJA TAHUN PELAJARAN 2013/2014

1. Kepala Madrasah Bertanggung Jawab Atas.......................... 3

2. Umum............................................................................................ 4

3. Kurikulum..................................................................................... 5

4. Kesiswaan ................................................................................... 5

5. Ketenagaan ................................................................................. 5

6. Sarana Prasarana ...................................................................... 5

7. Keuangan .................................................................................... 5

8. Ketata Usahaan .......................................................................... 5

9. Hubungan Masyarakat .............................................................. 6

10. Supervisi ...................................................................................... 6


BAB III JADWAL KEGIATAN KEPALA MADRASAH DALAM

BENTUK MATRIX TAHUN PELAJARAN 2015/2016............... 7

BAB IV TUGAS DAN FUNGSI PENGELOLA MADRASAH

TAHUN PELAJARAN 2015/2016.................................................. 10

A. Kepala Madrasah ....................................................................... 10

B. Wakil Kepala Madrasah Bidang Umum.................................. 10

C. Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum ........................... 10

D. Wakil Kepala Madrasah Bidang Kesiswaan ......................... 11

E. Wakil Kepala Madrasah Bidang Sarana Dan Prasarana .... 11

F. Wakil Kepala Madrasah Hubungan Masyarakat .................. 11

G. Wali Kelas..................................................................................... 12

H. Guru Mata Pelajaran .................................................................. 13

I. Koodinator Bimbingan dan Konseling.................................... 13

J. Koordinator Perpustakaan......................................................... 13

K. Koordinator Laboratorium ......................................................... 14

L. Guru Piket..................................................................................... 14

M. Kepala Tata Usaha ..................................................................... 15

P E N U T U P ..................................................................................................... 16
BAB I
PENDAHULUAN

1. Latar Belakang
Pasal 3 UU No. 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional, menyatakan bahwa
Pendidikan Nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban
bangsa yang bermartabat, dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa bertujuan untuk
mengembangkan potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertaqwa kepada
Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri dan menjadi warga
Negara yang demokratis serta bertanggung jawab.
Sehubungan dengan itu, sekolah/madrasah merupakan ujung tombak untuk melaksanakan
fungsi dan mencapai tujuan pendidikan nasional, di samping itu mengingat luasnya wilayah Negara
Kesatuan Republik Indonesia dengan kondisi dan situasi yang berbeda, maka akhirnya setiap
sekolah/madrasah perlu memiliki visi, misi dan tujuan.
Adapun Visi dan Misi dan Tujuan Madrasah Tsanawiyah Al-Arif adalah sebagai berikut :
Visi
Perkembangan dan tantangan masa depan seperti: perkembangan ilmu pengetahuan dan
teknologi; globalisasi yang sangat cepat; era informasi dan komunikasi; serta berubahnya kesadaran
masyarakat dan orang tua terhadap pendidikan memicu madrasah untuk merespon tantangan
sekaligus peluang itu. Madrasah Tsanawiyah Al-Arif sebagai salah satu lembaga pendidikan
memiliki tanggung jawab moral yang menggambarkan profil madrasah yang diinginkan di masa
datang yang diwujudkan dalam Visi Madrasah sebagai berikut: Terwujudnya Peserta Didik Yang
Berpengetahuan Agama Islam, Berteknologi Tepat Guna, Cerdas, Terampil Dan Berakhlakul Karimah.
Indikator-indikatornya adalah:

1. Kualitas dalam keimanan dan ketaqwaan terhadap Allah SWT


2. Kualitas dalam amaliah islam
3. Kualitas dalam pengelolaan dan pelayanan pendidikan
4. Menghasilkan lulusan yang berakhlak mulia dalam hubungannya dengan Allah SWT dan
sesama manusia
Misi:

a. Meningkatkan keimanan dan Ketaqwaan kepada Alloh SWT.


b. Membimbing insan muttaqin, berhaluan ahlussunnah waljama’ah
c. Melaksanakan pembelajaran dan bimbingan secara efektif, sehingga setiap siswa dapat
berkembang secara optimal
d. Menciptakan lingkungan madrasah yang aman, sehat, bersih dan indah.
3. Tujuan MTs. Al – Arif Gempol

MTs Al – Arif Gempol berusaha untuk mencapai tujuan:

1. Menjalakan ajaran agama islam dengan ikhlas dan bertanggung jawab dalam kehidupan
madrasah dan di masyarakat
2. Meningkatkan kuantitas dan kualitas sikap dan praktik kegiatan serta amaliah islam.
3. Meningkatkan mutu SDM siswa-siswi Al-Arif Gempol sesuai dengan standar mutu
pendidikan.
4. Meningkat kepedulian dan kesadaran warga madrasah terhadap keamanan, kebersihan dan
keindahan lingkungan madrasah.

Untuk mencapai visi, misi dan tujuan Madrasah seperti yang dipaparkan di atas, maka
diperlukan Program Kerja Tahunan Madrasah.

A. Dasar
1. UU No. 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.
2. UU No. 22 tahun 1999 tentang Pemerintah Daerah.
3. UU No. 39 tahun 1992 tentang peran serta masyarakat dalam pembangunan nasional.
4. Keputusan Mendiknas No. 044/V/2002 tentang dewan pendidikan dan komite sekolah.
5. Peraturan Daerah Kota Mataram No. 17 tahun 2002 tentang program pembangunan daerah
2002 – 2006.
A Tujuan
Sebagai pedoman dalam pelaksanaan tugas Kepala Madrasah dengan jajarannya yang
bermitra dengan Komite Madrasah dan Pengurus Yayasan.
B Sasaran
1. Pengurus Yayasan
2. Komite Madrasah
3. Guru
4. Pegawai
5. Siswa
C Ruang Lingkup
1. Kurikulum
2. Kesiswaan
3. Ketenagaan
4. Sarana / Prasarana
BAB II
PROGRAM KERJA
TAHUN PELAJARAN 2015/2016

1. Kepala Madrasah Bertanggung Jawab Atas :


a. Penyelenggaraan Program Madrasah (Kerja Madrasah)
1. Penyusuanan Program Kerja Madrasah.
2. Pengaturan Proses Belajar Mengajar, Pelaksanaan Penilaian Proses dan hasil Belajar serta
Bimbingan dan Konseling.
b. Pembinaan Kesiswaan.
c. Pelaksanaan bimbingan dan penilaian guru dan tenaga kependidikan lainnya.
d. Penyelenggaraan Administrasi Madrasah meliputi Administrasi ketenagaan, keuangan,
kesiswaan, perlengkapan dan kurikulum.
e. Pelaksanaan hubungan Madrasah dengan lingkungan atau masyarakat, kepala Madrasah
Tsanawiyah Al-Arif bertanggung jawab atas penyelenggaraan Madrasah kepada Menteri
Agama melalui Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Mataram dan Kepala Kantor Wilayah
Kementerian Agama Provinsi Nusa Tenggara Barat.
Dalam menjalankan tugas sehari – hari Kepala Madrasah dibantu oleh Wakil Kepala Madrasah,
Guru, Pegawai Tata Usaha dan Tenaga Kependidikan lainnya.
Agar Kegiatan Kepala Madrasah dapat mencapai sarana diperlukan adanya jadwal kerja
yang meliputi :

1. Kegiatan Harian :
a) Memeriksa daftar hadir guru, pegawai dan absen siswa
b) Memeriksa program pembelajaran pada satuan pelajaran
c) Menyelesaikan surat-surat dan menerima tamu
d) Berupaya mengatasi hambatan yang timbul dalam Proses KBM
2. Kegiatan Mingguan :
a) Imtaq setiap hari Jum’at
b) Pengajian Umum setiap hari dari jam 07.00 s.d. 08.00 kecuali hari Jum’at
c) Kegiatan Pengajian Diniyah setiap hari pada malam hari
d) Memeriksa agenda acara/surat
e) Memeriksa keuangan Madrasah
f) Mengadakan rapat Koordinasi dengan Wakamad/Wali Kelas
g) Kegiatan lain-lain yang memerlukan penyelesaian
3. Kegiatan Bulanan :
a) Menyelesaikan urusan gaji/honorarium dan laporan bulanan
b) Melaksanakan pemeriksaan secara umum, seperti buku Kas, daftar hadir, persiapan mengajar/
administrasi Guru
c) Evaluasi bulanan terhadap kegiatan yang sudah/belum dilaksanakan.
4. Kegiatan Semester :
a) Persiapan/ pelaksanaan ulangan umum semester
b) Perbaikan sarana/prasarana yang memungkinkan
c) Mengontrol Kegiatan OSIS/OSIM
d) Mengontrol kegiatan pramuka dan ekstrakurikuler
e) Mengontrol pengisian leger, buku nilai dan buku raport
f) Mengadakan peninjauan terhadap pembagian tugas guru
g) Rapat berkala dengan orang tua wali dan Komite Madrasah.
5. Kegiatan Akhir Tahun :
a) Mengadakan evaluasi terhadap pelaksanaan KBM tahun ini, sebagai bahan pertimbangan
untuk menyusun Program tahun berikutnya
b) Persiapan/ Pelaksanaan Ujian Akhir (UN/US)
c) Kenaikan Kelas bagi Kelas VII
d) Penyusunan RAPBM untuk Tahun Pelajaran mendatang.
e) Mengadakan Evaluasai terhadap seluruh kegiatan/Program.
6. Kegiatan Awal Tahun Pelajaran :
a) Menetapkan rencana Kegiatan :
Ø Penerimaan Siswa Baru
Ø Kebutuhan pendidik dan tenaga kependidikan
Ø Pembagian tugas dan pembuatan jadwal mengajar
Ø Kelengkapan alat-alat, sarana/prasarana
Ø Mempelajari Kalender Pendidikan
Ø Kelengkapan Administrasi Guru
b) Rapat koordinasi dengan Komite Madrasah
c) Rapat Wali Siswa.
2. Umum
a. Pembuatan Program Kerja Tahunan
b. Fungsionalisasi Ruang Lingkup
c. Fungsionalisasi Ketenagaan
d. Rapat – Rapat
e. Upacara Sekolah
3. Kurikulum
a. Pembagian Tugas Mengajar/Menyusun Jadwal
b. Penyusunan Perangkat Pembelajaran
c. Penyajian /Pelaksanaan KBM
d. Evaluasi
e. Ulangan Harian, semester dan ujian akhir
f. Kenaikan Kelas/Pemilihan Program
g. Laporan Evaluasi
4. Kesiswaan
a. Penerimaan Siswa Baru
b. Penataran MOS
c. Bimbingan dan Konseling
d. Pembinaan Siswa
e. Kegiatan Ekstrakurikuler dan Ko-kurikuler
5. Ketenagaan
a. Peningkatan Profesi Guru/Karyawan
b. Pembinaan Mental/Spritual
c. Usaha Kesejahteraan Guru/Karyawan
d. Pengisian Angka Kredit
e. Laporan Ketenagaan
6. Sarana Prasarana
a. Inventaris Sarana dan Prasarana
b. Pengadaan Barang Inventaris
c. Pemeliaharaan Gedung / Rehab.
d. Laporan Inventaris
7. Keuangan
a. Pembuatan Daftar Gaji/Kesra
b. Pengolahan Iuran Komite / Sumbangan siswa
8. Ketata Usahaan
a. Administrasi Ketenagaan
b. Administrasi Siswa
c. Buku Induk
d. Buku Klaper
e. Buku Mutasi
f. Laporan Ketata Usahaan
g. Pengarsipan Surat Menyurat
9. Hubungan Masyarakat
a. Hubungan dengan stackholder Madrasah
b. Rapat dengan wali murid
c. Rapat Pengurus
d. Rapat Konsultasi dengan Yayasan
10. Supervisi
a. Pemeriksaan Kelengkapan perangkat pengajaran
b. Kunjungan Kelas
c. Pemeriksaan Sarana/Prasarana
d. Pemeriksaan Tata Usaha
e. Pemeriksaan Keuangan
BAB III
JADWAL KEGIATAN KEPALA MADRASAH
DALAM BENTUK MATRIX TAHUN PELAJARAN 2015/2016
S E M E S T E R
NO K E G I A T A N Ganjil Genap
7 8 9 10 11 12 1 2 3 4 5 6
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15
1 KEGIATAN HARIAN
1. Memeriksa daftar hadir tenaga pendidik dan
kependidikan
2. Mengatur dan memeriksa kegiatan 5K.
3. Memeriksa perangkat pengajaran dan persiapan
lainya yang menunjang proses belajar mengajar.
4. Menyelesaikan surat, angka kredit Guru.
5. Mengatasi hambatan terhadap berlangsungnya
proses mengajar
2 KEGIATAN MINGGUAN
1. Upacara bendera hari senin dan hari – hari besar
lainnya.
2. Memeriksa agenda dan menyelesaikan surat –
surat.
3. Memeriksa keuangan sekolah.
4. mengadakan rapat koordinasi dengan
WAKAMAD & Wali Kelas
3 KEGIATAN BULANAN
1. Pada Awal Bulan Dilakukan Kegiatan Rutin
Antara Lain :
a. Melaksanakan Penyelesaian Angsuran Gaji Guru
Dan Pegawai, Laporan Bulanan, Rencana
Keperluan Perlengkapan Kantor / Sekolah Dan
Rencana Belanja Bulanan.
b. Melaksanakan Pemerikasaan Umum Antara Lain
:
1. Buku Kelas
2. Daftar Hadir Guru / Pegawai
3. Kumpulan Bahan Evaluasi
4. Perangkat Pengajaran guru
5. Diagram Pencapaian Kurikulum.
6. Diagram Daya Serap Siswa.
7. Program Pengayaan DanBimbingan Konseling
c. Memberi petunjuk kepada guru – guru tentang
siswa yang perlu di perhatikan, kasus yang perlu
diketahui dalam rangka pembinaan kegiatan
siswa.
2. Pada akhir bulan diadakan kegiatan evaluasi
terhadap seluruh aktivitas Madrasah dan juga
kegiatan yang sudah atau belum dilaksanakan

4 KEGIATAN SEMESTER
1. Persiapan dan pelaksanaan Ulangan umum,
Mid test dan Semester.
2. Melaksanakan perbaikan pada sarana dan
prasarana yang memungkinkan.
3. Menyelenggarakan evaluasi kegiatan BK,
OSIM, Kegiatan Ekstra Kurikuler serta Ko
Kurikuler.
4. Menyelesaikan kegiatan Akhir semester :
a. Daftar Kelas.
b. Kumpulan Nilai / Leger.
c. Catatan siswa yang perlu mendapat perhatian
khusus.
d. Pengisian nilai semester.
e. Pembagian Raport
f. Pemanggilan orang tua siswa sejauh diperlukan
untuk berkonsultasi.
5. Melakukan peninjauan terhadap pembagian
tugas mengajar guru.
6. Rapat Evaluasi

5 KEGIATAN AKHIR TAHUN


1. Mengadakan evaluasi pelaksanaan KBM tahun
ini sebagai bahan pertimbangan untuk
menyususn program tahun berikutnya.
2. Mengadakan persiapan dan pelaksanaan
ulangan harian, Mid test, semester genap UN
dan UAS.
3. Mengadakan Kegiatan kenaikan kelas bagi
kelas VII
4. Menyelenggarakan penyusunan recana
keuangan tahun yang akan datang RAPBM.
5. Melaksanakan evaluasi terhadap seluruh
kegiatan / program.
6 KEGIATAN AWAL TAHUN
1. Menetapkan rencana kegiatan yang meliputi :
a. Penerimaan Siswa Baru
b. Menentukan kebutuhan pendidik dan tenaga
pendidik
c. Pembagian Tugas Pendidik dan tenaga
kependidikan
d. Pembuatan jadwal pelajaran
e. Kelengkapan alat-alat, sarana dan prasarana
f. Kalender pendidikan
g. Kelengkapan administrasi guru
6. Rapat koordinasi bersama stakeholders madrasah.
BAB IV
TUGAS DAN FUNGSI PENGELOLA MADRASAH
TAHUN PELAJARAN 2015/2016

A. Kepala Madrasah
Kepala Madrasah secara umum bertugas:
1. Edukator
2. Manager
3. Administrator
4. Supervisor

B. Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum


Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum bertugas dan berfungsi membantu pelaksanaan tugas
Kepala Madrasah dalam kegiatan-kegiatan sebagai berikut :
1. Menyusun pembagian tugas guru dan jadwal pelajaran
2. Mengatur, menyusun program pengajaran (penjabaran dan penyesuaian kurikulum)
3. Mengatur pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler dan ko-kurikuler
4. Mengatur pelaksanaan program penilaian, kriteria kenaikan kelas, kelulusan dan laporan
KBM serta pembagian rapor dan STTB.
5. Mengatur, menyusun program pelalaksanaan ujian semester, MID tes dan ujian akhir.
6. Mengatur program pengayaan dan perbaikan.
7. Mengatur pemanfaatan lingkungan sebagai sumber belajar.
8. Mengatur pengembangan MGMP dan koordinator mata pelajaran.
9. Melakukan supervisi administrasi dan akademis.
10. Menyampaikan laporan kepada atasan baik secara lisan maupun tertulis.

C. Wakil Kepala Madrasah Bidang Kesiswaan


Wakil kepala Madrasah bidang kesiswaan bertugas dan berfungsi membantu Kepala Madrasah
dalam kegiatan-kegiatan sebagai berikut :
1. Membina dan mengkoordinir kegiatan OSIS/OSIM.
2. Menyusun dan mengawasi Tata Tertib Madrasah / Siswa
3. Melakukan pendataan siswa
4. Menyelenggarakan kegiatan yang dapat melahirkan kecerdasan, kebugaran dan keluhuran
budi pekerti.
5. Mengadakan persiapan / pelaksanaan Penerimaan Siswa Baru ( PSB )
6. Kerja sama dengan Waka Kurikulum mengatur kegiatan Ekstra dan Ko - Kurikuler
7. Kerja sama dengan Waka Kurikulum mengatur mutasi siswa.
8. Mengatur dan mengkoordinir kegiatan hari – hari besar keagamaan dan nasional
9. Melakukan koordinasi dengan WAKA yang lain.
10. Menyampaikan laporan kepada atasan baik lisan maupun tulisan

D. Wakil Kepala Madrasah Bidang Sarana dan Prasarana


Wakil Kepala Madrasah Bidang Sarana dan Prasarana bertugas dan berfungsi membantu Kepala
Madrasah dalam kegiatan-kegiatan sebagai berikut :
1. Mengkoordinasikan serta bertanggung jawab atas pemeliharaan dan pengembangan sarana
dan prasarana
2. Menginventaris sarana dan prasarana
3. Menyusun rencana anggaran biaya kegiatan pengadaan/perbaikan sarana dan prasarana
madrasah
4. Merencanakan kebutuhan sarana dan prasarana dalam KBM
5. Merencanakan program pengadaan yang berkaitan dengan kebutuhan KBM
6. Mengatur pemanfaatan sarana dan prasarana
7. Rawatan, perbaikan dan pengisian sarana dan prasarana yang menunjang KBM
8. Melakukan koordinasi dengan WAKA yang lain
9. Melakukan pendataan terhadap keadaan sarana dan prasarana ( kondisi baik, rusak ringan
dan rusak berat )
10. Menyampaikan laporan kepada atasan

E. Wakil Kepala Madrasah Bidang Hubungan Masyarakat


Wakil Kepala Madrasah bidan HUMAS bertugas dan berfungsi membantu Kepala Madrasah
dalam kegiatan-kegiatan sebagai berikut :
1. Mengupayakan hubungan yang baik dengan Pemerintah
2. Mengkoordinir pembentukan komite Madrasah
3. Mengkoordinir acara di dalam dan luar Madrasah
4. Mengatur dan mengembangkan hubungan dengan majelis madrasah, wali murid dan
masyarakat lingkungan madrasah serta instansi terkait.
5. Merencanakan penyelenggaraan bakti sosial, amal bakti serta karya wisata
6. Merencanakan dan melaksanakan pameran hasil pendidikan di madrasah
7. Merencanakan dan melaksanakan peringatan HBI dan HBN ( kerjasama dengan Waka
Kesiswaan)
8. Melakukan kerjasama dengan WAKA yang lain
9. Mengadakan rapat bersama wali murid
10. Menyampaikan laporan kepada atasan baik lisan maupun tulisan

F. Wali Kelas
Wali Kelas bertugas membantu Kepala Madrasah dalam melaksanakan kegiatan – kegiatan
sebagai berikut :
1. Pengelolaan kelas
2. Penyelenggaraan administrasi kelas meliputi :
a. Denah tempat duduk siswa
b. Papan absen siswa
c. Daftar pelajaran kelas
d. Daftar piket kelas
e. Buku absen siswa
f. Buku kegiatan belajar/buku kelas
3. Menyusun/pembuatan statistik bulanan kelas
4. Pengisian daftar kumpulan nilai/leger, pengisian dan pembagian raport
5. Pembuatan catatan khusus siswa dan mutasi siswa
6. Bertindak sebagai pembimbing pada kelas yang menjadi tanggung jawabnya
7. Membantu kelancaran pembayaran iuran komite Madrasahh dan lain-lain
8. Bertanggung jawab terhadap kebersihan serta keamanan kelas pada kelas binaannya
9. Mencatat kemajuan kelas
10. Menyampaikan laporan kepada atasan baik lisan maupun tulisan
G. Guru Mata Pelajaran :
Guru mata pelajaran bertanggung jawab kepada Kepala Madrasah melalui Waka
Kurikulum bertugas melaksanakan kegiatan belajar mengajar secara efektif dengan lingkup tugas
dan tanggung jawab sebagai berikut :
1. Membuat perangkat program pengajaran meliputi :
2. Melaksanakan kegiatan pembelajaran
3. Melaksanakan kegiatan penilaian KBM yang meliputi :
 Ulangan harian, mid semester
 Ulangan umum/semester
 Ujian Akhir serta melakukan evaluasi
4. Menyusun dan melaksanakan program perbaikan dan pengayaan
5. Melakukan evaluasi secara teratur sesuai pedoman yang ada
6. Mengisi buku nilai dan prestasi siswa
7. Melaksanakan kegiatan bimbingan
8. Membantu memelihara ketertiban kelas dan kedisiplinan siswa
9. Menumbuh kembangkan sikap menghargai estitika dan karya seni
10. Melaksanakan tugas tertentu di Madrasah
11. Menyampaikan laporan kepada atasan baik lisan maupun tulisan

H. Koordinator Bimbingan dan Konseling (BK)


Koordinator BK bertugas dan berfungsi membantu Kepala Madrasah dalam kegiatan-kegiatan
sebagai berikut :
1. Menyusun program dan pelaksanaan bimbingan dan konseling.
2. Melakukan
3. Berkoordinasi dengan wali kelas dan wali murid dalam mengatasi masalah siswa
4. Memberi layanan bimbingan kepada siswa baik bimbingan karir maupun
pemecahan masalah bagi siwa bermasalah serta memberi layanan dan bimbingan
kepada siswa dalam rangka :
a. lanjutan pendidikan
b. pengembangan diri
c. lapangan kerja yang sesuai
5. Mengamati tingkah laku siswa untuk melihat perubahan perilaku pada siswa
6. Mengadakan koordinasi dengan wali kelas serta WAKA yang lain
7. Menyampaikan laporan kepada atasan baik lisan maupun tulisan

I. Koordinator Perpustakaan :
Koordinator Perpustakaan bertugas dan berfungsi membantu Kamad dalam kegiatan sebagai
berikut:
1. Perencanaan pengadaan buku/bahan pustaka/media elektro
2. Penyusunan rencana pelayanan
3. Penyusunan rencana pengembangan
4. Pemeliharaan dan perbaikan buku – buku pustaka/media elektro
5. Investarisasi dan Administrasi buku – buku/bahan pustaka/media elektro
6. Menyusun tata tertib perpustakaan
7. Menyusun laporan secara berkala.

J. Koordinator Laboratorium
Laboratorium Komputer bertugas dan berfungsi membantu Kamad dalam kegiatan-kegiatan
sebagai berikut :
1. Menyusun program kerja laboratorium (tahun,semester)
2. Menyusun jadwal kegiatan praktek
3. Mengkoordinator pelaksanaan praktik
4. Merencanakan :
a. Kebutuhan
b. Pembiayaan
c. Pemeliharaan
d. Perbaikan
5. Menyusun laporan secara berkala

K. Guru Piket :
Guru piket bertanggung jawab kepada Waka Kurikulum mempunyai tugas melaksanakan
kegiatan memantau dan mengawasi Kegiatan Belajar Mengajar secara efektif dengan lingkup
tugas dan tanggung jawab. Sebagai berikut :
1. Mengkoordinir kegiatan kelas yang berlangsung pada saat bertugas (sesuai
jadwal) kelas, baik hadirnya guru dan suasana kelas.
2. Memeriksa absen guru
3. Mengatur waktu penrgantian jam pelajaran.
4. Menjaga keamanan dan ketertiban pada saat jam pelajaran sedang berlangsung
5. Mengisi jam pelajaran yang kosong
6. Melayani tamu
7. Mengawasi siswa pada saat istirahat dan selama proses KBM berlangsung
8. Mencatat semua kegiatan/kejadian selama proses KBM berlangsung
9. Melarang/mengijinkan siswa yang akan meninggalkan jam pelajaran tertentu
10. Mencatat siswa yang terlambat dan tidak masuk sekolah dalam buku piket
11. Mencatat guru yang terlambat dan tidak hadir dalam buku piket
12. Mengisi laporan piket dengan cermat
13. Melaporkan hal-hal yang dianggap perlu kepada Kepala Madrasah atau Wakil
Kepala Madrasah

L. Kepala Tata Usaha


Kepala Tata Usaha Madrasah mempunyai tugas melaksanakan ketatausahaan Madrasah dan
tanggung jawab Kepala Madrasah dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan sebagai berikut :
1. Menyusun program Kerja Tata Usaha Madrasah
2. Menyusun RPU (Rencana penggunaan Uang)
3. Mengelola Keuangan Madrasah dan Inventaris Madrasah
4. Pengurus Administrasi Ketenagaan dan Siswa
5. Menyelesaikan surat keluar dan masuk
6. Pembinaan dan Pengembangan Karir Pegawai Tata Usaha Madrasah
7. Penyusunan Administrasi Perlengkapan Madrasah
8. Penyajian Data/Statistik Madrasah
9. Menyimpan dan mengamankan dokumen Madrasah
10. Menyusun Laporan Pelaksanaan Kegiatan Pengurusan Ketata Usahaan secara berkala
BAB V
PENUTUP

Demikianlah Program Kerja Tahunan Madrasah Tahun Pelajaran


2015/2016 ini disusun sebagai landasan hukum untuk melaksanakan kegiatan rutin dan
pembangunan di Madrasah Tsanawiyah Al-Arif.
Harapan kami semoga Program Kerja Tahunan ini dapat terealisasi dengan baik, lancar
dan sukses serta bermanfaat bagi Madrasah dan seluruh warga masyarakat serta pihak - pihak
terkait demi terciptanya kualitas pendidikan yang lebih baik khususnya pada Madrasah
Tsanawiyah Al-Arif.
Ucapan terima kasih kami sampaikan kepada Pimpinan Yayasan, ketua komite, seluruh
tenaga pendidik dan kependidikan serta semua pihak yang telah membantu sehingga penyusunan
program tahunan ini terselesaikan.
Kritik dan saran juga kami harapkan untuk perbaikan dalam penyusunan program kerja
tahunan pada tahun berikutnya.
Akhirnya Semoga Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa melimpahkan petunjuk dan
bimbingan kepada kita semua. Amin.

Mengetahui, Gempol , 7 Juli 2015


Pimpinan Yayasan, Kepala Madrasah,

Drs. H. Sjaiful Achmad,M.MPd Syaiful Anam, S.Pd

You might also like