You are on page 1of 2

PEMERINTAH KABUPATEN KOTABARU

DINAS PENDIDIKAN
SDN 5 BAHARU SELATAN
Jalan Putri Jaleha Gg.Teluk Bayur

Ulangan Tengah Semester II


Bidang Study : Bahasa Indonesia Kelas : I (Satu)

Hari / Tanggal : Nama :

Bacalah teks berikut ini untuk menjawab soal nomor 1 sampai 5

Agnes dan Fitri berteman sejak kecil.


Rumah Agnes dan Fitri berdekatan.
Mereka sering bermain bersama.
Mereka juga sekolah di SD yang sama.

Agnes mempunyai boneka baru.


Agnes menunjukkan kepada Fitri.
Boneka Agnes beruang berwarna cokelat.

Fitri menyukai boneka Agnes.


Agnes pun meminjamkan kepada Fitri.
Akhirnya, Fitri dan Agnes bermain boneka bersama.
Mereka sangat senang bisa bermain bersama.

I. Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b atau c di depan jawaban yang
paling tepat !
1. Agnes dan Fitri....boneka.
a. Bermain b. Membeli c. Membuang
2. Boneka Agnes berbentuk....
a. Kucing b. Kelinci c. Beruang
3. Boneka Agnes berwarna....
a. Merah muda b. Cokelat c. Krem
4. Agnes....boneka kepada Fitri.
a. Meminjamkan b. Mengeringkan c. Memberikan
5. Agnes dan Fitri sangat....saat bermain boneka.
a. Senang b. Sedih c. Takut
6. Setiap hari Fitri makan sayur. Berarti Fitri.......sayur.
a. Suka b. Tidak suka c. Tidak mau
7. Tasya sering makan wortel. Berarti Tasya......wortel.
a. Suka b. Tidak suka c. Tidak mau
8. Agar sehat, Mita mandi......kali sehari.
a. Satu b. Dua c. Empat
9. Menyikat gigi sebaiknya dua kali sehari. Hal ini untuk menghindari.......gigi.
a. Sakit b. Sembuh c. Sehat
10.Menjaga kebersihan membuat hidup....
a. Sehat b. Tidak sehat c. Sakit

II. Isilah titik – titik dibawah ini dengan benar

1. Riska. . . . . . . . . . . . . . . boneka
2. Aku kendaraan roda dua, aku tidak menggunakan bahan bakar. Jika
mengendaraiku harus dikayuh, aku adalah. . . . . . . . . . . . . . . .
3. Dafit juara kelas karena rajin. . . . . . . . . . . . . . . .
4. Ibu menggoreng ikan di. . . . . . . . . . . . . . . . .
5. Agar tubuh sehat, makanlah makanan yang. . . . . . . . . . . . . . . .

You might also like