You are on page 1of 1

Cupcake (Bogasari)

Bahan:
125 gram Margarin
100 gram Gula halus
150 gram Telur
125 gram Terigu Kunci Biru
1,5 gram Garam
1,5 gram Baking powder
1 gram Vanilli

Bahan Butter Cream:


500 gram Shortening putih
500 gram Soft cream (Eisela)
15 gram Rhum pasta
20 ml Pewarna makanan (merah, kuning, hijau, biru, dll)

Cara Membuat Butter Cream


1. Kocok shortening putih dan soft cream sampai tercampur rata dan halus.
2. Masukkan rhum pasta, tambahkan pewarna sesuai selera. Aduk sampai rata.

Cara Membuat:
1. Kocok margarin dan gula halus hingga mengembang.
2. Masukkan telur satu per satu ke dalam adonan di atas dengan kecepatan
sedang.
3. Masukkan vanilli, lalu aduk hingga tercampur rata.
4. Campur bahan kering: terigu Kunci Biru, baking powder, dan garam yang telah
diayak dahulu. Aduk rata dengan sendok kayu atau spatula.
5. Tuang campuran bahan kering ke dalam kocokan margarin
6. Tuang ke dalam cetakan.
7. Panggang selama 25 menit.
8. Setelah matang, dinginkan.
9. Hias dengan butter cream.

You might also like