You are on page 1of 1

DIKSARKOP XXVI

Menciptakan Generasi Muda Kreatif, Inovatif, dan Berkualitas untuk Membangkitkan


Jati Diri Koperasi

Koperasi Mahasiswa UPI Kampus Tasikmalaya menyelenggarakan Pendidikan Dasar


Koperasi (DIKSARKOP) XXVI 2018 bertema “Menciptakan Generasi Muda Kreatif,
Inovatif, dan Berkualitas untuk Membangkitkan Jati Diri Koperasi”. Kegiatan dilaksanakan
pada Sabtu dan Minggu, 3-4 November 2018. DIKSARKOP tahun ini berbeda dari tahun
sebelumnya karena ada hal yang baru karena adanya prodi Kewirausahaan di UPI Kampus
Tasikmalaya. Kegiatan ini diikuti oleh 399 peserta terdiri dari mahasiswa UPI Kampus
Tasikmalaya prodi PGSD, prodi PGPAUD, dan prodi Kewirausahaan angkatan 2018 dan
prodi PGSD, prodi PGPAUD 2017.
Sabtu (3/11/2018) Kegiatan DIKSARKOP XXVI resmi dibuka oleh Kasubbag
Akademik dan Kemahasiswaan untuk mewakili Direktur UPI Kampus Tasikmalaya.
Pembukaan kegiatan DIKSARKOP XXVI dihadiri oleh beberapa tamu undangan, yaitu
Pembina KOPMA dan Ketua Prodi Kewirausahaan hingga Ormawa.
Pada hari Sabtu, 3 November 2018 kegiatan berjalan dengan lancar. Materi yang
disampaikan pada hari pertama DIKSARKOP XXVI, diisi oleh 2 pemateri yakni: Iis
Muhibah, S.Pd., M.Si. selaku Dewan Pembina FKKMI mengenai “Urgensi Koperasi untuk
Mahasiswa”; Rifqi Fauzi, S.H. selaku Praktisi Bisnis mengenai “Motivasi Berwirausaha”.
Dalam pemberian materi oleh Ibu Iis Muhibah mengatakan “Koperasi itu milik kita.
Jika sudah dekat dengan Koperasi tidak bisa lepas. Koperasi membutuhkan mahasiswa,
karena mahasiswa merupakan intelektual muda yang punya kapasitas dan posisi strategis
untuk menciptakan Koperasi yang tidak individualisme dan kapitalisme”.
Rifqi Fauzi mengatakan “Jika kita tidak membangun mimpi, orang lain akan meminta
kita untuk mewujudkan mimpinya. Wirausaha itu mudah, para pengusaha memulainya
dengan skala kecil tidak langsung besar. Jika kamu berani untuk memulai berarti kamu berani
untuk menyelesaikankannya”. Perkataan tersebut untuk memotivasi para peserta untuk
memulai berwirausaha.
Di hari pertama setelah pematerian, dilanjutkan dengan istirahat. Lalu, diadakan
presentasi bisnis dan lomba aransemen untuk mensukses acara DIKSARKOP XXVI. Acara
pertama di tutup dengan melakukan apel dan persiapan untuk hari berikutnya.
SALAM KOPMA! MARI BERWIRAUSAHA!

You might also like