You are on page 1of 67

BORANG AKREDITASI

FAKULTAS TEKNIK

FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS WIDYAGAMA
MALANG
2017

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 0


Universitas Widyagama Malang 2017
DAFTAR ISI

Halaman

STANDAR 1 VISI, MISI, TUJUAN DAN SASARAN, SERTA 4


STRATEGI PENCAPAIAN

STANDAR 2 TATA PAMONG, KEPEMIMPINAN, SISTEM 7


PENGELOLAAN, DAN PENJAMINAN MUTU

STANDAR 3 MAHASISWA DAN LULUSAN 34

STANDAR 4 SUMBER DAYA MANUSIA 38

STANDAR 5 KURIKULUM, PEMBELAJARAN, DAN SUASANA 42


AKADEMIK

STANDAR 6 PEMBIAYAAN, SARANA DAN PRASARANA, 47


SERTA SISTEM INFORMASI

STANDAR 7 PENELITIAN, PELAYANAN/PENGABDIAN 57


KEPADA MASYARAKAT, DAN KERJASAMA

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 1


Universitas Widyagama Malang 2017
DATA DAN INFORMASI
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS WIDYAGAMA MALANG

IDENTITAS

Nama Perguruan Tinggi : UniversitasWiyagama Malang


Alamat : Jl. Borobundur No. 35 Malang

No. Telepon : 0341- 491648, 411291. 492282


No. Faksimili : 0341- 403103, 496919
Homepage dan E-Mail : http://www.widyagama.ac.id dan
Sekretariat@widyagama.ac.id
Nomor dan Tanggal
SK Pendirian Institusi : 0403/0/1985 tgl. 11 September 1985
Pejabat yang Menerbitkan SK : Menteri Pendidikan dan Kebudayaan
A.n.b. Sekteraris Jendral. ( SOETANTO W)

Identitas berikut ini mengenai Fakultas (yang bersangkutan dengan PS) dari Perguruan
Tinggi :
Nama Fakultas : Fakultas Teknik
Alamat : Jl. Taman Borobudur Indah No. 3 Malang

No. Telepon : 0341 491648. 411291. 492282 Ext. 112


No. Faksimili : 0341- 403103. 496919
Homepage dan E-Mail : http://www.widyagama.ac.id
Teknik@widyagama.ac.id
Nomor dan Tanggal
SK Pendirian Fakultas : 01/K/YPPI/I/1985 tgl. 2 Januari 1985

Pejabat yang Menerbitkan SK : Menteri Pendidikan dan Kebudayaan


A.n.b. Sekteraris Jendral. ( SOETANTO W)

Program studi yang dikelola oleh Fakultas/Sekolah Tinggi:


1. PS Teknik Mesin (Jenjang pendidikan S1)
2. PS Teknik Sipil (Jenjang pendidikan S1)
3. PS Teknik Elektro (Jenjang pendidikan S1)
4. PS Teknik Industri (Jenjang pendidikan S1)
5. PS Teknik Informatika (Jenjang pendidikan S1)
6. PS Diploma Otomotif (Jenjang pendidikan D3)

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 2


Universitas Widyagama Malang 2017
Borang Akreditasi Fakultas Teknik 3
Universitas Widyagama Malang 2017
STANDAR 1. VISI, MISI, TUJUAN, SASARAN SERTA STRATEGI
PENCAPAIAN

1.1 Visi, misi, tujuan, dan sasaran serta strategi pencapaian Fakultas/Sekolah Tinggi
1.1.1 Visi

Fakultas Teknik Universitas Widyagama Malang mempunyai visi Menjadi


fakultas bermutu yang kreatif, progresif dan beretika.

1.1.2 Misi

Misi Fakultas Teknik Universitas Widyagama Malang adalah:


a. Menghantarkan peserta didik menjadi sarjana bermutu yang berkarya kreatif dan
progresif, berkebangsaan, bertanggung jawab dan beretika.
b. Mengembangkan sains, teknologi dan seni (sainteks) melalui penelitian yang
tepat guna.
c. Menerapkan sains, teknologi dan seni (sainteks) yang berorientasi pada azas
kemanfaatan bagi kesejahteraan manusia dan keseimbangan lingkungan.
d. Membudayakan dan mengembangkan jiwa kemandirian (entrepreneurship)
berbasis sains, teknologi dan seni (sainteks).

1.1.3 Tujuan

Fakultas Teknik Universitas Widyagama Malang memiliki tujuan sebagai


berikut:
a. Menghasilkan lulusan bermutu yang mampu berkarya kreatif dan progresif,
berkebangsaan, bertanggung jawab dan beretika.
b. Menghasilkan lulusan yang berjiwa technopreneurship.
c. Menghasilkan teknologi tepat guna untuk kesejahteraan manusia dan
pembangunan yang berkelanjutan.
d. Berperan aktif dalam memecahkan masalah pembangunan nasional.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 4


Universitas Widyagama Malang 2017
1.1.4 Sasaran dan strategi pencapaiannya
Sasaran dan strategi pencapaiannya Fakultas Teknik Universitas Widyagama
Malang meliputi:

VISI DAN MISI


FAKULTAS TEKNIK

dalam kompetisi nasional


Pengembangan sumberdaya penunjang akademik
SASARAN II (2025)
mutu pembelajaran.
NASIONAL
Pengembangan Kompetensi,

Dikti, Ristek, lembaga lain atau bahkan dari luar negeri


Pengembangan Unit Bisnis,

Peningkatan Sumber Daya Manusia


SASARAN I (2014-2021) Perubahan Kurikulum Berbasis KKNI
Peningkatan Laboratorium,
REGIONAL
Peningkatan Kegiatan Pusat Karir dan
Peningkatan Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

1.2 Uraikan upaya penyebaran/sosialisasi, serta tingkat pemahaman sivitas


akademika (dosen dan mahasiswa) dan tenaga kependidikan tentang visi, misi
dan tujuan Fakultas/Sekolah Tinggi.

Upaya penyebaran atau sosialisasi dan tingkat pemahaman sivitas akademika yang
terdiri Dosen, Mahasiswa dan Tenaga Pendidikan terhadap Visi, Misi dan Tujuan
Fakultas Teknik Universitas Widyagama dilaksanakan sebagai berikut :

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 5


Universitas Widyagama Malang 2017
1. Dekan dan Wakil Dekan melakukan sosialisasi dan pemahaman terkait visi,
misi dan tujuan Fakultas Teknik pada saat melakukan rapat rutin terhadap
masing-masing Program studi, dosen dan tenaga pendidikan.
2. Dekan dan Wakil Dekan beserta Program Studi melakukan sosialisasi dan
pemahaman terkait visi, misi dan tujuan Fakultas Teknik pada saat orientasi
mahasiswa baru.
3. Fakultas Teknik melakukan sosialisasi dan pemahaman terkait visi, misi dan
tujuan dengan membuat banner pada ruang fakulltas, pigora dalam ruang
kuliah, spanduk terkait isian visi, misi dan tujuan agar mudah dibaca dan
dipahami.
4. Fakultas Teknik melakukan sosialisasi dan pemahaman terkait visi, misi dan
tujuan dengan memasukkan dalam buku pedoman akademik dan melalui web
site: www.widyagama.ac.id Serta Pangkalan Data Perguruan Tinggi
(PDDIKTI).

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 6


Universitas Widyagama Malang 2017
STANDAR 2. TATA PAMONG, KEPEMIMPINAN, SISTEM PENGELOLAAN
DAN PENJAMINAN MUTU

2.1 Tata Pamong


Tata pamong adalah suatu sistem yang dapat menjadikan kepemimpinan, sistem
pengelolaan dan penjaminan mutu berjalan secara efektif di dalam universitas/insti-
tusi yang mengelola program studi. Hal-hal yang menjadi fokus di dalam tata pamong
termasuk bagaimana kebijakan dan strategi disusun sedemikian rupa sehingga me-
mungkinkan terpilihnya pemimpin dan pengelola yang kredibel dan sistem penyeleng-
garaan program studi secara kredibel, transparan, akuntabel, bertanggung jawab dan
menerapkan prinsip-prinsip keadilan.
Organisasi dan sistem tata pamong yang baik (good governance) mencerminkan
kredibilitas, transparansi, akuntabilitas, tanggung jawab dan keadilan Fakultas/Seko-
lah Tinggi dalam mengelola program studi.

Uraikan secara ringkas sistem dan pelaksanaan tata pamong di Fakultas/Sekolah


Tinggi untuk memilih pemimpin dan membangun sistem tata pamong yang
kredibel, akuntabel, transparan, bertanggung jawab dan adil.

Berdasarkan statuta universitas bagian keenam pasal 36 dan Peraturan


Universitas No. 1 Tahun 2013 tentang Organisasi dan Tata kerja Universitas
Widyagama Malang BAB VI tentang Pelaksana Fakultas Pasal 10 maka pemilihan
Dekan Fakultas Teknik dilakukan oleh Senat Fakultas dengan memperhatikan
masukan-masukan Dosen Fakultas Teknik.
Dalam pemilihan Dekan maka tahapan yang dilakukan adalah :
1. Tahap awal dibentuk panitia pemilihan oleh ketua senat fakultas melalui
rapat senat fakultas (SK Rektor Pemilihan Dekan)).
2. Panitia pemilihan mengirimi surat kesediaan dosen yang memenuhi kriteria
sebagai dekan.
3. Setelah terjaring, calon dekan menyampaikan rencana kerja dihadapan
dosen dan perwakilan mahasiswa dalam suatu forum penyampaian visi
misi,

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 7


Universitas Widyagama Malang 2017
4. Kemudian dilanjutkan memasukan suara pilihan dosen untuk mengetahui
keterimaan calon dekan di kalangan dosen.
5. Hasil pemilihan dosen ini sebagai pertimbangan senat untuk memilih
dekan dalam rapat senat pemilihan dekan.
6. Setelah dekan terpilih, senat mengusulkan kepada rektor guna disyahkan
sebagai dekan.

Sedangkan pemilihan ketua program studi, sekretaris/koordinator laboratorium


program studi berdasarkan statuta universitas, dilakukan dengan prosedur pemilihan
langsung oleh dosen program studi. Hasil pilihan langsung dosen program studi ini
dibawa dalam rapat senat fakultas untuk mendapatkan pertimbangan senat dan
diusulkan kepada rektor sebagai ketua maupun sekretaris/koordinator laboratorium
program studi.
Fakultas telah melaksanakan tata pamong yang ditujukan untuk menyelaraskan
dan mengharmonisasikan kepentingan dosen, karyawan dan mahasiswa. Pengelolaan
system tata pamong berdasarkan pada Peraturan Universitas Widyagama No : 01
Tahun 2013 tentang Organisasi dan Tata Kerja Universitas Widyagama Malang
(OTK). Dekan dan wakil dekan merupakan pimpinan fakultas yang diangkat dan
diberhentikan oleh Rektor berdasarkan usulan senat fakultas, sebagaimana tertuang
dalam Statuta UWG tahun 2010. Pimpinan fakultas bertanggungjawab kepada rektor
dalam proses penyelenggaraan akademik. Dalam melaksanakan proses
penyelenggaraan akademik dekan mendasarkan pada Standar Opersional Prosedur
(SOP) yang telah disahkan oleh senat fakultas. SOP fakultas mengacu pada dokumen,
peraturan dan surat keputusan yang lebih tinggi (statuta, Standar Penjaminan Mutu
Internal (SPMI), pedoman akademik universitas dan berbagai peraturan yang sudah
ada sebelumnya) dan masih dinyatakan berlaku.
Pemilihan Dekan dan Wakil Dekan dilakukan secara demokratis yang dipilih
berdasarkan aspirasi dari seluruh dosen dan harus memenuhi persyaratan yang
ditetapkan oleh Peraturan Rektor.Calon Dekan dan Wakil Dekan yang memenuhi
syarat dipilih oleh dosen di fakultas dalam rapat fakutas. Hasil pemilihan dari rapat
fakultas diajukan dalam rapat senat Fakultas untuk mendapatkan pertimbangan. Dalam
memberikan pertimbangan, senat fakultas menampung aspirasi dari mahasiswa,

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 8


Universitas Widyagama Malang 2017
pegawai administrasi dan tenaga akademik. Setelah mendapatkan pertimbangan Senat
Fakultas, calon dekan diusulkan kepada Rektor untuk diangkat dan disahkan dengan
penerbitan surat keputusan.
Tata aturan yang berkaitan dengan tata pamong senantiasa disosialisasikan
kepada bagian yang berkepentingan secara formal yaitu dengan rapat kerja dan pekan
orientasi mahasiswa. Secara informal sosialisasi dilakukan melalui website universitas
http://www.widyagama.ac.id. Pemantauan dan evaluasi dilakukan oleh ketua program
studi yang dilaporkan kepada pimpinan fakultas pada rapat pimpinan.
Evaluasi Proses Belajar Mengajar dilakukan oleh Badan Penjaminan Mutu di Tingkat
Universitas, Gugus Penjaminan Mutu di tingkat fakultas dan Unit Penjaminan Mutu
ditingkat program studi, dengan dibantu oleh bagian administrasi Akademik fakultas.
Hasil evaluasi Proses Belajar Mengajar program studi dilaporkan kepada ketua
program studi, pimpinan fakultas dan pimpinan universitas.
Prosedur pelayanan administrasi, perpustakaan, laboratorium, telah dilaksanakan
dengan aturan yang telah ditetapkan pada Buku Sistem Penjaminan Mutu Internal
tahun 2013.
Tata pamong dijalankan secara bertahap dan berkelanjutan untuk mewujudkan budaya
organisasi dengan prinsip-prinsip sebagai berikut : (1) kredibel, (2) transparan, (3)
akuntabel, (4) bertanggung jawab, dan (5) adil. Masing-masing dengan penjelasan
sebagai berikut:

1. Kredibel
Fakultas mendapatkan kepercayaan dari pemerintah berupa pemberian hibah
penelitian dan hibah pengabdian masyarakat bagi dosen (PDP, PHB, Penelitian
Fundamental, IbM, IbPE dan lain-lain), beasiswa untuk dosen yang studi lanjut (S3)
(BPPS, Sandwich), beasiswa dan hibah program kreativitas mahasiswa bagi
mahasiswa aktif dan berprestasi (Beasiswa PPA, Bidik Misi, PKMT, PKMK dan lain-
lain). Fakultas juga menjalin kerjasama dengan lembaga/pihak lain dalam kerjasama
bidang kinerja dosen dan tempat Praktek Kerja Lapangan (PKL) salah satunya adalah
PT. Esterntex Pasuruan Jawa Timur.
Dosen Fakultas Teknik yang telah mendapat sertifikat Pendidik Profesional
sebanyak 70 % (28 dosen dari total 40 dosen) serta untuk calon doktor sekitar 11

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 9


Universitas Widyagama Malang 2017
dosen dan yang sudah bergelar doktor adalah sekitar 7 dosen, hal ini sebagai wujud
pengakuan kredibilitas dosen oleh pemerintah. Fakultas Teknik juga menjalankan
Sistem Penjaminan Mutu Internal untuk menjamin mutu penyelenggaraan tri dharma
pendidikan tinggi yang dijalankan oleh Gugus Penjaminan Mutu (GPM) Fakultas
bekerjasama dengan Bada Penjaminan Mutu (BPM) Universitas. Komitmen tersebut
diwujudkan dengan mengadakan :
a. Monitoring dan Evaluasi Proses Pembelajaran pada awal semester
b. Audit Mutu Internal pada Proses Pembelajaran
c. Laporan Kinerja Dosen (BKD dan LKD)

2. Transparansi
Proses tranparansi terhadap kinerja Fakultas dilakukan agar dukungan dari program
studi, dosen, tenaga kependidikan, karyawan serta mahasiswa dan seluruh stakeholder
saling bersinergi dan membawa Fakultas Teknik lebih baik dan berkualitas. Untuk
memberikan informasi terkait proses transparansi Fakultas Teknik adalah melalui :
1. Rapat Rutin Setiap Minggu di hari Rabu, hal ini membahas permasalahan-
permasalahan terkait proses pembelajaran, pengembangan fakultas, permasalahan
prodi, dosen, proses kerjasama, pengembangan laboratorium (sedang dibangun
Laboratorium Terpadu) dan lain-lain terkait kinerja fakultas.
2. Informasi Terkait Program Kerja dari Fakultas Teknik disampaikan kepada sivitas
akademika melalui surat menyurat dan melalui Media Sosial (WA).
3. Website http://www.widyagama.ac.id. juga menjadi salah satu wadah keterbukaan
untuk menyampaikan informasi kepada stakeholder tentang rencana, aktivitas dan
prestasi yang diraih Fakultas Teknik. Website ini diharapkan dapat menjangkau
stakeholder yang lebih luas.
4. Transparansi juga dilakukan dalam penentuan formasi dosen, penetapan dosen
berprestasi dan pemberian beasiswa kepada mahasiswa.
5. Transparansi juga dilakukan dalam penentuan nilai hasil belajar mahasiswa dalam
bentuk penyampaian keberatan terhadap hasil penilaian akhir setiap mata kuliah.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 10


Universitas Widyagama Malang 2017
3. Akuntabel
Setiap kebijakan, keputusan dan tanggung jawab yang diberikan oleh seluruh sivitas
akademika fakultas teknik merupkan wujud dari sebuah Akuntabilitas pada proses
Tata Pamong dalam Organisasi dari Fakultas Teknik. Akuntabilitas di Fakultas Teknik
terwujud dalam beberapa indikator, yakni :
1. Dalam proses pembelajaran dapat dipantau dalam jurnal perkuliahan dan penilaian
hasil belajar mahasiswa mengacu pada Buku Pedoman Akademik Fakultas
2. Kinerja dosen dan Tenaga Kependidikan serta para karyawan dalam bentuk
laporan semesteran dan DP3.
Untuk menunjang akuntabilitas kinerja Fakultas maka dilakukan monitoring dan
evaluasi yang dilakukan melekat oleh Rektor, Dekan, dan Ketua Program Studi. Hasil
monitoring dan evaluasi menjadi salah satu bahasan pada rapat pimpinan yang
dilaksanakan secara insidental maupun rutin.

4. Bertanggungjawab
Fakultas Teknik Universitas Widyagama bertanggung jawab dalam penyelenggaraan
pendidikan tinggi dengan cara mematuhi peraturan perundangan yang berlaku pada
penyelenggraan pendidikan tinggi. Adapun bentuk pertanggung jawaban yang
dilakukan oleh Fakultas Teknik diantaranya :
a. Untuk mengatur kinerja dosen dan karyawan, maka diterapkan peraturan
Universitas Widyagama Malang No 11 tahun 2006 tentang disiplin pegawai.
b. Untuk mengatur tata kehidupan kampus bagi dosen diatur dalam peraturan
Universitas Widyagama Malang no 12 tahun 2006 tentang Etika Dosen dan tenaga
kependidikan, kemudian pada tahun 2014 dilakukan perbaikan menjadi Peraturan
Universitas No.2 tahun 2014 tentang etika dosen.
c. Untuk mengatur ketertiban kehidupan mahasiswa dalam kampus diatur dalam
Peraturan Universitas Widyagama Malang No 13 tahun 2006.

5. Adil
Fakultas Teknik Universitas Widyagama Malang menerapkan prinsip adil pada
pengelolaan pendidikan dan pelayanan kepada masyarakat. Dosen mendapatkan hak
dan kewajiban yang proporsional sesuai dengan profesionalitas, kompetensi, jabatan

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 11


Universitas Widyagama Malang 2017
struktural/akademik. Pemberian hak dan kewajiban yang sama kepada semua
mahasiswatanpa membedakan ras, suku dan agama. Pemilihan pimpinan Fakultas
Teknik/ Pejabat struktural dilaksanakan secara adil dan transparan sesuai dengan
persyaratan yang ditetapkan.

2.2 Struktur Organisasi, Koordinasi dan Cara Kerja Fakultas/Sekolah Tinggi


Gambarkan struktur organisasi Fakultas/Sekolah Tinggi serta tugas/fungsi dari tiap
unit yang ada.

BPM

GPM DEKAN SENAT FT

WADEK FT

D3
T. ELETRO UPM T. MESIN UPM T. SIPIL UPM T. INDUSTRI UPM UPM UPM

KOORDINATOR LABORATORIUM

KELOMPOK DOSEN

Gambar 1: Struktur Organisasi Fakultas Teknik

Tugas dan Tanggung Jawab :


1. Dekan
a. Dekan memimpin fakultas dan bertanggung jawab kepada Rektor.
b. Dekan mempunyai tugas mengatur penyelenggaraan pendidikan, penelitian,
pengabdian kepada masyarakat dan melakukan pembinaan kepada mahasiswa,
dosen, tenaga administrasi, serta menyusun perencanaan dan pengembangan
fakultas.
c. Dekan menyusun Rencana Anggaran Belanja Fakultas (RABF) dengan
memperhatikan usulan jurusan/bagian/program studi dan laboratorium.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 12


Universitas Widyagama Malang 2017
d. RABF diajukan kepada Rektor setelah mendapatkan pertimbangan senat
fakultas.
e. Dekan dalam menjalankan tugas pokok dan tugas lain dibantu oleh wakil dekan.
f. Wakil dekan diangkat oleh Rektor atas usul Dekan setelah mendapat
pertimbangan senat fakultas.
g. Dekan diangkat dan diberhentikan oleh Rektor setelah mendapat pertimbangan
senat fakultas.
h. Bilamana dekan berhalangan tidak tetap, wakil dekan bertindak sebagai pejabat
pelaksana harian dekan.
i. Bilamana dekan berhalangan tetap, Rektor mengangkat seorang pejabat
sementara dekan sampai dipilih dan diangkat seorang dekan definitif.
j. Masa jabatan dekan adalah 4 (empat) tahun, setelah itu dapat diusulkan dan
diangkat kembali dengan ketentuan tidak lebih dari 2 (dua) kali masa jabatan
yang sama berturut-turut.
Syarat-syarat untuk dapat menjabat dekan dan wakil dekan serta tata cara pemilihan,
pengusulan, pengangkatan, dan pemberhentiannya diatur dengan peraturan Rektor.

2. Wakil Dekan
a. Wakil dekan diangkat oleh Rektor atas usul Dekan setelah mendapat
pertimbangan senat fakultas.
b. Wakil dekan diangkat dan diberhentikan oleh Rektor setelah mendapat
pertimbangan senat fakultas.
c. Bilamana dekan berhalangan tidak tetap, wakil dekan bertindak sebagai pejabat
pelaksana harian dekan.
d. Bilamana dekan berhalangan tetap, Rektor mengangkat seorang pejabat
sementara dekan sampai dipilih dan diangkat seorang dekan definitif.
e. Masa jabatan wakil dekan adalah 4 (empat) tahun, setelah itu dapat diusulkan
dan diangkat kembali dengan ketentuan tidak lebih dari 2 (dua) kali masa
jabatan yang sama berturut-turut.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 13


Universitas Widyagama Malang 2017
3. Senat Fakultas
a. Senat fakultas merupakan badan normatif dan perwakilan tertinggi di lingkungan
fakultas yang memiliki wewenang menjabarkan kebijakan dan peraturan
fakultas.
b. Tugas pokok senat fakultas adalah:
 Merumuskan kebijakan akademik fakultas, penilaian prestasi akademik
dan kecakapan serta kepribadian dosen, dan norma serta tolok ukur
penyelenggaraan Fakultas;
 Memberi pertimbangan terhadap usulan RABF dekan;
 Menilai pertanggungjawaban dekan;
 Memberikan pertimbangan kepada Rektor mengenai calon yang diusulkan
untuk diangkat menjadi pimpinan fakultas.
c. Keanggotaan senat fakultas terdiri dari: dosen dengan jabatan akademik guru
besar, pimpinan fakultas, ketua jurusan/bagian dan wakil dosen tetap dari setiap
jurusan/bagian masing-masing 2 (dua) orang.
d. Persyaratan lain pemilihan, pengangkatan dan pemberhentian anggota senat
diatur dalam peraturan rektor
e. Senat fakultas dipimpin oleh dekan didampingi oleh seorang sekretaris yang
dipilih dari antara para anggota senat fakultas.
f. Mekanisme kerja dan tata cara pengambilan keputusan dalam rapat senat diatur
dengan tata tertib senat fakultas.

4. Ketua Program Studi


Sesuai dengan Statuta Universitas Widyagama Malang tahun 2010 Bagian Keenam
tentang Fakultas Pasal 41 Ayat 4 – 5 dan Peraturan Universitas Widyagama Malang
No. : 01 Tahun 2013 Tentang Organisasi Tata Kelola Pasal 14 Ayat 4 point a-d,
dimana Ketua Program Studi memiliki fungsi :
a. Melaksanakan Perencanaan pengembangan kurikulum dan keilmuan.
b. Melaksanakan Pendayagunaan dosen dan mahasiswa dalam program kegiatan
pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat
c. Menyusun rencana anggaran belanja program studi.
d. Menjamin pelaksanaan baku mutu pendidikan.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 14


Universitas Widyagama Malang 2017
5. Sekretaris Program Studi/ Koordinator Laboratorium
Sekretaris/Koordinator Laboratorium program studi mempunyai tugas dan tanggung
jawab yang telah diatur dalam Statuta Universitas Widyagama 2010 Pasal 40 Ayat 3,
Pasal 41 Ayat 3 dan Peraturan Universitas Widyagama Malang No. : 01 Tahun 2013
Tentang Organisasi Tata Kelola Pasal 13 Ayat 3. Pada peraturan tersebut menjelaskan
bahwa sekertaris/Koordinator Laboratorium program studi memiliki tugas membantu
dan mendampingi ketua program studi dalam menjalankan tugasnya.
6. Kepala Tata Usaha
Pada Statuta Universitas Widyagama Malang 2010 Bagian Keenam tentang Fakultas
Pasal 44 Ayat 1-2 , dan Peraturan Universitas Widyagama Malang No. : 01 Tahun
2013 Tentang Organisasi Tata BAB VI Tentang Pelaksana Universitas Pasal 17 Ayat
1-3 dijelaskan bahwa tata usaha memiliki fungsi, antara lain :
a. Melaksanakan administrasi akademik, umum, keuangan dan kemahasiswaan pada
fakultas dan jurusan/ bagian/ program studi.
b. Melaksanakan pelayanan penunjang pembelajaran kelas dan administrasi
perkuliahan
c. Melaksanakan pengelolaan data elektronik, SIM akademik, EPSBED, dan PDPT
Fakultas dan Program Studi
d. Melaksanakan pendayagunaan sumberdaya, pengembangan data dan informasi
fakultas dan program studi, termasuk pemanfaatan website untuk pengembangan
akademik.
e. Melaksanakan tugas lain yang diberikan Fakultas dengan tugas dan fungsinya.
7. Tugas GPM ( Gugus Penjaminan Mutu ) :
a. Melakukan penjaminan mutu akademik di Fakultas.
b. Melakukan Koordinasi dengan Badan Penjaminan Mutu (BPM) Universitas
8. Tugas UPM (Unit Penjaminan mutu):
a. Melaksanakan penjaminan mutu akademik di Program studi
b. Melakukan Koordinasi dengan GPM Fakultas dan BPM Universitas
9. Tugas Kelompok Dosen:
Melaksanakan pendidikan, penelitian, pengabdian masyarakat

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 15


Universitas Widyagama Malang 2017
2.3 Kepemimpinan
Kepemimpinan efektif mengarahkan dan mempengaruhi perilaku semua unsur
dalam program studi, mengikuti nilai, norma, etika, dan budaya organisasi yang
disepakati bersama, serta mampu membuat keputusan yang tepat dan cepat.
Kepemimpinan mampu memprediksi masa depan, merumuskan dan mengartikulasi
visi yang realistis, kredibel, serta mengkomunikasikan visi ke depan, yang menekan-
kan pada keharmonisan hubungan manusia dan mampu menstimulasi secara inte-
lektual dan arif bagi anggota untuk mewujudkan visi organisasi, serta mampu mem-
berikan arahan, tujuan, peran, dan tugas kepada seluruh unsur dalam perguruan tinggi.
Jelaskan pola kepemimpinan dalam Fakultas/Sekolah Tinggi.
Kepemimpinan yang ada di Fakultas Teknik Universitas Widyagama Malang
mengikuti tupoksi yang telah tercantum dalam tata aturan yang tertuang dalam statuta,
yaitu dikelola secara demokratis dengan mengutamakan musyawarah untuk mufakat,
serta lebih mengutamakan komunikasi yang baik antar unit yang ada di bawah
fakultas, dalam setiap memutuskan suatu kebijakan atau yang lainnya selalu dilakukan
dengan musyawarah untuk mencapai tujuan bersama.
Dekan dan wakil dekan menjalankan fungsi-fungsi manajemen secara sistematis
(input, proses dan output), mulai dari perencanaan, pelaksanaan, evaluasi dan moni-
toring serta pengembangan tolok ukur program akademis. Secara rutin Fakultas
Teknik Universitas Widyagama Malang mengadakan pertemuan horisontal setiap
bulan untuk membahas formasi dosen, tugas-tugas pokok dosen, memonitor
pelaksanaan proses pembelajaran dan mengevaluasi proses penyelenggaraan akademik
yang meliputi pendidikan dan pengajaran, peneli-tian dan pengabdian masyarakat.
Secara vertikal, pertemuan dengan pimpinan universitas dan lembaga otonom
dilakukan tiap bulan sekali. Pertemuan ini dimaksudkan untuk memonitor pelaksanaan
program kerja, menyebarluaskan informasi terbaru dalam pengelolaan fakultas dan
lembaga otonom lainnya, serta merumuskan kegiatan-kegiatan yang akan datang.
Secara organisatoris dekan bertanggung jawab kepada rektor.
Selain itu agar visi dan misi serta tujuan fakultas tercapai, maka sangat dikembangkan
atmosfir akademik yang kondusif dengan menjalin hubungan yang baik, baik dengan
sesama pejabat, dosen maupun dengan semua mahasiswa yang ada di fakultas. Karena

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 16


Universitas Widyagama Malang 2017
pada dasarnya hubungan antara dosen dengan pejabat yang ada baik di fakultas
maupun program studi bersifat kolegial, maka kebersamaan dan saling kerja samalah
yang selalu dikembangkan untuk mencapai visi, misi maupun tujuan fakultas.

Kepemimpinan di Fakultas Teknik mencakup:


Kepemimpinan Operasional
Kepemimpinan operasional adalah kemampuan mensinergikan kualitas karakter
kepemimpinan dan kemampuan manajemen strategik, manajerial serta pemberdayaan
secara terpadu dalam merumuskan dan memantapkan kegiatan organisasi serta
memimpin pelaksanaannya. Menurut BAN PT pengertian kepemimpinan operasioanal
adalah kemampuan menjabarkan visi, misi ke dalam operasioanl institusi perguruan
tinggi.
Dekan sudah menjalankan kepemimpinan operasional secara efektif, yang didukung
dan dibantu oleh Wakil Dekan. Pimpinan Fakultas dan Program studi sudah mampu
menjelaskan dan menjabarkan visi misi Fakultas dan program studi dalam aktivitas
operasional.
Bukti kepemimpinan operasional :
1. Terselesaikannya Renstra Fakultas.
2. Pengarahan Dekan dan Wakil Dekan pada kegiatan-kegiatan penting seperti
Rapat Pejabat struktural akademik secara berkala yang diikuti semua Ketua
Program studi dan pejabat lain di lingkup Fakultas.
3. Pimpinan Fakultas senantiasa menyampaikan visi misi pada dosen, karyawan
dan mahasiswa pada kegiatan yang melibatkan unsur tersebut.
4. Dijalankannya monitoring dan evaluasi untuk setiap unit kerja oleh pimpinan
unit kerjanya dan dilaporkan kepada pimpinan universitas untuk dirumuskan
rekomendasi tindak lanjut guna penyempurnaan.
5. Pimpinan Fakultas membuka diri terhadap saran dan kritik sebagai umpan balik
demi kemajuan institusi.

Kepemimpinan Organisasi
Kepemimpinan organisasi adalah kepemimpinan yang berkaitan dengan pemahaman
tata kerja antar unit kerja dalam organisasi institusi perguruan tinggi dan dalam system

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 17


Universitas Widyagama Malang 2017
penyelenggaraan pendidikan tinggi nasional. Pimpinan selalu berupaya mempengaruhi
perilaku semua unsur Fakultas untuk mengikuti peraturan, nilai, norma, etika, dan
budaya organisasi yang disepakati bersama.
Dekan dan Wakil Dekan mengendalikan hubungan dan pelaksanaan tata kerja semua
elemen/unit kerja melalui mekanisme organisasi, sesuai dengan tugas dan fungsinya
dan manual prosedur yang ada, sesuai dengan OTK 2013 dan SPMI Universitas 2013.
Bukti kepemimpinan organisasi :
1. Adanya pembagian tugas dan fungsi yang jelas untuk organisasi kegiatan
akademis.
2. Pelaksanaan monitoring dan evaluasi unit kerja dan pelaporannya pada rapat
pimpinan.
3. Pelaksanaan dan penilaian keuangan institusi oleh tim audit internal dan audit
eksternal.
4. Dilaksanakannya media komunikasi informal dan vokasional berupa acara
pengajian bersama, olahraga bersama, wisata bersama dan makan bersama,
sehingga dapat mencairkan komunikasi antara pimpinan dan semua elemen di
Fakultas.

Kepemimpinan Publik
Kepemimpinan publik adalah kepemimpinan yang terkait dengan kemampuan
menjalin kerjasama dan menjadi rujukan bagi publik. Fakultas sudah menjalankan dan
berhasil melaksanakan kepemimpinan publik.
Dekan Fakultas Teknik mampu menjalin kerjasama dengan berbagai pihak untuk
memajukan institusi dan berkontribusi bagi kemajuan stakeholder.
Bukti kepemimpinan publik :
1. Kerjasama penelitian dengan Ditlitabmas
2. Kerjasama pengabdian masyarakat dengan Ditlitabmas
3. Kerjasama pengabdian dengan kelompok masyarakat dan industri

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 18


Universitas Widyagama Malang 2017
2.4 Sistem Pengelolaan
Sistem pengelolaan fungsional dan operasional program studi mencakup
planning, organizing, staffing, leading, controlling, serta operasi internal dan
eksternal. Jelaskan sistem pengelolaan Fakultas/Sekolah Tinggi serta ketersediaan
Renstra dan Renop.
Sistem pengelolaan fungsional dan operasional Fakultas Teknik Universitas
Widyagama dilakukan sesuai dengan statuta bagian keenam pasal 37 dan 38 untuk
fakultas, sedangkan jurusan, program studi, laboratorium dan tatausaha pada pasal 40,
41, 42 dan 44. Untuk dapat meng-operasionalkan maka Fakultas Teknik Universitas
Widyagama menerjemahkannya ke dalam Renstra dan Renop Fakultas Teknik
Universitas Widyagama sebagai panduan dalam pengelolaan fungsi dan operasioanl
fakultas. Bentuk implementasinya adalah Fakultas Teknik Universitas Widyagama
(UWG) Malang meminta ketua program studi untuk membuat rencana kerja berserta
anggaran-nya setiap semester. Rencana kerja tersebut selanjutnya dikompilasi oleh
fakultas sebagai dasar pembuatan rencana kerja fakultas. Hasil kompilasi diusulkan
kepada rektor untuk mendapatkan penetapan. Pelaksanaan kegiatan diimplementasikan
pada program-program studi agar mengkoordinasi, mengawasi dan mengevaluasi
pelaksa-naan pendidikan akademik, penelitian dan pengabdian pada masyarakat yang
diper-tanggungjawabkan kepada Pimpinan Fakultas pada setiap semester (Peraturan
Univer-sitas No 2/PTS.030.H-1/ 2003 tentang Organisasi dan Tatakerja Universitas
pasal 15, dan Peraturan Universitas No. 1 tahun 2013 tentang Organisasi dan Tatakerja
Universitas Widyagama Malang, pasal 8 sampai pasal 18)

A. Sistem Tata Kelola Keuangan


1. Setiap awal tahun anggaran Dekan menyusun rencana anggaran pendapatan
dan belanja Fakultas (RAPBF).
2. RAPBF didasarkan atas rencana belanja masing-masing Program Studi dan
Tata Usaha Fakultas.
3. RAPBF yang disusun oleh Dekan disampaikan kepada Senat Fakultas untuk
mendapatkan persetujuan.
4. RAPBF sebagaimana yang tercantum dalam ayat (3) selanjutnya diajukan
kepada Rektor untuk mendapatkan pengesahan.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 19


Universitas Widyagama Malang 2017
5. Dalam keadaan tertentu, Dekan dengan persetujuan Senat Fakultas dapat
melakukan perubahan/revisi RAPBF yang sedang berjalan, selanjutnya
diusulkan kepada Rektor untuk mendapatkan pengesahan.
6. Pengelolaan keuangan Fakultas dilakukan melalui rencana anggaran
pendapatan dan belanja Fakultas (RAPBF).
7. Pengelolaan keuangan Fakultas dilakukan oleh Dekan dan
dipertanggungjawabkan kepada Rektor, setelah mendapatkan penilaian Senat
Fakultas.
8. Mekanisme pertanggungjawaban pengelolaan keuangan Fakultas didasarkan
pada ketentuan yang berlaku di Universitas.
9. Penerimaan keuangan Fakultas dilakukan berdasarkan rencana
anggaran pendapatan Fakultas (RAPF).
10. Penerimaam keuangan Fakultas dilakukan melalui rekening Universitas pada
bank yang ditunjuk dan dibukukan berdasarkan sistem akuntansi yang berlaku.
11. Penerimaan keuangan Universitas dikelompokkan berdasarkan kelompok
penerimaan sesuai dengan sumber-sumber penerimaan keuangan.
12. Pengeluaran keuangan Fakultas dilakukan berdasarkan atas RABF sesuai
anggaran masing-masing program studi, dan tata usaha yang telah disetujui.

B. Tata Kelola Manajemen Akademik


Pelaksanaan Pendidikan
1. Universitas menyelenggarakan pendidikan akademik pada program sarjana
dan program pascasarjana.
2. Univesitas dapat menyelenggarakan pendidikan profesi dan vokasi atas dasar
kerja sama dengan ikatan profesi dan/atau instansi yang terkait.
3. Selain penyelenggaraan program pendidikan reguler, Universitas juga dapat
menyelenggarakan program pendidikan non reguler yang pelaksanaannya
diatur dengan peraturan Rektor.
4. Fakultas dan/atau program pascasarjana, jurusan dan program studi
diselenggarakan menurut kebutuhan berdasarkan syarat ketentuan dalam
peraturan perundang-undangan.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 20


Universitas Widyagama Malang 2017
5. Bahasa pengantar resmi yang digunakan dalam penyelenggaraan pendidikan
tinggi di Universitas adalah bahasa Indonesia.
6. Bahasa Inggris, bahasa daerah dan bahasa asing lainnya dapat digunakan
dalam penyelenggaraan pendidikan tertentu.
7. Tahun akademik dibagi dalam 2 (dua) semester yang dituangkan dalam
kalender akademik.
8. Pendidikan akademik, profesi dan vokasi diselenggarakan dengan Sistem
Kredit Semester (SKS).
9. Setiap mata kuliah yang tercantum dalam kurikulum diberi bobot satuan
kredit semester (sks) yang disesuaikan dengan isi dan luas bahasan mata
kuliah.
10. Penilaian kegiatan dan kemajuan belajar mahasiswa dilakukan secara berkala
oleh dosen, baik secara tertulis maupun tidak tertulis.
11. Penilaian hasil belajar mahasiswa dilakukan melalui ujian tengah
semester, tugas terstruktur, presensi kuliah, ujian akhir semester, dan ujian
akhir program dalam bentuk ujian tugas akhir atau ujian skripsi/tesis/disertasi.
12. Ujian akhir program dan yudisium dapat dilaksanakan setiap bulan sekali
oleh Fakultas dan/atau Program Pascasarjana.
13. Mahasiswa yang telah berhasil menyelesaikan beban studi dan
dinyatakan lulus berhak menggunakan gelar akademik, profesi, dan/atau
vokasi sesuai dengan peraturan perundang-undangan.
14. Tata cara penilaian hasil belajar sebagaimana yang dimaksud dalam Buku
Pedoman Akademik Fakultas Teknik.

Pelaksanaan Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat


1. Penelitian merupakan kegiatan telaah keilmuan untuk menemukan kebenaran
dan/atau memecahkan masalah dalam ilmu pengetahuan, teknologi, dan/atau
seni.
2. Penelitian dilaksanakan untuk menunjang kegiatan pendidikan, pengajaran, dan
pengabdian kepada masyarakat.
3. Penelitian dilaksanakan berdasarkan atas kaidah-kaidah dan etika keilmuan.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 21


Universitas Widyagama Malang 2017
4. Hasil penelitian dapat diwujudkan dalam bentuk publikasi, HKI, bahan ajar,
teknologi tepat guna dan untuk kepentingan kesejahteraan masyarakat.
5. Pelaksanaan kegiatan penelitian diatur dengan peraturan Rektor.
6. Pengabdian kepada masyarakat merupakan kegiatan pemanfaatan,
pendayagunaan, dan pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi, dan/atau seni
untuk masyarakat berdasarkan hasil penelitian.
7. Pengabdian kepada masyarakat melibatkan dosen, mahasiswa, dan tenaga
kependidikan secara kelompok maupun perorangan.
8. Hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat dapat diwujudkan dalam bentuk
publikasi, HaKI, bahan ajar, teknologi tepat guna dan untuk kepentingan
kesejahteraan masyarakat.
9. Pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat diatur dengan peraturan
Rektor.

Penilaian Mutu Pendidikan


1. Universitas menyelenggarakan penilaian mutu pendidikan secara internal yang
dilakukan oleh lembaga otonom terhadap sistem penyelenggaraan pendidikan
tinggi.
2. Mekanisme penilaian mutu pendidikan secara internal diatur dalam peraturan
Rektor.
3. Penilaian mutu pendidikan secara eksternal dalam bentuk akreditasi dilakukan
oleh lembaga yang berwenang.
4. Pengajuan akreditasi dilakukan setiap jenjang pendidikan sesuai dengan
ketentuan yang berlaku.
5. Pengusulan akreditasi pada setiap jenjang pendidikan dilakukan oleh Rektor.

Kebebasan Akademik dan Otonomi Keilmuan


1. Kebebasan akademik termasuk kebebasan mimbar akademik dan otonomi
keilmuan merupakan kebebasan yang dimiliki anggota sivitas akademika untuk
melaksanakan kegiatan yang terkait dengan pendidikan, pengembangan ilmu
pengetahuan dan teknologi secara bertanggungjawab serta mandiri.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 22


Universitas Widyagama Malang 2017
2. Fakultas Teknik menghormati dan menjunjung tinggi kebebasan akademik bagi
sivitas akademika sebagai perwujudan kehidupan demokrasi yang bebas dan
bertanggung jawab.
3. Fakultas Teknik menyelenggarakan pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi
dan seni, berpedoman pada prinsip kode etik serta otonomi keilmuan.
4. Fakultas Teknik berkewajiban mendorong terbentuknya kelompok keahlian
berdasarkan karakteristik keilmuan.
5. Kelompok keahlian dapat dibentuk sejalan dengan tuntutan pengembangan ilmu
pengetahuan, teknologi dan seni.
6. Kelompok keahlian dapat bersifat antar, lintas, atau multi disiplin ilmu, dalam
lingkup internal maupun eksternal Universitas di bawah koordinasi jurusan,
fakultas atau Universitas.

C. Tata Kelola SDM dan Analisa Jabatan


Analisa jabatan dilakukan melalui mekamisme yang diatur dalam Statuta
Universitas, yaitu melalui laporan secara periodik masing-masing pemimpin unit
terhadap pelaksanaan tugas dan fungsi setiap pejabat yang ada dalam
tanggungjawabnya. Laporan masing-masing pimpinan unit, antara lain disampaikan
dalam rapat rutin pimpinan Universitas minimal sekali dalam satu bulan, yang
dipimpin oleh Rektor dengan melibatkan para Direktur, Direktur PPS, Kepala LPPM,
dan Kepala Bagian. Secara operasional, analisis jabatan dikoordinasikan oleh Wakil
Rektor. Berdasarkan laporan perkembangan tugas dan fungsi masing-masing pejabat
dan staf pegawai lainnya. Berdasarkan analisis yang mendalam tersebut, rapim
Universitas merekomendasikan penyegaran dan mutasi paa pejabat dan staf.
Mengacu pada standar pelaksanaan tata kelola di atas, Fakultas Teknik yang
merupakan bagian sistem tata kelola di atas standar Operasional Prosedur Fakultas
Teknik / SOP Fakultas Teknik yang sudah disusun berikut SPMI, akan dilaksnakan
secara konsisten dan berkesinambungan antar unit kerja yang terkait.
Sistem pengelolaan fungsional dan operasional perguruan tinggi dilaksanakan
mencakup fungsi pengelolaan (planning, organizing, staffing, leading, dan
controlling),yang dilaksanakan secara efektif untuk mewujudkan visi dan
melaksanakan misi fakultas.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 23


Universitas Widyagama Malang 2017
Sistem pengelolaan tersebut dituangkan secara operasional pada dokumen Manual
Mutu Akademik tahun 2007 yang disempurnakan pada Manual Mutu Internal UWG
tahun 2009 dan disempurnakan lagi pada SPMI UWG tahun 2013. Lima prinsip
pengelolaan dilaksanakan secara kontinyu untuk meingkatkan secara berkelanjutan
dari setiap waktu.

a. Perencanaan (Planning)
Fakultas teknik dalam kegiatan administrasi dan akademis dimulai dengan
perencanaan:
1. Perencanaan jangka pendek Rencana Anggaran dan Belanja Fakultas (RABF)
mengikuti RAB Universitas (RAPBU) yang disahkan oleh senat universitas.
Didalam RAPBU berisidiskripsi kegiatan tahunan, termasuk anggaran masing-
masing fakultas. Sebelum disahkan oleh senat, RAPBU digodok oleh tim anggaran
universitas, yang terdiri dari komisi anggaran senat dan bagian keuangan. Setelah
disahkan oleh rapat senat kemudian Rektor menjelaskan RAPBU dan diskripsi
kegiatan kepada seluruh unit kerja serta meminta persetujuan yayasan.
2. Perencanaan jangka menengah dituangkan dalam Rencana strategis (Renstra)
Fakultas Teknik yang mengacu pada Renstra Universitas . Renstra disusun oleh tim
renstra yang terdiri dari dosen dan pimpinan unit kerja dan lembaga di Fakultas
Teknik. Tim renstra dalam menyusun renstra dimulai dengan identifikasi masalah,
kekuatan, kelemahan potensi dan peluang Fakultas teknik sekarang dan kedepan.
Kemudian Tim Renstra melakukan analisa sehingga didapatkan poin-poin pokok
untuk dijabarkan lebih lanjut menjadi dokumen renstra.
3. Rencana operasional (Renop) juga disusun yang merupakan penjabaran lebih teknis
dari renstra.

b. Pengorganisasian dan staf (Organizing and staffing)


Fakultas Teknik menetapkan fungsi pengorganisasian (organizing) melalui peraturan
peraturan yang menjadi landasan dasar operasional bagi kebijakan dibawahnya. Fungsi
organizing ditetapkan dalam bentuk Peraturan Universitas Widyagama Malang No.
2/PTS.030.H-1/2003 tentang Organisasi dan Tata Kerja Universitas Widyagama
Malang, yang selanjutnya disempurnakan menjadi Peraturan Universitas Widyagama

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 24


Universitas Widyagama Malang 2017
Malang Nomor: 01 tahun 2013 tentang Organisasi dan Tata Kerja Universitas
Widyagama Malang, yang memuat struktur organisasi UWG Malang.
Organisasi tersusun dari unsur-unsur:
A. Pimpinan Universitas
B. Senat Universitas
C. Pelaksana Universitas
1. Fakultas
2. Program pascasarjana
3. Lembaga penelitian dan pengabdian kepada masyarakat
4. Badan Perencanaan dan Pengembangan
5. Badan penjaminan mutu
D. Administrasi Universitas
E. Unsur penunjang Universitas

Fungsi staffing yang mengatur unit, tugas pokok, dan fungsi masing-masing satuan
kerja di lingkungan Fakultas Ekonomi sudah dijelaskan pada OTK.Penilaian jabatan
struktural administrasi mengacu pada tugas dan fungsi pokok sesuai dengan statuta
dan OTK yang berlaku. Sedangkan penilaian jabatan non struktural (dosen) dengan
mekanisme penilaian kinerja dosen (Laporan Kinerja Dosen) dan DP3.

c. Kepemimpinan (Leading)
Pimpinan Fakultas melakukan koordinasi dengan agenda implementasi kegiatan dari
Renstra, monitoring dan evaluasi dari pelaksanaan kegiatan Tridarma. Fungsi leading
merupakan kekuatan penting dalam tata kelola universitas, yang memberikan
pengaruh yang luas. Fungsi leading diatur dengan dokumen/peraturan, khususnya
peraturan Yayasan Pembina Pendidikan Indonesia Widyagama Malang No.
26/YPPIWM/XI/2010 tentang Statuta Universitas Widyagama Malang sebagaimana
telah dijelaskan pada bagian kedua tentang OTK. Bagian Keenam tentang Fakultas,
pasal 38 Dekan sebagai pimpinan Fakultas yang bertanggungjawab kepada Rektor.
Pasal 40 ayat (1) Unsur pimpinan Jurusan/bagian adalah Ketua dan/atau sekretaris
jurusan/bagian. Pasal 45 ayat (3) Unsur pelaksana akademik program pasca sarjana
terdiri dari direktur, asisten direktur, ketua dan/aatau sekretaris program studi.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 25


Universitas Widyagama Malang 2017
d. Pengendalian (Controlling)
Peran pengendalian (controlling) diatur melalui peraturan-peraturan yang menjadi
dasar operasional bagi kebijakan dibawahnya. Fungsi controlling diwujudkan dengan
bentuk :
1. Kegiatan monev dan audit akademik dalam proses pembelajaran di fakultas
dilakukan oleh Gugus Penjaminan Mutu (GPM) dibawah koordinasi Badan
Penjaminan Mutu (BPM). Sedangkan untuk audit eksternal dilakukan oleh BAN
PT pada saat akreditasi program studi. Sedangkan pada bidang non-akademik
pada bidang keuangan, dilakukan oleh tim audit keuangan internal.
2. Hasil monitoring dan evaluasi fakultas dan program studi oleh masing-masing
pimpinan dilaporkan pada setiap rapat koordinasi dan evaluasi.
3. Laporan kerja tahunan oleh fakultas dan program studi.
Tim Sertifikasi Dosen memeriksa berkas LKD dan BKD dosen beserta lampiran
buktinya, sesudah diperiksa asesor, sebelum dilaporkan ke Kopertis VII

2.5 Sistem Penjaminan Mutu Fakultas


Jelaskan sistem penjaminan mutu dalam Fakultas. Jelaskan pula standar mutu
yang digunakan.
Sistem Penjaminan Mutu Fakultas masih berkoordinasi dengan Universitas.
Dalam menjalankan Sistem Penjaminan Mutu secara bertahap dan berkelanjutan
untuk memenuhi tuntutan peraturan perundangan dan stakeholder. Fakultas Teknik
sadar bahwa pada era kompetisi PT sekarang ini hanya dapat dihadapi dengan mutu
sesuai tuntutan peraturan perundangan dan stakeholder. Dalam rangka menyiapkan
diri untuk memenuhi tuntutan peraturan perundangan dan tuntutan stakeholder, maka
telah dipersiapkan berbagai dokumen dan satuan kerja mengenai: (1) pernyataan mutu,
(2) kebijakan mutu dan sasaran mutu, (3) unit pelaksana, (4) standar mutu, (5)
prosedur mutu, (6) instruksi kerja, dan (7) pentahapan sasaran mutu.

Fakultas Teknik dalam proses penjaminan mutu masih berkoordinasi dengan


Badan penajminan Mutu (BPM) Universitas Widyagama Malang dan memiliki
Manual Mutu yang lengkap yang dituangkan dalam Buku SPMI meliputi:

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 26


Universitas Widyagama Malang 2017
(1) Pernyataan Mutu
(2) Kebijakan Mutu
(3) Unit Pelaksana
Untuk menjamin kinerja unit penjamian mutu, maka di tingkat Fakultas dan
Program Studi telah dibentuk Tim Pelaksanan Penjaminan Mutu dengan Surat Tugas
Rektor Nomor 078.1/PTS.030.H1/ST/IV/2014 tentang pembentukan Gugus
Penjaminan Mutu sebagai Pelaksana Penjaminan Mutu Tingkat Fakultas dan Unit
Penjaminan Mutu di tingkat Program Studi di lingkungan UWG Malang.
Struktur Organisasi Badan Penjaminan Mutu UWG sesuai dengan Organisasi
dan Tata Kerja UWG tahun 2013 seperti pada Gambar 2..

Gambar 2. Struktur organisasi Badan Penjaminan Mutu UWG


(OTK UWG, 2013)

(4) Standar Mutu


Sebagai tindak lanjut dari pernyataan mutu, dan kebijakan mutu yang sudah
ditetapkan, maka UWG Malang menetapkan standar mutu, dan sasaran mutu yang
ditetapkan melalui Peraturan Universitas No. 3 tahun 2013 tentang Sistem Penjaminan
Mutu Internal UWG Malang.
Standar Mutu yang sudah ditetapkan dituangkan pada Buku SPMI UWG tahun
2013 adalah :

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 27


Universitas Widyagama Malang 2017
Kategori Standar Kode Standar Nama Standar
STANDAR ISI STD/SPMI/A.01 Standar Penyusunan Kurikulum
STD/SPMI/A.02 Standar Evaluasi Kurikulum
STD/SPMI/A.03 Standar Kalender Akademik
STANDAR PROSES STD/SPMI/B.01 Standar Proses Belajar Mengajar
STD/SPMI/B.02 Standar Rencana Pembelajaran
STD/SPMI/B.03 Standar Penilaian Hasil
Pembelajaran
STD/SPMI/B.04 Standar Evaluasi Proses
Pembelajaran
STD/SPMI/B.05 Standar Pembimbingan Akademik
STANDAR KOMPETENSI STD/SPMI/C.01 Standar Kompetensi Lulusan
LULUSAN
STANDAR PENDIDIK DAN STD/SPMI/D.01 Standar Dosen Kualifikasi Akademik
KEPENDIDIKAN STD/SPMI/D.02 Standar Kinerja Dosen
STD/SPMI/D.03 Standar Kualifikasi Laboran
STD/SPMI/D.04 Standar Kualifikasi Tenaga
Kepustakaan
STD/SPMI/D.05 Standar Kualifikasi Tenaga
Administrasi
Kategori Standar Kode Standar Nama Standar
STANDAR SARANA DAN STD/SPMI/E.01 Standar Ruang Kuliah dan
PRASARANA Perlengkapannya
STD/SPMI/E.02 Standar kebersihan
STD/SPMI/E.03 Standar Ruang Pejabat Struktural
STD/SPMI/E.04 Standar Ruang Dosen
STD/SPMI/E.05 Standar Auditorium
STD/SPMI/E.06 Standar Perpustakaan
STD/SPMI/E.07 Standar kamar mandi dan WC

STANDAR PENGELOLAAN STD/SPMI/F.01 Standar Kualifikasi Pimpinan


STD/SPMI/F.02 Standar Pengelolaan Akademik
STD/SPMI/F.03 Standar Pengelolaan Administrasi
Umum

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 28


Universitas Widyagama Malang 2017
STANDAR PEMBIAYAAN STD/SPMI/G.01 Standar Biaya Studi
STD/SPMI/G.02 Standar Biaya Investasi
STD/SPMI/G.03 Standar Biaya Operasional
STANDAR PENILAIAN STD/SPMI/H.01
PENDIDIKAN STD/SPMI/H.02 Standar Penilaian Hasil Belajar
STD/SPMI/H.03 Standar Yudisium Hasil Belajar
STD/SPMI/H.04 Standar Yudisium Kelulusan
Mahasiswa
Standar Akreditasi Program Studi
STANDAR PENELITIAN STD/SPMI/I.01 Standar Organisasi LPPM
STD/SPMI/I.02 Standar Proposal Penelitian
STD/SPMI/I.03 Standar Monev Penelitian
STD/SPMI/I.04 Standar Hasil dan Luaran Hasil
Penelitian
STANDAR PENGABDIAN STD/SPMI/J.01 Standar Proposal Pengabdian
MASYARAKAT Masyarakat
STD/SPMI/J.02 Standar Monev Pengabdian
masyarakat
STD/SPMI/J.03 Standar Hasil dan Luaran Hasil
Pengabdian Masyarakat
STANDAR INFORMASI STD/SPMI/K.01 Standar Informasi dan Komunikasi
DAN KOMUNIKASI
STANDAR MAHASISWA STD/SPMI/L.01 Standar Rekrutmen Mahasiswa Baru
STD/SPMI/L.02 Standar Pengembangan Penalaran,
Minat dan Bakat
STD/SPMI/L.03 Standar Beasiswa

(5) Prosedur Mutu


SOP pada SPMI UWG belum lengkap, upaya melengkapi SOP dilakukan
dengan Raker UWG.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 29


Universitas Widyagama Malang 2017
Kategori SOP Kode SOP Nama SOP
Manual Standar M.Pntp/Std/01 Manual Penetapan Standar
M.Plks/Std/02 Manual Pelaksanaan Standar
M.Pgd/Std/03 Manual Pengendalian Standar
M.Pnkt/Std/04 Manual Pengembangan Standar
Prosedur Pengendalian SoP/Pgd/03/1 Prosedur Monev SPMI
Standar SoP/Pgd/03/2 Prosedur Audit Mutu
Prosedur Kurikulum SoP/Plks/A.01/1 Prosedur Penyusunan Kurikulum
SoP/Plks/A.01/2 Prosedur Evaluasi Kurikulum
Prosedur Pembelajaran SoP/Plks/B.04/1 Prosedur Evaluasi Pembelajaran
Prosedur Pengelolaan SOP/Std/E.05-1 Prosedur Pemeliharaan Auditorium
Administrasi SOP/Std/E.02-1 Prosedur Kebersihan Ruang
SOP/Std/E.03/1 Prosedur Pemeliharaan Ruang
Pejabat Struktural
SoP/Plks/E.6/2 Prosedur Pengunjung Perpustakaan
SoP/Plks/E.6/1 Prosedur Peminjaman Buku
Perpustakaan
Prosedur Pengelolaan SOP/Plks/F.02/1 Prosedur Penerbitan Kartu Kuliah,
Administrasi Akademik UTS dan UAS
SOP/Plks/ F.02/2 Prosedur Penerbitan Presensi Kuliah,
UTS dan UAS
SOP/Plks/F.02/3 Prosedur Penerimaan Nilai UTS dan
UAS
SOP/Std/F.03/1 Prosedur Formasi Dosen
SoP/Plks/F.03/2a Prosedur Pengangkatan Dosen tetap
SoP/Plks/F.03/2b Prosedur Pengangkatan Pegawai
Tetap
SoP/Plks/F.03/3 Prosedur Pengajuan Kenaikan
Jabatan Fungsiaonal
SoP/Plks/F.03/4 Prosedur Penilaian DPK bagi dosen
dan Karyawan

SoP/Plks/F.03/5 Prosedur Kenaikan Golongan Dosen

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 30


Universitas Widyagama Malang 2017
Prosedur Keuangan SOP/Plks/G.01/1 Prosedur Pembayaran Biaya Studi
SOP/Plks/G.01/2 Prosedur Laporan Penerimaan
Keuangan
SOP/Plks/G.01/3 Prosedur Keringan Pembayaran
Studi
SOP/Plks/G.02/1 Prosedur Perencanaan Anggaran
SOP/Plks/G.03/1 Prosedur Laporan Realisasi
Penerimaan
SOP/Plks/G.03/2 Prosedur Pengajuan Dana
SOP/Plks/G.03/3 Prosedur Pencairan Dana
SOP/Plks/G.03/4 Prosedur laporan realisasi
Pengeluaran

Prosedur Kelulusan SOP/Plks/H.04/1 Prosedur Yudisium Kelulusan


SOP/Plks/H.05/1 Prosedur Penerbitan Ijazah
Prosedur Penelitian SoP/Plks/I.01/1 Prosedur Pembinaan Mutu Dan Sdm
Penelitian
SoP/Plks/I.01/2 Prosedur Pelatihan Kompetensi
Penelitian
SoP/Plks/I.02/1 Prosedur Rekruitmen Reviewer
SoP/Plks/I.02/2 Prosedur Desk Evaluasi Proposal
SoP/Plks/I.02/3 Prosedur Pelaksanaan Review
Proposal
SoP/Plks/I.02/4 Prosedur Penetapan Pemenang
Proposal
SoP/Plks/I.02/5 Prosedur Kontrak Penelitian
Sop/Plks/I.03/1 Prosedur Pelaksanaan Monev
Penelitian
SoP/Plks/I.04/1 Prosedur Seminar Hasil Penelitian
SoP/Plks/I.04/2 Prosedur Pelaporan Luaran Hasil
Penelitian
SoP/Plks/I.04/3 Prosedur Tindak Lanjut Hasil
Penelitian
Prosedur Pengabdian Kepada SoP/Plks/J.01/1 Prosedur Rekruitmen Reviewer

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 31


Universitas Widyagama Malang 2017
Masyarakat SoP/Plks/J.01/2 Prosedur Pelaksanaan Reviewer
Proposal
SoP/Plks/J.02/1 Prosedur Pelaksanaan Monev
Pengabdian Pada Masyarakat
SoP/Plks/J.03/1 Prosedur Pelaporan Luaran dan Hasil
Pengabdian Pada Masyarakat
Prosedur Informasi SoP/Plks/K.01/1 Prosedur Pengelolaan Informasi dan
Komunikasi
Di Lingkup Universitas Widyagama
Malang
SoP/Plks/K.01/2 Prosedur Pengelolaan Informasi dan
Komunikasi
Dengan Pihak Eksternal

(6) Instruksi Kerja


Instruksi kerja masih menggunakan instruksi kerja yang sudah ada, Instruksi kerja
pada dokumen SPMI masih terbatas jumlahnya. Upaya melengkapi Instruksi kerja sedang
diupayakan terus oleh masing-masing unit kerja sebagai tindak lanjut dari Rapat Kerja
pada bulan Januari 2014 dan worhsop SPMI yang dilakukan pada bulan Juli 2014.

(7) Pentahapan Sasaran Mutu


Penetapan Sasaran Mutu mengikuti tahapan sebagai berikut :
1. Unit Penjaminan Mutu (UPM) menyampaikan pedoman pelaksanaan penjaminan
mutu kepada Gugus Penjaminan Mutu (GPM) Fakultas.
2. Gugus Penjamian Mutu (GPM) tingkat Fakultas/PPS bersama program studi
menetapkan standar mutu yang akan dicapai pada tahun berikutnya.
3. Monitoring dilakukan oleh unit mutu di atasnya ataupun unit terkait.
4. Prodi melakukan evaluasi diri mengenai kegiatan yang telah dilaksanakan dan
disusun dalam bentuk laporan semesteran/tahunan kinerja
jurusan/departemen/bagian/prodi. Hasil evaluasi diri dilaporkan kepada Gugus
Penjaminan Mutu tingkat fakultas.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 32


Universitas Widyagama Malang 2017
5. Laporan tahunan kinerja prodi diaudit oleh Auditor Mutu Internal yang
ditugaskan oleh Rektor. Hasil auditor internal yang telah dikoreksi dijadikan acuan
dalam rangka peningkatan mutu pada tahun berikutnya.
6. Fakultas teknik beserta prodi menetapkan standar mutu akademik untuk dijadikan
acuan tahun berikutnya dan dilaporkan ke Badan Penjaminan Mutu Universitas
Widyagama Malang.
7. Laporan kinerja yang telah memenuhi ketentuan disampaikan kepada pimpinan
universitas sebagai laporan Badan Penjaminan Mutu (BPM UWG).
8. Pimpinan universitas mempelajari laporan kinerja dari setiap fakultas, apabila
pimpinan universitas dapat menerima laporan tersebut, maka pimpinan universitas
dapat menyampaikan isi laporan tersebut kepada senat universitas, sebagai badan
normatif tertinggi universitas.
9. Pimpinan universitas memberikan penghargaan kepada pimpinan fakultas yang
telah berhasil dan peringatan bagi pimpinan fakultas yang belum berhasil mencapai
standar mutu yang telah ditetapkan.
Siklus Audit Mutu Internal (AIM) UWG seperti pada Gambar 2.4.3.

Gambar 3 Siklus Auidt Mutu Internal (AIM) UWG.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 33


Universitas Widyagama Malang 2017
STANDAR 3. MAHASISWA DAN LULUSAN

3.1 Mahasiswa
3.1.1 Sistem Rekrutmen dan Seleksi Calon Mahasiswa Baru dan Efektivitasnya
Kebijakan sistem rekrutmen dan seleksi calon mahasiswa (mencakup mutu prestasi dan
reputasi akademik serta bakat pada jenjang pendidikan sebelumnya, equitas wilayah,
kemampuan ekonomi dan jender). Efektivitas implementasi sistem rekrutmen dan seleksi
calon mahasiswa untuk menghasilkan calon mahasiswa yang bermutu diukur dari jumlah
peminat, proporsi pendaftar terhadap daya tampung dan proporsi yang diterima dan yang
registrasi.
Jelaskan sistem rekrutmen dan seleksi calon mahasiswa baru yang diterapkan pada
Fakultas
Penerimaaan mahasiswa baru ditangani oleh Unit Pelaksana Teknis Pendaftaran
Mahasiswa Baru (UPT PMB) yang bertanggung jawab langsung kepada Rektor. Sistem
penerimaan baru UWG sesuai dengan dokumen yang dimiliki dan dilaksanakan secara
konsisten. Pada tahun akademik 2014/2015 Rektor UWG mengeluarkan Surat Keputusan
Rektor tentang penerimaan mahasiswa baru UWG No 15/PTS/030./H1/Kep/IX/2014.
Sedangkan pada tahun akademik 2015/2016 Rektor UWG mengeluarkan Surat
Keputusan Rektor tentang penerimaan mahasiswa baru UWG No
37/PTS/030./H1/Kep/IX/2015.

Penerimaan mahasiswa baru dilakukan melalui dua jalur, yaitu (1) jalur tes
tertulis (2) jalur siswa berprestasi. Jalur tes tertulis dilaksanakan dengan menggunakan
sistem test komputer langsung ketika calon mahasiswa mendaftar/mengembalikan
formulir di UPT PMB. Hasil seleksi diumumkan setelah tes selesai dilaksanakan. Jalur
siswa berprestasi (tanpa test) diperuntukkan bagi siswa yang memiliki nilai UAN rata-
rata 8 atau lebih atau siswa yang memiliki pretasi akademik peringkat kelas 1 – 5 pada
semester terakhir di sekolah asal (dibuktikan dengan menunjukkan nilai raport kelas XII),
(c) siswa yang memiliki prestasi non-akademik, juara dalam minat dan bakat di bidang
seni, budaya, olah raga dengan kategori 5 besar tingkat kecamatan/kota/kabupaten,
kategori 10 besar di tingkat lokal/regional (propinsi).

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 34


Universitas Widyagama Malang 2017
Efektivitas implementasi sistem rekrutmen dan seleksi calon mahasiswa diatas
terbukti dapat meningkatkan jumlah mahasiswa. Sejak tahun tahun 2009, Universitas
memberikan jalur beasiswa diberikan kepada : (a) Siswa dengan nilai UAN rata-rata di
atas 8 dan menerima mahasiswa dari kalangan yatim piatu dan dhuafa dengan bebas
biaya pendidikan berupa beasiswa Unggul Mulia, Bidik Misi, PPA atau BBM.

Fakultas Teknik juga menerima calon mahasiswa melalui jalur transfer/alih


jenjang dari mahasiswa yang terdaftar di universitas lain/D3 dengan cara harus
menunjukkan transkrip dan ijasah atau surat pindah dari perguruan tinggi asal. Dari
transkrip dilakukan konversi mata kuliah oleh program studi untuk menentukan berapa
mata kuliah yang harus ditempuh di Fakultas Teknik Universitas Widyagama.

3.1.2 Tuliskan data mahasiswa reguler dan mahasiswa transfer untuk masing-masing
program studi S1 pada TS (tahun akademik penuh yang terakhir) di
Fakultas/Sekolah Tinggi sesuai dengan mengikuti format tabel berikut:

Jumlah Mahasiswa pada PS: Total


PS-4 PS-5 Mahasiswa
PS-1 PS-2 PS-3 PS-6
No. Hal TEK. TEK. pada
TEK. TEK. TEK. TEK.
INDUS INFORMA
ELEKTRO MESIN SIPIL
TRI TIKA OTOMOTIF Fakultas
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
1. Mhs. baru
bukan 201 140 125 80 153 13 722
transfer
Program
1 2. Mhs. baru
reguler 17 15 17 5 8 0 52
transfer
Total mhs.
reguler
218 155 142 85 161 13 774
1. Mhs. baru
bukan
Program transfer
2 non- 2. Mhs. baru
reguler transfer
Total mhs.
Non-reguler
Catatan:
(1) Mahasiswa program reguler adalah mahasiswa yang mengikuti program pendidikan
secara penuh waktu (baik kelas pagi, siang, sore, malam, dan di seluruh kampus).
(2) Mahasiswa program non-reguler adalah mahasiswa yang mengikuti program
pendidikan secara paruh waktu.
(3) Mahasiswa transfer adalah mahasiswa yang masuk ke program studi dengan
mentransfer mata kuliah yang telah diperolehnya dari PS lain, baik dari dalam PT
maupun luar PT.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 35


Universitas Widyagama Malang 2017
3.1.3 Uraikan alasan/pertimbangan Fakultas/Sekolah Tinggi dalam menerima
mahasiswa transfer. Jelaskan pula alasan mahasiswa melakukan transfer.

Alasan/pertimbangan fakultas menerima mahasiswa transfer yang berasal dari pro-


gram Diploma maupun program Sarjana yang belum sempat menyelesaikan studinya di
perguruan tinggi asal adalah:
1. Sebagai partisipasi untuk memenuhi kebutuhan manusia dalam pendidikan
2. Daya tampung
3. Berasal dari perguruan tinggi yang memiliki ijin penyelenggaraan.
4. Kesediaan calon mahasiswa mematuhi semua peraturan akademik yang berlaku di
FT Universitas Widyagama Malang.

3. 2 Lulusan
3.2.1 Tuliskan rata-rata masa studi dan rata-rata IPK lulusan selama tiga tahun
terakhir dari mahasiswa reguler bukan transfer untuk tiap program studi S1
yang dikelola oleh Fakultas/Sekolah Tinggi dengan mengikuti format tabel
berikut:

Rata-rata masa studi Rata-rata IPK


No. Program Studi
(tahun) lulusan
(1) (2) (3) (4)
1 PS 1: TEKNIK ELEKTRO 5.34 3.23
2 PS 2: TEKNIK MESIN 4.4 3.24
3 PS 3: TEKNIK SIPIL 4.38 3.12
4 PS 4: TEKNIK INDUSTRI 4.5 3.31
5 PS 5: TEKNIK INFORMATIKA 3.85 3.23
6 PS 6: TEKNIK OTOMOTIF 3 3.15
Rata-rata di Fakultas 4.25 3.21

3.2.2 Uraikan pandangan Fakultas tentang rara-rata masa studi dan rata-rata IPK
lulusan, yang mencakup aspek: kewajaran, upaya pengembangan, dan upaya
peningkatan mutu. Uraikan pula kendala-kendala yang dihadapi.

Dapat dilihat dari rata-rata masa studi mahasiswa FT antara 4,25 tahun atau 8-9
semester, khusus untuk program studi teknik sipil berkisar 4.38 tahun (9 semester), lebih

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 36


Universitas Widyagama Malang 2017
lama dari kelulusan yang dapat ditempuh sebagaimana rencana pada kurikulum 2011 dan
2015 yaitu 4 tahun dan 3 tahun untuk D3 Otomotif. Sedangkan untuk rata-rata IPK
kelulusan sudah baik yaitu di atas 3, tinggal ditingkatkan.
Upaya pengembangan dan upaya peningkatan mutu yang akan dilakukan oleh
Fakultas tentu dengan peningkatan fasilitas perkuliahan dan pelayanan administrasi untuk
kelancaran proses belajar mengajar serta peningkatan mutu tenaga pengajar antara lain
dengan monitoring dan evaluasi kehadiran dosen mengajar, pemberian materi perkuliahan
yang sesuai dengan SAP dan GBPP (Rencana Pembelajaran Semester (RPS) ; Kurikulum
KKNI), serta pembuatan kurikulum yang sesuai dengan kebutuhan pasar dan sesuai dengan
standar dari Dikti (KKNI). Selain itu diupayakan bahwa semua dosen sudah berpendidikan
minimal S2 dan memacu dosen-dosen untuk studi lanjut ke S3.
Kendala-kendala yang dihadapi: Mahasiswa yang kurang memperhatikan studinya
baik karena bekerja maupun karena hal lainnya sehinggga mengakibatkan masa studi-nya
lebih lama. Maka peran fakultas bersama dengan program studi memberikan moti-vasi
kepada mahasiswa secara formal melalui pelatihan-pelatihan secara informal serta
memberikan masukan dan bantuan moral jika mereka menemukan kesulitan serta
pengarahan agar cepat menyelesaikan studinya.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 37


Universitas Widyagama Malang 2017
STANDAR 4. SUMBER DAYA MANUSIA

4.1 Dosen Tetap


Dosen tetap dalam borang akreditasi BAN-PT adalah dosen yang diangkat dan
ditempatkan sebagai tenaga tetap pada PT yang bersangkutan; termasuk dosen
penugasan Kopertis, dan dosen yayasan pada PTS dalam bidang yang relevan dengan
keahlian bidang studinya. Seorang dosen hanya dapat menjadi dosen tetap pada satu
perguruan tinggi, dan mempunyai penugasan kerja minimum 20 jam/ minggu.

Dosen tetap dipilah dalam 2 kelompok, yaitu:


1. Dosen tetap yang bidang keahliannya sesuai dengan PS
2. Dosen tetap yang bidang keahliannya di luar PS

4.1.1 Tuliskan jumlah dosen tetap yang bidang keahliannya sesuai dengan masing-
masing PS di lingkungan Fakultas/Sekolah Tinggi, berdasarkan jabatan
fungsional dan pendidikan tertinggi, dengan mengikuti format tabel berikut:
Jumlah Dosen Tetap yang bertugas
pada Program Studi:
PS-1 PS-4 PS-5 PS-6 Total di
No. Hal PS-2 PS-3
TEK. TEK. TEK. TEK. Fakultas
TEK. TEK.
ELEKTR INDUST INFORMATIK OTOMOTI
MESIN SIPIL
O RI A F

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8)


A Jabatan Fungsional:
Tanpa jabatan Fungsional - - - 1 2 1 4
1 Asisten Ahli 2 - - 2 - 1 5
2 Lektor 3 5 5 5 4 4 26
3 Lektor Kepala 2 1 2 - - - 5
4 Guru Besar/Profesor - - - - - - -
TOTAL 7 6 7 8 6 6 40
B Pendidikan Tertinggi:
1 S1 - - - - - 1 1
2 S2/Profesi/Sp-1 5 5 6 8 4 4 32
3 S3/Sp-2 2 1 1 - 2 1 7
TOTAL 7 6 7 8 6 6 40

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 38


Universitas Widyagama Malang 2017
4.1.2 Tuliskan banyaknya penggantian dan perekrutan serta pengembangan dosen
tetap yang bidang keahliannya sesuai dengan program studi pada
Fakultas/Sekolah Tinggi dalam tiga tahun terakhir dengan mengikuti format
tabel berikut:
PS-1 PS-2 PS-3 PS-4 PS-5 PS-6
TEK. TEK. TEK. TEK. TEK. TEK.
Total di
No. Hal
ELEKTRO MESIN SIPIL INDUSTRI INFORMATIKA OTOMOTIF Fakultas
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8)
1 Banyaknya dosen - - - - - - -
pensiun/berhenti
2 Banyaknya 1 1 - - 1 - 3
perekrutan dosen
baru
3 Banyaknya dosen 1 - - - - 1 2
tugas belajar S2/Sp-
1
4 Banyaknya dosen 1 3 3 3 1 - 11
tugas belajar S3/Sp-
2

4.1.3 Uraikan pandangan Fakultas/Sekolah Tinggi tentang data pada butir 4.1.1 dan
4.1.2, yang mencakup aspek: kecukupan, kualifikasi, dan pengembangan karir.
Jelaskan kendala yang ada dalam pengembangan tenaga dosen tetap.

Aspek kecukupan
Rasio dosen dengan mahasiswa untuk program studi Teknik Elektro 1 : 31.1; program
studi Teknik Sipil 1 : 20.3, program studi Teknik Mesin 1 : 25.8 dan; program studi Teknik
Informatika 1: 26.8 ; sudah memenuhi aspek kecukupan sedangkan untuk program studi
Teknik Industri 1 : 10.6 dan program studi D-3 Otomotif 1:02.2, dengan rasio seperti ini
boleh dikatakan tidak memenuhi aspek kecukupan. Namun untuk ke depan dipandang
perlu untuk berkonsentrasi dalam mencari/rekruitmen mahasiswa baru agar terpenuhi rasio
1 : 20.

Aspek kualifikasi
Jika didasarkan pada jabatan fungsional, program studi Teknik Sipil sudah dikatakan baik,
5 Dosen mempunyai jabatan Lektor dan 2 Dosen mempunyai jabatan Lektor kepala.
Secara keseluruhan kualifikasi Dosen Fakultas Teknik dari aspek jabatan fungsional sudah

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 39


Universitas Widyagama Malang 2017
baik dengan didasarkan yang mempunyai jabatan Asisten Ahli ada 5 orang (12.5 %),
Lektor 26 orang (5 %) dan Lektor Kepala 5 orang (12.5%), dan masih ada 4 orang (10 %)
dosen tanpa jabatan fungsional. Pada Tahun 2018 ada sekitar 4 orang dosen sedang
mengajukan pangkat ke Asisten Ahli, 4 orang dosen ke jabatan lektor dan 1 orang dosen
ke jabatan Lektor Kepala, dan diharapkan pada tahun 2018 minimal 1 orang dosen
mencapai jabatan fungsional Guru Besar. Dari aspek tingkat pendidikan dapat dikatakan
baik, masih ada 1 orang (2.5%) dosen masih S1 dan, dari PS D-3 Otomotif 1 orang, PS
Informatika 1 orang dan saat ini sedang tugas studi S2. Jumlah dosen yang berpendidikan
S2 sebanyak 30 orang (80%) dan 5 orang (12.5%) yang berpendidikan S3.

Aspek pengembangan karir


Fakultas dan universitas memberikan kebebasan yang seluas-luasnya kepada dosen tetap
untuk mengembangkan karirnya, baik dalam menempuh studi lanjut (S3) maupun
berpartisipasi dalam kegiatan ilmiah lainnya (penelitian, pelatihan, seminar, dll).

Kendala dalam pengembangan dosen tetap


Yang menjadi kendala dalam pengembangan dosen adalah:
1. Belum adanya kemampuan fakultas khususnya dan universitas umumnya untuk
membiayai pendidikan lanjut, baik jenjang S2 maupun S3.
2. Minimnya publikasi ilmiah dalam jurnal terakreditasi dan jurnal internasional.
3. Komunikasi ilmiah tingkat nasional maupun internasional masih lemah.
4. Kemampuan dalam menulis naskah publikasi dalam bentuk buku teks masih
lemah.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 40


Universitas Widyagama Malang 2017
4.2 Tenaga kependidikan
Tuliskan data tenaga kependidikan yang ada di Fakultas/Sekolah Tinggi dengan
mengikuti format tabel berikut:

Jumlah Tenaga Kependidikan


No Jenis Tenaga di Fakultas/Sekolah Tinggi dengan
. Kependidikan Pendidikan Terakhir
S3 S2 S1 D4 D3 D2 D1 SMA/SMK
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
1 Pustakawan * univ 1 1 3
2 Laboran/ Teknisi/ 1 -
Analis/ Operator/ 3
Programer (fak,puskom)
3 Administrasi (univ) 2 12 1 3
4 Lainnya : … 7
Total 3 13 2 3 17
* Hanya yang memiliki pendidikan formal dalam bidang perpustakaan

Uraikan pandangan Fakultas tentang data di atas yang mencakup aspek: kecukupan,
dan kualifikasi. Jelaskan kendala yang ada dalam pengembangan tenaga kependi-
dikan.

Aspek kecukupan
Ditinjau dari aspek kecukupan masih kurang, karena tenaga kependidikan yang ada
sebagian besar diperuntukkan di tingkat universitas sedangkan untuk Fakultas Teknik
hanya ada 18 orang, 12 orang untuk pelayanan di fakultas dan 6 orang masing-masing
untuk program studi.

Aspek kualifikasi
Ditinjau dari aspek kualifikasinya sudah memenuhi, karena 9 tenaga (50%) memiliki
jenjang pendidikan D1, D2, D3, S1 dan S2 sedangkan sisanya 9 tenaga (50%) memiliki
jenjang pendidikan SMA.

Kendala dalam pengembangan tenaga kependidikan


Keterbatasan dana untuk memberikan kesempatan melanjutkan pendidikan yang lebih
tinggi, peluang untuk mendapat beasiswa Dikti, serta kemauan personal untuk
mengembangkan kemampuan diri masih kurang.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 41


Universitas Widyagama Malang 2017
STANDAR 5. KURIKULUM, PEMBELAJARAN DAN SUASANA AKADEMIK

5.1 Kurikulum
Jelaskan peran Fakultas/Sekolah Tinggi dalam penyusunan dan pengembangan kuri-
kulum untuk program studi yang dikelola.
Peran Fakultas dalam penyusunan dan pengembangan kurikulum untuk program studi
dilaksanakan sesuai dengan tugas pokok fakultas dengan mengambil kebijakan
pengembangan kurikulum berdasarkan pada:
1. Peraturan Perundangan
a. UU RI No. 20/2003 tentang SISDIKNAS (Sistem Pendidikan Nasional)
b. PP RI No. 19/2005 mengenai SNP (Standar Nasional Pendidikan)
c. Kepmendiknas RI No. 232/U/2000 mengenai Pedoman Penyusunan Kurikulum
Pendidikan Tinggi dan Penilaian Hasil Belajar Mahasiswa
d. Kepmendiknas RI No. 045/U/2002 mengenai kurikulum inti Pendidikan Tinggi
e. Kep. Dirjen Dikti Depdiknas RI No. 43/DIKTI/Kep/2006 mengenai Rambu-rambu
pelaksanaan Kelompok Matakuliah Pengembangan di Perguruan Tinggi
f. Kep. Dirjen Dikti Depdiknas RI No. 44/DIKTI/Kep/2006 mengenai Rambu-rambu
pelaksanaan Kelompok Matakuliah Berkehidupan Bermasyarakat di Perguruan
Tinggi.
2. Peraturan Akademik Universitas dalam penyusunan kurikulum 2007
a. SK pemberlakuan kurikulum tahun 2003 dan aturan peralihan perubahan kuriku-lum
Fak. Teknik Univ. Widyagama
b. SK Rektor No.2/PTS.030.H1/Kep/I/2007 tentang Panduan Pengembangan Kuri-
kulum Universitas Widyagama Malang
c. Pelaksanaan penyusunan kurikulum yang meliputi:
(1) Permohonan draf kurikulum Fakultas dan Jurusan
(2) Konsep kurikulum Univ. Widyagama 2007
(3) Penetapan MKU tingkat universitas
d. Aturan konversi mata kuliah 2003 ke 2007
e. Keputusan Rektor No. 34/PTS.030.H1/Kep/IX/2007 pemberlakuan kurikulum ber-
basis kompetensi.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 42


Universitas Widyagama Malang 2017
3. Peraturan Akademik Universitas dalam penyusunan kurikulum 2011
a. SK pemberlakuan kurikulum tahun 2007 dan aturan peralihan perubahan kuriku-
lum Fak. Teknik Univ. Widyagama
b. Pelaksanaan penyusunan kurikulum yang meliputi:
(1) Permohonan draf kurikulum Fakultas dan Jurusan
(2) Konsep kurikulum Univ. Widyagama 2011
(3) Penetapan MKU tingkat universitas
c. Aturan konversi mata kuliah 2007 ke 2011
d. Keputusan Rektor No. 049/PTS.030.H1/Kep/IX/2011 tentang Pemberlakuan
Kurikulum Tahun 2011 pada Fakultas Teknik Universitas Widyagama Malang

Ketiga dokumen tersebut sebagai acuan bagi fakultas dalam pengembangan


kurikulum program studi Teknik Mesin, Teknik Sipil, Teknik Elektro, Teknik Industri,
Teknik Informatika dan D-3 Otomotif untuk kurikulum tahun 2011 sebagai pengganti
kurikulum tahun 2007. Kebijakan Nasional dan peraturan Universitas tersebut
diturunkan menjadi dasar pertimbangan Fakultas Teknik untuk penyusunan dan
pengembangan kurikulum di masing-masing program studi. Melalui mekanisme
tersebut kebijakan pengembangan kurikulum dapat dipandu agar sesuai dengan tata
aturan tingkat Fakultas, Universitas dan Kebijakan Nasional. Tahun 2011 merupakan
tahun ke-4 implementasi untuk kurikulum lama (Kurikulum Tahun 2007) pada semua
program studi di Fakultas Teknik yang harus dilakukan pembaharuan, dan pada tahun
2011 pemberlakuan kurikulum baru, yakni kurikulum 2011 Fakultas Teknik.
Kurikulum Tahun 2007 mempunyai kelemahan dimana sebagian program studi tidak
menyediakan mata kuliah pilihan yang memberikan kebebasan pada matakuliah yang
diprogram mahasiswa sesuai dengan minat akademiknya dalam mendukung pencapaian
kompetensi. Secara kelembagaan fakultas membentuk tim penyusun kurikulum di masing-
masing program studi untuk menindaklanjuti pembaharuan kurikulum. Hasil penyusunan dan
pengembangan kurikulum tahun 2011 dimintakan pertimbangan senat fakultas dan selanjutnya
diusulkan kepada rektor untuk ditetapkan pemberlakuannya. Kurikulum Tahun 2011 tersebut
sudah diberlakukan sejak Semester Gasal tahun akademik 2011/2012. Peraturan Rektor
Universitas Widyagama Malang nomor 023/PTS.030.H1/V/2011, tentang Pedoman
pengembangan Kurikulum, yang disesuaikan dengan kebutuhan pengguna. Seiring berjalannya
waktu dan dinamika globalisasi maupun aktualisasi perkembangan ilmu, pada tahun 2012

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 43


Universitas Widyagama Malang 2017
dipandang sangat diperlukan adanya penyesuaian terhadap perkembangan ilmu aktual dan
relevan dengan perkembangan situasi. Diadakannya Rapat kerja dan lokakarya Kurikulum
Pendidikan Tinggi (KPT) berbasis KKNI pada Desember 2014 dan Agustus 2015 sebagai
mediasi capaian rumusan pembelajaran prodi maupun penyusunan Rencana Pembelajaran
Semesteran (RPS). Pada tahun 2015 ini sudah dilaksanakan kegiatan pembaharuan kurikulum
2011 menjadi kurikulum berbasis KKNI yang akan diterapkan mulai semester gasal 2015/2016
sesuai Keputusan Rektor No. 29/PTS.030.H1/Kep/VIII/2015 tentang Pemberlakuan Kurikulum
Tahun 2015 pada Fakultas Teknik Universitas Widyagama Malang.

5.2 Pembelajaran
Jelaskan peran Fakultas/Sekolah Tinggi dalam memonitor dan mengevaluasi
pembelajaran.
Fakultas dalam memonitor dan mengevaluasi pembelajaran meliputi:
Monitoring Proses Pembelajaran
Monitoring proses pembelajaran dilaksanakan melalui isian daftar hadir dosen dan
daftar hadir mahasiswa:
a. Daftar hadir dosen wajib diisi setiap pembelajaran. Dalam borang daftar hadir
terse-but termuat: (1) Nama dosen yang bersangkutan, (2) Nama mata kuliah (3)
Fakultas, (4) Jurusan/Prodi, (5) Alamat dan no telpon dosen yang bersangkutan,
(6) Kelas/sks/Bulan, (7) Pertemuan ke/Minggu ke, (8) Materi perkuliahan yang
diberikan, (9) Jumlah mahasiswa yang hadir, (10) Media/alat bantu yang
diperguna-kan, (11) Bentuk pembelajaran yang dipergunakan, (12) Jam mulai
kuliah, (13) Jam berakhir kuliah, (14) Lama perkuliahan, (15) Tanda tangan
dosen yang bersangkutan, (16) Tanda tangan wakil mahasiswa, (17) Tanda
tangan petugas piket/pengajaran.
b. Untuk mahasiswa, setiap kali mengikuti kuliah diwajibkan mengisi daftar hadir
kuliah yang memuat data tentang: (1) Nomor Induk Mahasiswa, (2) Nama, (3)
Tanda tangan kehadiran pada tanggal kuliah.

Monitoring dan evaluasi pembelajaran dilaksanakan secara periodik yaitu:


1. Monev bulanan dilakukan oleh bagian akademik Universitas.
2. Monev pertengahan semester oleh program studi berdasarkan laporan bagian
aka-demik.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 44


Universitas Widyagama Malang 2017
3. Monev semesteran dilakukan oleh badan penjaminan mutu Universitas, melalui
penyebaran quesioner dalam bentuk LEPP.
4. Evaluasi secara keseluruhan dilakukan oleh fakultas, tentang:
a. Kehadiran dosen: apabila sampai perkuliahan ke-4 kehadiran dosen masih di
bawah 2x pertemuan, fakultas akan mengingatkan dosen yang bersangkutan.
b. Dosen diminta membagikan lembar jawaban UTS/UAS mahasiswa agar
mahasiswa dapat mengetahui hasil pekerjaannya. Evaluasi tentang materi
pembelajaran, bentuk dan media pembelajaran di-crosscheck dengan hasil
evaluasi dari badan penjaminan mutu universitas. Hal ini dilakukan untuk
memperbaiki pembelajaran pada semester berikutnya.

5.3 Suasana Akademik


Jelaskan peran Fakultas/Sekolah Tinggi dalam mendorong suasana akademik yang
kondusif, terutama dalam: (1) Kebijakan tentang suasana akademik, (2) penyediaan
prasarana dan sarana, (3) dukungan dana, dan (4) kegiatan akademik di dalam dan di
luar kelas.
1. Peran Fakultas dalam mendorong suasana akademik yang kondusif berkenaan
dengan kebijakan tentang suasana akademik dangan cara melakukan pemberian
fasilitas ruang dosen yang representatif, penggunaan fasilitas LCD di ruang kuliah,
fasilitas Hot spot yang bisa digunakan baik bagi dosen maupun mahasiswa agar
dapat mengakses informasi terutama yang berkaitan dengan tambahan materi kuliah
atau tugas mahasiswa di samping literatur yang ada di perpustakaan, pelaya-nan
kepada mahasiswa yang bersifat akademik (bimbingan skripsi/penasehat aka-
demik) yang maksimal. Di samping itu pelayanan administrasi kepada mahasiswa
juga dilaksanakan lebih cepat dengan birokrasi yang sederhana.
Konsistensi pada bidang ilmunya diterapkan pada tema pelaksanaan kegiatan tri
dharma perguruan tinggi, di mana dalam pelaksanaan penelitian dosen dianjurkan
untuk melibatkan mahasiswa khususnya mahasiswa yang sedang menempuh
skripsi. Pada kegiatan penelitian, dosen dapat berinteraksi dengan mahasiswa
sehingga mahasiwa dapat meningkatkan kemampuan penalarannya. Kegiatan lain
untuk mendorong terciptanya suasana akademik yang kondusif melalui forum
diskusi an-tara mahasiswa dengan dosen, pendampingan pada pembuatan proposal

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 45


Universitas Widyagama Malang 2017
Program Kreativitas Mahasiswa (PKM), kegiatan Himpunan Mahasiswa di setiap
program studi dan menjadi anggota pada pelaksanaan pengabdian masyarakat.
Sebagai indikator keberhasilan kebijakan adalah terjadinya peningkatan bahan ajar,
peningkatan jumlah penelitian serta publikasinya, peningkatan hasil teknologi tepat
guna.
2. Untuk penyediaan prasarana dan sarana, fakultas secara rutin memonitor keleng-
kapan, kebersihan, dan kesiapan prasarana dan sarana yang akan dipergunakan
untuk proses pembelajaran, dengan bekerja sama dengan unit kerja terkait sebagai
penyedia sarana tersebut sehingga proses pembelajaran senantiasa lancar. Menye-
diakan ruang sekretariat Himpunan mahasiswa yang dikelola oleh jurusan.
3. Pemenuhan dana dalam penciptaan suasana akademik berasal pada dana opera-
sional masing-masing program studi yang telah dianggarkan dalam rencana anggar-
an tahunan di setiap program studi. Di samping anggaran rutin pemenuhan dana
diperoleh dari hasil hibah penelitian dan pengabdian masyarakat dari Dirjen Dikti
Kemendikbud serta sumber lain.
4. Peran Fakultas dalam kegiatan akademik di dalam dan di luar kelas:
a. Peran fakultas dalam kegiatan akademik di dalam kelas yaitu dengan pengem-
bangan bahan ajar dan metode pembelajaran yang berbasis multimedia, sehing-
ga mahasiswa akan lebih mudah memahami materi perkuliahan dan terjadi
interaksi yang aktif dengan dosen pembina mata kuliah.
b. Peran fakultas dalam kegiatan akademik di luar kelas yaitu memfasilitasi
berba-gai aktivitas seperti temu akrab, studi lapang, seminar, pelatihan, lomba
karya tulis, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat bagi sivitas,
penerbitan jurnal Widya Teknika.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 46


Universitas Widyagama Malang 2017
STANDAR 6. PEMBIAYAAN, SARANA DAN PRASARANA SERTA SISTEM
INFORMASI
6.1 Pembiayaan
6.1.1 Jumlah dana termasuk gaji yang diterima di Fakultas Teknik Universitas
Widyagama selama tiga tahun terakhir:
Jumlah Dana (juta rupiah)
Sumber Dana Jenis Dana TS-2 TS-1 TS
-1 -2 -3 -4 -5
Biaya Pendaftaran 342.75 364.5 333.5
Biaya Maba 425.85 425.3 423.1
SPP 5553.5 6737.0 4781.0
Heregistrasi 282.2 280.4 285.2
Konversi Mata Kuliah 81.75 71.75 92.1
Praktikum / Workshop 150 150 150
Biaya Skripsi 180 170 190
Biaya Wisuda 60 60 60
Biaya Kopma 40 40 40
Beasiswa Unggul Mulia 60 55 75
Biaya KPM 58.5 67 68.5
Kompetensi 175 178 178
PT Sendiri Biaya PKL 200 200 200
DPP 1833 2070 2907
Yayasan
Usaha Yayasan 750 820 940
Hibah Penelitian DIKTI 661.5 529.6 838.9
Diknas
Hibah Pengabdian DIKTI 440.5 631 662.3
Pengabdian Masyarakat
Sumber Lain
(Swadaya) 20 23.4 23
Total 11314.55 12872.95 12256.6
Keterangan:
*) Dana ujian Semester gasal & genap sudah include dengan SPP
Penggunaan dana:
Jumlah Dana dalam Juta Rupiah dan Persentase
Jenis TS-2 TS-1 TS
No. Penggunaan Rp % Rp % Rp %
-1 -2 -3 -4 -5 -6 -7 -8
1 Pendidikan 5353,55 47,32 % 5785.78 44,95 % 5643.94 46,05 %
2 Penelitian 661.5 5,85 % 529.6 4,11 % 838.9 6,84 %
Pengabdian
kepada
3 Masyarakat 440.5 3,89 % 631 4,90 % 662.3 5,40 %

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 47


Universitas Widyagama Malang 2017
Investasi
4 prasarana 2134.89 18,87 % 1576.9 12,25 % 1231.45 10,05 %
Investasi
5 sarana 1098.71 9,71 % 1675.56 13,02 % 1563.54 12,76 %
Investasi
6 SDM 500 4,42 % 500 3,88 % 500 4,08 %
7 Lain-lain 1125.4 9,95 % 2174.11 16,89 % 1816.47 14,82 %
Total 11314.55 100 % 12872.95 100 % 12256.60 100 %

Penggunaan dana untuk penyelenggaraan kegiatan Tridharma PT per-program studi:

Jumlah Dana (juta rupiah)


No. Nama Program Studi
TS-2 TS-1 TS
(1) (2) (3) (4) (5)
1 Mesin 2345,55 2578.78 2145.56
2 Sipil 3009.5 3084.59 3453.35
3 Elektro 4508.89 2238.85 3955.13
4 Industri 1567.9 2036.72 1345.67
5 Informatika 2129 2834.02 1256.89
6 D-3 Otomotif 98.76 99.99 100
TOTAL 11,314.55 12,872.95 12,256.60

6.1.2 Pendapat pimpinan Fakultas Teknik Universitas Widyagama Malang tentang


pero-lehan dana pada butir 6.1.1, yang mencakup aspek: kecukupan dan upaya
pengem-bangannya serta kendala-kendala yang dihadapi.

Untuk menyelenggarakan pendidikan yang memenuhi standar kualitas dan target yang
diharapkan, Fakultas Teknik Universitas Widyagama Malang membutuhkan dana yang
tidak kecil. Dalam memperoleh dana tersebut tidak hanya mengandalkan penda-patan dari
mahasiswa, melainkan juga dari sumbangan dan pendapatan lain yang tidak mengikat.
Sumber dana dari mahasiswa, yaitu diperoleh dari: (1) Dana Pengembangan Pendidikan
(DPP) yang dibayarkan oleh mahasiswa pada tahun pertama. (2) Dana Sumbangan
Pembinaan Pendidikan (SPP) yang dibayarkan oleh mahasiswa pada setiap semester
dengan besaran yang sama untuk setiap mahasiswa. (3) Daftar ulang
mahasiswa/Herregristrasi. (4) Pendaftaran ujian, kerja praktek, bimbingan skripsi dan
praktikum/laboratorium.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 48


Universitas Widyagama Malang 2017
Seluruh dana yang diperoleh dialokasikan untuk membiayai pengeluaran untuk
Penyelenggaraan Pendidikan, Kegiatan Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyara-kat,
Investasi Prasarana dan Sarana serta Sumber Daya Manusia. Kontrol atas setiap
pelaksanaan kegiatan dan penyerapan anggaran dilakukan melalui mekanisme per-
tanggungjawaban Pimpinan Fakultas/Dekan kepada Rektor (c.q. Kabag Keuangan) setiap
realisasi anggaran.

Fakultas Teknik dalam waktu tiga tahun terakhir yaitu tahun 2014 sampai tahun 2016,
menunjukkan perolehan dana yang cukup memadai. Hal ini diperlihatkan dengan
kemampuan menjamin perolehan dana yang positif, bahkan meningkat dari tahun ke tahun.
Kemampuan penggalangan dana yang dilakukan mengacu pada Visi dan Misi yang di
antaranya menjadikan fakultas mandiri.
Sebagai wujud kemandirian di bidang keuangan, Fakultas dapat mendanai seluruh
beban operasional setiap tahunnya. Sisa penerimaan dana setelah dikurangi beban
operasional masih belum memadai untuk digunakan membiayai investasi yang diwu-
judkan dalam pembangunan fasilitas untuk meningkatkan proses belajar mengajar dan
fasilitas untuk mahasiswa, seperti penambahan fasilitas laboratorium, pengadaan buku dan
fasilitas perpustakaan, fasilitas olah raga dan lain-lain.
Agar dapat tercapai pengelolaan keuangan yang sehat, transparan dan akuntabel, setiap
tahun pengelolaan dana dengan sistem Penganggaran. Perencanaan anggaran di Universitas
dilaksanakan secara partisipatif. Fakultas sangat berperanan aktif dalam perencanaan dan
penyusunan anggaran dengan cara membuat form isian anggaran dan menyerahkannya
kepada Panitia Anggaran Universitas. Pada saat pembahasan penetapan anggaran Fakultas
mempresentasikan program kerjanya yang merupakan dasar dari sistem penyusunan
anggaran (Anggaran Berbasis Kegiatan) yang dibuat oleh Universitas Widyagama Malang.
Untuk menopang dan menjamin keberlanjutan sumber penerimaan dana, maka Universitas,
Fakultas dan Program Studi mengupayakan peningkatan kualitas, mem-pertahankan,
bahkan meningkatkan jumlah mahasiswa. Kendala yang dihadapi dalam pengelolaan dana
antara lain adalah realisasi kebutuhan pengeluaran dana yang mele-bihi anggaran yang
telah diajukan/ditetapkan.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 49


Universitas Widyagama Malang 2017
6.2 Sarana

6.2.1 Penilaian Fakultas tentang sarana untuk menjamin penyelenggaraan program


Tri-dharma PT yang bermutu tinggi yang mencakup aspek:
kecukupan/ketersediaan/ akses dan kewajaran serta rencana pengembangan
dalam lima tahun mendatang serta kendala yang dihadapi dalam penambahan
sarana.

Untuk menjamin terlaksananya pembelajaran dan Tri Dharma Perguruan Tinggi


dengan baik dan ideal, dituntut adanya sarana yang memadai. Untuk itu di Universitas
Widyagama Malang telah menetapkan sistem perolehan sarana hingga menjamin
terpenuhinya sarana tersebut. Pengadaan sarana dilakukan dengan alokasi dana yang
diperoleh dari DPP mahasiswa dan dari instansi lain dengan bentuk sumbangan mau-pun
kerjasama.
Pengaturan pemakaian sarana yang ada ditetapkan melalui kooordinasi antar Ketua
Jurusan di lingkup Fakultas Teknik pada saat penyusunan jadual kuliah. Dengan bantuan
software dari BAAK ditentukan mata kuliah tertentu dengan dosen Pembina untuk
ditempatkan pada ruang tertentu. Hal ini bertujuan untuk menghindari penggu-naan sarana
dan prasarana oleh dua mata kuliah dan dua dosen pada waktu yang sama.
Untuk mendukung terlaksananya pembelajaran, maka sarana yang tersedia seca-ra
umum telah mencapai tingkat kelayakan dan kesesuaian yang tinggi. Namun untuk sarana
tertentu masih perlu penambahan, misalnya LCD dan buku-buku literatur dan jurnal.
Dalam waktu mendatang perlu penambahan sarana pembelajaran antara lain
penambahan jumlah LCD, penambahan buku-buku literatur dan textbook serta dimung-
kinkannya jurnal online dengan demikian dapat memperkaya bahan ajar mahasiswa. Selain
itu perlu dipertimbangkan penyediaan buku ajar dan power point untk setiap mata kuliah.
Kendala yang dihadapi dalam penambahan sarana adalah ketersediaan dana yang
terbatas, selain itu belum adanya kerjasama dalam pengadaan sarana misalnya dalam
bentuk sewa pakai/leasing.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 50


Universitas Widyagama Malang 2017
6.2.2 Sarana tambahan untuk meningkatkan mutu penyelenggarakan program
Tridarma PT pada semua program studi yang dikelola dalam tiga tahun
terakhir, serta rencana investasi untuk sarana dalam lima tahun mendatang:

Investasi sarana Rencana investasi sarana dalam lima


Jenis Sarana selama tiga tahun tahun mendatang
No.
Tambahan terakhir
Nilai Investasi (juta Rp) Sumber Dana
(ribu Rp)
(1) (2) (3) (4) (5)
Mobil, Sepeda motor
dan peralatan untuk
1 68600
Bengkel Otomotif
Jur Teknik Mesin
Peralatan Lab
2 Jurusan Teknik 67000
Elektro
Peralatan lab Teknik
3 15000
Sipil
PRINTER dan
4 2350
Catridge
5 LCD 12000
Komputer Jurusan
6 65000
Sipil
Mebelair Ruang
7 100000 Yayasan
perkuliahan
Multi Media R.
8 150000 Universitas
Perkuliahan
Mebelair Ruang
9 Kantor Fakultas dan 60000 Yayasan
Jurusan
Ruang Konsultasi
10 Bimb. Konsellling 15000 Yayasan
Mahasiswa
Komputer Kantor
11 200000 Yayasan
dan Laboratorium
Perbaikan dan
12 Pengadaan Peralatan 350000 Yayasan
Lab.
Pengadaan buku ajar
13 100 Universitas
dan power point
14 Buku literatur 200 Universitas
15 Textbook 150 Universitas

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 51


Universitas Widyagama Malang 2017
6.3 Prasarana
6.3.1 Penilaian pimpinan Fakultas Teknik Universitas Widyagama tentang
prasarana yang telah dimiliki, khususnya yang digunakan untuk program-
program studi. Uraian ini mencakup aspek: kecukupan dan kewajaran serta
rencana pengembangan dalam lima tahun mendatang serta kendala yang
dihadapi dalam penambahan prasarana.

Fakultas Teknik memiliki prasarana (tanah dan gedung) yang sangat memadai ber-
lokasi di Kampus III Jalan Taman Borobudur Indah 3 Malang. Keseluruhan prasarana baik
berupa tanah maupun gedung adalah milik Universitas Widyagama Malang sendiri yang
diperoleh dari penggunaan Dana Pengembangan Pendidikan yang diterima dari mahasiswa
dan sumbangan dari pihak luar termasuk pemerintah. Dengan status kepe-milikan
prasarana dan variasi sumber dana ini maka kelanjutan sistem pemerolehannya terjamin,
bahkan terlaksana pengembangan ke depan yang lebih ideal.
Dalam rangka menjalankan misinya untuk mengelola program studi secara pro-
fesional, Fakultas Teknik Universitas Widyagama Malang didukungi gedung sendiri yaitu
Kampus II di Jalan Borobudur 35 untuk rektorat, pelayanan administrasi (adminis-trasi
akademik, keuangan dan kemahasiswaan), Perpustakaan, Lembaga Penelitian dan
Pengadian pada Masyarakat dan Unit Kegiatan Mahasiswa, Laboratorium Komputer
Terpadu, Laboratorium Bahasa dan Poliklinik. Berdasaarkan keputusan pimpinan
Universitas dan Yayasan untuk keperluan ruang pejabat struktural dan dosen Fakultas
Teknik, ruang kuliah dan laboratorium, Fakultas Teknik menempati gedung kampus III
sebelah selatan.
Prasarana yang ada di Fakultas Teknik Universitas Widyagama dirasa cukup untuk
dimanfaatkan sebagai prasarana yang dapat menunjang kegiatan proses belajar meng-ajar.
Aspek kecukupan tersebut didasarkan pada ratio yang ideal antara jumlah dan macam
prasarana dengan kebutuhan untuk menunjang proses belajar mengajar.
Untuk mengantisipasi meningkatnya kebutuhan prasarana di Fakultas Teknik Uni-
versitas Widyagama telah tersedia lahan seluas 3000 m2 yang terletak barat gedung
kampus III, pada lahan ini telah sedang dilakukan pembangunan gedung baru untuk
pengembangan Laboratorium Fakultas Teknik Terpadu.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 52


Universitas Widyagama Malang 2017
6.3.2 Prasarana tambahan untuk semua program studi yang dikelola dalam tiga
tahun terakhir. Uraikan pula rencana investasi untuk prasarana dalam lima
tahun men-datang:

Investasi Rencana investasi prasarana dalam lima


Jenis Prasarana prasarana tahun mendatang
No.
Tambahan selama tiga tahun Nilai Investasi
Sumber Dana
terakhir (juta Rp) (juta Rp)
(1) (2) (3) (4) (5)
1 Penyekatan ruang 15.00
dekan dan jurnal
2 Pengecatan dan 30.00
Perbaikan Talang
3 Renov Ruang 25.00
Dosen+fasilitas
didalamnya
4 Penyekatan Lab. 25.00
Elektro dan Sipil
serta fasilitas
didalamnya
5 Hotspot area 20.00
6 Renov ruang
himpunan 15.00
7 Pemindahan lab
hidro 23.00
8 Penyekatan r kelas 17.00
9 Pembangunan
lapangan Futsal 400.00 YPPI
10 Gedung
Laboratorium 4,000.00 YPPI
Catatan: rencana investasi untuk prasarana terpusat di Universitas

6.4 Sistem Informasi

6.4.1 Sistem informasi Elektronika dan fasilitas ICT (Information and


Communication Technology) yang digunakan Fakultas/Sekolah Tinggi untuk
proses penyelenggaraan aka-demik dan administrasi (misalkan SIAKAD,
SIMKEU, SIMAWA, SIMFA, SIMPEG dan sejenisnya), termasuk distance-
learning serta pemanfaatannya dalam proses pengambilan keputusan dalam
pengembangan institusi.

Dalam rangka menunjang dan memperlancar proses penyelenggaraan akademik


maupun administrasi, Fakultas Teknik Universitas Widyagama Malang selama ini telah

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 53


Universitas Widyagama Malang 2017
menerapkan Sistem Informasi Elektronik berbasis Electronic Data Procesing (EDP) yang
dibangun di atas sistem jaringan (Networking) baik melalui LAN maupun melalui Wifi
(Wereles Lan) dalam bentuk: (1) Sistem Informasi Akademik (SIAKAD), (2) Sistem
Administrasi Keuangan (SIMKEU), (3) Sistem Informasi Kepegawaian (SIMPEG), (4)
Perpustakaan online.
Sistem Informasi Akademik memberikan fasilitas yang terkait dengan pengaturan
akademik dan mengatur mengenai segala hal yang terkait dengan kegiatan akademik
meliputi: (a) Pengisian Kartu Rencana Studi (KRS) secara online, (b) Pendaftaran skripsi
dan ujian skripsi, (c) Pendaftaran Kuliah Pengabdian Masyarakat (KPM), (d) Memantau
dan melihat pengumuman nilai ujian dan Transkrip Nilai, (e) Fasilitas input nilai ujian
mahasiswa oleh dosen.
Pemanfaatan Sistem Informasi Akademik bagi mahasiswa antara lain mahasiswa
dapat memrogram Kartu Rencana Studi, mengetahui mata kuliah yang sudah pernah
ditempuh beserta nilainya. Sedangkan pemanfaatan bagi dosen antara lain dalam
melakukan bimbingan Kartu Rencana Studi dan dalam menyerahkan nilai ujian maha-
siswa ke Bagian Akademik.
Sistem Informasi Keuangan memberikan fasilitas data keuangan antar bagian,
terutama yang terkait dengan pembayaran kewajiban mahasiswa misalnya: SPP, pem-
bayaran ujian, praktikum, dan lain-lain. Bagian-bagian yang terkait dengan Sistem
Informasi Keuangan adalah Bagian Keuangan, Bagian Akademik, Bank BTN (dulu
Bagian Bank Mini), Fakultas dan Program Studi.
Pemanfaatan Sistem Informasi Keuangan antara lain bagian-bagian yang terkait dapat
mengetahui status mahasiswa apakah sudah membayar kewajibannya atau belum, dengan
demikian dapat digunakan untuk pengambilan keputusan bagi maha-siswa tersebut. Selain
itu Sistem Informasi Keuangan dapat memudahkan dan mem-percepat pelaporan
keuangan, perencanaan dan pengendalian anggaran.
Sistem Informasi Kepegawaian memberikan fasilitas data kepegawaian baik dosen
maupun tenaga kependidikan yang menyangkut identitas, golongan, kepangkatan, jabatan,
masa kerja.
Pemanfaatan Sistem Informasi Kepegawaian memudahkan dan mempercepat ba-gian
kepegawaian untuk mengakses dan meng-update data kepegawaian baik dosen maupun

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 54


Universitas Widyagama Malang 2017
tenaga kependidikan, sehingga dapat diketahui misalnya kapan seharusnya seorang dosen
atau tenaga kependidikan naik pangkat.
Sistem Informasi Perpustakaan Online memberikan fasilitas katalog dan diskripsi
buku-buku telah online dengan masing-masing komputer baik yang ada di program studi
maupun dapat diakses melalui Web (internet) yang terhubung dengan beberapa perguruan
tinggi di dalam dan di luar negeri (INHEREN).
Pemanfaatan Sistem Informasi Perpustakaan Online mahasiswa dapat mengak-ses
bahan pustaka secara online karena terhubung dengan beberapa perguruan tinggi lain, di
samping itu dapat memudahkan dalam sistem katalogisasi dan pengendalian pinjaman.

6.4.2 Beri tanda √ pada kolom yang sesuai dengan aksesibilitas tiap jenis data,
dengan mengikuti format tabel berikut.

Sistem Pengelolaan Data


Dengan Dengan
Dengan
Komputer Komputer
Jenis Data Secara Komputer
Melalui Melalui
Manual Tanpa
Jaringan Lokal Jaringan Luas
Jaringan
(LAN) (WAN)
(1) (2) (3) (4) (5)

1. Mahasiswa 
2. Kartu Rencana Studi 
(KRS)
3. Jadwal mata kuliah  
4. Nilai mata kuliah 
5. Transkrip akademik  
6. Lulusan 
7. Dosen 
8. Pegawai 
9. Keuangan 
10. Inventaris 
11. Pembayaran SPP 
12. Perpustakaan 

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 55


Universitas Widyagama Malang 2017
6.4.3 Upaya penyebaran informasi/kebijakan untuk sivitas akademika di Fakultas
(misalnya melalui surat, faksimili, mailing list, e-mail,sms, buletin).
Berbagai informasi yang terkait dengan kebijakan Universitas maupun Fakultas yang akan
disampaikan kepada Civitas Akademika selama ini disalurkan melalui bebe-rapa cara di
antaranya: surat, sms, e-mail, facebook, bulletin maupun tatap muka seca-ra langsung atau
rapat.

6.4.4 Rencana pengembangan system informasi Elektronik jangka panjang dan


upaya pencapaiannya serta kendala-kendala yang dihadapi.

Pengembangan Sistem Informasi Elektronik dan fasilitas ICT lebih diarahkan pada
penyederhanaan sistem, pengoptimalisasian fasilitas dan mengupayakan kemungkin-an
kerjasama dengan pihak-pihak lain. Bentuk pengembangan yang akan datang an-tara lain
adalah: (1) perintisan e-learning (pembelajaran dengan menggunakan fasilitas internet),
(2) distance learning (pembelajaran jarak jauh).
Kendala yang dihadapi dalam pengembangan Sistem Informasi Elektronik antara lain
keterbatasan kemampuan tenaga kependidikan maupun dosen dalam mengoperasikan
Sistem Informasi Elektronik dan fasilitas ICT, selain itu juga kurangnya kerjasama dengan
lembaga/perguruan tinggi dalam pengembangan Sistem Informasi Elektronik.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 56


Universitas Widyagama Malang 2017
STANDAR 7. PENELITIAN, PELAYANAN/PENGABDIAN KEPADA
MASYARAKAT

7. 1 Penelitian

7.1.1 Tuliskan jumlah dan dana penelitian yang dilakukan oleh masing-masing PS di
ling-kungan Fakultas dalam tiga tahun terakhir dengan mengikuti format
tabel berikut:

Jumlah Judul Total Dana Penelitian


No Nama Program
Penelitian (juta Rp)
. Studi
TS-2 TS-1 TS TS-2 TS-1 TS
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8)
1 Teknik Mesin 4 3 5 151.5 177.5 253.8
2 Teknik Sipil 3 3 3 120 131 160
3 Teknik Elektro 4 3 4 121.5 178.5 210
4 Teknik Industri 1 3 2 14.5 102 100
5 Teknik Informatika 2 2 2 78 70 100
6 D-3 Otomotif 3 1 2 44.1 2.5 15.1
Total 17 15 18 529.6 661.5 838.9

Catatan: Kegiatan yang dilakukan bersama oleh dua PS atau lebih sebaiknya dicatat
sebagai kegi-atan PS yang relevansinya paling dekat.

7.1.2 Uraikan pandangan pimpinan Fakultas tentang data pada butir 7.1.1, dalam
perspektif: kesesuaian dengan Visi dan Misi, kecukupan, kewajaran, upaya
pengembangan dan peningkatan mutu. Uraikan pula kendala-kendala yang
diha-dapi.
Pimpinan Fakultas mempunyai pandangan yang optimis dan sangat mendukung
aktivitas pendidikan, penelitian. Pandangan optimis ini diimplementasikan dalam
berba-gai strategi dan kebijakan dalam hal pendidikan, penelitian dalam upaya
memotivasi sumber daya manusia serta menciptakan outcomes yang optimal.
Berdasarkan data yang disajikan dalam tabel 7.1.1 apabila dikaitkan dengan jumlah
dosen fakultas Teknik, maka prosentase jumlah penelitian yang telah dilakukan
mulai tahun 2014 sampai dengan 2016 rata-rata telah melakukan penelitian setiap
tahun sebesar 41.7 %. Hal ini menjadikan pimpinan Fakultas dan Jurusan harus
bekerja keras untuk dapat memo-tivasi dan melatih para dosen agar aktif melakukan
penelitian sehingga sesuai dengan visi dan misi yang dimiliki oleh Fakultas Teknik

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 57


Universitas Widyagama Malang 2017
yaitu menjadi fakultas yang memiliki keunggulan dalam bidang pendidikan dan
penelitian di bidang ilmu Teknik dan unggul dalam pengabdian kepada masyarakat.

7. 2 Pelayanan/Pengabdian kepada Masyarakat


Pelayanan/Pengabdian kepada Masyarakat adalah penerapan bidang ilmu
untuk menyelesaikan masalah di masyarakat (termasuk masyarakat industri,
pemerintah, dsb.)

7.2.1 Tuliskan jumlah dan dana kegiatan pelayanan/pengabdian kepada masyarakat


yang dilakukan oleh masing-masing PS di lingkungan Fakultas dalam tiga
tahun terakhir dengan mengikuti format tabel berikut:

Total Dana
Jumlah Judul Kegiatan
Nama Pelayanan/Pengabdian Kegiatan Pelayanan/
No. Program kepada Masyarakat Pengabdian kepada
Studi Masyarakat (juta Rp)
TS-2 TS-1 TS TS-2 TS-1 TS
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8)
1 Teknik Mesin 5 5 8 156.5 179.5 143
2 Teknik Sipil 4 7 4 191.5 206 249.3
3 Teknik Elektro 2 2 3 47 77.5 122.5
4 Teknik Industri 1 4 3 42.5 128 138.5
Teknik
5 0 1 0 0 40 0
Informatika
6 D-3 Otomotif 1 0 3 3 0 9
Total 13 19 21 440.5 631 662.3

Catatan: Kegiatan yang dilakukan bersama oleh dua PS atau lebih agar dicatat sebagai
kegiatan PS yang relevansinya paling dekat.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 58


Universitas Widyagama Malang 2017
7.2.2 Uraikan pandangan Fakultas tentang data pada butir 7.2.1 dalam perspektif:
kesesuaian dengan Visi dan Misi, kecukupan, kewajaran, upaya pe-
ngembangan dan peningkatan mutu. Uraikan pula kendala-kendala yang
dihadapi.
Sesuai dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi, pimpinan Fakultas mempunyai pan-
dangan yang optimis dan sangat mendukung aktivitas pengabdian kepada
masyarakat. Seperti halnya di bidang penelitian, pandangan optimis ini juga telah
diimplementasikan dalam berbagai strategi dan kebijakan dalam hal pengabdian
kepada masyarakat dalam upaya memotivasi sumber daya manusia serta
menciptakan outcomes yang optimal. Sesuai dengan visi dan misi yang dimiliki oleh
fakultas Teknik yaitu menjadi fakultas yang memiliki keunggulan dalam bidang
pendidikan dan penelitian di bidang ilmu Teknik dan unggul dalam pengabdian
dalam masyarakat, maka data yang disa-jikan dalam tabel 7.2.1 apabila dikaitkan
dengan jumlah dosen fakultas Teknik, maka prosentase jumlah pengabdian kepada
masyarakat yang telah dilakukan mulai tahun 2014 sampai dengan 2016 rata-rata
kegiatan pengabdian kepada masyarakat setiap tahun yang telah dilaksanakan sebesar
44.2 %. Hal ini menggambarkan bahwa aktivitas pengabdian kepada masyarakat
perlu ditingkatkan lagi. Dalam upaya peningkatan pengabdian kepada masyarakat,
pimpinan Fakultas Teknik hampir tidak pernah memiliki kendala-kendala yang
dihadapinya, karena semua sivitas akademika dan masyarakat memberikan dukungan
yang positif.

7.3 Kegiatan Kerjasama dengan Instansi Lain


7.3.1 Tuliskan instansi dalam negeri yang menjalin kerjasama* dengan Fakultas
dalam tiga tahun terakhir.
Kurun Waktu
Nama Jenis Kerja Sama Manfaat yang
No.
Instansi Kegiatan Berakhi Telah Diperoleh
Mulai
r
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
1 Universitas Kerjasama dalam Juni 2012 Juni 2017 Meningkatnya sinergi
Islam Negeri bidang Pendidikan, antara kedua institusi
Maulana Malik Penelitian dan dalam bidang
Ibrahim Pengabdian kepada pengabdian, dan
Masyarakat serta pengembangan
peningkatan SDM institusi
2 Universitas Kerjasama dalam Juli 2012 Juli 2017 Meningkatnya sinergi
negeri Malang bidang Pendidikan, antara kedua institusi
Penelitian dan dalam bidang
Pengabdian kepada pengabdian, dan
Masyarakat serta pengembangan
peningkatan SDM institusi
3 Universitas Kerjasama dalam Juli 2012 Juli 2017 Meningkatnya sinergi
Brawijaya bidang Pendidikan, antara kedua institusi
Penelitian dan dalam bidang
Pengabdian kepada pengabdian, dan
Masyarakat serta pengembangan
peningkatan SDM institusi

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 59


Universitas Widyagama Malang 2017
4 Kerjasama pusat Januari Desember Kejasama pusat
Klinik Bunga layanan kesehatan 2013 2013 kesehatan terpadu
Melati melalaui jasa klinik ,
Jl.J.suprapto 23 laboratorium dan
Malang apotik

5 SMK Kerjasama dalam Februari Februari Meningkatnya kualitas


Mahardika pelaksanaan Prakerin, 2013 2018 mengajar di SMK
Malang Pengajaran Industri, Uji Mahardika
Kompetensi Kejuruan,
Sertifikasi, Review
Kurikulum
6 Sekolah Tinggi Kerjasama dalam Agustus Agustus Meningkatnya
Ilmu Eknonomi bidang pendidikan 2013 2015 keilmuan kedua
Bisnis dan kewirausahaan institusi dalam bidang
Perbankan mahasiswa kewirausahaan
Yogyakarta
7 Kabupaten Kerjasama dalam September Septembe Meningkatnya sinergi
Batang bidang kebijakan, 2013 r 2018 antara kedua pihak
peningkatan kualitas dalam bidang
SDM dan pengabdian dan
pengembangan pengembangan
masyarakat masyarakat
8 Walikota Pengentasan Februari Februari Meningkatnya sinergi
Malang kemiskinan dan 2014 2019 antara kedua pihak
peningkatan SDM dalam pengentasan
sekaligus sebagai upaya kemiskinan
pencapaian MDG’s
melalui pemberdayaan
masyarakat di Kota
Malang
9 PT SEHATI Kerjasama 2015 2020 Kerjasama asuransi
KARENA Peyelenggaraan resiko kehilangan
SATU*SEKAR Asuransi Parkir kendaraan
SA) Cabang di
Wilayah Jawa
Timur
10 PT Indosat Perjanjian Kerjasama Januari Januari Mengadakan
2015 2020 hubungan
kelembagaan dan
kemitraan antara
kedua belah pihak
dibidang pendidikan,
pelatihan, dan
pengabdian
masyarakat.
11 Universitas Kerjasama dalam Maret Maret Meningkatnya sinergi
Wijaya Putra bidang Pendidikan, 2015 2020 antara kedua institusi
Penelitian dan dalam bidang
Pengabdian kepada pengabdian, dan
Masyarakat serta pengembangan
peningkatan SDM institusi

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 60


Universitas Widyagama Malang 2017
12 FDSAP Perjanjian kerjasama April 2015 April Melaksanakan
dibidang penelitian, 2018 kerjasama dibidang
pelatihan, pengabdian penelitian, pelatihan
dan network daerah dan desa
13 Penerbit Andi Perjanjian kerjasama April 2015 April Perjanjian kerjasama
Yogyakarta pencitraan bersama 2020 saling
menguntungkan hal
peningkatan citra
perusahaan/lembaga
kedua belah pihak
14 Pemerintah Melaksanakan April 2015 April Pengabdian
Kabupaten pembangunan daerah 2017 masyarakat banyak
Malag dan mengoptimalkan dilakukan di lingkup
serta mengembangkan kabupaten Malang
tri dharma perguruan sehingga banyak
tinggi di kabupaten masyarakat yang
Malang. terbantu dalam
program pengabdian
15 Politeknik Kerjasama dalam Maret Maret Meningkatnya sinergi
Negeri Malang bidang pengembangan 2016 2018 antara kedua institusi
pendidikan dan dalam bidang
pengajara, penelitian pengabdian dan
dan pengabdian pada pengembangan
masyarakat serta institusi
pengembangan
pendidikan tinggi pada
umumnya
16 CV ART’a Magang mahasiswa, Mei 2016 Mei 2021 Perjanjian kerjasama
MULYA kerja praktek, yang saling
Consultant penggunanan menguntungkan hal
Laboratorium Sipil dan peningkatan citra
bantuan tenaga ahli perusahaan kedua
belah pihak
17 Sekolah Tinggi Kerjasama untuk saling Juni 2016 Juni 2021 Meningkatnya sinergi
Teknik Atlas membantu dan bekerja antara kedua belah
Nusantara sama dalam pihak dalam
(STTAR) pengembangan pelaksanaan
kelembagaan, Tridharma Perguruan
pembelajaran, Tinggi.
penelitian dan
pengabdian kepada
masyarakat dan
kemahasiswaan
18 Sekolah Tinggi Kerjasama untuk saling Juni 2016 Juni 2021 Meningkatnya sinergi
Manajemen membantu dan bekerja antara kedua belah
Informatika & sama dalam pihak dalam
Komputer pengembangan pelaksanaan
(STMIK) ASIA kelembagaan, Tridharma Perguruan
MALANG pembelajaran, Tinggi.
penelitian,pengabdian
kepada masyarakat dan
kemahasiswaan

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 61


Universitas Widyagama Malang 2017
19 Universitas Kerjasama untuk saling Juni 2016 Juni 2021 Meningkatnya sinergi
Kanjuruhan membantu dan bekerja antara kedua belah
sama dalam pihak dalam
pengembangan pelaksanaan
kelembagaan, Tridharma Perguruan
pembelajaran, Tinggi.
penelitian dan
pengabdian kepada
masyarakat dan
kemahasiswaan
20 Sekolah Tinggi Peningkatan kerjasama September Septembe Meningkatnya sinergi
Informatika & dalam pengelolaan 2016 r 2021 antara kedua institusi
Komputer pendidikan tinggi, dalam bidang
Indonesia penelitian dosen dan pengabdian, akses
(STIKI) mahasiswa, fasilitas perpusatakaan
pengabdian, akses dan pengembangan
fasilitas perpusatakaan institusi
21 Universitas DR. Kerjasama bidang Januari Januari Meningkatnya sinergi
Soetomo pendidikan, penelitian, 2017 2022 antara kedua belah
Surabaya pengabdian kepada pihak dalambidang
masyarakat dan pengembangan
peningkatan pendidikan,
sumberdaya manusia penelitian dan
pengabdian
masyarakat
22 Universitas Kerjasama dalam Januari Januari Meningkatnya
Yudhartha bidang pendidikan 2017 2022 kerjasama antara
untuk meningkatkan pihak-pihak yang
kualitas SDM melalui terkait dalam hal
penyelenggaraaan keilmuan, metodologi
kerjasama pendidikan penelitian, penulisan
dan pelatihan artikel ilmiah dan HKI
Kerjasama bidang
penelitian untuk
meningkatakan kualitas
SDM melalui riset
bersama, pelatihan
metodologi, serta
penulisan artikel ilmiah
23 Trust Academic Materi pendamping Maret Maret Mendapatkan ilmu
Solutions pembelajaran 2017 2020 tentang MTA
networking, software (Microsoft
development, database Technology
administration Associate)
Pelatihan instruktur
serta sertifikat MTA
(Microsoft Technology
Associate)
24 ADRI Mengikutsertakan Maret Maret Meningkatnya
Perkumpulan sumber daya manusia 2017 2022 kerjasama antara
AHLI & dalam bidang pihak-pihak yang
DOSEN pendidikan, penelitian, terkait dalam hal

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 62


Universitas Widyagama Malang 2017
REPUBLIK pengabdian, keilmuan yang
INDONESIA assessment, berhubungan dengan
penyuluhan, seminar, perdagangan dan
konferensi dan peridustrian
pertemuan ilmiah
Penyelenggaraan
penelitian. pengabdian,
seminar, kursus untuk
peningkatan
kompetensi bidang
perdagangan dan
perindustrian.
25 Director of Kerjasama berupa April 2017 Desember - Web banner versi
Corporate & pemasangan publikasi 2017 mobile yg bias
Development semua program, diganti sesuai
TIMES capaian, prestatsi, kebutuhan
Indonesia promosi serta -Pemberitaan dan
pencitraan UWG branding positif
-Termuat di media
mainstream dan
professional
-Semua berita tampil
di jejaring TIMES
secara nasional

Catatan: Kegiatan kerjasama dengan instansi dalam dan luar negeri sebagian besar
terpusat sebagai kegiatan Universitas.

7.3.2 Tuliskan instansi luar negeri yang menjalin kerjasama* dengan Fakultas dalam
tiga tahun terakhir.

Kurun Waktu
Jenis Manfaat yang telah
No. Nama Instansi Kerja Sama
Kegiatan diperoleh
Mulai Berakhir
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
1 Hobart Quality Training 2010 2015 Peningkatan kualitas
Technolgy Dosen dan karyawan
Australia
2 Universidade Pembinaan Tri 2011 2016 Peningkatan kualitas
Dili Timor Leste Dharma Perguruan Dosen dan karyawan
Tinggi dan
Administrasi
Akademik&Keuan
gan
3 PT Victory Program Magang 2013 2016 Program magang
International dan Penyediaan
Futures Lapangan Kerja

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 63


Universitas Widyagama Malang 2017
5 Accounting Opportunities for 2015 5 tahun Pengembangan jurnal
Research potential research, (bisa ilmiah dan tulisan ilmiah
Institute, supervision of diperpanja
University postgraduate ng)
Technology student, and
Mara, Malaysia cooperating on
educational
program
6 Manitoba Pertukaran pelajar Juni 2016 Juni 2021 Peningkatan kemampuan
Institute of Kerjasama bahasa inggris
Trades and penelitian Pengembangan jurnal
Technology Partisipasi dalam ilmiah
seminar dan
pertemuan
akademis
Pertukaran
informasi
akademis dan
informasi lainnya
Pelatihan bahasa
secara singkat dan
program akademis
7 Industrial Kerjasama untuk November November Peningkatan kualitas
Technical meningkatkan 2016 2019 dosen pada kualitas
Institute hubungan antar mengajar dan proses
(Cambodia) institusi sehingga pembelajaran
mampu Workshop pada
memberikan pengembangan kurikulum
kontribusi yang dan implementasinya
saling dengan standar
menguntungkan internasional
dalam hal
pengembagan
sumber daya
manusia dan
kualitas institusi
untuk memenuhi
standar
internasional
8 Regional Kerjasama untuk November November Peningkatan kualitas
Polytechnic meningkatkan 2016 2019 dosen pada kualitas
Institute Techno hubungan antar mengajar dan proses
Sen Battambang institusi sehingga pembelajaran
(RPITSB) mampu Workshop pada
(Cambodia) memberikan pengembangan kurikulum
kontribusi yang dan implementasinya
saling dengan standar
menguntungkan internasional
dalam hal
pengembagan
sumber daya
manusia dan

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 64


Universitas Widyagama Malang 2017
kualitas institusi
untuk memenuhi
standar
internasional
9 Regional Kerjasama untuk November November Peningkatan kualitas
Polytechnic meningkatkan 2016 2019 dosen pada kualitas
Institute Techno hubungan antar mengajar dan proses
Sen Takeo institusi sehingga pembelajaran
(RPITST) mampu Workshop pada
(Cambodia) memberikan pengembangan kurikulum
kontribusi yang dan implementasinya
saling dengan standar
menguntungkan internasional
dalam hal
pengembagan
sumber daya
manusia dan
kualitas institusi
untuk memenuhi
standar
internasional
10 Battambang Kerjasama untuk November November Peningkatan kualitas
Institute of meningkatkan 2016 2019 dosen pada kualitas
Technology hubungan antar mengajar dan proses
(BIT) institusi sehingga pembelajaran
mampu Workshop pada
memberikan pengembangan kurikulum
kontribusi yang dan implementasinya
saling dengan standar
menguntungkan internasional
dalam hal
pengembagan
sumber daya
manusia dan
kualitas institusi
untuk memenuhi
standar
internasional
11 Regional Kerjasama untuk November November Peningkatan kualitas
Polytechnic mengkolaborasi 2016 2019 dosen pada kualitas
Institute program akademis mengajar dan proses
TechoSen Takeo dan proyek kerja pembelajaran
(RPITST) Pertukaran materi
(Cambodia) ilmiah, publikasi
dan informasi

12 Sun Moon Pengembangan September Septembe Peningkatan kualitas


University program 2016 r 2021 dosen pada kualitas
pendidikan mengajar dan proses
Pertukaran pembelajaran
mahasiswa sarjana
dan pascasarjana

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 65


Universitas Widyagama Malang 2017
untuk belajar dan
riset
Pertukaran
professor dan
peneliti untuk riset,
dosen dan diskusi
Pertukaran
informasi
Konferensi,
seminar, workshop

Catatan: Kegiatan kerjasama dengan instansi dalam dan luar negeri terpusat sebagai
kegiatan universitas.

Borang Akreditasi Fakultas Teknik 66


Universitas Widyagama Malang 2017

You might also like