You are on page 1of 1
ABSTRAK Nurul Khikmah, Nim. 1430410014, “ Praktek Pengobatan Bekam (hijamah) di Desa Bugel Kecamatan Kedung Kabupaten Jepara (living hadis)”. Penelitian ini membahas tentang Praktek Pengobatan Bekam di Desa Bugel Kecamatan Kedung Kabupaten Jepara dalam kajian living hadis. Penelitian ini menggunakan metode penelitian’ kualitatif, jenis penelitian ini field research (penelitian lapangan) dengan menggunakan data primer yakni dari pengamatan dan wawancara pasien yang berobat diklinik Bapak Ahmad Kholil Lutfi,dan sumber data sekunder adalah buku-buku referensi_yang terkait praktek pengobatan bekam atau tibbun nabbawi. Kemudian dignalisis menggumakan pendekatan deduktif induktif, Praktek pengobatan bekam (hijamah) merupakan terapi klasik yang kini muncul kembali dan menjadi tren. Pengobatan bekam sendiri adalah peristiwa penghisapan kulit, penyayatan Kulity dan mengeluarkan darahnya dari permukaan kulit, yang kemudian ditampung di dalam gelas. Secara analisis Praktik pengobatan bekam yang ada di desa Bugel ini, setelah kita mengetabui_asas_utama pembentukan pusat pengobatan yang memfokuskan mengenai mengamalkan kaedah pengobatan yang dianjurkan oleh Rasulullah SAW supaya mendapatkan keberkahan sunnahnya maka amalkanlah. Adapun~metode atau sistem pengobatan yang telah digunakan pengobatan bekam di'desa, Bugel ini dapat menarik minat.para masyarakat setempat maupun luar ‘masyarakat. Adapun manfaat_dari“bekam (hijamah ) diantaranya; memberihkan darah dari racun-racun. sisa-makanan dan dapat meningkatkan saraf tulang belakang. Oleh Karena itu; berdasarkan hal inilah, penulis ingin melakukan penelitian mengenai kajian Living Hadis yaitu Penelitian terhadap hadis-hadis yang dipraktikkan dan dikembangkan oleh masyarakat Muslim kontemporer, baik dalam bentuk amalan yang diakui dan didasarkan pada hadis-hadis Nabi SAW. Kata kunci: Praktik Pengobatan Bekam, living hadis

You might also like