You are on page 1of 1

Restorasi porcelain fused to metal melibatkan penggabungan dari kebaikan sifat mekanik logam dengan sifat

estetik porcelain yang baik. Secara umum, restorasi terdiri dari sub-struktur logam campur yang berikatan
dengan vinir porcelain. Restorasi logam-keramik telah berhasil digunakan untuk mahkota dan jembatan
multiunit (multiunit bridge) selama 30 tahun. Restorasi ini digunakan lebih dari 60 persen pada kasus restorasi
mahkota dan jembatan.

Porcelain dan logam campur yang digunakan dalam restorasi ini harus memenuhi syarat-syarat, antara
lain:
1. porselen dan logam harus membentuk ikatan kuat (beberapa kegagalan disebabkan karena ikatan yang kurang
adekuat)

2. porselen fusi pada suhu leleh yang lebih rendah dari suhu leleh logam. Logam tidak boleh leleh pada suhu fusi
porselen.

3. porselen dan logam harus memiliki koefisien ekspansi termal yang sesuai, sehingga porselen tidak akan pecah
atau terlepas dari alloy saat proses pendinginan.

4. Logam harus mempunyai modulus elastisitas yang tinggi sehingga dapat menyalurkan tegangan yang baik dari
porselen.

Restorasi PFM adalah tipe porselen gigi yang paling umum digunakan. Berdasarkan perbedaan
temperatur ada tiga tipe porselen gigi yaitu
1. regular felspathic porcelain (temperatur tinggi 1200-1400 oC)
2. aluminous porcelain (temperatur sedang 1050-1200 oC)
3. metal bonding porcelain (temperatur rendah 800-1050 oC). PFM merupakan metal bonding porcelain

GTC dari PFM dapat digunakan pada gigi anterior maupun posterior. Pada pembuatannya, pada gigi anterior
kerangka logam hanya menutupi permukaan lingual dan incisal edge, sedangkan permukaan labial ditutup
oleh porselen. Metal mencapai hingga area proksimal tetapi harus diperhatikan bahwa metal pada bagian
lingual tidak mencapai hingga ruang proksimal lebih dari yang diperlukan untuk kekuatan. Pemanjangan
proksimal dari kerangka logam hanya sampai area kontak, untuk alasan estetik. Kerangka metal lingual juga
sampai area insisal sehingga mencapai incisal edge, tapi tidak menutupi permukaan labial.

You might also like