You are on page 1of 7

Benua Eropa

Benua Eropa merupakan benua terkecil kedua di Dunia setelah Benua Australia. Benua Eropa dan
Benua Asia pada dasarnya merupakan satu daratan yang biasanya disebut dengan Eurosia. Perbatasan
antara Benua Eropa dan Benua Asia terletak pada Pengunungan Ural yang berada di daratan Negara
Rusia. Oleh sebab itu, Rusia sering disebut dengan negara yang berada di dua Benua yaitu Benua Eropa
dan Benua Asia. Namun wilayah terbesar Rusia masih berada di Benua Asia. Selain Pengunungan Ural,
Laut Kaspia dan Penggunungan Kaukasus juga dijadikan tolak ukur perbatasan Benua Eropa dan Benua
Asia.

Luas wilayah Benua Eropa adalah 10,18 juta km2 dengan jumlah penduduk sebanyak 739 juta
orang.Di sebelah Utara benua Eropa adalah Samudera Arktik dan sebelah Baratnya adalah Samudera
Atlantik. Sebelah Selatan Benua Eropa adalah Laut Mediterania sedangkan di sebelah Tenggara Benua
Eropa terdapat Laut Hitam.

A.DAFTAR NAMA NEGARA DIBENUA EROPA

 Daftar Negara Di Eropa


Berikut merupakan daftar Negara di benua eropa :

 EROPA BARAT
NO NAMA NEGARA IBU KOTA LUAS WILAYAH
1 Austria Wina 83.871 km²
2 Belgia Brussel 30.528 km²
3 Perancis Paris 643.801 km²
4 Jerman Berlin 357.022 km²
5 Liechtenstien Vadus 160 km²
6 Luksemburg Luksemburg 2.586 km²
7 Monako Monako 2 km²
8 Belanda Amsterdam 41.543 km²
9 Swiss Bern 41.277 Km²
 EROPA UTARA
N NAMA NEGARA IBU KOTA LUAS WILAYAH
O
1 Denmark Kopenhagen 43.094 Km²
2 Estonia Tallinn 45.228 Km²
3 Finlandia Helsinki 338.145 Km²
4 Islandia Reykjavik 103.000 Km²
5 Irlandia Dublin 70.273 Km²
6 Latvia Riga 64.589 Km²
7 Lithuania Vilnus 65.300 Km²
8 Norwegia Oslo 323.802 Km ²
9 Swedia Stockolm 450.295 Km²
10 Britania Raya (Inggris) London 243.610 Km²

 EROPA SELATAN
N NEGARA IBU KOTA LUAS WILAYAH
O
1 Albania Tirana 28.748 Km²
2 Andorra Andorra La Vella 468 Km²
3 Bosnia & Herzegovina Sarajevo 51.197 Km²
4 Kroasia Zagreb 56.594 Km²
5 Siprus Nicosia 9.251km²
6 Yunani Athena 1001.450 Km²
7 Vatikan Vacitan City 0,44 Km²
8 Italia Roma 301.340 Km²
9 Makedonia Skopje 25.713²
10 Malta Valletta 316 Km²
11 Montenegro Podgorica 13.812 Km²
12 Portugal Lisbon 92.090 Km²
13 San Marino San Marino 61km ²
14 Serbia Belgrade 77.474 Km²
15 Slovenia Ljubljana 20.273 Km²
16 Spanyol Madrid 505.370 Km²

 EROPA TIMUR
N NEGARA IBU KOTA LUAS WILAYAH
O
1 Belarus Minsk 207.600 Km²
2 Bulgaria Sofia 110.879 Km²
3 Republik Ceko Praha 78.867 Km²
4 Hungaria Budapest 93.028 Km²
5 Moldova Chisinau 33.851 Km²
6 Polandia Warsaw 312.685 Km²
7 Ramania Bucharest 238.391 Km²
8 Slowakia Bratislava 49.035 Km²
9 Ukraina Kiev 603.550 Km²
10 Georgia Tbilisi 69.700 Km²
B.KEADAAN FISIK BENUA EROPA

1. Astronomis-Geografis

Berdasarkan garis lintang astronomisnya, benua Eropa terletak pada garis lintang 36°LU-71°LU
dan 9°BB-66°BT. Menurut garis lintangnya ini maka benua Eropa terletak di atas garis ekuator
yang nantinya akan mempengaruhi iklim dan cuaca di semua wilayah yang ada di benua Eropa.
Sedangkan berdasarkan letak geografisnya, benua Eropa dibagi menjadi beberapa wilayah yaitu
Eropa Barat, Eropa Timur, Eropa Utara, dan Eropa Tengah. Dari sejumlah wilayah yang ada di
benua Eropa, maka garis-garis perbatasannya adalah sebagai berikut:

 Sebelah Utara: benua Eropa berbatasan dengan Laut Norwegia, Laut Barrents, dan Laut
Artik.

 Sebelah Timur: benua ini berbatasa dengan Pegunungan Ural, Laut Kaspia, Laut Hitam,
dan negara Turki (yang merupakan negara yang sebagian wilayahnya masuk kedalam
benua Eropa dan sebagian lagi masuk kedalam benua Asia).

 Sebelah Selatan: benua Eropa berbatasan dengan Laut Tengah dan Selat Gibraltar.

 Sebelah Barat: benua Eropa berbatasan dengan Samudera Atlantik.

2.IKLIM DAN CUACA

Sebagian besar wilayah di benua Eropa terletak di atas garis


ekuator dan berdasarkan dari garis lintangnya maka iklim
dan cuaca di benua Eropa dapat diklasifikasikan menjadi
iklim kutub, mediterania, peralihan, kontinental, dan laut.
Sejumlah wilayah yang memiliki iklim kutub adalah
negara-negara yang terletak di bagian utara benua Eropa atau secara geografis dekat dengan
kutub Utara, yaitu Swedia bagian Utara, Finlandia, Norwegia dan Rusia. Iklim kutub ini
mempunyai karakteristik sebagai berikut memiliki empat macam musim dingin, semi, gugur, dan
panas
Wilayah yang masuk kedalam iklim mediterania adalah
negara di sebelah selatan benua Eropa karena berbatasan
langsung dengan Laut Tengah, seperti Italia, Perancis
Selatan, Yunani, Spanyol Selatan yang dicirikan dengan
musim dingin yang memiliki udara basah dan udara kering
pada saat musim panas. Iklim peralihan dialami oleh
wilayah di bagian Eropa Tengah, sedangkan iklim laut dialami oleh negara di Eropa Barat Laut
seperti Inggris, Skandinavia Barat, Perancis sebelah Barat, Belgia, Belanda, Denmark dan Spayol
bagian Utara. Wilayah ini mengalami iklim laut karena berbatasan dengan Samudera Atlantik
dimana cuaca dan suhu di wilayah ini sangat hangat. Dan, iklim kontinental dialami oleh wilayah
di Eropa Timur.

3. SEKTOR INDUSTRI

Sektor industri yang berkembang di sejumlah negara di


benua Eropa meliputi industri ringan hingga berat. Sektor
pertanian menghasilkan sayur-sayuran, kentang, gandum,
buah-buahan, dan jagung. Sektor perikanan banyak terdapat di negara Eropa Barat karena
berbatasan langsung dengan sejumlah laut dan teluk yang ada. Sektor pertambangan banyak
terdapat di wilayah Eropa Timur dan Barat, yaitu memiliki bahan tambang industri seperti
minyak bumi, batu bara, bauksit, timah, perak, mangan, dan lainnya. Sedangkan, sektor industri
berat hampir di semua wilayah di Eropa memilikinya dari industri elektronika, kimia, tekstil,
makanan dan minuman, dan permesinan dan transportasi.

4.SUNGAI DAN DANAU DI EROPA

Sungai-sungai di Eropa pada umumnya dijadikan sebagai batas alam antarnegara, seperti
Sungai Rhein (1.320 km) yang menjadi batas alam negara Swiss, Liechtenstein, Austria, Prancis,
dan Jerman. Selain itu, terdapat juga Sungai Elbe dan Dapude di Jerman, Sungai Loire dan
Sungai Ruhr di Prancis, serta Sungai Uber dan Sungai Weiche di Polandia.
Sungai-sungai tersebut pada umumnya berhulu di Pegunungan Alpen dan bermuara di Laut
Baltik dan Laut Utara. Adapun persebaran danau di kawasan Eropa banyak dijumpai di kawasan
Utara, seperti Danau Vattern, Danau Vanem, Danau Hyalmaren, Danau Stasyon di Swedia,
Danau Orevesii, Danau Paulavesi, Danau Ouluyami, Danau Inari di Finlandia, Danau Onega, dan
Danau Ladoga di Rusia.

5.FLORA DAN FAUNA DI EROPA

Flora dan fauna yang berkembang di Benua Eropa pada


dasarnya sama dengan flora dan fauna yang berkembang di
kawasan beriklim sedang dan dingin. Jenis flora yang tumbuh
di kawasan ini, adalah hutan konifera (tumbuhan berdaun jarum)
dan hutan yang meluruhkan daunnya di musim gugur.

Jenis flora yang lain adalah pohon maple, ek, iris, lily, dan zaitun. Adapun fauna khas yang
hidup di Eropa adalah rusa, beruang kutub, serigala, ikan tuna, dan ikan haring.

C. KONDISI SOSIAL BENUA EROPA

Menurut klasifikasi ras dan bangsa, penduduk yang mendiami benua Eropa mayoritas
adalah bangsa Nordik, Alpen,
Mediterania, Dinara, Slavia
yang merupakan
nenek moyang bangsa
Eropa. Sedangkan
daerah yang memiliki tingkat
kepadatan yang tinggi terletak di negara Italia, Jerman, Belanda, Belgia, Perancis, dan Inggris
yang menganut agama Kristen. Bahasa yang digunakan di negara-negara Eropa sangat beragam,
namun bahasa Inggris menjadi bahasa resmi. Adapun bahasa yang digunakan meliputi bahasa
Indo-Jerman, bahasa Baltik-Slavia, dan bahasaInggEropa

Sebagian besar penduduk Eropa merupakan bangsa-bangsa dari Ras Kaukasoid yang
berkulit putih dan berambut pirang. Hal ini menjadi ciri khas Benua Eropa dan membedakan
dari benua lain. Penduduk ini dapat dibedakan menjadi lima kelompok yaitu:

Suku bangsa Nordik: bermata biru dan berambut sangat pirang. Mereka tinggal diwilayah
utara yaitu Jerman, Belanda, dan Semenanjung Skandinavia.

 Suku bangsa Alpina: bermata coklat dan berambut pirang. Mereka tinggal diwilayah
tengah, seperti Perancis, Swiss dan Belgia.

 Suku bangsa Mediteran : Bermata agak kecoklatan, dan berambut hitam bergelombang.
Mereka tinggal di italia, Yunani,dan Spanyol.

 Suku bangsa Dinara : Berambut Gelap, suku bangsa ini tinggal di Rumania.

 Suku bangsa Slavia : Bermata Abu-abu Biru, rambut pirang keputih-putihan. mereka
tinggal di Bulgaria, Rusia, Slovakia, dan yugoslavia.

D.KARAKTERISTIK BENUA EROPA

Dari pemaparan mengenai karakteristik benua Eropa tersebut di atas, ada juga beberapa
ciri-ciri benua Eropa yang lainnya, yaitu:

Negara di benua Eropa merupakan negara industri dan masuk negara berkembang;

Ras mayoritas yang mendiami sejumlah besar wilayah di benua Eropa adalah ras kulit
putih Anglo-Saxon;

Terdapat negara dalam negara, yaitu Vatikan dan sejumlah negara kecil lainnya;

Terdapat sejumlah bangunan bersejarah dan menjadi tujuh keajaiban dunia;

Tempat lahirnya cendekiawan dan ilmuwan dunia;

Tempat lahirnya sejumlah ideologi yang sangat berpengaruh di dunia;

Benua yang memiliki tingkat pertumbuhan penduduk dengan nilai negatif;

Tempat lahirnya bahasa internasional, yaitu bahasa InggEropa

You might also like