You are on page 1of 11

Perbedaan antara Atribut Pramuka dengan Tanda Pengenal Pramuka

Atribut Pramuka Terdiri dari :


1. Lambang
2. Bendera
3. Panji
4. Himne dan Mars
5. Pakain Seragam
6. Lencana

Tanda Pengenal ialah tanda-tanda yang dikenakan pada pakaian seragam Pramuka, yang dapat
menunjukkan diri seorang Pramuka, dan/atau Satuan, kemampuan, tanggungjawab, daerah asal, wilayah
tugas, kecakapannya dan tanda penghargaan yang dimilikinya.

Tanda pengenal terdiri dari 5 Macam Tanda Pengenal, yaitu sebagai berikut :
1. Tanda Umum
Tanda Umum adalah tanda pengenal yang dikenakan oleh semua anggota Gerakan Pramuka. Tanda
umum berfungsi sebagai jati diri seseorang sebagai anggota Gerakan Pramuka.
Macam-macam Tanda Umum adalah:
• Tanda Tutup Kepala
• Setangan Leher
• Tanda Pelantikan
• Tanda Harian
• Tanda Kepramukaan Sedunia

2. Tanda Satuan
Tanda Satuan adalah tanda yang menunjukan satuan tempat seorang Pramuka bergabung. Satuan yang
dimaksud mulai dari satuan terkecil sampai satuan tingkat nasional.[1]Macam-macam Tanda Satuan
adalah:
• Tanda Satuan kecil yang terdiri dari: Tanda Barung bagi (Siaga), Tanda Regu bagi (Penggalang),
Tanda Sangga bagi (Penegak), Tanda Reka bagi (Pandega)
• Tanda Krida bagi Satuan Karya Pramuka,seperti,Krida Gatur Lantas (Saka Bhayangkara), Krida
Olahraga Udara (Saka Dirgantara), Krida Reksa Wana (Saka Wanabakti)
• Nomor Gugus Depan, Kwartir dan Majelis Pembimbing
• Tanda Satuan Karya Pramuka seperti Saka Bhayangkara, Saka Wanabakti, Saka Dirgantara, Saka
Bakti Husada dll
• Lencana Daerah
• Pita Wilayah
• Tanda SAKO (Satuan Komunitas)

3. Tanda Jabatan
Tanda Jabatan adalah Tanda Pengenal Gerakan Pramuka yang menunjukan jabatan seseorang beserta
hak dan kewajiban yang melekat dengan jabatan itu.Macam Tanda Jabatan adalah:

Bagi peserta didik:


• Tanda Pemimpin Barung Utama (Sulung), Pemimpin Regu Utama (Pratama), Pemimpin
Sangga Utama(Pradana), Ketua Racana
• Tanda Pemimpin dan Wakil Pemimpin Barung, Regu, Sangga dan Reka
• Tanda Pemimpin dan Wakil Pemimpin Krida
• Tanda Keanggotaan di Dewan Kerja Pramuka Penegak dan Pandega (Ranting sampai
dengan Nasional)

Bagi anggota dewasa:

• Tanda Pembina dan Pembantu Pembina (Siaga, Penggalang, Penegak dan Pandega)
• Tanda Pelatih Pembina
• Tanda Majelis Pembimbing (Gugus Depan sampai Nasional)
• Tanda Andalan dan Pembantu Andalan
• Tanda Jabatan lainnya

4. Tanda Kecakapan
Tanda Kecakapan adalah tanda yang menunjukkan kecakapan, keterampilan, ketangkasan, kemampuan,
sikap dan usaha seorang Pramuka dalam bidang tertentu, sesuai dengan golongan usianya Tanda
Kecakapan di Gerakan Pramuka hanya diperuntukan bagi peserta didik.
Macam Tanda Kecakapan adalah:
1. Tanda Kecakapan Umum
• Siaga (Mula, Bantu dan Tata)
• Penggalang (Ramu, Rakit dan Terap)
• Penegak (Bantara dan Laksana)
• Pandega (Pandega
2. Tanda Kecakapan Khusus
• Purwa
• Madya
• Utama
5. Tanda Penghargaan
Tanda Penghargaan adalah tanda yang menunjukkan jasa atau penghargaan yang diberikan kepada
seseorang, atas jasa, darma bakti, dan lain-lainnya, yang dianggap cukup bermutu dan berguna bagi
Gerakan Pramuka, Gerakan Kepramukaan Sedunia, masyarakat, bangsa, negara, dan umat manusia.
Tanda Penghargaan terdiri atas Tanda Penghargaan bagi Anggota Muda dan Anggota Dewasa.
1. Tanda Pengharagaan Anggota Muda
• Tanda Ikut Serta Kegiatan (TISKA)
• Tanda Ikut Gontong Royong (TIGOR)
• Bintang Tahunan
• Lencana Wiratama
• Lencana Karya Bakti
• Lencana Teladan
2. Tanda Pengharagaan Anggota Dewasa
• Lencana Pancawarsa, 5, 10, 15, 20, 25, 30, 35, 40, 45, 50 Tahun
• Lemcana Karya Bakti
• Lencana Wiratama
• Lencana Jasa
1. Tanda Umum
2. Tanda Satuan
3. Tanda Jabatan
Peserta Didik/Anggota Muda
Pembina/Pamong/Anggota Dewasa
4. Tanda Kecakapan
5. Tanda Penghargaan
Anggota Muda

You might also like