You are on page 1of 5

Aplikasi Induksi Faraday dalam Produk Teknologi

Disusun Oleh :

Agung Gilbran S.

SMAN 1 Palu

2019
KATA PENGANTAR

Puji syukur alhamdulillah kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa,
karena telah melimpahkan rahmat-Nya berupa kesempatan dan pengetahuan
sehingga makalah ini bisa selesai pada waktunya.

Terima kasih juga kami ucapkan kepada teman-teman yang telah berkontribusi
dengan memberikan ide-idenya sehingga makalah ini bisa disusun dengan baik dan
rapi.

Kami berharap semoga makalah ini bisa menambah pengetahuan para


pembaca. Namun terlepas dari itu, kami memahami bahwa makalah ini masih jauh
dari kata sempurna, sehingga kami sangat mengharapkan kritik serta saran yang
bersifat membangun demi terciptanya makalah selanjutnya yang lebih baik lagi.

Palu,16 November 2019

Penulis

2
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ............................................................................................ 2

DAFTAR ISI .......................................................................................................... 3

BAB I ...................................................................................................................... 4

PENDAHULUAN…………………………………………………………………4

3.2 Latar belakang …..................................................................................... 4

1.2 Rumusan masalah …............................................................................... 4

1.3 Tujuan …................................................................................................... 4

1.4 metode penulisan…………………………………………………………4

BAB II …................................................................................................................. 6

2.1 hukum faraday …......................................................................... 6

2.2 prinsip faraday dan pengaplikasiannya….................................................................................... 8

BAB III ….............................................................................................................. 19

3.1 Kesimpulan …........................................................................................ 19

3.2 Saran …................................................................................................... 19

DAFTAR PUSTAKA…........................................................................................ 20

3
BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Hukum faraday berbunyi bahwa jika terjadi perubahan medan magnet yang mengenai suatu kawat
loop tertutup maka akan menimbulkan gaya gerak lisrtik (ggl) pada loop tertutup tersebut. Gaya gerak
listrik adalah gaya yang mengerakkan muatan (elektron ) dalam loop tersebut. jika ada ggl, maka
disitu juga ada medan listrik. Sehingga hukum faraday menyatakan bahwa perubahan medan magnet
menimbulkan medan listrik yang bisa menggerakan muatan dalam loop menjdai arus listrik. Di dalam
perkembangan teknologi, hukum faraday banyak digunakan untuk membuat teknologi tersebut,
sehingga berguna untuk menunjang aktifitas kita.

1.2 Rumusan Masalah


Dalam pembuatan makalah ini, ada beberapa rumusan masalah diantaranya adalah :

1. Apa itu hukum faraday ?


2. dimana sajakah penerapan konsep hukum faraday berlaku dan

1.3 Tujuan

Tujuan dari pembuatan makalah ini adalah :

1. Agar siswa mempunyai bekal dalam pemahaman tentang hukum faraday


2. Agar siswa mengerti penerapan konsep hukum faraday
3. Agar siswa memiliki dapat memperluas wawasan tentang hukum faraday.

1.4 Metode Penulisan


Metode penulisan makalah ini menggunakan metode pustaka dengan mengumpulkan data dari
referensi buku ataupun jejaring internet.

4
BAB II

PEMBAHASAN

Hukum Faraday

Hukum Faraday adalah hukum yang mempelajari mengenai dasar “Elektromagnetisme” yang
menjelaskan tentang proses arus listrik yang menghasilkan suatu medan magnet dan proses bagaimana
suatu medan magnet menghasilkan arus listrik dalam sebuah konduktor.

Ilmu yang mempelajari tentang dasar proses kinerja pada suatu arus listrik dan medan magnet sering
disebut sebagai Hukum Induksi Elektromagnetik Faraday. Hukum Faraday ini pertama dikemukakan oleh
ilmuwan yang bernama Michael Faraday pada tahun 1831. Michael merupakan seorang ilmuwan fisika
yang berasal dari Negara Inggris.

pada sebuah Induksi Elektromagnetik, akan terdapat gejala gaya gerak listrik atau disingkat juga
dengan istilah (ggl) di sebuah kumparan akibatnya ada suatu perubahan fluks magnetik dalam konduktor.
Gejala gaya gerak listrik itu pun akan muncul jika pada konduktornya bergerak secara relatif melintasi
bagian medan magnet. Fluks adalah jumlah garis gaya yang melintasi luasan didalam suatu bidang yang
tegak lurus dilengkapi dengan garis gaya magnetik.

Untuk mengetahui kinerja pada suatu Hukum Faraday, Michael membuat sebuah percobaan Hukum
Faraday. Itilah percobaan tersebut ialah “Eksperimen Faraday”. Pada percobaan tersebut, Michael
Faraday memakai bahan perantara kumparan dan sebuah magnet yang dikaitkan dengan Galvometer.
Pertama-tama, magnet diletakkan dengan jarak yang agak jauh dengan kumparan, sehingga tidak akan
ada defleksi yang dihasilkan Galvometer.

Kemudian, kamu akan menemukan jarum yang menunjukkan pada angka 0 dalam Galvometer. Ketika
magnet tersebut mulai bergerak masuk pada arah kumparan, jarum pada Galvometer itu akan megikuti
gerak menyimpang ke satu arah tertentu. Arah yang selalu dilakukan yaitu arah ke kanan. Saat magnet
tersebut didiamkan maka jarum yang berada pada Galvometer pun akan ikut bergerak kembali menuju
pada posisi 0. Namun, saat magnet digerakkan dan ditarik ke arah yang jauh dari kumparan maka akan
terjadi proses defleksi didalam Galvometer.

Hal itu akan menyebabkan jarum Galvometer yang awal bergerak secara menyimpang ke arah yang
berlawanan yakni ke kiri. Ketika magnet didiamkan, maka jarum pada Galvometer akan kembali dalam
posisi 0. Proses tersebut pun akan berlaku pada gerakan kumparan. Jika magnet berada didalam posisi
yang tetap maka Galvometer akan menunjukkan defleksi dengan cara yang semula.

Dalam percobaan ini, pemakaian Galvometer sangatlah berpengaruh untuk menentukan berjalannya
pada percobaan Hukum Faraday. Galvometer adalah alat uji untuk mengetahui ada tidaknya sebuah arus
listrik. Dari percobaan Faraday ini kamu bisa mengetahui bahwa semakin cepat perubahan pada medan
magnet tersebut maka akan semakin besar juga gaya gerak listrik yang diinduksi oleh kumparan.

You might also like