You are on page 1of 2
YAYASAN KEN DEDES MALANG PD SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN KENDEDES MALANG SK Mendiknas RI No. 47/D/0/2009 Program Studi : 1. D-III Kebidanan 2. D-III Keperawatan 3. S-1 Keperawatan 4, Profesi Ners (SK Mendikbud RI No. 224/F/0/2014) 5. S-1 Kebidanan 6, Profesi Bidan (SK Mendikbud RI No. 887/M/2020) JI R. Panji Suroso No. 6 Malang Telp. (0341) 488762,480497, Fax. (0341) 488763 SURAT EDARAN NOMOR 370,2.1/SE/X/2021 TENTANG PENYELENGGARAAN PEMBELAJARAN TATAP MUKA TAHUN AKADEMIK 2021/2022 DI STIKES KENDEDES MALANG Dasar : 1. Keputusan Bersama Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri Agama, Menteri Kesehatan, dan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 03/KB/2021, Nomor 384 Tahun 2021, Nomor HK.01.08/MENKES/4242/2021, dan Nomor 440-717 Tahun 2021 tentang Panduan Penyelenggaraan Pembelajaran di Masa Pandemi Coronavirus Disease 2019 (COVID-19). Surat Edaran Kemendikbudristek No 4 tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Pembelajaran Tatap Muka Tahun Akademik 2021/2022 3. Kurikulum STIKes Kendedes Malang Tahun Akademik 2021/2022 Berdasarkan hal tersebut maka pembelajaran di STIKes Kendedes mulai semester gasal tahun akademik 2021/2022 diselenggarakan dengan pembelajaran tatap muka terbatas dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, dar/atau pembelajaran daring, Dalam penyelenggaraan pembelajaran, perguruan tinggi harus tetap memprioritaskan kesehatan dan keselamatan warga kampus (mahasiswa, dosen, tenaga kependidikan) serta masyarakat sekitarnya ‘Adapun dalam pelaksanaan kegiatan tersebut, harus memenuhi hal-hal di bawab ini 1. Mahasiswa diwajibkan mengikuti seluruh kegiatan pembelajaran offline, bagi mahasiswa yang masih berada di tempat tinggalnya yang berada di luar Malang maka wajib hadir sebelum tanggal 10 Oktober 2021 2. Mahasiswa dan dosen wajib sudah mengikuti vaksinasi dosis pertama Bagi yang belum divaksin, membuat surat pernyataan yang berisi keterangan bahwa yang bersangkutan belum mendapatkan kuota vaksinasi (segera. menghubungi BAAK untuk didaftarkan pada hari Kamis, 7 Oktober 2021), b. Bagi yang belum vaksinasi dosis kedua segera lapor ke BAAK. ~ Vaksin Sinovac dosis 2 bisa dilaksanakan di kampus (jika waktu dosis kedua dalam minggu ini bisa mendaftar di BAAK untuk vaksinasi pada hari Kamis, 7 Oktober 2021) ~ Vaksin Astra Zeneca dosis 2 nanti akan dicarikan di Faskes lain kota Malang, ~ Vaksin Moderna dosis 2 silakan kembali ke daerah asal dan diberi izin 1 hari (selebihnya dianggap absen) ¢. Bagi yang tidak bisa divaksinasi karena alasan tertentu (memiliki komorbid) dilampirkan surat keterangan dari dokter. 3. Melakukan tindakan pencegahan penyebaran Covid-19 dengan a melakukan disinfeksi sarana prasarana di lingkungan perguruan tinggi sebelum dan setelah pembelajaran difokuskan pada fasilitas yang digunakan selama pembelaran tatap muka; b. melakukan pengecekan suhu tubuh bagi setiap orang yang masuk perguruan tinggi; © menghindari penggunaan sarana pembelajaran yang tertutup, menimbulkan kerumunan, dan terjadinya kontak jarak dekat; ‘menyediakan tempat cuci tangan/hand sanitizer di tempat-tempat strategis; €. menggunakan masker kain 3 (tiga) lapis atau masker sekali pakai\masker bedah ‘yang menutupi hidung dan mulut, £menerapkan jaga jarak minimal 1,5 (satu koma lima) meter antar orang; membatasi penggunaan ruang maksimal 50% (lima puluh persen) kapasitas okupansi ruangan/kelas/laboratorium dan maksimal 25 (dua puluh lima) orang; h. menerapkan upaya saling peduli, saling menjaga dan melindungi; i, menerapkan etika batuk/bersin yang benar 4. Demi mendukung kelancaran program tersebut, Kaprodi berkoordinasi dengan wali Kelas dan pembimbing akademik untuk memantau kepulangan mahasiswa serta menyusun jadwal pengayaan baik teori maupun praktikum dan mengevaluasi pelaksanaan pembelajaran daring Demikian surat edaran ini, mohon untuk diperhatikan dan dilaksanakan dengan sebaik- baiknya Malang, 4 Oktober 2021

You might also like