You are on page 1of 2

Nama : Aulia Akbar

Nim : 200151602812

Hasil Analisis Karakteristik dan Teknik Penilaian Artikel Hasil


Penelitian

Analisis dilakukan pada artikel hasil penelitian yang berjudul “Dampak Pembangunan Kawasan
Ekonomi Khusus (KEK) Terhadap Pengembangan Usaha Mikro Kecil Dan Menengah Di Kuta
Lombok Tengah Di Tinjau Dalam Perspektif Ekonomi Islam”.Artikel ini memiliki karakteristik
yang terdiri dari bagian-bagian yang jelas yaitu Judul,Abstrak,Pendahuluan,Metode
Penelitian,Hasil dan Pembahasan,Kesimpulan,Saran,dan Daftar Pustaka.
Adapun Teknik penulisan setiap strukturnya sebagai berikut :
1.Judul
Pada judul terdapat dua variabel yaitu variabel dependent (Dampak Pembangunan Kawasan
Ekonomi Khusus) dan variabel independent (Usaha Mikro Kecil dan Menengah) khususnya
masyarakat Kuta Mandalika Lombok Tengah Nusa Tenggara Barat.Judul ditulis dengan Bahasa
yang efektif agar mudah dimengerti oleh pembaca serta gerbang awal menuju bagian-bagian lain
dalam artikel.
2.Abstrak
Pada artikel hasil penelitian ini terdapat dua abstrak yang ditulis ke dalam dua bahasa, yaitu
bahasa Indonesia dan bahasa inggris. Abstrak pada artikl ini juga memuat latar belakang
mengapa penelitian ini dilakukan, tujuan penelitian, metode penelitian, teknik pengumpulan,
objek penelitian dan hasil penelitian yang diperoleh.
3.Kata Kunci
Pada artikel hasil penelitian ini terdapat tiga kata kunci yakni Pemberdayaan
Masyarakat,Pariwisata KEK Mandalika,Pengembangan UKM
4.Pendahuluan
Pendahuluan pada artikel hasil penelitian ini memuat latar belakang penelitian yang lebih rinci
dan beberapa pengertian mengenai pariwisata dan kedudukan sektor pariwisata menjadi salah
satu sektor yang dapat menambah devisa negara
5.Metodologi Penelitian
Metode yang digunakan dalam artikel hasil penelitian ini yaitu kualitatif yang dilakukan dengan
cara wawancara,observasi,dan dokumentasi
6.Hasil dan Pembahasan
Pada bagian hasil dan pembahasan tentunya membahas mengenai penelitian yang sudah
dilakukan, ditulis dengan bahasa yang kualitatif.
7.Simpulan dan Saran
Melalui bagian kesimpulan, penulis menarik kesimpulannya dalam penelitian yang telah
dilakukan, tentu dengan bahasa yang baku, denotatif, logis, efektif, dan kualitatif.Selain itu pada
bagian saran, Dengan adanya pembangunan mega proyek di desa Kuta Lombok diharapkan
kepada semua elemen masyarakat yang berada di seputaran pembangunan Kawasan Ekonomi
Khusus Mandalika untuk melakukan inovasi terhadap usaha yang telah dijalankan

8.Daftar Pustaka
Adapun daftar pustaka yang memuat kutipan-kutipan menjadi rujukan untuk penulis dalam
melakukan penelitian ini sekaligus sebagai penguat bagi penulis.

You might also like