You are on page 1of 6

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Seiring dengan perkembangan ilmu yang semakin pesat dimasa kini
yang berpengaruh pada persaingan hidup yang semakain ketat, setiap orang
dituntut untuk memiliki ilmu yang cukup dan fasilitas yang memadai agar
dapat bersaing hidup dimasa-masa mendatang. Tanpa adanya ilmu maka
kehidupan manusia tidak akan berjalan dengan baik. Ilmu pengetahuan yang
dimiliki setiap individu berbeda-beda.

Diera globalisai saat ini menuntut setiap individu untuk mampu


bersaing dalam mempertahankan eksistensi dalam karir. Tidak hanya ilmu
dalam bentuk teori yang dibutuhkan namun ilmu dalam hal penerapan
dilapangan juga diperlukan. Di dalam segala aspek bidang, ilmu yang
khususnya berhubungan dengan konstruksi membutuhkan suatu pengalaman
dan jam terbang dalam bekerja. Oleh karenanya terdapat peningkatan
permintaan sumber daya manusia yang berkualitas sebagai salah satu
komponen pembangunan yang memiliki tingkat intelegensi serta kualitas
yang tinggi dalam menghadapi tuntutan tersebut.

Untuk menghadapi itu semua, maka Universitas Katolik Widya


Mandira Kupang mewajibkan kepada para mahasiswanya untuk berani
belajar baik dalam bidang akademis maupun prakteknya di lapangan. Salah
satu cara yang ditempuh adalah mewajibkan mahasiswa khususnya
mahasiswa Program Studi Arsitektur untuk melaksanakan kerja praktek
sebagai salah satu program mata kuliah yang harus diambil untuk melangkah
ke jenjang sarjana.

Kerja praktek merupakan salah satu median bagi mahasiswa untuk


mengetahui kondisi lapangan yang sesungguhnya dan memberikan suatu
pengalaman kerja. Kerja Praktek dilaksanakn pada proyek konstruksi seperti
gedung yang belantai banyak dan lainnya selama 60 hari kelender. Dengan
dilakukannya keja praktek oleh mahasiswa, maka akan terjadi penyesuaian
diri dengan lingkungan kerja yang akan dihadapinya kelak. Bagaimana

1
kondisi yang sebenarnya di lapangan, hubungan kerja antara pekerja,
mekanisme kerjanya, manajemen proyeknya, serta penyediaan alat dan
bahannya, itu semua perlu diketahui sebagai bekal dalam bekerja. Walaupun
dengan melakukan kerja praktek bukan berarti semua informasi yang
dibutuhkan untuk menghadapi dunia kerja telah didapat, namun paling tidak
mahasiswa memiliki gambaran nyata mengenai dunia kerja yang nantinya ia
hadapi.
Dalam penetuan lokasi kerja praktek, mahasiswa diberi kebebasan
untuk menentukan lokasi proyek yang diinginkan kemudian di konsultasikan
ke dosen pengasuh mata kuliah untuk mendapat persetujuan dan penentuan
dosen pembimbing kerja praktek. Dalam kerja praktek kali ini proyek
konstruksi yang akan ditinjau adalah proyek ”Pembangunan Gedung
Puskesmas Naibonat”.

1.2 Maksud Dan Tujuan Kerja Praktek


1) Maksud diadakannya Kerja Pratek adalah :
a. Memenuhi persyaratan perkuliahan Kerja Praktek Program Sarjana
Arsitektur Fakultas Teknik Universitas Katolik Widya Mandira
Kupang.
b. Menerapkan ilmu pengetahuan yang telah diperoleh dalam perkuliahan
untuk di terapkan dalam lapangan kerja.
c. Memberikan gambaran umum dan pengalaman baru bagi mahasiswa
mengenai dunia kerja secara nyata.
d. Mengembangkan pengetahuan dan keterampilan mahasiswa di dunia
kerja.
e. Mahasiswa dapat membandingkan antara teori yang dikerjakan
dikampus dengan praktek kerja dilapangan.
f. Mahasiswa dapat memperoleh pengetahuan dan wawasan serta
pengalaman dalam hal jasa konstruksi bangunan.
g. Menghasilkan tenaga kerja yang memiliki keahlian, professional,
tanggung jawab dan etos kerja.

2
2) Tujuan diadakannya Kerja Praktek adalah sebagai berikut :
a. Mengaplikasikan ilmu yang telah diperoleh mahasiswa selama
perkuliahan untuk dapat mempraktikan secara langsung dilapangan.
b. Meningkatkan wawasan pengetahuan, pengalaman, kemampuan dan
keterampilan mahasiswa
c. Mempelajari cara-cara yang dilakukan untuk mengatasi permasalahan
yang terjadi di lapangan.
d. Memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk dapat mengembangkan
sikap disiplin, tanggung jawab, mandiri, kreatif dan memiliki inisiatif
yang tinggi dalam melakukan suatu pekerjaan.
e. Meninjau dan mengamati serta memahami kegiatan yang ada di
lapangan.
f. Mempersiapkan mahasiswa untuk siap masuk ke dalam dunia kerja
yang sesungguhnya.
g. Memberikan gambaran dunia kerja yang sebenarnya kepada mahasiswa
sebagai bekal tambahan untuk kemudian hari.

1.3 Sasaran Kerja Praktek


Berkaitan dengan maksud dan tujuan diatas, sasaran dari pelaksanaan kerja
praktek untuk mata kuliah Kerja Praktek pada proyek Pembangunan
Gedung Puskesmas Naibonat adalah membahas pekerjaan yang diamati
yakni :
Manajemen Proyek
Struktur
1.4 Metode Pengamatan
Dalam penulisan laporan kerja praktek ini, penulis melakukan metode
pengamatan, melalui :
a) Gambar Bestek
Memahami gambar-gambar bestek perencanaan dan perancangan
untuk proses pengamatan lapangan
b) Survey Lapangan
Melakukan survey lapangan guna mengetahui kondisi lapangan dalam
pelasanaan perencanaan dan perancangan

3
c) Studi Literatu
Penulis melakukan studi literature dengan mengumpulkan data dengan
menggunakan atau mengambil dari buku-buku sebagai sumber bacaan
dan referensi yang berkaitan dengan pembahasan kerja praktek.
1.5 Informasi Umum Proyek
a. Lokasi Kerja Praktek
Lokasi kerja praktek ini terletak di Jl. Timor Raya, kelurahan naibonat,
kecamatan kupang timur, kabupaten kupang ,Nusa Tenggara Timur.
Dalam kerja praktek ini penyusun lebih terfokus pada pekerjaan konsultan
dengan penanggung jawabnya Cv. Joshua Engineering dengan
menjalankan fungsi konsultan pengawasan

Gambar 1.1 Lokasi proyek


Sumber : : Peta Administrasi dan Google Earth
Keterangan :
= Notasi titik lokasi proyek

4
b. Gambaran Umum Proyek
Nama proyek yaitu PEMBANGUNAN GEDUNG puskesmas naibonat .
Proyek ini diberikan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Kupang kepada Cv.
Archilogic sebagai konsultan perencana dan Cv. Joshua Engineering
sebagai konsultan pengawas. Untuk nilai kontrak sendiri memakan dana
sebesar Rp………………………….. (……………..…………….). Waktu
pelaksanaan proyek pembangunan gedung puskesmas naibinat 2 lantai ini
dilaksanakan mulai dari tanggal 21 Juli 2021 – 23 desember 2021 atau
150 hari kalender.
c. Data Proyek
 Nama Proyek : Pembangunan Gedung Puskesmas Naibonat
 Kupang Lokasi : Jl.Timor raya, Kel. Naibonat Kec.kupang
timur , kabupaten Kupang.
 No. kontrak : 600/271.a/SDK/2021
 Tanggal kontrak : 15 juli 2021
 Nilai kontrak : Rp. 5.850.570.000.00
 Sumber Dana : Dana DAK Dinas Kesehatan Kabupaten
Kupang
 Owner : Dinas Kesehatan Kabupaten Kupang
 Konsultan Perencana : Cv.Archilogi
 Konsultan Pengawas : Cv. Joshua Enggineerin
 Kontraktor pelaksana : Cv. Tifanny Karya

1.6 Metode Penulisan Laporan

Metode Penulisan Laporan ini berdasarkan pada:


Pengamatan dan peninjauan langsung dilapangan dengan cara ini
diharapkan mendapatkan secara langsung dan cara-cara pelaksanaan
secara nyata.
Tanya jawab dan penjelasan dari pihak-pihak yang terkait dalam
pembangunan proyek tersebut, antara lain :
 Pimpinan Proyek
 Pelaksana Proyek

5
 Pengawas Proyek
 Literatur, gambar- gambar kerja, dokumentasi, dan sumber lain berupa
buku pendukung.

You might also like